Tempat Piknik di Surabaya

Mas Bellboy
13 May 2024 - 4 min read

Surabaya merupakan salah satu kota metropolitan di Indonesia layaknya DKI Jakarta. Meski demikian, Surabaya memiliki banyak tempat piknik yang menarik. Bahkan, ada banyak tempat piknik ramah keluarga di Surabaya yang tidak dikenakan tarif biaya masuk pada saat berkunjung. Tertarik untuk piknik di Surabaya? Berikut tempat piknik di Surabaya.

1. Hutan Kota Pakal

Hutan Kota Pakal memiliki luas sekitar 6 hektar dan terdapat sekitar 60 jenis tanaman di dalamnya. Hutan kota ini berfungsi sebagai filter udara bagi kota Surabaya. Banyaknya tanaman dan pepohonan, membuat tempat ini menjadi sejuk dan nyaman untuk dikunjungi.

Di sini, Anda bisa piknik bersama keluarga dengan membawa tikar dan bekal yang telah disiapkan dari rumah. Selain piknik, Anda juga bisa berfoto di berbagai spot yang instagramable, dan melihat budidaya ikan mas, ikan bandeng, serta udang.

Alamat Hutan Kota Pakal berada di Kecamatan Pakal, Kota Surabaya. Jam operasional hutan kota mulai jam 6 pagi hingga 5 sore. Tempat ini terbuka untuk umum dan dikenakan biaya Rp2.000 saja untuk satu orang.

2. Hutan Bambu Keputih

Seperti namanya, Hutan Bambu Keputih merupakan hutan yang dikelilingi oleh pohon bambu. Pohon bambu tersebut ditata dan berdiri dengan rapi sehingga menarik perhatian dan menjadi spot foto alam yang instagramable. Jika Anda lelah dengan suasana Surabaya yang panas dan ramai, cobalah untuk mampir ke hutan bambu untuk menenangkan diri sambil membawa bekal makanan dari rumah.

Dulunya, tempat ini merupakan tempat pembuangan akhir atau TPA. Siapa sangka, kini tempat ini diubah menjadi hutan bambu, tempat favorit warga Surabaya untuk healing bahkan foto pre-wedding.

Alamat Hutan Bambu Keputih berada di Jalan Raya Marina Asri, Sukolilo, Surabaya. Hutan bambu ini buka setiap hari 24 jam. Jangan khawatir tentang tiket masuk, tempat ini gratis dan terbuka untuk umum. Anda hanya akan dikenakan biaya parkir kendaraan saja yaitu Rp2.000 untuk sepeda motor dan Rp5.000 untuk mobil.

3. Mangrove Wonorejo

Termasuk ke dalam kota metropolitan, Surabaya juga memiliki hutan mangrove atau hutan bakau yang berfungsi untuk mencegah abrasi di wilayah Surabaya. Meski demikian, hutan mangrove ini juga bisa dijadikan tempat untuk piknik bersama dengan teman dan keluarga.

Terdapat dua kawasan utama di hutan ini, yaitu kawasan untuk jogging dan kawasan hutan mangrove itu sendiri. Di dalam hutan mangrove, ada berbagai macam fasilitas yang bisa Anda gunakan, seperti rumah apung, gazebo, atau turut menanam pohon mangrove.

Alamat mangrove Wonorejo ini berada di Jalan Wonorejo Timur, Kecamatan Rungkut, Surabaya. Tempat piknik ini buka mulai jam 8 pagi hingga 4 sore. Tak ada biaya masuk jika Anda hanya jogging di area jogging track. Biaya masuk akan dikenakan jika Anda akan berkunjung ke hutan mangrove langsung, karena Anda perlu menyebrang terlebih dahulu menggunakan perahu. Tarif yang dikenakan yaitu Rp20.000 untuk orang dewasa dan Rp15.000 untuk anak-anak. Anda juga bisa menyewa kapal besar dengan harga Rp300.000 untuk satu kapal.

4. Graha Natura

Graha Natura merupakan komplek perumahan yang ada di Surabaya. Namun, tempat ini juga seringkali dikunjungi warga Surabaya untuk piknik dan menghabiskan waktu luang. Rumput yang hijau serta banyak pohon yang asri membuat komplek ini menarik dan memanjakan waktu liburan Anda.

Tips penting jika Anda akan piknik di Graha Natura adalah jangan lupa untuk membawa STNK sebagai syarat parkir di area komplek. Bawalah juga tanda pengenal yang lain seperti KTP dan SIM, serta jangan lupa untuk selalu mentaati peraturan komplek agar tidak mengganggu kenyamanan penduduk komplek.

Alamat Graha Natura yaitu di Jalan Graha Natura, Sambikerep, Surabaya. Jam operasional Graha Natura yaitu mulai jam 6 pagi hingga 10 siang, dan 3 sore hingga 7 malam. Perlu diketahui bahwa tempat ini tidak selalu terbuka untuk umum. Ada hari tertentu dimana pengunjung bisa datang untuk piknik di Graha Natura. Tidak ada tarif biaya masuk untuk piknik di Graha Natura. Meski demikian, tetaplah jaga kebersihan komplek.

5. Pantai Ria Kenjeran

Pantai Ria Kenjeran atau yang bisa disebut juga dengan Pantai Kenjeran adalah tempat piknik keluarga yang cukup populer di Surabaya. Pemandangan pantai ini cukup indah, apalagi dipadukan dengan pemandangan jembatan Suramadu yang terkenal.

Tak hanya piknik saja, di Pantai Kenjeran Anda juga bisa menyewa perahu untuk mengarungi pantai. Harga sewa perahu di pantai ini mulai dari Rp30.000 untuk satu perahu dan sewa kapal Rp100.000 yang dapat digunakan bersama dengan rombongan.

Alamat pantai Kenjeran berada di Jalan Pantai Kenjeran, Kecamatan Bulak, Surabaya. Buka setiap hari mulai jam 7 pagi hingga 4 sore. Harga tiket masuk tempat piknik ini yaitu hanya Rp10.000 saja untuk satu orang.

6. Taman Harmoni

Dulunya, Taman Harmoni merupakan tempat pembuangan sampah (TPS) yang kini disulap menjadi taman kota yang indah dan memiliki beragam jenis tanaman dan pohon bambu di sekeliling taman. Bahkan, taman ini juga memiliki kebun bunga matahari dan kebun bunga sakura.

Alamat Taman Harmoni berada di Jalan Keputih Tegal Timur II, Kecamatan Sukolilo, Surabaya. Taman ini beroperasi setiap hari mulai jam 6 pagi hingga 6 sore. Tidak ada biaya tiket masuk di Taman Harmoni, Anda hanya akan dikenakan tarif parkir saja yaitu Rp3.000 untuk sepeda motor dan Rp5.000 untuk mobil.

7. Taman Flora

Satu lagi taman populer di Surabaya yang seringkali dijadikan tujuan untuk piknik, Taman Flora. Ada berbagai tumbuhan tropis dan pastinya tanaman yang memenuhi taman ini dan menjadikan suasana taman menjadi sejuk dan menyenangkan untuk dikunjungi.

Tak hanya tanaman saja, Taman Flora juga memiliki wahana yang bisa digunakan untuk anak-anak hingga orang dewasa. Bagi orang dewasa, Anda bisa menggunakan fasilitas taman baca atau area internet yang ada di area taman. Kemudian, bagi anak-anak mereka bisa mencoba memacu keberanian dengan outbound, atau bermain ayunan dan jungkat-jungkit.

Salah satu hal yang menarik di Taman Flora yaitu ada puluhan ekor rusa yang hidup di area taman. Anda juga bisa memberi rusa tersebut makanan berupa ikan atau sayur-sayuran. Makanan rusa bisa Anda beli di area taman.

Alamat Taman Flora berada di Jalan Bratang Binangun, Kecamatan Gubeng, Surabaya. Tak perlu khawatir soal jam operasional, tempat ini buka setiap hari selama 24 jam dan gratis biaya masuk untuk segala usia.

Liburan dan piknik hemat budget adalah keinginan banyak orang. Semua itu bisa Anda lakukan di Surabaya! Atur jadwal perjalanan Anda untuk berlibur ke Surabaya, pesan tiket perjalanan, hotel, serta tempat wisata hanya di Traveloka. Download aplikasinya dan dapatkan promo menarik hanya untuk Anda.

Penginapan dan Hotel di Surabaya

Cari Penginapan dan Ho...

Lihat Harga

Hotel
Tiket Pesawat
Things to Do
Selalu Tahu Kabar Terbaru
Dapatkan berbagai rekomendasi travel & gaya hidup serta info promo terkini dengan berlangganan newsletter kami.
Langganan