10 Tempat Wisata Religi Islam di India 

Informasi 10 Tempat Wisata Religi Islam di India 
Mas Bellboy
16 Mar 2025 - 5 min read

Mengunjungi tempat wisata religi memang tak ada habisnya, selain Timur Tengah, India juga memiliki sejumlah tempat wisata yang menarik perhatian dan kaya akan nilai sejarahnya, bahkan ada yang masuk ke dalam warisan dunia atau tujuh keajaiban dunia.

Hotel dan Penginapan Terbaik di New Delhi, India

Temukan hanya di Trave...

Lihat Harga

Tidak hanya terkenal dengan kekayaan warisan budayanya, India juga memiliki wisata religi Islam yang wajib kamu kunjungi jika sedang berlibur di tanah Hindustan tersebut. Mengunjungi sejumlah wisata ini, akan menambah pengetahuan kamu tentang harmonisnya spiritual di India.

Tempat Wisata Religi Islam di India

India yang kental dengan budaya dan sejarahnya di masa lampau, akhirnya membuat negara beribukota New Delhi ini memiliki banyak destinasi wisata, dari pemandangan alam yang memanjakan mata hingga wisata religi India yang tak kalah menyita perhatian dunia. Untuk itu, berikut deretan wisata religi India yang wajib kamu kunjungi.

1. Taj Mahal

Taj Mahal India

Lokasi: Dharmapuri, Forest Colony, Tajganj, Agra, Uttar Pradesh 282001, India

Taj Mahal tentu sudah menjadi tujuan wisata paling utama saat datang ke India, destinasi wisata ini merupakan mahakarya arsitektur yang masuk dalam tujuh keajaiban dunia. Monumen megah ini dibangun sebagai simbol cinta abadi Kaisar Mughal Shah Jahan kepada istrinya, Mumtaz Mahal.

Perpaduan gaya arsitektur yang harmonis membuat Taj Mahal menjadi karya seni yang tak tertandingi. Tak heran jika monumen ini telah menjadi ikon India dan menarik jutaan wisatawan setiap tahunnya.

2. Masjid Jama, Delhi

Lokasi: Jama Masjid, Old Delhi, Delhi, 110006, India

Masjid yang berada di dekat Benteng Merah ini merupakan perwujudan megah keagungan dan keunggulan arsitektur Mughal. Masjid ikonik ini, juga dikenal sebagai Masjid Jama.

Saat kamu masuk melalui gerbang timurnya yang megah, kamu bisa melihat halaman masjid yang luas, terbuat dari marmer putih, terlihat menawarkan rasa ketenangan di tengah keramaian Delhi. Gerbang ini awalnya dibuat khusus untuk akses anggota kerajaan. Jangan lewatkan untuk naik ke menara masjidnya maka terlihatlah pemandangan panorama Old Delhi yang menakjubkan.

3. Makam Sufi Hazrat Nizamuddin Auliya, Delhi

Lokasi: Gerbang Amir Khusro, Nizamuddin Barat , New Delhi , Delhi NCT

Wisata yang satu ini, merupakan makam keramat yang ada di India yang disebut Dargah. Situs ini juga dikenal dengan sesi musik qawwali yang menyentuh jiwa. Lagu-lagu rohani ini merupakan bagian penting dari tradisi Sufi. Setiap Kamis malam, dargah menjadi hidup dengan alunan Qawwali yang merdu.

Saat kamu memasuki tempat ini, kamu akan disambut oleh gerbang indah yang dihiasi dengan kisi-kisi rumit dan kaligrafi Persia yang memiliki ciri khas dengan kubah putihnya yang megah. Kompleks ini terdiri dari makam Hazrat Nizamuddin Auliya, makam para wali Sufi lainnya, sebuah masjid, dan sumur berundak.

4. Masjid Makkah, Hyderabad

Lokasi: Hyderabad, Hyderabad District, Telangana India

Jika sedang atau ingin liburan ke India, jangan lewatkan untuk mengunjungi Masjid Makkah yang merupakan salah satu masjid terbesar di dunia, dengan 10.000 pria yang beribadah di sini pada hari-hari besar Muslim, dan juga salah satu bangunan tertua di Hyderabad.

Di halaman Makkah Masjid terdapat ruangan yang menyimpan beberapa benda peninggalan dan artefak kuno, salah satunya diyakini terdapat sehelai rambut Nabi Muhammad SAW.

5. Dargah Ajmer Sharif, Ajmer

Lokasi: Kota Ajmer, Rajasthan, India,

Ajmer Sharif Dargah merupakan salah satu tempat yang dianggap suci di India. Bukan hanya untuk muslim namun juga penganut Hindu, Jain, Kristen dan lainnya. Makam Gharib Nawaz Moinuddin Chishti ini, dikatakan sebagai lambang harmoni dan spiritualitas.

Oleh karena itu, kamu tak akan menyesal datang ke dargah ini. Sebab tempat ini akan membuat rasa toleransi mu makin bertambah, aroma spiritual terasa kencang di sini. Di setiap pojok orang berdoa dan berzikir, sebagian di antaranya membakar dupa dan menabur bunga.

6. Masjid Charminar, Hyberabad

Lokasi: Hyderabad, India Selatan

Selanjutnya, ada Masjid Charminar yang merupakan masjid cantik terletak di Hyderabad, India Selatan. Selain itu, Charminar juga dikenal sebagai masjid empat menara yang indah.

Pasalnya Masjid ini, dibuat dari mortir kapur dan granit, aula doa Charminar memiliki tiga tingkat, dua galeri, dan area terbuka. Selain itu, arsitektur Persia memiliki pengaruh pada infrastruktur tertentu. Lengkungan dan kubah raksasa menyoroti kesamaan dengan arsitektur Islam di Spanyol. The Charminar juga disebut sebagai Arc de Triomphe of the East.

7. Masjid Tipu Sultan, Kokta

Lokasi: Lokasi: 185, Lenin Sarani Rd, Esplanade, Chandni Chawk, Ward Number 46, Kolkata, West Bengal 700013, India

Masjid Tipu Sultan merupakan salah satu masjid yang terkenal di India yang menyimpan cerita sejarah dan kaya akan nilai spiritualnya. Bangunan ini dibangun pada 1832 oleh Pangeran Ghulam Mohammed putra bungsu dari Tipu Sultan, Konon bangunan masjid ini dibangun untuk mengenang sang ayah.

Keajaiban arsitektur inilah yang kemudian menarik banyak wisatawan setiap tahunnya untuk berkunjung dan melihat betapa indahnya bangunan yang dibuat dengan penuh cinta.

8. Haji Ali Dargah, Mumbai

Lokasi: Dargah Rd, Haji Ali, Mumbai, Maharashtra 400026, India

Haji Ali Dargah merupakan bangunan ikonik di Mumbai, yang mengapung di tengah laut bagaikan fatamorgana yang dipuja. Tempat ziarah Indo-Islam ini merupakan pemandangan yang menarik sekaligus menakjubkan yang terletak di sebuah pulau dekat pantai Worli di Mumbai.

Kamu dianjurkan untuk mengunjunginya pada hari Kamis dan Jumat, menariknya Masjid ini memiliki ruang sholat terpisah untuk pria dan wanita. Pria dapat memasuki tempat suci ini melalui pintu masuk selatan, sedangkan wanita dapat masuk melalui sisi barat.

Terdapat aula di dalam masjid, yang hanya diperbolehkan untuk wanita. Karena masjid tidak dapat dikunjungi saat air surut, lokasi di lepas pantai juga telah disiapkan di seberang Mahalakshmi Race Course.

9. Masjid Atala, Jaunpur

Lokasi: Jaunpur, Uttar Pradesh , India

Masjid Atala juga tak kalah menariknya untuk dikunjungi, Masjid yang dianggap sebagai contoh ideal untuk membangun masjid-masjid lain di luar Jaunpur ini dibangun oleh ibrahim Shah Sharki. Tak hanya menawarkan nilai sejarah masjid ini juga memamerkan gaya klasik yang menarik.

Agar kamu makin tertarik untuk mengunjunginya, di masjid ini, galeri-galeri indah dibangun dengan mengelilinginya dengan dinding-dinding artistik. Tingginya lebih dari 100 kaki. Ada tiga pintu gerbang besar untuk masuk. Keliling total masjid adalah 248 kaki.

10. Masjid Nagina, Fatehpur Sikri

Lokasi: Champaner , Panchmahal , Gujarat

Terakhir ada Masjid Nagina yang berarti 'Masjid Permata'. Mendengar nama permata saja tentu kita sudah membayangkan sebuah permata yang indah. Ya, kamu tak salah karena keindahan yang dimilikinya membuat masjid ini dinobatkan sebagai situs warisan, di Champaner, Gujarat, India.

Masjid permata ini dibangun pada masa Mahmud Begada , pada abad ke-15, yang memiliki menara, kubah seperti bola dunia, dan tangga sempit. Masjid ini adalah Monumen Penting Nasional dan bersama dengan bangunan lain, merupakan bagian dari Taman Arkeologi Champaner-Pavagadh, Situs Warisan Dunia UNESCO, dan merupakan salah satu dari 114 monumen di sana yang terdaftar oleh Baroda Heritage Trust.

Hotel di India

Itulah deretan rekomendasi wisata religi Islam di India yang sayang jika dilewatkan saat berkunjung ke tanah Hindustan tersebut. Apalagi saat ini, kamu bisa booking dan mendapatkan promo menarik untuk hotel, tiket pesawat, tiket kereta api, tiket bus dan shuttle di Traveloka.

Bahkan Traveloka juga menawarkan promo menarik yang bisa kamu pakai seperti promo kupon, potongan bank dari Bank BCA dan promosi lain. Pembayaran mudah dengan berbagai metode baik tunai, transfer atau Pay at Hotel melalui aplikasi Traveloka.

Hotel dan Penginapan Terbaik di Chennai, India

Temukan hanya di Trave...

Lihat Harga

Dalam Artikel Ini

• Tempat Wisata Religi Islam di India
• 1. Taj Mahal
• 2. Masjid Jama, Delhi
• 3. Makam Sufi Hazrat Nizamuddin Auliya, Delhi
• 4. Masjid Makkah, Hyderabad
• 5. Dargah Ajmer Sharif, Ajmer
• 6. Masjid Charminar, Hyberabad
• 7. Masjid Tipu Sultan, Kokta
• 8. Haji Ali Dargah, Mumbai
• 9. Masjid Atala, Jaunpur
• 10. Masjid Nagina, Fatehpur Sikri
Hotel
Tiket Pesawat
Things to Do
Selalu Tahu Kabar Terbaru
Dapatkan berbagai rekomendasi travel & gaya hidup serta info promo terkini dengan berlangganan newsletter kami.
Langganan