Rute 6U Transjakarta, Tarif, dan Destinasi Wisata yang Dilalui

Travel Bestie
13 Mar 2024 - 6 min read

Aktif per tanggal 9 November 2022, rute 6U Transjakarta kini menjadi favorit warga Jakarta. Bus ini melayani jalur Blok M-Pasar Minggu dan beroperasi setiap hari pada pukul 05.00 hingga 22.00 WIB.

Rute 6U melewati jalan-jalan strategis di Jakarta Selatan di mana di dalamnya terdapat area perkantoran, fasilitas publik, hingga berbagai destinasi wisata. Artinya, selain kamu juga bisa memanfaatkan transportasi ini untuk berlibur di akhir pekan.

Lalu, daerah mana saja yang dilewati rute 6U Transjakarta? Berikut ini penjelasan lengkapnya.

Rute 6U Transjakarta Blok M-Pasar Minggu

Photo : megapolitan.kompas.com

Transjakarta 6U adalah bus reguler non Bus Rapid Transit (non BRT) atau disebut juga Metrotrans jalur Blok M - Pasar Minggu. Perjalanan rute 6U dimulai dari halte Blok M, lalu melalui kawasan Senopati, Rawa Barat, Mampang, Jati Padang, dan mengakhiri perjalanan di bus stop Pasar Minggu.

Walaupun masih bagian Transjakarta, rute 6U tidak melewati jalur khusus busway. Dengan begitu, armada ini bisa menerima penumpang di jalur umum karena bergabung dengan kendaraan lainnya.

Mari simak rute lengkap koridor 6U Transjakarta:

Rute 6U Arah Pasar Minggu

Jika memulai perjalanan dari Blok M, rute 6U akan melewati total 28 pemberhentian dengan total waktu tempuh selama 74 menit. Nama halte dan kawasan yang dilewati oleh Rute 6U arah Pasar Minggu diantaranya:

1.
Blok M Jalur 3
2.
Gunawarman 1
3.
Gunawarman 2
4.
Senopati
5.
SD 01 Taman Mpu Sendok
6.
Taman Suryo
7.
Lapangan Blok S
8.
Simpang Rawa Barat
9.
Rawa Barat 1
10.
Jln. Poncol Jaya 2
11.
Kantor Pos Mampang
12.
Transvision
13.
Tendean 1
14.
Mandiri Griya Mampang
15.
SMPN 43
16.
Mampang Prapatan
17.
Duren Tiga
18.
Imigrasi
19.
Warung Jati
20.
Buncit Indah 2
21.
Pejaten 2
22.
Jati Padang 2
23.
Koperasi
24.
SMAN 28
25.
Kel. Jati Padang
26.
Kec. Pasar Minggu
27.
SMU Balai Rakyat
28.
Sbr. Kel. Ps. Minggu

Rute 6U Arah Blok M

Sementara jika memulai perjalanan dari Pasar Minggu menuju Blok M bus 6U akan melalui 31 pemberhentian dengan waktu tempuh selama 56 menit. Berikut ini detail jalurnya Rute 6U dari Pasar Minggu menuju Blok M:

1.
Sbr. Kel. Ps. Minggu
2.
Robinson
3.
Poltangan 1
4.
Rawa Bambu
5.
Mja Rawa Bambu
6.
Grand Pasar Minggu
7.
Jln. Pertanian III
8.
Direktorat Jenderal Hortikultura
9.
Litbang Pertanian
10.
Sbr. Kec. Pasar Minggu
11.
TTI Center
12.
Karang Pol
13.
Jati Padang 1
14.
Pejaten 1
15.
Buncit Indah 1
16.
Warung Jati
17.
Imigrasi
18.
Duren Tiga
19.
Mampang 5
20.
Mampang Prapatan 2
21.
Jln. Bangka I
22.
Jln. Poncol Jaya 1
23.
Rengas
24.
Wolter Monginsidi
25.
Ps. Santa
26.
Cikajang Wolter Monginsidi
27.
Tirtayasa 1
28.
PLN Pusat
29.
Jln. Palatehan
30.
M Bloc
31.
Blok M Jalur 3

Tarif Transjakarta Rute 6U

Penginapan dan Hotel di Jakarta

Cari Penginapan dan Ho...

Lihat Harga

Ketika jam berangkat dan pulang kerja, rute 6U termasuk ramai karena menjangkau sejumlah area perkantoran di Pasar Minggu, Mampang, dan juga Senopati. Tak hanya itu, rute ini juga dekat dengan stasiun KRL CommuterlinePasar Minggu.

Adapun tarif Transjakarta rute 6U sama dengan rute lainnya, baik non BRT maupun layanan BRT, yaitu:

Tarif ekonomis pukul 05:00 – 07:00: Rp 2.000. Penumpang harus melakukan tap in pada gate atau pada alat tap on bus.
Tarif reguler pukul 07.00 – 04.49 adalah Rp3.500

Kamu bisa melakukan pembayaran menggunakan kartu elektronik yang telah ditentukan, yaitu BRIZZI, Flazz BCA, Tapcash BNI, E-Money Mandiri, JakCard, serta MegaCash.

Mengingat rute 6U termasuk non BRT, jadi kamu harus menunggu di halte bus sesuai pemberhentian, ya! Sebelum menaiki bus, pastikan saldo kartu uang elektronik kamu cukup.

Destinasi Wisata Terdekat

Selain menjadi alat transportasi untuk para pekerja, rute 6U juga bisa kamu manfaatkan untuk berjalan-jalan di akhir pekan. Pasalnya, Transjakarta 6U memang melewati kawasan strategis dan tempat wisata.

Berikut ini daftar destinasi yang terdekat yang dilalui rute 6U Transjakarta:

1. Mbloc Space

Jika kamu mencari tempat nongkrong di kawasan Jakarta Selatan, cobalah datang ke Mbloc Space. Berada di Panglima Polim, Jakarta Selatan, Mbloc Space menjadi ruang terbuka publik yang menjadi favorit banyak orang di segala usia. Di sini terdapat banyak tenant makanan, area berkumpul, spot bermusik, creative space, ruang terbuka hijau, hingga tempat belanja. Biasanya di Mbloc akan ada konser musik, terutama di malam hari.

Jika naik rute 6U Transjakarta, kamu bisa berhenti langsung di depan Mbloc. Jika kamu ingin menginap pun tak perlu khawatir karena kawasan ini termasuk strategis.

Kamu bisa menemukan banyak hotel terdekat di Mbloc Space, seperti Oak Tree Urban Hotel Jakarta, Favehotel Melawai, Hotel 88 Blok M, dan MaxOne Hotels Premier Melawai yang bisa ditempuh dengan berjalan kaki. Semua hotel tersebut bisa kamu booking di Traveloka, lho!

2. KidZania Jakarta

KidZania adalah playground anak-anak yang berusia 4-16 tahun di Jakarta Selatan. Area ini menawarkan pengalaman menarik dibandingkan playground pada umumnya, yaitu arena bermain role play.

Di sini, kamu bisa menjelajahi berbagai permainan peran berdasarkan profesi pekerjaan. Penataan ruang pun dibuat semirip mungkin dengan tempat bekerja, lengkap dengan kostum dan aksesori.

Sejumlah area yang dapat kamu kunjungi di antaranya Fire Station, Aesthetic Clinic, Animation Studio, Baking Center, Biscuits House, Book Factory, Bread House, Burger Shop, Car Design Center, Dance Studio, Department Store, Detective Agency, Gas Station, Gymnastic Center, Laundry Care, Noodle Factory, Pharmacy, Pizza Shop, Police Station, Taxi Reservation Center, Tea Factory, Theater, TV Studio, hingga Water Research & Training Center.

Untuk berkunjung ke KidZania menggunakan rute 6U, kamu bisa turun terlebih dahulu di terminal Blok M lalu beralih ke Transjakarta koridor 1 dan turun halte di Polda. Lalu, kamu hanya perlu berjalan kaki ke Pacific Place sekitar 200 meter.

3. Museum di Tengah Kebun

Terletak di Kemang, Jakarta Selatan, Museum di Tengah Kebun adalah salah satu destinasi menarik yang bisa kamu kunjungi bersama keluar.

Sebenarnya museum ini merupakan rumah tinggal pribadi milik tokoh periklanan modern Indonesia, Sjahrial Djalil yang berdiri di lahan seluas 3.500 m2. Di sini, kamu dapat menambah edukasi tentang benda bersejarah Indonesia. Pasalnya, terdapat beragam topeng, patung, fosil kayu, dan fosil kerang yang berasal dari dalam maupun luar negeri.

Tiket masuknya gratis. Tetapi, untuk berkunjung ke Museum di Tengah Kebun, kamu harus melakukan reservasi terlebih dahulu. Hal ini karena pemilik museum hanya menerima maksimal 10 pengunjung saja sekali masuk.

4. Santa Modern Market

Destinasi berikutnya yang bisa kamu kunjungi saat menaiki rute 6U Transjakarta adalah Santa Modern Market alias Pasar Santa. Terletak di jalan Cisanggiri, Petogogan, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, pasar ini telah menjadi tempat yang populer di kalangan warga setempat dan turis.

Santa Modern Market memang memiliki daya tarik tersendiri bagi para pecinta belanja. Dengan berbagai toko yang menawarkan produk-produk berkualitas, pengunjung dapat dengan mudah menemukan barang yang mereka cari.

Santa Modern Market menawarkan beragam barang berkualitas, mulai dari sepatu, batik, kaos vintage, hingga perhiasan. Selain itu, pengunjung juga dapat menemukan berbagai macam kuliner, baik itu jajanan tradisional hingga makanan internasional.

5. Taman Pejatian Pasar Minggu

Destinasi berikutnya ada wisata healing gratis di Selatan Jakarta, .namanya Pejatian Park. Taman yang terletak di Pasar Minggu ini yang menawarkan ruang terbuka hijau untuk menghabiskan akhir pekan dengan cara yang menyenangkan.

Fasilitasnya dilengkapi dengan berbagai wahana permainan anak yang dapat dinikmati secara gratis seperti jungkat-jungkit, ayunan, perosotan, hingga wall climbing mini yang akan membuat si kecil betah bermain di taman ini.

Kamu bisa mengunjungi Taman Pejatia setiap hari mulai pukul 05.00 WIB hingga pukul 17.30 WIB. Cara ke Taman Pejatian juga sangat mudah karena terletak dekat dengan Stasiun Pasar Minggu dan Halte Terminal Pasar Minggu.

6. Museum POLRI

Berlokasi di bilangan Blok M, Jakarta Selatan, Museum POLRI menawarkan pengalaman yang menarik bagi pengunjung yang ingin mengetahui lebih dalam tentang sejarah dan peran Polisi Republik Indonesia (POLRI).

Menawarkan konsep experience, pengunjung dapat mencoba merasakan pengalaman menjadi seorang polisi. Pengalaman ini tidak hanya menyenangkan bagi anak-anak, tetapi juga memberi mereka kesempatan untuk belajar lebih banyak tentang profesi polisi.

Kemudian kamu juga akan menemukan banyak edukasi mengenai dunia kepolisian, termasuk sejarah terbentuknya Polri dan ruang pameran yang mengulas berbagai kejadian besar terkait pengeboman di Indonesia, termasuk tragedi bom Bali.

Kamu bisa mengunjungi Museum POLRI setiap hari mulai pukul 08.00 – 15.00 secara gratis.

7. Taman Ayodya

Dilalui rute 6U Transjakarta, Taman Ayodya menjadi destinasi yang wajib kamu kunjungi untuk sekadar melepas penat. Taman kota yang dulunya Taman Barito ini memiliki lahan yang luas seluas 7.500 m2, dengan kolam buatan seluas 1.500 m2 di tengahnya.

Fasilitas di Taman Ayodya juga terbilang lengkap. Kamu akan menemukan pendopo, gazebo, kursi untuk bersantai, jalur pijakan, dan jogging track.

Kamu bisa menemukan taman ini dengan mudah karena bisa dijangkau dengan transportasi publik, salah satunya Transjakarta rute 6U Blok M-Pasar Minggu. Lokasinya juga dekat Plaza Blok M, Hotel Gran Mahakam, Oak Tree Urban Hotel Jakarta, dan Pasar Burung Barito.

8. Taman Literasi Martha Christina Tiahahu

Terakhir kamu bisa mengunjungi Taman Literasi Marta Christina Tiahahu, yang terletak di sekitar kompleks pusat perbelanjaan dan terminal bus Blok M di kelurahan Melawai, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Nama taman ini diambil dari salah satu pahlawan nasional Indonesia, Martha Christina Tiahahu.

Konsep tempat ini menggabungkan keindahan alam dengan promosi literasi dan budaya di lahan seluas 9.710 m2. Hal yang menarik dari taman ini yaitu adanya Paviliun Literasi menyediakan tempat untuk belajar dan mengapresiasi seni dan budaya.

Nah, itulah tadi informasi mengenai rute 6U Transjakarta jurusan Blok M - Pasar Minggu untuk dapat menjadi panduanmu.Agar berliburmu semakin seru, hemat, dan praktis booking hotel maupun tiket atraksi wisata di Traveloka!

Discover flight with Traveloka

Fri, 2 May 2025

TransNusa

Bali / Denpasar (DPS) ke Jakarta (CGK)

Mulai dari Rp 799.100

Mon, 28 Apr 2025

Citilink

Medan (KNO) ke Jakarta (CGK)

Mulai dari Rp 1.151.600

Sun, 18 May 2025

Citilink

Surabaya (SUB) ke Jakarta (CGK)

Mulai dari Rp 854.000

Dalam Artikel Ini

• Rute 6U Transjakarta Blok M-Pasar Minggu
• Rute 6U Arah Pasar Minggu
• Rute 6U Arah Blok M
• Tarif Transjakarta Rute 6U
• Destinasi Wisata Terdekat
• 1. Mbloc Space
• 2. KidZania Jakarta
• 3. Museum di Tengah Kebun
• 4. Santa Modern Market
• 5. Taman Pejatian Pasar Minggu
• 6. Museum POLRI
• 7. Taman Ayodya
• 8. Taman Literasi Martha Christina Tiahahu

Penerbangan yang Ditampilkan dalam Artikel Ini

Fri, 2 May 2025
TransNusa
Bali / Denpasar (DPS) ke Jakarta (CGK)
Mulai dari Rp 799.100
Pesan Sekarang
Mon, 28 Apr 2025
Citilink
Medan (KNO) ke Jakarta (CGK)
Mulai dari Rp 1.151.600
Pesan Sekarang
Sun, 18 May 2025
Citilink
Surabaya (SUB) ke Jakarta (CGK)
Mulai dari Rp 854.000
Pesan Sekarang
Hotel
Tiket Pesawat
Things to Do
Selalu Tahu Kabar Terbaru
Dapatkan berbagai rekomendasi travel & gaya hidup serta info promo terkini dengan berlangganan newsletter kami.
Langganan