Paduan Pesona Sejarah dan Keindahan Alam Bali dalam Pura Tanah Lot

Travel Bestie
24 Sep 2024 - 5 min read

Pura Tanah Lot merupakan salah satu pura laut (pura segara) paling terkenal di Bali. Pura ini terletak di atas sebuah batu karang besar di tengah laut, di daerah Beraban, Tabanan. Nama Tanah Lot sendiri berasal dari kata “tanah” yang berarti tanah atau pulau dan “lot” atau lod yang berarti laut. Lokasinya yang berada di lepas pantai membuat Anda perlu melewati jalan batu saat air laut sedang surut apabila ingin datang ke pura ini.

Ketika air laut sedang pasang, pura ini nampak berdiri di atas karang di tengah laut yang terpisah dengan daratan, memberi pemandangan menakjubkan, terutama saat matahari tenggelam. Tanah lot juga dikenal sebagai lambang romantisme dari Pulau Dewata. Di sini, Anda juga dapat menemukan Siluet Pura Tanah Lot, salah satu ikon paling populer di Pulau Bali.

Tertarik untuk berkunjung ke Pura Tanah Lot? Simak artikel berikut untuk mengetahui sejarah dan berbagai informasi penting lainnya!

Sejarah Pura Tanah Lot

Menurut legenda, diceritakan bahwa pada abad ke-15 Bhagawan Dang Hyang Nirartha atau dikenal juga sebagai Dang Hyang Dwijendra datang dari Jawa ke Bali dengan misi untuk menyebarkan ajaran Hindu. Kedatangan Dang Hyang Nirartha disambut baik oleh Raja Dalem Waturenggong yang memerintah wilayah Bali pada saat itu. Ini membuat ajaran Hindu kemudian dapat menyebar hingga ke berbagai pelosok desa di Bali.

Dikisahkan bahwa Dang Hyang Nirartha melihat cahaya suci dari arah laut selatan Bali. Dang Hyang Nirartha yang melihatnya kemudian mengikuti cahaya tersebut hingga ia tiba di pantai di Desa Beraban Tabanan. Pada masa itu, Desa Beraban dipimpin oleh Bendesa Beraban Sakti yang menentang ajaran Hindu karena ia menganut paham monoteisme. Dang Hyang Nirartha kemudian melakukan meditasi di atas batu karang yang menyerupai bentuk burung beo yang awalnya berada di daratan. Bendesa Beraban berusaha untuk mengusirnya, tetapi dengan kekuatan spiritualnya, Dang Hyang Nirartha mampu memindahkan batu karang tempatnya bermeditasi ke tengah pantai. Batu karang ini kemudian dinamakan Tanah Lot yang berarti “tanah di tengah laut”.

Setelah menyaksikan keajaiban tersebut, Bendesa Beraban mengakui kesaktian Dang Hyang Nirartha dan bersama penduduk desa mereka kemudian memeluk agama Hindu. Sebelum meninggalkan Desa Beraban, Dang Hyang Nirartha memberikan keris kepada Bendesa Beraban yang memiliki kekuatan untuk menyembuhkan penyakit yang menyerang tanaman. Keris tersebut disimpan di Puri Kediri dan dibuatkan upacara keagamaan yang rutin dilakukan di Pura Tanah Lot setiap enam bulan sekali. Sejak saat itu, penduduk Desa Beraban hidup dalam harmoni dan makmur dengan hasil pertanian yang melimpah.

Dalam legenda juga disebutkan bahwa Dang Hyang Nirartha mengubah selendangnya menjadi ular penjaga pura. Ular tersebut adalah jenis ular laut yang memiliki ekor pipih berwarna hitam dengan belang kuning, bahkan racunnya tiga kali lebih kuat daripada ular kobra. Hingga kini, ular tersebut masih dipercaya menjaga Pura Tanah Lot dari para pengganggu yang jahat.

Berwisata di Pura Tanah Lot

Bangunan utama Pura Tanah Lot digunakan untuk memuja Dewa Baruna atau Bhatara Segara dewa yang melambangkan kekuatan laut. Saat ini Tanah Lot telah menjadi destinasi wisata favorit bagi para wisatawan untuk mengabadikan momen dalam foto yang mempesona. Bagaimana tidak? Keindahan panorama alam saat matahari tenggelam di tengah lautan memberikan pengalaman yang menakjubkan. Tak heran jika Pura Tanah Lot menjadi salah satu spot terbaik untuk menyaksikan sunset di Bali.

Daya tarik Pura Tanah Lot juga terletak pada salah satu keunikannya, yaitu adanya mata air tawar suci yang mengalir dari tengah laut dan diyakini membawa berkah. Selain itu, area wisata di Tanah Lot dikelola dengan sangat baik, memberikan kenyamanan bagi setiap wisatawan yang berkunjung ke sini. Di sepanjang jalan menuju Tanah Lot, Anda akan menemukan deretan toko yang menjual berbagai produk lokal dan kerajinan tangan. Anda juga dapat menikmati sajian hidangan mewah atau makanan tradisional khas Bali di berbagai restoran yang tersedia.

Waktu terbaik untuk mengunjungi Tanah Lot adalah saat Hari Odalan yang dirayakan setiap 210 hari sekali. Perayaan ini biasanya jatuh pada hari suci Budha Cemeng Langkir, berdekatan dengan perayaan Galungan dan Kuningan. Pada hari tersebut, Anda dapat menyaksikan para perempuan Bali membawa persembahan di atas kepala sambil berjalan menuju kuil untuk berdoa, memberikan pengalaman budaya yang tak terlupakan.

Kawasan Sekitar Pura Tanah Lot

Di sebelah utara Pura Tanah Lot, terdapat Pura Batu Bolong yang dibangun di atas tebing yang menjorok ke laut, terhubung ke daratan melalui tebing berbentuk jembatan melengkung. Pura Batu Bolong disebut sebagai kembaran Tanah Lot karena memiliki relief yang serupa. Pura ini terletak di tempat mata air suci muncul dan sering menjadi lokasi upacara penting di Bali.

Keris Ki Batu Gajah, keris yang diberikan oleh Nirartha saat meninggalkan Desa Beraban disimpan di Pura Pekendungan, meskipun sebelumnya ditempatkan di Puri Kediri. Pada perayaan Odalan, keris Ki Batu Gajah selalu dihadirkan dalam ritual keagamaan.

Pura Jero Kandang juga berada di sekitar kawasan Tanah Lot dan menjadi pura yang dikunjungi untuk memohon kesehatan dan perlindungan bagi ternak dan tanaman. Terdapat pula Pura Batu Mejan yang dikenal dengan mata air suci Tirta Penglukatan dan dipercaya dapat membersihkan hal-hal negatif serta mendatangkan kebahagiaan. Selain itu, ada pula Pura Enjung Galuh yang terkenal sebagai tempat pemujaan Dewi Sri, tempat para umat Hindu berdoa untuk kesejahteraan dan kemakmuran.

Harga Tiket Masuk Tanah Lot

Berikut informasi biaya masuk Tanah Lot per tahun 2024:

1. Domestik

Orang Dewasa Rp30.000,00 per orang

Anak-anak (5-10 tahun) Rp20.000,00 per orang

2. Internasional

Orang Dewasa Rp75.000,00 per orang

Anak-anak (5-10 tahun) Rp40.000,00 per orang

Selain biaya di atas, terdapat pula biaya tambahan yang perlu diperhatikan, seperti:

1. Biaya Parkir Kendaraan

Motor Rp3.000,00

Mobil Rp5.000,00

Bus Rp10.000,00

2. Biaya kegiatan Khusus

Sesi Foto Rp500.000,00

Pembuatan Video Rp2.000.000,00

Fotografi dengan Drone Rp500.000,00

Tips Berkunjung ke Pura Tanah Lot

Agar pengalaman kunjungan Anda ke Pura Tanah Lot berjalan lancar dan menyenangkan, mari simak beberapa tips berikut:

1. Atur Waktu Kunjungan dengan Tepat

Datanglah ke Tanah Lot saat air laut sedang surut. Ini karena Pura Tanah Lot terletak di atas batu karang di tepi laut, sehingga akses menuju pura akan lebih mudah saat air surut. Anda dapat berjalan lebih dekat ke pura dan menjelajahi daerah sekitar dengan lebih nyaman.

Selain itu, datanglah sebelum matahari terbenam. Tanah Lot terkenal dengan pemandangan matahari terbenam yang menakjubkan. Untuk dapat menikmati momen terbaik, datanglah lebih awal supaya Anda bisa mendapatkan spot foto terbaik sebelum ramai oleh pengunjung.

2. Gunakan Pakaian yang Nyaman

Area sekitar Tanah Lot cukup luas sehingga apabila ingin menjelajahi tempat ini Anda perlu berjalan kaki. Jadi, pastikan Anda menggunakan pakaian dan alas kaki yang nyaman.

Selain itu, lokasinya yang terletak di pantai membuat cuacanya bisa sangat terik, terutama saat siang hari. Jadi, bawalah topi, kacamata hitam, dan gunakan tabir surya untuk melindungi diri dari sinar matahari.

3. Hormati Adat dan Budaya Setempat

Pura Tanah Lot adalah tempat suci bagi umat Hindu, jadi alangkah baiknya Anda menggunakan pakaian yang sopan. Selain itu, tentu saja Anda dihimbau untuk menghormati adat yang berlaku, terutama saat memasuki area pura. Ikutilah petunjuk dan peraturan yang ada, serta hindari mengganggu kegiatan keagamaan.

4. Cek Jadwal Upacara Keagamaan

Apabila Anda tertarik untuk menyaksikan ritual adat Bali, kunjungilah Pura Tanah Lot saat Hari Odalan yang dirayakan setiap 210 hari sekali atau saat acara keagamaan lainnya. Ini akan memberikan Anda pengalaman budaya yang mengesankan.

5. Bawa Uang Tunai

Di area Tanah Lot banyak tersedia toko suvenir, warung makan, dan fasilitas lain yang menerima pembayaran tunai. Jadi, pastikan Anda membawa uang tunai secukupnya untuk membayar tiket masuk atau berbelanja.

Pura Tanah Lot tidak hanya menjadi tempat suci bagi umat Hindu Bali, tetapi juga destinasi wisata ikonik yang menawarkan keindahan alam dan budaya yang memukau. Perpaduan pemandangan matahari terbenam yang luar biasa dengan pura yang berada di atas batu karang di tepi laut ini menjadi daya tarik yang sulit dilewatkan bagi siapa pun yang mengunjungi Bali. Selain menikmati panorama laut dan budaya lokal, wisatawan juga dapat menemukan ketenangan dan pengalaman spiritual di tempat ini. Tak heran, Tanah Lot selalu menjadi salah satu tujuan wisata favorit yang wajib dikunjungi saat berada di Pulau Dewata.

Untuk membuat perjalanan Anda terasa lebih efisien, rencanakan segala kebutuhan wisata dengan mudah bersama Traveloka!

Traveloka menghadirkan berbagai fitur untuk mempermudah perencanaan kunjungan Anda, seperti memesan hotel supaya Anda dapat menemukan akomodasi terbaik di lokasi strategis dengan harga terbaik. Selain itu, Traveloka juga menyediakan berbagai layanan untuk memesan tiket pesawat, tiket bus, hingga tiket hiburan secara mudah dan cepat, membuat rencana wisata Anda semakin praktis dan menyenangkan.

Jadi, tunggu apa lagi? Segera rencanakan kunjungan impian Anda ke Pura Tanah Lot bersama Traveloka dan jangan sampai kelewatan berbagai promo menarik lainnya!

Tiket Bali Zoo

9.0/10

Ubud

Rp 140.000

Rp 112.000

Discover flight with Traveloka

Sat, 3 May 2025

AirAsia Indonesia

Jakarta (CGK) ke Bali / Denpasar (DPS)

Mulai dari Rp 705.427

Mon, 12 May 2025

Lion Air

Surabaya (SUB) ke Bali / Denpasar (DPS)

Mulai dari Rp 571.500

Sat, 3 May 2025

Batik Air

Jakarta (HLP) ke Bali / Denpasar (DPS)

Mulai dari Rp 868.100

Dalam Artikel Ini

• Sejarah Pura Tanah Lot
• Berwisata di Pura Tanah Lot
• Kawasan Sekitar Pura Tanah Lot
• Harga Tiket Masuk Tanah Lot
• Tips Berkunjung ke Pura Tanah Lot

Aktivitas yang Disebutkan dalam Artikel Ini

Tiket Bali Zoo

Ubud
Rp 140.000
Rp 112.000

Penerbangan yang Ditampilkan dalam Artikel Ini

Sat, 3 May 2025
AirAsia Indonesia
Jakarta (CGK) ke Bali / Denpasar (DPS)
Mulai dari Rp 705.427
Pesan Sekarang
Mon, 12 May 2025
Lion Air
Surabaya (SUB) ke Bali / Denpasar (DPS)
Mulai dari Rp 571.500
Pesan Sekarang
Sat, 3 May 2025
Batik Air
Jakarta (HLP) ke Bali / Denpasar (DPS)
Mulai dari Rp 868.100
Pesan Sekarang
Hotel
Tiket Pesawat
Things to Do
Selalu Tahu Kabar Terbaru
Dapatkan berbagai rekomendasi travel & gaya hidup serta info promo terkini dengan berlangganan newsletter kami.
Langganan