Yogyakarta alias Jogja tidak hanya memiliki wisata alam dan kuliner yang khas. Kota Gudeg ini juga memiliki banyak toko yang menjual batik dengan desain apik. Tidak heran, toko batik di Jogja menjadi destinasi favorit para wisatawan yang ingin membeli buah tangan. kamu salah satunya?
Source: Shutterstock
Seperti diketahui, batik khas Yogyakarta terkenal dengan keindahannya bahkan hingga ke kancah internasional. Saat ini pun, batik tidak hanya digunakan di acara formal saja tapi juga sebagai busana sehari-hari.
Bagi kamu pecinta batik dan saat ini sedang berada di Kota Gudeg, jangan sampai melewatkan untuk berkunjung ke toko batik di Jogja berikut ini, ya!
Batik Benang Ratu adalah salah satu toko batik di Jogja yang punya usia paling tua. Toko ini pun cukup terkenal, termasuk di kalangan wisatawan. Di Batik Benang Ratu, kamu bisa menemukan berbagai koleksi batik klasik dan kontemporer yang punya desain unik serta elegan.
Menariknya lagi, Batik Benang Ratu juga menyediakan layanan pembuatan batik sesuai permintaan pelanggan. Jadi, kamu bisa membeli batik dengan desain yang dikustomisasi.
Alamat: Jl. Gedongkuning Selatan Selatan Kd IX No.01/42, Pelem Mulong, Rejowinangun, Kec. Banguntapan, Kabupaten Bantul, Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta.
Jam Buka: 09.00-21.00 WIB (Senin-Jumat) dan 09.00-22.00 (Sabtu-Minggu)
Batik Rumah Suryowijayan menjadi toko batik di Jogja yang menyediakan batik-batik berkualitas. Motif batik yang dijual d tempat ini juga cukup beragam, mulai dari tradisional hingga modern.
Batik Rumah Suryowijayan tidak hanya menjual batik tulis. Di tempat ini, kamu juga bisa menemukan batik cap dan printing. Batik Rumah Suryowijayan menjual baju batik untuk pria, wanita, dan anak-anak.
Alamat: Jl. Suryowijayan No.MJ 1, RW.No.427, Gedongkiwo, Kec. Mantrijeron, Kota Yogyakarta, Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta.
Jam Buka: 08.00-21.00 WIB (Setiap hari)
Hamzah Batik merupakan salah satu toko batik di Jogja yang cukup terkenal. Toko ini berlokasi di sepanjang Jalan Malioboro, sehingga cukup mudah ditemukan bahkan oleh wisatawan.
Tidak hanya menjual baju batik, Hamzah Batik juga menyediakan berbagai produk lain dengan motif batik. Beberapa produk tersebut, termasuk tas batik hingga sandal batik. Cocok buat oleh-oleh orang di rumah!
Alamat: Jl. Margo Mulyo No.9, Ngupasan, Kec. Gondomanan, Kota Yogyakarta, Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta.
Jam Buka: 07.00-24.00 (Setiap hari)
Sedang menuju Jalan Malioboro dan ingin mampir berbelanja batik untuk buah tangan orang di rumah? Jika ya, kamu bisa mampir ke Toko Batik Wisnu yang letaknya tidak terlalu jauh dari jalan tersebut.
Toko batik di Jogja yang satu ini menjual berbagai jenis kain batik, mulai dari katun, rayon, hingga sutra. Toko ini pun menjual baju batik, selendang, sarung, dan lain sebagainya. Lengkap, bukan? Tinggal pilih yang paling sesuai dengan bujet dan selera kamu, ya!
Alamat: Jl. Ibu Ruswo No.14, Prawirodirjan, Kec. Gondomanan, Kota Yogyakarta, Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta.
Jam Buka: 07.30-20.00 WIB (Setiap hari)
Batik Tirto Noto merupakan toko batik di Jogja yang menyediakan pilihan cukup lengkap. Toko ini didominasi oleh produk batik yang menggabungkan seni dan budaya Jawa.
Batik Tirto Noto juga menjual kain batik tulis, cap, dan printing. Tempat ini pun menjual baju batik, tas hingga dompet bermotif batik yang unik dan menarik. Kamu pun bisa melihat langsung proses pembuatan batik di workshop yang ada di toko tersebut.
Alamat: Jl. Kadipaten Kidul No.65, Kadipaten, Kecamatan Kraton, Kota Yogyakarta, Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta.
Jam Buka: 06.00-22.00 WIB (Setiap hari)
Ingin membeli batik khas Yogyakarta dalam jumlah banyak dan mendapatkan harga lebih miring? Datang saja ke Grosir Batik Yudhistira!
Toko batik di Jogja yang satu ini menawarkan berbagai produk batik, termasuk kain, baju, tas, serta aksesoris dengan harga yang cukup ramah di kantong. Selain itu, Grosir Batik Yudhistira juga melayani pemesanan seragam dan suvenir khas Yogyakarta.
Alamat: Jl. Taman Siswa No.150 A, Wirogunan, Kec. Mergangsan, Kota Yogyakarta, Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta.
Jam Buka: 08.00-21.00 WIB (Setiap hari)
Rianty Batik adalah toko batik di Jogja yang perkembangannya cukup pesat, bahkan hingga mencapai pangsa pasar internasional. Selain di Indonesia, toko batik ini bahkan memiliki cabang di negara lain, seperti Kanada dan Australia.
Di Rianty Batik, kamu bisa menemukan beragam koleksi yang menarik dan unik. Beberapa di antaranya, termasuk kain batik dan pakaian untuk orang dewasa maupun anak-anak. Di tempat ini juga tersedia berbagai model baju batik, mulai dari yang formal hingga kasual.
Alamat: Jl. Malioboro No.79, Sosromenduran, Gedong Tengen, Kota Yogyakarta, Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta.
Jam Buka: 09.00-22.00 WIB (Minggu-Kamis), 09.00-23.00 (Jumat), dan 08.00-23.00 (Sabtu).
Paradise Batik merupakan toko batik di Jogja yang menyediakan beragam corak batik sejak tahun 1983. Toko ini menjual baju batik dengan beragam corak tradisional, namun tetap terlihat modern.
Batik-batik yang dijual di sini juga cukup eksklusif, lho. Pasalnya, Paradise Batik memiliki konsep one model one item. Sangat cocok bagi kamu yang sedang mencari desain matik anti-mainstream!
Alamat: Jl. Karanglo No.7, Purbayan, Kec. Kotagede, Kota Yogyakarta, Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta.
Jam Buka: 08.00-20.00 WIB (Setiap hari)
Batik Keris menjadi salah satu toko batik di Jogja yang cukup terkenal. Hal itu karena toko ini sudah berdiri sejak zaman dahulu kala, tepatnya sekitar tahun 1950-an. Meski sudah berdiri sejak dahulu, namun koleksi batik yang ada di toko ini tetap bisa menyesuaikan dengan waktu.
Di Batik Keris, kamu tidak hanya akan menemukan motif batik klasik. Tempat ini juga menyediakan berbagai koleksi batik kontemporer yang dikembangkan dari kekayaaan budaya Indonesia.
Alamat: Jl. Malioboro No.21, Sosromenduran, Gedong Tengen, Kota Yogyakarta, Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta
Jam Buka: 09.00-21.00 WIB (Setiap hari)
Itu dia beberapa rekomendasi toko batik di Jogja yang bisa kamu kunjungi. Sudah tahu ingin datang ke toko batik yang mana? Pastikan untuk mempersiapkan bujet yang cukup dan jangan lupa untuk memerhatikan jam bukanya, ya!
Ingin berlibur ke kota Yogyakarta sambil mampir ke toko-toko batik tersebut? Tenang, ada Traveloka yang siap mewujudkan keinginan kamu.
Traveloka memungkinkan kamu memesan tiket kereta, tiket pesawat, dan booking hotel secara online. Kamu juga bisa menikmati fitur-fitur andalan Traveloka, seperti refund atau mengubah jadwal. Dapatkan penawaran, diskon, dan promo menarik dengan mengunduh aplikasi Traveloka sekarang juga!
Penginapan dan Hotel di Yogyakarta
Cari Hotel dengan prom...
Lihat Harga