Sleeper Bus Miyor: Rute, Fasilitas & Harga Tiket

Info Sleeper Bus Miyor: Rute, Fasilitas & Harga Tiket
Travel Bestie
20 Mar 2025 - 3 min read

Berlokasi di Jl. By Pass No.KM 7, Pisang, Kec. Pauh, Kota Padang, Sumatera Barat, PO Miyor merupakan perusahaan transportasi yang mengoperasikan 30 unit bus AKAP dan pariwisata dengan rute utama Sumatera Barat – Jabodetabek dan sebaliknya. PO Miyor sendiri menyediakan armada berkualitas dengan fokus utama adalah kenyamanan dan pelayanan prima bagi penumpang.

Dalam dunia otobus, PO Miyor merupakan perusahaan pendatang baru yang menyediakan sleeper bus rute Padang – Jakarta. Meskipun demikian, fasilitas dan kenyamanan yang ditawarkan oleh armada sleeper bus Miyor tidak kalah saing.

Rute Sleeper Bus Miyor

Seperti yang sudah dibahas pada bagian atas, PO Miyor beroperasi pada rute Sumatera Barat – Jabodetabek dan sebaliknya yang menawarkan pilihan titik naik dan turun sesuai dengan lokasi terdekat. Titik naiknya biasa dimulai dari Terminal Air dan Lubuk Begalung kemudian turun di Terminal Pulogebang, Agen PO Miyor Jatiasih, atau Terminal Kampung Rambutan. Jadwal keberangkatan dari Padang, sekitar pukul 10.30 waktu setempat.

Sedangkan untuk rute Jakarta – Padang memiliki jadwal keberangkatan yang berbeda, yaitu :

Pukul 08.30 WIB di Terminal Gebang
Pukul 08.50 WIB di Agen PO Miyor Jatiasih
Pukul 09.10 WIB di Terminal Kampung Rambutan

Agar tidak terlambat, kamu bisa datang lebih awal ke lokasi keberangkatan yang sudah dipilih sebelumnya.

Fasilitas & Harga Tiket Sleeper Bus Miyor

Fasilitas & Harga Tiket Sleeper Bus Miyor 

Foto: Instagram @ adiputro_official

PO Miyor memiliki 3 tipe layanan berbeda yaitu, Dream Class, Platinum Class, dan Ultimate Class. Perlu diketahui, bahwa tipe sleeper bus di PO Miyor, hanya tersedia pada kategori Dream Class saja. Namun sebelum membahas Dream Class, akan diperkenalkan secara ringkas tentang layanan pada kategori Platinum Class serta Ultimate Class.

1. Platinum Class

Platinum Class hadir dengan kursi premium yang berjumlah 30 seat dengan posisi 2-2 serta yang dapat direbahkan sepenuhnya, ruang kaki yang luas, serta bantal dan selimut untuk menambah kenyamanan. Tambahan lainnya, tersedia layar hiburan pribadi di setiap kursi sehingga kamu dapat menikmati film favorit atau music sepanjang perjalanan.

Mengutamakan keamanan dan kenyamanan penumpang, PO Miyor melengkapi Platinum Class dengan teknologi keselamatan terkini dan dijalankan oleh pengemudi professional yang terlatih. Didukung pula oleh layanan kru yang ramah dan siap membantu, suasana kabin yang bersih dan modern, serta ketenangan ekstra selama perjalanan. Untuk fasilitas yang tersedia pada kategori ini adalah :

AVOD
Pantry
Snack
Coffee
Voucher Makan
Selimut
Bantal
USB Port
Legrest seat
Toilet
Smoking Area

2. Ultimate Class

Pada kategori Ultimate Class, menawarkan kenyamanan maksimal dengan berbagai fasilitas yang dibagi berdasarkan tempat duduk. Terdapat tiga area utama, yaitu :

Platinum Plus

Platinum Plus terdiri dari kursi nomor 1A hingga 3D dengan posisi tempat duduknya adalah seat 2-2 sejumlah 12 kursi.

Ultimate Class (dek atas dan bawah)

Ultimate Class terdiri dari kursi nomor 4 hingga 20 dengan posisi tempat duduknya adalah seat 1-2 berjumlah 6 kursi di dek bawah dan 9 kursi di dek atas.

Untuk penumpang di platinum plus, disediakan fasilitas seperti selimut, bantal, USB Port, sandaran kaki, dan voucher makan. Sementara untuk penumpang di ultimate plus selain mendapat fasilitas seperti pada platinum plus juga mendapatkan fasilitas tambahan berupa TV LED, audio-video on demand (AVOD), kopi dan camilan, pantry, toilet, USB Port, sleeper seat, dan lampu baca.

3. Dream Class (Sleeper Bus)

Dream Class merupakan kategori paling mewah yang dimiliki oleh PO Miyor. Dream Class dirancang dengan posisi seat 1-1, dengan 11 seat berada di dek bawah dan 11 seat berada di de katas dengan total seluruhnya adalah 22 seat.

Dream Class memberikan kenyamanan maksimal dengan ruangan luas, kebersihan terjaga, dan layanan ramah dari kru professional yang siap melayani selama perjalanan. Fasilitas premium yang didapatkan dari kategori ini antara lain seperti kursi reclining yang empuk, sleeper seat, selimut, bantal, AVOD, TV LED, voucher makan, kopi, snack, pantry, toilet, USB Port, lampu baca, serta hiburan onboard.

Memiliki desain interior berupa kursi penumpang model kapsul, penumpang dapat merasakan perjalanan seperti berada dalam ruangan privat layaknya kamar hotel kapsul. Visualnya sendiri dibuat lebih futuristic agar berbeda dengan PO lain sehingga mudah dikenali. Tarif untuk kategori Dream Class (Sleeper Bus) dihargai sekitar Rp. 950.000,00.

Tips Pesan Tiket Bus Miyor Sleeper di Traveloka

Berikut ini beberapa tips yang perlu kamu perhatikan sebelum memesan Bus Miyor Sleeper di Traveloka :

1. Pesan Tiket Lebih Awal

Memesan tiket Bus Miyor Sleeper lebih awal sangat dianjurkan. Hal ini bertujuan agar kamu tidak kehabisan tempat duduk karena jumlah kursi yang terbatas. Selain itu, pemesanan tiket jauh-jauh hari sebelum perjalanan memberikanmu keuntungan dapat memilih tempat duduk sesuai keinginan.

2. Pilih Kursi Sesuai Keinginan

Perjalanan panjang yang akan ditempuh sebanding dengan lamanya waktu yang dibutuhkan untuk sampai ke tempat tujuan. Pemilihan kursi yang sesuai keinginan sangat penting untuk memastikan pengalaman perjalanan yang lebih nyaman. Jika memungkinkan, pilihlah tempat duduk yang terletak ditengah bus. Gunanya adalah untuk menghindari guncangan karena guncangan lebih terasa pada bagian depan dan belakang bus ketika melaju di jalanan.

3. Lakukan Pemesanan Secara Online

Pemesanan tiket Bus Miyor Sleeper secara online lebih dianjurkan karena lebih mudah dan praktis. Kamu bisa memesan tiket Bus Miyor Sleeper melalui website atau aplikasi Traveloka. Traveloka tidak hanya memberikan kemudahan dalam mencari dan memilih tiket sesuai keinginan, tetapi Traveloka juga sering memberikan berbagai promo menarik seperti diskon ataupun cashback yang tentu saja dapat menghemat bujet perjalanan kamu.

4. Pilih Sesuai Kebutuhan

PO Miyor memiliki 3 tipe bus yang berbeda. Sebelum memesan tiket, pastikan kamu memilih kategori bus sesuai dengan kebutuhan dan keinginanmu sehingga perjalanan akan terasa lebih nyaman dan menyenangkan.

Tiket Bus & Shuttle untuk Mudik 2025

Tiket Bus & Shuttle un...

Lihat Harga

Pesan Tiket Bus Miyor Sleeper di Traveloka

Bus Miyor Sleeper merupakan pilihan tepat bagi kamu yang akan melakukan perjalanan jarak jauh dari Sumatera Barat – Jabodetabek atau sebaliknya. Dengan fasilitas yang tersedia setara dengan fasilitas hotel kapsul, kamu akan dimanjakan selama perjalanan. Pun para kru professional dan ramah yang siap membantu selama perjalanan.

Pemesanan tiket Bus Miyor Sleeper dapat kamu lakukan lewat Traveloka. Selain menawarkan kemudahan karena fitur yang tersedia lengkap dan informatif, Traveloka menyediakan berbagai metode pembayaran yang aman dan juga praktis..

Dengan Traveloka, kamu dapat memesan tiket sleeper bus dengan mudah. Traveloka juga menyediakan berbagai metode pembayaran yang aman dan praktis, serta sering menawarkan promo menarik yang bisa menghemat perjalananmu. Tunggu apa lagi? Segera amankan tiket Bus Miyor Sleeper di Traveloka sekarang juga!

Dalam Artikel Ini

• Rute Sleeper Bus Miyor
• Fasilitas & Harga Tiket Sleeper Bus Miyor
• 1. Platinum Class
• 2. Ultimate Class
• 3. Dream Class (Sleeper Bus)
• Tips Pesan Tiket Bus Miyor Sleeper di Traveloka
• 1. Pesan Tiket Lebih Awal
• 2. Pilih Kursi Sesuai Keinginan
• 3. Lakukan Pemesanan Secara Online
• 4. Pilih Sesuai Kebutuhan
• Pesan Tiket Bus Miyor Sleeper di Traveloka
Hotel
Tiket Pesawat
Things to Do
Selalu Tahu Kabar Terbaru
Dapatkan berbagai rekomendasi travel & gaya hidup serta info promo terkini dengan berlangganan newsletter kami.
Langganan