Mengenal Situ Patenggang: Inilah Legenda dan Daya Tarik Wisatanya

Seru! Ini 7 Aktivitas yang Bisa Kamu Coba di Situ Patenggang
Mas Bellboy
27 Mar 2025 - 5 min read

Tersembunyi di dataran tinggi Bandung Selatan, Situ Patenggang memancarkan pesona alam yang memikat hati. Destinasi wisata alam yang terkenal di kawasan Ciwidey ini lebih dari sekadar danau indah, karena Situ Patenggang menyimpan legenda romantis yang menjadi salah satu alasan para wisatawan datang. Yuk, kenali lebih dalam tentang danau yang menjadi ikon pariwisata Jawa Barat ini.

Mengenal Situ Patenggang

Situ Patenggang adalah destinasi wisata yang menawarkan kombinasi keindahan alam, legenda yang menarik, dan aneka aktivitas yang menarik dan seru. Tempat ini tak hanya cocok dikunjungi oleh pasangan, tetapi juga keluarga, backpacker, hingga wisatawan yang ingin menikmati ketenangan alam Bandung Selatan.

Nama "Situ Patenggang" sendiri berasal dari bahasa Sunda, "Situ" berarti danau, dan "Patenggang" berasal dari kata "pateang-teangan" yang berarti "saling mencari". Legenda Situ Patenggang menceritakan tentang cinta sejati antara Putra Prabu Siliwangi, Prabu Kian Santang, dan Dewi Rengganis.

Keduanya terpisah kala Kian Santang harus pergi menumpas pemberontakan di Kerajaan Siliwangi. Setelah lama, keduanya pun bertemu di sebuah batu besar, yang kini bernama Batu Cinta, dan melepas rindu. Tangisan Dewi Rengganis pasca melepas rindu pada suaminya itulah yang membanjiri daerah sekitar dan membentuk danau, yang kini dikenal sebagai Situ Patenggang.

Lokasi, Jam Buka, dan Harga Tiket

Situ Patenggang terletak di Jl. Raya Ciwidey - Rancabali KM 39, Desa Patenggang, Rancabali, Bandung, Jawa Barat 40973 - Indonesia. Lokasinya cukup mudah diakses dari pusat Kota Bandung, dengan Jarak sekitar 50 km dari pusat Kota Bandung, maka perkiraan waktu tempuhnya mencapai 1,5-2 jam tergantung kondisi lalu lintas.

Berikut jam operasional Situ Patenggang.

Weekday (Senin - Jumat): 08.00-17.00 WIB.
Weekend (Sabtu - Minggu) dan Hari Libur Nasional: 08.00- 17.00 WIB.

Harga tiket masuk ke Situ Patenggang bervariasi, tergantung pada jenis tiket dan hari kunjungannya. Berikut adalah rincian harga tiket yang berlaku.

Tiket Masuk Reguler:

Wisatawan Lokal:

Senin - Jumat (Weekday): Rp 25.000 per orang

Sabtu - Minggu dan Hari Libur (Weekend): Rp 25.000 per orang

Wisatawan Mancanegara:

Rp 135.000-Rp185.000 per orang

Tiket Masuk Terusan: Rp50.000 per orang
Tiket Masuk Lengkap: Rp100.000 per orang

Perbedaan antara ketiga jenis tiket masuk Situ Patenggang ada pada jumlah fasilitas dan area yang dapat diakses oleh pengunjung. Untuk tiket regular, pengunjung hanya bisa akses ke area danau, sedangkan untuk tiket terusan mencakup akses ke Glamping Lakeside dan fasilitas tambahan lainnya. Sementara Tiket Lengkap memberikan akses ke semua fasilitas dan aktivitas di area Kawasan wisata, termasuk Glamping Lakeside, Situ Patenggang, hingga Kawah Rengganis.

Daya Tarik Wisata Situ Patenggang

Daya Tarik Wisata Situ Patenggang

Situ Patenggang punya keindahan alam yang tak terbantahkan. Danau ini dikelilingi oleh hamparan kebun teh hijau yang menyegarkan serta pepohonan rindang yang menciptakan suasana sejuk serta asri bagi para pengunjung yang datang. Pemandangannya pun fotogenik dengan tampilan air danau yang tenang dan memantulkan birunya langit dan hijaunya pepohonan.

Selain itu, ada banyak daya tarik utama yang menjadikan Situ Patenggang destinasi favorit.

1. Keindahan Danau

Hal utama yang tidak boleh dilewatkan mata adalah pemandangan danau Situ Patenggang yang tenang dengan latar belakang perbukitan hijau. Danau ini memancarkan keindahannya di setiap sudut tanpa luput.

2. Legenda Romantis

Batu besar yang terletak di tengah danau atau Batu Cinta menjadi simbol legenda Ki Santang dan Dewi Rengganis. Banyak pengunjung yang datang untuk melihat batu ini bersama pasangannya. Dipercaya jika ada pasangan yang berkunjung ke Batu Cinta dan mengelilingi danau dengan perahu maka mereka akan mendapatkan cinta abadi.

3. Suasana yang Tenang dan Damai

Terletak jauh dari hiruk pikuk perkotaan, Situ Patenggang memberikan ketenangan yang sulit ditemukan di tempat lain. Suara desiran angin dan kicauan burung akan menciptakan momen yang sempurna untuk merelaksasi diri dari kepenatan aktivitas.

4. Mudah Diakses

Jangan dulu pesimis karena letaknya di dataran tinggi. Situ Patenggang justru sudah memiliki akses jalan yang cukup baik. Baik menggunakan kendaraan pribadi maupun transportasi umum, jalannya sudah memadai untuk mencapai lokasi dengan nyaman.

5. Banyak Fasilitas Wisata

Sudah termasuk dalam wisata popular di Bandung Selatan, Situ Patenggang telah memiliki berbagai fasilitas penunjang wisata yang lengkap, seperti area parkir yang luas, toilet, musala, rumah makan, hingga penginapan, seperti glamping dan hotel di sekitar areanya.

6. Spot Foto Instagramable

Kalau sedang liburan tentu saja wajib rasanya untuk mengabadikan momen tersebut. Pengunjung bisa mengabadikan liburan dengan berpose di beberapa lokasi favorit di Situ Patenggang, seperti di setiap sudut danau, hamparan perkebunan teh, jembatan kayu hingga dermaga.

Kegiatan Wisata di Situ Patenggang

Ini dia berbagai kegiatan wisata di Situ Patenggang yang seru untuk dicoba!

1. Mengelilingi Danau

Aktivitas air di tempat wisata ini juga jadi andalan. Cobalah mengelilingi danau dengan beberapa pilihan cara, seperti menyewa menyewa perahu bebek, perahu dayung, perahu motor, hingga speedboat. Perahu-perahunya disewakan oleh penduduk setempat dengan tarif berkisar antara Rp20.000-Rp50.000 per orang, tergantung jenis perahunya

2. Berkunjung ke Batu Cinta dan Pulau Asmara

Wisatawan bisa menyewa perahu dan mengunjungi Batu Cinta serta Pulau Asmara. Ini adalah salah satu kegiatan favorit bagi para pasangan yang datang dan ingin mencoba membuktikan legenda cinta di sana.

3. Menginap di Glamping Lakeside Rancabali

Pilihan kegiatan berikutnya yang bisa dicoba adalah menginap di Glamping Lakeside Rancabali menawarkan sensasi berkemah mewah dengan fasilitas lengkap dan pemandangan langsung ke danau. Ada juga area perkemahan yang bisa dipakai untuk kemping.

4. Wisata Kuliner di Pinisi Resto

Ada satu restoran berbentuk kapal besar yang terletak di tepi danau. Di sana disajikan berbagai hidangan khas Sunda dan makanan ringan. Cocok banget untuk dinikmati sambil melihat pemandangan Situ Patenggang yang indah.

Rekomendasi Hotel dekat Situ Patenggang

Pilihan hotel untuk menginap di sekitar Situ Patenggang juga banyak. Berikut beberapa rekomendasinya!

1. Econique Patuha Resort

Lokasi: Jl. Raya Situ Patenggang Km.8, Ciwidey, Bandung, Jawa Barat,Indonesia, 40973.

Econique Patuha Resort

Mau menginap dengan nuansa alam di dekat Situ Patenggang? Cobalah ke Econique Patuha Resort. Resort ini punya 40 kamar dan 6 villa yang desainnya sederhana dengan sentuhan kayu yang eksotis sehingga memberikan tampilan hangat dan alami. Menariknya, ada kolam renang air panas yang wajib banget dicoba. Harga per malamnya mulai dari Rp300 ribuan.

Indonesia

Econique Patuha Resort

8.0/10

Ciwidey

Rp 498.750

Rp 444.100

2. Bukit Senyum Residence

Lokasi: Jalan Raya Ciwidey - Patengan, Rancabali, Bandung, Ciwidey, Bandung, Jawa Barat, Indonesia, 40973.

Bukit Senyum Residence 

Lokasi Bukit Senyum Residence tidak hanya dekat dengan Situ Patenggang tapi juga beberapa wisata lainnya di Ciwidey. Dengan harga per malam sekitar Rp200 ribuan, penginapan ini memberikan fasilitas yang lumayan lengkap dan nyaman. Di sini juga tersedia kamar untuk wisatawan yang membawa keluarga.

Indonesia

Bukit Senyum Residence Mitra RedDoorz

8.3/10

Ciwidey

Rp 398.699

Rp 352.770

3. Puri Sakanti Nature Family Resort

Puri Sakanti Nature Family Resort

Berjarak 7 km dari Situ Patenggang, Puri Sakanti Nature Family Resort adalah pilihan penginapan yang mengemas kenyamanan dengan harga yang terjangkau. Bangunan dan suasana resortnya dirancang menyatu dengan alam sekitar yang hijau dan sejuk. Harga per malamnya sekitar Rp700 ribu.

Indonesia

Puri Sakanti Nature Family Resort

9.5/10

Bandung

Rp 1.199.999

Rp 900.000

Rasanya liburan nanti jadi ingin berlibur ke Situ Patenggang, kan? Yuk, segera persiapkan rencana liburan ke sana dengan orang-orang tersayang.

Hotel di Situ Patenggang

Mulai rencanakan perjalanan liburan kamu dengan berburu tiket pesawat, kereta api, tiket bus, atau tiket travel dan shuttle di Traveloka! Jangan takut dompet bolong karena ada banyak promo Traveloka yang akan membuat liburan jadi lebih ringan. Ditambah, ada pula kode kupon traveloka atau promo bank, seperti promo BCA, yang bisa dimanfaatkan untuk semakin menghemat biaya liburan. Buruan kejar promonya supaya bisa lebih cepat liburan ke Situ Patenggang?

Hotel & Penginapan Terbaik di Situ Patenggang

Temukan lebih banyak p...

Lihat Harga

Dalam Artikel Ini

• Mengenal Situ Patenggang
• Lokasi, Jam Buka, dan Harga Tiket
• Daya Tarik Wisata Situ Patenggang
• 1. Keindahan Danau
• 2. Legenda Romantis
• 3. Suasana yang Tenang dan Damai
• 4. Mudah Diakses
• 5. Banyak Fasilitas Wisata
• 6. Spot Foto Instagramable
• Kegiatan Wisata di Situ Patenggang
• 1. Mengelilingi Danau
• 2. Berkunjung ke Batu Cinta dan Pulau Asmara
• 3. Menginap di Glamping Lakeside Rancabali
• 4. Wisata Kuliner di Pinisi Resto
• Rekomendasi Hotel dekat Situ Patenggang
• 1. Econique Patuha Resort
• 2. Bukit Senyum Residence
• 3. Puri Sakanti Nature Family Resort
Hotel
Tiket Pesawat
Things to Do
Selalu Tahu Kabar Terbaru
Dapatkan berbagai rekomendasi travel & gaya hidup serta info promo terkini dengan berlangganan newsletter kami.
Langganan