Manado adalah ibu kota dari Provinsi Sulawesi Utara, Indonesia yang dikenal dengan ragam keindahan alam dan keanekaragaman budayanya.
Manado dikelilingi oleh daerah pegunungan dan memiliki kawasan pantai yang mempesona. Tidak heran apabila Manado selalu menarik perhatian para wisatawan.
Anda pasti sudah tidak asing dengan berbagai destinasi wisata yang ditawarkan oleh kota ini, seperti Taman Nasional Bunaken, Monumen Yesus Memberkati, Kelenteng Ban Hin Kiong, dan lain sebagainya. Tidak hanya itu, Anda juga dapat menemukan pusat perbelanjaan kota ini, tepatnya di seputar Taman Kesatuan Bangsa (TKB) atau Pasar’45.
Kota Manado menawarkan berbagai destinasi yang selalu memikat setiap pengunjungnya. Tidak sabar untuk menjelajahi berbagai atraksi wisata di Manado? Ketahui berbagai rekomendasi taman yang wajib dikunjungi saat Anda berkunjung ke Manado selengkapnya dalam artikel berikut.
Taman Nasional Bunaken menjadi salah satu daya tarik paling populer di Manado. Sebuah taman laut yang meliputi lima pulau ini menawarkan keindahan bawah laut yang menakjubkan. Bagi Anda para pencinta keindahan pantai atau pesona bawah laut, Taman Nasional Bunaken memiliki kurang lebih 58 jenis terumbu karang dan 90 spesies ikan yang menarik.
Taman nasional ini juga termasuk ke dalam daftar warisan dunia oleh UNESCO. Tidak heran bahwa Taman Nasional Bunaken kerap dikunjungi oleh wisatawan dari berbagai penjuru dunia untuk snorkeling atau diving sambil menikmati keindahan bawah laut.
Berbagai fasilitas yang tersedia di Taman Nasional Bunaken, seperti penyewaan alat, transportasi, tempat makan, dan penginapan. Tiket untuk masuk ke Taman Nasional Bunaken mulai dari Rp10.000,00 untuk wisatawan lokal, Rp5.000,00 untuk rombongan pelajar lokal, dan Rp150.000,00 untuk wisatawan mancanegara.
Taman Kesatuan Bangsa (TKB) adalah taman kota yang terletak di pusat Manado dan kerap kali digunakan untuk berbagai aktivitas komunitas dan acara kota. Selain itu, taman ini kerap kali menjadi tempat untuk berolahraga, piknik, atau sekadar jalan-jalan dan bersantai bersama keluarga.
TKB memiliki berbagai fasilitas, seperti teater terbuka, taman bermain, dan monumen dengan pohon rindang yang mengelilingi area ini. Saat malam hari, banyak pedagang makanan lokal yang menjajakan jualannya, menciptakan suasana taman yang ramai dan menyenangkan. TKB buka selama 24 jam dan tidak dipungut biaya untuk masuk.
Berlokasi di Jalan Piere Tendean, Sario Utara, Kecamatan Sario, Kota Manado, God Bless Park atau taman berkat merupakan salah satu destinasi Kota Manado yang cukup terkenal. Taman ini memiliki jalur pejalan kaki yang luas dan patung telapak tangan yang dikepal “God Bless Manado” yang menjadi ikon dari tempat ini.
Terletak di tepi Pantai Manado, Anda dapat berfoto dan menikmati pemandangan laut serta matahari terbenam dengan menakjubkan. Saat sore hari terutama akhir pekan, tempat ini ramai pengunjung karena keindahan pantainya dengan suasana yang asri. Taman ini buka selama 24 jam dan Anda tidak perlu biaya masuk untuk ke tempat ini.
Rumah Alam Adventure Park merupakan salah satu destinasi yang cukup populer sebagai tempat berkumpul keluarga yang ada di Manado. Di sini, Anda bisa melakukan berbagai aktivitas dengan wahana yang tersedia, seperti flying fox, ATV, dan berfoto di berbagai spot yang menarik.
Berlokasi di Jalan Ring Road Manado II, Kairagi Satu, Mapanget, Kota Manado, Rumah Alam Adventure Park menawarkan pengalaman wisata yang lengkap. Memiliki suasana sejuk dengan panorama gunung, perbukitan, dan lembah yang memukau dengan petualangan alam yang menyenangkan, membuat Anda selalu ingin kembali ke tempat ini.
Taman Hutan Raya Gunung Tumpa H. V. Worang adalah destinasi wisata alam yang menyajikan panorama dari ketinggian sekitar 600 meter di atas permukaan laut. Tempat ini sangat cocok bagi Anda yang gemar berfoto dengan adanya berbagai spot foto dengan latar belakang pemandangan yang menakjubkan.
Berlokasi di Tongkeina, Bunaken, Kota Manado, Anda dapat melihat panorama Pulau Manado Tua di barat Teluk Manado, Gunung Klabat di Minahasa Utara, Gunung Lakon di selatan Kota Manado dari ketinggian. Tempat ini buka setiap hari mulai pukul 07.15 hingga 18.00 WITA.
Bagi Anda yang berencana untuk piknik bersama teman atau keluarga, Gardenia Country Inn dapat menjadi pilihan yang tepat untuk Anda. Daya tarik utama dari tempat ini adalah latar belakang pemandangan gunung yang menakjubkan dengan taman yang dihiasi beragam bunga berwarna-warni, menciptakan nuansa yang menyenangkan.
Berlokasi di Jalan Kawiley, Kakaskasen Dua, Tomohon Utara, tempat ini hanya berjarak 40 menit dari pusat Kota Manado. Banyak pengunjung yang datang ke taman ini untuk berfoto bersama pemandangannya yang menakjubkan.
Taman Sindulang adalah salah satu ruang terbuka hijau di Kota Manado yang menawarkan suasana nyaman dan asri bagi para warga lokal dan wisatawan. Taman Sindulang berlokasi di Sindulang Satu, Tuminting, Kota Manado, sangat cocok bagi Anda yang ingin menikmati waktu bersantai sambil melihat pemandangan sore dan pantai yang indah di puncak Sindulan. Di tempat ini Anda juga dapat menemukan sejumlah pedagang, menciptakan suasana yang pas untuk menikmati panorama sambil minum atau makan sajian ringan.
Berikut beberapa tips yang dapat Anda ikuti untuk berkunjung ke berbagai taman di Manado supaya pengalaman kunjungan Anda semakin nyaman dan berkesan:
1. Periksa Jam Buka dan Waktu yang Tepat untuk Berkunjung
Sebelum berkunjung ke berbagai destinasi yang Anda inginkan, pastikan untuk mengecek jam buka dan lokasi taman. Beberapa taman bisa saja memiliki jam operasional khusus atau aturan waktu yang perlu diketahui.
Selain itu, usahakan untuk datang saat pagi atau sore hari ketika cuaca lebih sejuk dan nyaman untuk bersantai dan jalan-jalan. Waktu ini juga sangat ideal untuk menyaksikan pemandangan matahari terbit atau terbenam dengan indah.
2. Gunakan Pakaian yang Nyaman
Beberapa taman di Manado memiliki jalur yang cukup panjang untuk jogging atau berjalan kaki. Oleh karena itu, gunakanlah pakaian yang ringan dan sepatu yang sesuai supaya aktivitas Anda dapat terasa lebih nyaman.
3. Siapkan Kamera atau Ponsel
Tidak sedikit taman di Manado yang memiliki pemandangan menakjubkan dan sangat instagramable. Pastikan Anda membawa ponsel atau kamera untuk mengabadikan momen bersama pemandangan menarik di berbagai spot yang unik di setiap destinasi tujuan.
4. Bawa Bekal dan Air Minum Secukupnya
Meskipun Anda dapat menemukan pedagang atau fasilitas makanan di beberapa taman, tidak ada salahnya untuk membawa bekal atau air minum pribadi. Ini akan sangat membantu apabila Anda berencana untuk piknik bersama teman atau keluarga di taman tujuan.
5. Ikuti Aturan yang Berlaku
Beberapa taman yang ada di Manado mungkin saja memiliki aturan tertentu terkait area bermain atau wahana dan fasilitas yang disediakan. Penting bagi Anda untuk mengikuti aturan ini demi keselamatan dan kenyamanan, apalagi jika Anda berkunjung bersama anak-anak.
Mengunjungi berbagai taman di Manado akan menciptakan pengalaman yang menyenangkan dan membuat Anda akan selalu ingin kembali ke tempat ini. Mulai dari panorama pegunungan hingga pesona taman kota yang penuh dengan tanaman yang cantik, setiap sudut Manado menawarkan daya tarik yang unik. Setiap taman di Manado ini tidak hanya menjadi tempat untuk bersantai, tetapi juga memberikan kenangan tak terlupakan bagi Anda. Manado, dengan kekayaan alam dan suasana yang ramah, mengajak Anda untuk mengeksplorasi keindahan tamannya, menjadi pelarian sejenak dari rutinitas dan hiruk pikuk kota yang padat.
Jadi, mari luangkan waktu untuk menikmati pesona alam dan udara segar di taman-taman indah di Manado bersama Traveloka. Siapa tahu, Anda akan menemukan sudut-sidit favorit Manado yang tak akan Anda lupakan.
Bersama Traveloka, Anda bisa lebih mudah mencari informasi tentang berbagai destinasi wisata menarik di Manado sekaligus mengatur akomodasi dan transportasi Anda dengan mudah dan praktis.
Mulai dari memesan hotel hingga tiket pesawat yang menawarkan berbagai pilihan dan harga terbaik, juga kesempatan untuk menjelajahi atraksi menarik di Manado dengan membeli tiket atraksi melalui Traveloka.
Tunggu apalagi? Segera rencanakan perjalanan Anda bersama Traveloka dan jangan sampai ketinggalan berbagai promo menarik lainnya!
Sat, 3 May 2025
Batik Air
Jakarta (CGK) ke Manado (MDC)
Mulai dari Rp 2.004.700
Mon, 26 May 2025
Garuda Indonesia
Jakarta (CGK) ke Manado (MDC)
Mulai dari Rp 2.225.200
Tue, 6 May 2025
TransNusa
Jakarta (CGK) ke Manado (MDC)
Mulai dari Rp 2.445.800