8 Taman Bunga di Malang Paling Viral 2025

Mas Bellboy
01 Jan 2025 - 5 min read

Liburan bagi beberapa orang adalah salah satu cara untuk melepas penat dari segala aktivitas. Ada yang liburan hanya 3 hari, ada yang sampai seminggu. Walaupun begitu, yang penting bukan lama waktu berlibur tapi apakah menikmati atau gak selama liburan.

Kalau ditanya hal apa yang paling ingin kamu nikmati saat liburan? Pasti jawabannya pesona alamnya, bukan? Kalau begitu, kunjungan kamu ke Malang tak salah! Di Kota Apel ini kamu bisa dengan mudah menemukan destinasi dengan pesona alam yang mengagumkan.

Tak hanya memanjakan mata, suhu Kota Malang yang sejuk pun akan buat pengalaman liburan semakin menyenangkan. Supaya tak ketinggalan informasi, yuk cari tahu taman bunga di Malang paling viral tahun ini!

1. San Terra Delaponte

instagram.com/florawisata.santerra

Lokasi: Jalan Truno Joyo, Jurangrejo, Pandesari, Kecamatan Pujon, Kabupaten Malang, Jawa Timur 65391

Fasilitas: Area parkir, kamar mandi, mushola, cafe, trampolin, food court, dll

Instagram: @florawisata.santerra

San Terra Delaponte adalah destinasi wisata kekinian yang didirikan tahun 2019. Hadir dengan menawarkan taman bunga, wisata selfie dengan beraneka spot populer yang Instagramable, dan panorama pegunungan.

Beberapa spot tersebut populer itu adalah Little Amsterdam, Little Korea, Cofee Garden Santerra, Green Bay Garden, Rainbow Wisteria, dan lain-lain. Tak hanya itu, di sini ada wahana permainan seperti Ontang Anting, Sepatu Roda, Trampolin, Istana Balon, Komedi Putar, Bumper Car, Kolam Renang, dll.

Kamu bisa berfoto di taman bunga dengan sekitar 700 lebih jenis bunga, Little Amsterdam, atau Kampung Korea. Di Kampung Korea yang mirip seperti Korea Fantasy inilah kamu bisa berfoto dengan pakaian tradisionalnya yakni Hanbok.

Harga sewanya sekitar Rp50.000. Di Little Amsterdam, kamu bisa berfoto di depan Kincir Angin untuk mendapatkan vibe khas Eropa.

2. Kebun Bunga, Coban Talun

Lokasi: Jalan Coban Talun, Bagean Borah, Wiyurejo, Kecamatan Pujon, Kabupaten Malang, Jawa Timur 65336

Fasilitas: Area parkir, toilet, kamar mandi, mushola, kantin, ayunan, bangku taman

Kebun bunga ini jadi spot favorit wisatawan asing dan lokal. Di sini banyak ditanami berbagai jenis bunga. Lokasinya tak jauh dari air terjun Coban Talun dan Pagupon Camp serta Apache Camp. Dari pintu keluar area Pagupon cukup berjalan ke arah kiri sekitar 50 meter.

Sepanjang jalan setapak menuju air terjun, wisatawan akan lihat taman bunga hortensia berwarna-warni dari ungu, merah, kuning, hingga putih yang bermekaran. Ada bunga hortensia, bunga matahari, alyssum, hingga aster. Bahkan terdapat payung-payung hias menggantung. Bunga-bunga tersebut ditanam sangat rapi sehingga warna ungu mendominasi kawasan tersebut. Di area ini juga ada ayunan dan banyak kursi di tengah taman.

Jika ingin berfoto, pihak pengelola sudah memudahkan dengan menyediakan kayu pijakan yang bisa dipakai bagi pengambil foto/tripod kamera. Kamu bisa berfoto di tengah hamparan bunga warna-warni, saat sedang bermain ayunan, atau saat duduk di bangkunya.

3. Kebun Bunga Sekarmulyo Batu

ifaikahkalidin.com

Lokasi: Pasar Bunga Sekarmulyo, Sidomulyo, Batu, Kota Batu, Jawa Timur 65317

Reviews: 4,0/5

Fasilitas: Area parkir, restroom bersih

Kebun Bunga yang satu ini sedang viral karena terletak di kampung Sidomulyo yang penduduknya kebanyakan petani tanaman hias dan bunga. Berada di sini kamu akan merasa betah karena tempatnya bersih, tertata rapi, udaranya segar, dan pemandangan alamnya juga indah. Bayangkan di sisi utara ada Gunung Arjuno - Welirang, di sisi selatan ada Gunung Panderman.

Sedikitnya di kampung ini ada 87 kios yang menyediakan ribuan tanaman hias seperti bougenville, anggrek, cemara, gladiol, melati, pucuk merah. Tapi yang paling sering dicari dan dibeli adalah mawar merah, mawar putih, dan bunga sepatu. Selain itu, masih ada tanaman hias mulai dari keladi, kaktus, sukulen, monstera, dan sebagainya.

4. Bukit Jengkoang, Desa Bulukerto, Batu

instagram.com/bukitjengkoang

Lokasi: Desa Bulukerto, Bumiaji, Kota Batu, Jawa Timur

Fasilitas: Area parkir, warung kopi dan gorengan, hamparan kebun apel, jeruk, hingga jambu

Instagram: @bukitjengkoang

Bukit Jengkoang di Desa Bulukerto ini menampilkan lanskap lereng Gunung Arjuna. Keindahan alamnya sedap dipandang mata dengan hamparan kebun sayur yang dibatasi rindangnya hutan pinus.

Daya tarik inilah yang menjadi surga bagi penggemar fotografi. Tempat ini sering dijadikan lokasi spot foto prewedding. Selain hunting foto, daya tariknya adalah medan yang menantang untuk pecinta motor trail, ATV, hingga jeep offroad.

5. Ladang Bunga Matahari

unsplash.com/Matthias Oberholzer

Lokasi: Dusun Mujung, Desa Pandanrejo, Kota Batu, Malang, Jawa Timur

Fasilitas: Area parkir, lima spot foto dengan tema suku Indian dan estetik, sewa topi ala pantai, sewa fotografer

Ladang bunga matahari ini memiliki sekitar 3000 pohon bunga matahari yang tersebar di kawasan seluas 2,5 hektar. Siklus mekarnya setahun hanya 2 atau 3 kali. Sekali mekar bertahannya hanya 3-4 minggu.

Kalau kamu mau foto, di sini ada lima spot foto yang bisa dimanfaatkan dengan tema suku Indian dan estetik. Supaya lebih estetik, sewa topi ala pantai saja hanya Rp5.000 dan sewa fotografer dengan durasi 15 menit dapat 6 foto, cukup bayar Rp15.000.

6. Araya Arcade Garden by Rustic Market

instagram.com/arayaarcadegarden.id

Lokasi: Mansion Hill, Genitri, Tirtomoyo, Pakis, Kabupaten Malang, Jawa Timur 65154

Fasilitas: Area parkir, WiFi, stop kontak, toilet, mushola, area indoor & outdoor

Instagram: @arayaarcadegarden.id

Taman bunga di Malang ini dikelola oleh Rustic Market. Dibangun di dataran tinggi daerah Malang, memberi pesona alam sekitar yang memanjakan. Taman ini berada satu area dengan kafenya yang estetik dengan hamparan kota Malang, panorama persawahan hijau yang luas.

Konsep taman ini adalah pemandangan persawahan hijau dan pegunungan dengan kolam air jernih plus miniatur ala Swiss seperti kincir angin yang berada di sudut taman.

Setiap sudut taman ini estetik untuk dijadikan latar foto. Tangga yang menuju bangunan aksen kayu dengan gaya rustic barn dan vintage classic ala Swiss. Kamu juga bisa berfoto di miniatur ala Swiss nya yang ditata sangat cantik.

7. Selecta Garden

selectawisata.id

Lokasi: Jalan Raya Selecta No.1, Tulungrejo, Kec. Bumiaji, Kota Batu, Jawa Timur 65336

Fasilitas: Area parkir, mushola, taman bunga, wahana permainan, kolam renang, cafe & resto, gazebo, toilet, area souvenir

Instagram: @tamanrekreasiselecta

Selecta Garden jadi wisata taman bunga paling viral di Malang saat ini. Tempat ini bisa dikunjungi oleh keluarga karena ada banyak wahana seru di dalamnya. Berlokasi tak jauh dari alun-alun kota Batu sekitar 6,5 klm dengan durasi berkendara sekitar 15 menit.

Selecta Garden ini menawarkan konsep taman bunga seluas 6 hektar dan berbagai wahana seru seperti sepeda udara, sepeda air, flying fox, family coaster, dan cinema 4D.

Selain itu masih ada Kiddie Ride, Bahtera Ayun, kolam renang & waterpark, bianglala, dan restoran. Di restoran ini kamu bisa menikmati menu nikmat seperti Bakso Malang, cwie mie, rawon, soto ayam, sop buntut, gurame asam manis, sampai nasi goreng Hong Kong.

8. Batu Flower Garden

Lokasi: Coban Rais, Jalan Oro-Oro Ombo, Kehutanan, Kecamatan Batu, Kota Batu, Jawa Timur 65151

Fasilitas: Area parkir, mushola, taman bunga, wahana permainan, cafe, toilet, dll

Instagram: @batuflowergarden.cobanrais

Batu Flower Garden menawarkan keindahan pemandangan dari lereng gunung Panderman yang berada di ketinggian 1.000 sampai 1.200 meter di atas permukaan laut (mdpl).

Waktu terbaik untuk berkunjung adalah selain hari libur dan akhir pekan. Disarankan datang ke sini di pagi hari atau menjelang sore agar matahari tidak terik sehingga hasil fotonya juga maksimal.

Di Batu Flower Garden kamu bisa mencoba berbagai atraksi wisata seperti Gardu Pandang berlambang huruf I, lambang Love, dan huruf U, bergelayut di Hammock yang terdiri dari Hammock Tower, Flying Hammock, Spider Hammock, dan Hammock Garden.

Kamu juga bisa bermain di ayunan ekstrem di atas jurang sedalam 50 meter yang sudah dilengkapi dengan sabuk pengaman. Kamu juga bisa mencoba sensasi naik sepeda langit atau sky bike yang terhubung dengan sling baja.

Kalau kamu mau foto, di sini ada spot foto instagramable seperti Gardu Pandang I Love You, bergelayut sambil berfoto di Hammock, naik sky bike dan berfoto di sana, mencoba ayunan ekstrem dan berfoto dengannya.

Itulah Rekomendasi Taman Bunga di Malang Paling Viral 2023/2024. Sempatkan ke sini kalau kamu sedang liburan atau travelling ke Malang, karena kamu akan puas menikmati pemandangan taman bunga warna-warni dan bersantai. Rencanakan liburan kamu ke berbagai atraksi wisata taman di Malang dan nikmati momen bersama keluarga, sahabat, atau pasangan.

Temukan hotel & akomodasi terbaik di Malang untuk staycation dan pesan sekarang di Traveloka!

Hotel
Tiket Pesawat
Things to Do
Selalu Tahu Kabar Terbaru
Dapatkan berbagai rekomendasi travel & gaya hidup serta info promo terkini dengan berlangganan newsletter kami.
Langganan