Apakah Anda sedang mencari rekomendasi sate ayam Surabaya yang lezat dan menggugah selera? Tidak perlu khawatir, jika Anda hendak berkunjung ke Kota Pahlawan dan ingin berburu kuliner sate ayam yang enak, terdapat sejumlah rekomendasinya yang bisa Anda cicipi.
Penasaran dengan rekomendasi sate ayam Surabaya yang lezat dan menggugah selera? Simak rekomendasinya berikut ini, ya!
Alamat: Jl. Dharmawangsa No.117, Kertajaya, Kec. Gubeng, Surabaya, Jawa Timur 60282.
Salah satu rekomendasi tempat makan sate ayam Surabaya yang bisa Anda kunjungi di Kota Pahlawan adalah Sate Ayam Ponorogo Pak Seger. Selain terkenal, tempat makan sate ayam di Surabaya ini juga memiliki menu yang variatif.
Tidak hanya sate ayam saja, Sate Ayam Ponorogo Pak Seger juga menyajikan berbagai macam sate yang bisa Anda cicipi bersama orang-orang tercinta, sebut saja sate kambing, hingga sate kulit. Ada juga menu garang asem yang bisa Anda nikmati dengan nasi putih hangat. Menggoda sekali, bukan?
Menurut pelanggan yang pernah makan di tempat ini, sate di Sate Ayam Ponorogo Pak Seger memiliki tekstur yang empuk dan berukuran besar. Bumbunya halus dan encer sehingga menambah nafsu makan.
Harga menu makanan di Sate Ayam Ponorogo Pak Seger beragam, mulai dari Rp34.000 hingga Rp80.000, tergantung dari jenis sate yang Anda pesan.
Alamat: Jl. Tapak Siring No. 1, Tambaksari, Surabaya, Jawa Timur.
Salah satu sate ayam Surabaya yang bisa Anda cicipi adalah Sate Ayam Pak Mat. Keistimewaan dari sate ayam ini adalah bumbunya yang banyak dan sambalnya pun ditaruh di atas meja. Sehingga, pelanggan bisa menambahkan sambalnya sesuai dengan selera.
Untuk pelengkapnya, Sate Ayam Pak Mat menyediakan nasi putih ataupun lontong. Sementara itu, ukuran daging ayamnya besar-besar dan rasa bumbunya dominan manis. Sudah terbayang lezatnya, bukan?
Tidak hanya manis, bumbu kacang yang dituangkan di atas sate ayamnya juga memiliki cita rasa gurih sehingga menambah selera makan dari para pengunjung yang berdatangan. Sate ayamnya pun dilengkapi dengan potongan bawang merah yang membuat sensasi makan menjadi lebih nikmat.
Untuk harganya, Anda perlu menyiapkan budget mulai dari Rp20.000 per orang untuk bisa menikmati sate ayam di Sate Ayam Pak Mat.
Alamat: Jl. Walikota Mustajab No.36, RT.001/RW.05, Ketabang, Kec. Genteng, Surabaya, Jawa Timur 60272.
Sate Klopo Ondomohen Bu Asih adalah salah satu tempat makan sate ayam Surabaya yang cukup populer dan termasyhur di kalangan masyarakat di Surabaya. Bagaimana tidak, tempat makan sate ayam ini sudah mendapatkan ribuan ulasan di Google Review.
Salah satu keunikan dari Sate Kelopo Ondomohen Bu Asih adalah adanya serundeng yang melengkapi satenya. Selain itu, daging satenya memiliki tekstur yang lembut sehingga tidak sulit untuk dikunyah. Bumbu kacangnya pun juga lezat dan menggugah selera. Juara!
Supaya makin nikmat, Sate Kelopo Ondomohen Bu Asih juga menyediakan potongan bawang merah yang bisa membuat rasa dari sate dan bumbu kacangnya menjadi lebih gurih.
Selain sate ayam, Sate Kelopo Ondomohen Bu Asih juga menyediakan sate daging/lemak, sate usus, sate sumsum, sate otot, sate campur, hingga sate sapi ayam.
Pilihan karbohidratnya ada dua, yaitu nasi putih dan lontong sehingga pengunjung bisa menentukan sendiri pilihan mereka. Ada juga kerupuk yang bisa melengkapi hidangan sate-satenya.
Alamat: No.77A1, Jl. Ngagel, Ngagel, Wonokromo, Surabaya, East Java 60246.
Ingin makan sate ayam Surabaya yang unik dan anti mainstream? Anda bisa mendatangi Sate Asin Garuda!
Di tempat makan sate ini, terdapat berbagai macam menu sate ayam yang mungkin belum pernah Anda dengar sebelumnya, seperti sate asin dengan bumbu wijen, sate asin dengan bumbu wijen pedas, sate kulit dengan sambal kuah, hingga sate mera (sate ayam pedas manis).
Untuk menu pelengkapnya, Sate Asin Garuda menyediakan lontong dan nasi putih. Uniknya, Sate Asin Garuda juga menyajikan nanas Suramadu yang dipanggang. Cocok untuk menu penutupnya!
Setelah kenyang, pengunjung bisa meminum berbagai macam minuman segar untuk melepas dahaga, seperti es teh manis dan es jeruk.
Alamat: Jl. Pucang Jajar No.5, Kertajaya, Kec. Gubeng, Surabaya, Jawa Timur 60282.
Sate House Bogowonto adalah rekomendasi tempat makan sate ayam Surabaya yang unik karena memadukan menu-menu sate dan makanan-makanan khas Timur Tengah.
Salah satu menu sate favorit di Sate House Bogowonto adalah sate kambing komoh. Menu ini memadukan daging kambing dan urat yang dicincang halus sehingga menciptakan rasa yang menggugah selera.
Selain sate kambing, ada juga makanan-makanan khas Timur Tengah yang bisa Anda coba, seperti nasi briyani. Selain itu, ada juga ayam geprek yang bisa Anda nikmati dengan nasi putih hangat.
Tidak hanya sate kambing saja, Sate House Bogowonto juga menghidangkan sate ayam dengan daging dada atau daging paha lengkap dengan bumbu kacang spesial mereka.
Kalau mau yang lebih unik lagi, Anda bisa mencoba Nasi Bollywood, yaitu nasi goreng kambing dengan bumbu racikan khas India. Tertarik mencobanya?
Alamat: Jl. Raya Menur No.2c, Airlangga, Kec. Gubeng, Surabaya, Jawa Timur 60286.
Sate Pak Mat Jami’i adalah salah satu tempat makan sate ayam Surabaya yang legendaris. Pelanggannya pun setia untuk datang ke tempat makan sate ayam ini sejak zaman dahulu.
Salah satu keistimewaan dari sate ayam yang disajikan di Sate Pak Mat Jami’i adalah dagingnya yang tebal-tebal dan teksturnya yang empuk. Selain itu, Sate Pak Mat Jami’i juga menyajikan sate kulit yang chewy dan gurih. Cocok untuk disantap bersama dengan nasi hangat!
Uniknya, menu sate di Sate Pak Mat Jami’i tidak hanya diberikan bumbu kacang, tetapi juga sedikit kelapa sehingga cita rasanya unik dan lezat. Anda pun juga bisa menambahkan lontong atau nasi putih, serta taburan bawang goreng yang crunchy dan gurih.
Alamat: Jl. Pucang Anom Tim. No.21-B, Kertajaya, Kec. Gubeng, Surabaya, Jawa Timur 60282.
Warung Sate dan Gule Kambing Pucang merupakan salah satu tempat makan sate di Surabaya yang bisa Anda kunjungi, khususnya jika Anda sedang berada di kawasan Gubeng.
Sate kambing di Warung Sate dan Gule Kambing Pucang dikenal dengan teksturnya yang lembut. Aromanya juga tidak prengus sehingga tidak mengganggu pelanggan yang sedang menyantapnya.
Untuk melengkapi sate kambing yang Anda santap, Anda juga bisa memesan menu favorit lainnya di Warung Sate dan Gule Kambing Pucang, yaitu gulai kambing yang gurih dengan cita rasa rempah-rempah yang kuat. Bagi pencinta pedas, Anda bisa menyantapnya dengan sambal!
Sebagai informasi, Warung Sate dan Gule Kambing Pucang sudah buka sejak tahun 1977 sehingga tidak heran kalau tempat makan sate di Surabaya ini tergolong legendaris dan memiliki banyak pelanggan setia.
Alamat: Jl. Kalasan No.28, Pacar Keling, Kec. Tambaksari, Surabaya, Jawa Timur 60131.
Rekomendasi tempat makan sate Surabaya berikutnya adalah Sate Solo Pak Dono. Di tempat makan ini, Anda bisa menemukan menu sate buntel yang gurih karena diberikan bumbu-bumbu spesial dan lada putih yang membuat cita rasanya semakin menggugah selera.
Tidak hanya sate daging kambing saja, Sate Solo Pak Dono juga menyediakan sate ati yang gurih, sate campur, hingga gule kambing atau kopyok. Ada pula menu tongseng buntel, nasi kambing, dan minuman-minuman seperti es jeruk dingin/hangat, es teh/hangat, hingga soda gembira.
Harga sate kambing di Sate Solo Pak Dono berkisar mulai dari Rp52.000 hingga Rp63.000. Jangan lupa untuk menyantapnya dengan nasi hangat supaya semakin mantap!
Alamat: Jl. Gayungsari Bar. X No.17, Gayungan, Kec. Gayungan, Surabaya, Jawa Timur 60235.
Depot Sate Pak Mei adalah tempat makan sate di Surabaya yang menunya sangat bervariasi. Bayangkan saja, Anda bisa menyantap sate kambing, sate buntel, hingga krengsengan kambing di tempat makan sate ini!
Di samping itu, Depot Sate Pak Mei juga menyediakan tongseng iga kambing, tongseng iga sapi, tengkleng, gulai kambing, garang masak kambing, nasi goreng sapi/kambing, nasi goreng ayam, mie goreng jawa, hingga soto kwali.
Untuk menu manisnya, Depot Sate Pak Mei menghidangkan pisang goreng krispy meses, pisang bakar keju, pisang owol Solo, roti bakar keju, hingga ronde solo.
Itulah tadi beberapa rekomendasi tempat makan sate ayam Surabaya yang bisa Anda kunjungi ketika berlibur di Kota Pahlawan. Apabila Anda tertarik untuk mengunjungi Surabaya dan berkuliner di sana, jangan lupa untuk beli tiket pesawat dan booking hotel di Traveloka!
Traveloka juga menyediakan tiket bus, tiket kereta api, tiket atraksi wisata untuk masuk ke tempat-tempat wisata populer, hingga sewa kendaraan.
Sat, 17 May 2025
Citilink
Jakarta (CGK) ke Surabaya (SUB)
Mulai dari Rp 829.900
Sat, 24 May 2025
Citilink
Jakarta (HLP) ke Surabaya (SUB)
Mulai dari Rp 860.200
Sun, 27 Apr 2025
Citilink
Balikpapan (BPN) ke Surabaya (SUB)
Mulai dari Rp 704.200