Liburan yang menenangkan bisa dinikmati dengan berbagai cara, salah satunya berkunjung menikmati suasana alam. Taman bunga mawar bisa menjadi salah satu pilihan destinasi wisata alam yang indah dan bisa ditemukan di berbagai lokasi di seluruh Indonesia.
Source : shutterstock
Bunga mawar banyak dikenal dengan warna merah, terutama di Indonesia, mawar merah banyak dijumpai di setiap toko bunga. Padahal bunga mawar sendiri terdiri atas berbagai warna, loh! Kamu juga bisa menemukan bunga mawar putih, kuning, ungu, merah muda pucat yang konon memiliki masing-masing makna berbeda.
Nah, bagi para pecinta bunga mawar, kamu bisa datang ke beberapa taman bunga di Indonesia untuk menikmati pesonanya. Berikut inilah berbagai rekomendasi taman bunga terbaik yang bisa kamu kunjungi saat berlibur.
Bagi kamu pencinta bunga mawar, tentu tidak cukup bila hanya melihat beberapa tangkai bunga. Kecintaanmu pada bunga harus dituntaskan dengan coba berkunjung ke beberapa taman bunga mawar di Indonesia. Yuk, simak beberapa rekomendasi taman bunga mawar di Indonesia yang bisa kamu kunjungi bersama orang terkasih.
Salah satu taman bunga mawar yang ada di Cianjur adalah Taman Bunga Nusantara. Di sini kamu bisa temukan lokasi khusus yang hanya ditanami oleh bunga mawar. Kamu bisa berpiknik kecil dengan keluarga di dekat air mancur atau di bawah pepohonan.
Sebenarnya tidak hanya taman bunga mawar yang tersedia di sini, tetapi juga terdapat taman-taman lainnya. Misalkan taman bali dengan ciri khas Bali yang kental dihiasi dengan pepohonan bunga kamboja. Kemudian, taman Perancis dengan air mancur dan dihiasi dengan tumbuhan berpola.
Di taman bunga mawar satu ini tersedia berbagai fasilitas hiburan untuk melengkapi liburanmu. Kamu bisa melihat danau angsa, lapangan piknik, juga air mancur musikal yang banyak diminati oleh pengunjung.
Salah satu taman bunga mawar yang cukup terkenal adalah kebun mawar Situhapa. Terletak di daerah Garut, Kebun Mawar Situhapa merupakan sebuah taman yang telah mekar sejak tahun 2012. Taman ini semakin banyak peminat seiring dengan keindahan bunga yang bermekaran setiap bulannya.
Taman ini didirikan oleh beberapa kolektor bunga pada ketinggian 1.100 meter di atas permukaan laut dan dikelilingi oleh pegunungan (Gunung Guntur, Gunung Cikuray, Gunung Papandayan, Gunung Talaga Bodas, dll).
Ekosistem bunga mawar di Situhapa sangat beragam dengan pilihan spesimen flora yang unik. Tanaman bunga di lokasi ini dirawat dengan bantuan tukang kebun yang profesional. Terdapat lebih dari 500 jenis tanaman dan pepohonan di taman yang sejuk dan asri ini.
Koleksi bunga di lokasi ini termasuk ladang besar Damask Rose yang dapat dipanen untuk dijadikan minyak atsiri, air mawar, dan teh mawar. Selain bunga mawar, terdapat koleksi lainnya antara lain aneka Begonia, koleksi Kaktus dan Agave, serta bunga eksotik lainnya seperti The Flame of Irian dan anggrek.
Bila kamu berkunjung ke daerah Batu, Jawa Timur, sempatkan untuk datang ke Desa Gunungsari. Di Desa Gunungsari terdapat wisata petik bunga mawar yang cukup terkenal. Tempat ini tentu menjadi surga bagi kamu yang sangat suka bunga mawar.
Berbeda dengan tempat-tempat sebelumnya yang keindahan mawarnya hanya bisa dinikmati tanpa boleh dipetik. Khusus di wisata petik bunga mawar, kamu diperkenankan untuk memetik bunga mawar dan membawanya pulang loh.
Hal yang menjadi idaman bagi pencinta bunga adalah di wisata petik bunga mawar, kamu juga tersedia beberapa bibit bunga mawar yang bisa kamu beli. Tidak hanya itu, terdapat beberapa produk yang berasal dari bahan bunga mawar.
Tahukah kamu di Indonesia terdapat satu desa yang penduduknya bermata pencaharian sebagai petani bunga mawar? Desa yang dimaksud adalah Desa Karang piring di Kota Jember Jawa Timur.
Jika kamu berkunjung ke Desa Karangpiring, kamu akan menemukan banyak taman bunga mawar di sudut pedesaan ini. Dikarenakan bunga mawar adalah komoditas utama dari Desa Karangpiring, maka kamu bisa membeli bunga mawar dengan kualitas terbaik.
Jika berkunjung ke wisata Taman Bunga Celosia, kamu akan dimanjakan dengan hamparan bunga-bunga yang cantik. Tidak hanya bunga celosia, kamu juga akan bisa melihat berbagai jenis bunga berwarna-warni yang indah, termasuk bunga mawar. Tempat ini cocok untuk menjadi latar belakang foto.
Saat menginjakkan kaki di sini, kamu akan disambut dengan jalan setapak. Ciri khas dari taman bunga ini adalah desain pagar berbentuk pensil berwarna-warni. Tidak hanya bisa melihat bunga, kamu juga bisa membeli bibit bunga mawar untuk kebun di rumah.
Selain bunga amarilis, kamu dapat menikmati keindahan berbagai jenis bunga lainnya. Para pecinta bunga matahari, bunga mawar, dan bunga anggrek pasti bisa menikmati suasana yang nyaman di kebun bunga yang berlokasi di Gunungkidul. Biasanya, taman bunga ini akan relatif lebih ramai pada November dan April karena saat itulah bunga amarilis mekar.
Taman Bunga Amarilis telah menjadi daya tarik bagi para pecinta alam dan pengunjung yang mencari keindahan alam yang cantik. Keindahan bunga-bunga amarilis yang menghiasi setiap sudut taman ini menjadi hal terbaik untuk dinikmati. Tidak heran jika banyak wisatawan domestik maupun mancanegara yang datang menikmati keindahannya.
Ada berbagai bunga yang bermekaran di taman bunga di dalam lokasi kebun ini. Kamu juga pasti bisa mengenali namanya dengan mudah. Kamu bisa melihat aneka bunga mawar warna-warni seperti pink, merah, putih dan warna lainnya.
Bagi para pecinta bunga, pemandangan ini akan langsung merebut perhatian dan seolah mengajak kamu untuk mengabadikan keindahannya. Tidak hanya bunga mawar, kamu juga bisa melihat koleksi bunga begonia, bunga kana, dan berbagai jenis bunga lainnya.
Jika ingin berkunjung ke Kebun Bunga Begonia, kamu disarankan untuk menggunakan kendaraan pribadi. Bersiap-siaplah untuk menghadapi kemacetan jika datang dari arah kota Bandung, ya. Pasalnya, lokasi wisata ini berada di area wisata yang sangat ramai.
Bagi kamu yang ingin datang dan berwisata ke salah satu taman bunga mawar di atas, kamu bisa persiapkan akomodasinya melalui Traveloka. Di Traveloka kamu bisa dapatkan harga termurah untuk penginapan dan hotel. Tidak hanya itu saja, kamu bisa pesan tiket kereta api dan mendapatkan sewa mobil di Traveloka juga. Jadi tunggu apalagi, nikmati keindahan bunga mawar dan coba kunjungi Taman Bunga Mawar bersama Traveloka.
Penginapan dan Hotel di Depok
Cari Hotel dengan prom...
Lihat Harga