6 Tradisi Lebaran di Mesir yang Menarik untuk Diketahui!

Informasi 6 Tradisi Lebaran di Mesir yang Menarik untuk Diketahui!
Mas Bellboy
13 Mar 2025 - 5 min read

Pernah membayangkan bagaimana rasanya merayakan Lebaran di Mesir, negeri yang terkenal dengan piramida dan Sungai Nil-nya? Ternyata, selain kekayaan sejarahnya yang memukau, Mesir juga punya segudang tradisi Lebaran yang unik dan bikin penasaran, lho! Dari hidangan khas yang menggugah selera hingga kebiasaan masyarakatnya yang penuh makna, tradisi Lebaran di Mesir adalah salah satu momen spesial yang menarik untuk kamu ketahui.

Nah, buat kamu yang penasaran sama keunikan tradisi Lebaran di Mesir, artikel ini akan mengajakmu menjelajahi 6 tradisi seru yang bikin Idulfitri di negeri para firaun ini beda dari yang lain. Yuk, simak sampai habis dan siapa tahu, kamu bisa terinspirasi buat merayakan Lebaran dengan cara yang berbeda tahun ini!

Tradisi Lebaran di Mesir

Tradisi Lebaran di Mesir menghadirkan perpaduan antara budaya Islam dan kebiasaan lokal yang sudah diwariskan turun-temurun. Mari kita jelajahi lebih dalam tradisi unik Lebaran di Mesir!

1. Silaturahmi Keluarga

Tradisi Lebaran di Mesir

Kalau bicara tradisi Lebaran di Mesir, tidak lengkap tanpa menyebut momen silaturahmi keluarga yang selalu dinanti. Bayangkan, setelah sebulan penuh berpuasa, keluarga besar berkumpul di rumah orang tua atau kerabat terdekat. Suasana rumah pun ramai dengan obrolan hangat, tawa, dan cerita-cerita seru yang bikin momen ini terasa begitu spesial.

Di Mesir, silaturahmi nggak cuma sekadar kumpul-kumpul biasa. Biasanya, keluarga akan menyiapkan hidangan khas Lebaran. Nah, sambil menikmati hidangan lezat ini, semua anggota keluarga saling bermaafan dan mempererat ikatan.

Jadi, ternyata bukan hanya kita di Indonesia yang ada acara kumpul keluarga saat Hari Raya, di Mesir pun, silaturahmi keluarga adalah salah satu momen yang bikin Idulfitri di sana terasa begitu hangat dan penuh makna.

2. Berlibur Bersama Keluarga

Selain silaturahmi, tradisi Lebaran di Mesir juga identik dengan momen liburan keluarga. Setelah salat Ied dan menikmati hidangan khas, banyak keluarga di Mesir berkunjung ke rumah sanak saudara dan kerabat atau menjadi tuan rumah dan melakukan open house untuk menyambut tamu.

Nah, uniknya, setelah hari pertama, liburan Lebaran dimanfaatkan untuk bepergian/berwisata bersama. Tempat-tempat seperti taman, kebun, hingga tepi Sungai Nil dan lapangan-lapangan, taman, dan pantai menjadi ramai karena merupakan destinasi favorit warga Mesir untuk melancong.

Tak hanya itu, masyarakat Mesir juga gemar mengunjungi situs bersejarah, seperti piramida dan museum, untuk mengisi liburan dengan hal yang lebih bermakna. Suasana kota pun semakin meriah dengan festival kecil, permainan anak-anak, dan berbagai jajanan khas yang membuat suasana Lebaran semakin berkesan!

Kalau kamu terinspirasi dari tradisi Lebaran di Mesir, jangan lupa masukkan agenda dan ajak jalan-jalan anggota keluargamu di Lebaran nanti!

3. Mengunjungi Tempat Wisata di Mesir

Mengunjungi Tempat Wisata di Mesir

Siapa yang tidak tertarik untuk merasakan Lebaran sambil mengeksplorasi keindahan Mesir? Nah, salah satu tradisi Lebaran di Mesir yang paling seru adalah mengunjungi tempat wisata. Bayangkan, setelah sebulan penuh berpuasa, kamu bisa menjelajahi Piramida Giza yang megah, berfoto di depan Sphinx yang gagah, atau bahkan menikmati pesona Sungai Nil yang legendaris.

Tidak hanya itu, suasana Lebaran di tempat-tempat wisata ini juga membuat momenmu makin berkesan. Warga lokal dan turis berpadu dalam keramaian, menciptakan atmosfer kebahagiaan yang bikin liburanmu terasa lebih spesial. Jadi, kalau kamu penasaran sama tradisi Lebaran di Mesir, jangan lupa masukkan agenda wisata ke dalam bucket list-mu. Siapa tahu, tahun ini kamu bisa merayakan Idulfitri sambil menikmati keajaiban negeri para firaun!

4. Memberikan Hadiah pada Teman

Selain berlibur, tradisi Lebaran di Mesir yang tak kalah menarik adalah kebiasaan saling memberi hadiah. Bukan hanya untuk keluarga, tetapi juga untuk teman dan orang-orang terdekat. Hadiah yang diberikan bisa berupa pakaian baru, perhiasan, makanan khas Lebaran, atau uang Lebaran yang biasanya diberikan kepada anak-anak dan remaja.

Tradisi ini bukan hanya soal berbagi materi, tetapi juga bentuk berbagi kasih sayang dan kebersamaan. Dengan memberikan hadiah, masyarakat Mesir percaya bahwa mereka ikut menyebarkan kebahagiaan dan mempererat hubungan sosial. Jadi, jangan heran jika saat Lebaran di Mesir, kamu akan melihat orang-orang saling bertukar hadiah dengan wajah penuh senyum dan kehangatan!

5. Mengenakan Pakaian Baru

Lebaran selalu identik dengan suasana yang baru, termasuk dalam hal berpakaian. Tradisi Lebaran di Mesir pun tak lepas dari kebiasaan mengenakan pakaian baru saat hari raya tiba. Masyarakat Mesir, baik anak-anak maupun orang dewasa, biasanya akan membeli baju baru sebelum Idulfitri sebagai simbol kesucian dan awal yang fresh setelah sebulan penuh berpuasa.

Pada pagi hari Lebaran, mereka tampil dengan pakaian terbaik, sering kali dalam warna cerah dan bahan yang nyaman, untuk menghadiri salat Ied dan bersilaturahmi dengan keluarga serta kerabat. Kebiasaan ini bukan sekadar soal penampilan, tetapi juga mencerminkan kebahagiaan dan rasa syukur dalam menyambut hari kemenangan. Tak heran jika pusat perbelanjaan di Mesir selalu ramai menjelang Lebaran, karena semua orang ingin tampil istimewa di hari spesial ini.

Ternyata sama ya, kebiasaan kita beli baju baru dengan saudara-saudara seiman di Mesir sana. Gimana, sudah siap belum baju baru untuk Lebaran ini?

6. Hidangan Khas Lebaran di Mesir

Hidangan Khas Lebaran di Mesir

Lebaran tak lengkap tanpa sajian istimewa, dan perayaan Lebaran di Mesir juga memiliki beragam hidangan khas yang selalu hadir di meja makan saat Idulfitri. Salah satu yang paling populer adalah kahk, kue kering berbentuk bulat yang diisi dengan kurma, agameyya (pasta manis perpaduan madu, kacang-kacangan dan ghee), lalu ditaburi gula halus. Kue ini bukan hanya lezat, tetapi juga menjadi simbol kebahagiaan dan kebersamaan di hari raya.

Selain kahk, ada juga hidangan utama seperti fattah yaitu hidangan berisi keripik pita panggang, nasi, dan daging yang dipotong kotak-kotak dengan saus gurih beraroma bawang putih.

Fattah biasanya jadi menu utama di perayaan besar seperti pernikahan dan Idul Adha, tentunya juga disajikan saat keluarga besar berkumpul setelah salat Ieddi momen Lebaran. Tak ketinggalan, masyarakat Mesir juga menikmati berbagai olahan ikan dan makanan laut, yang dipercaya membawa keberuntungan. Perpaduan rasa gurih, manis, dan kaya rempah, tradisi Lebaran di Mesir semakin terasa istimewa berkat hidangan-hidangan lezat ini!

Dari silaturahmi keluarga hingga mencicipi aneka hidangan khas, tradisi Lebaran di Mesir menghadirkan nuansa perayaan yang penuh makna. Masyarakat Mesir merayakan Idulfitri dengan penuh kebersamaan, mulai dari mengenakan pakaian baru, berbagi hadiah, hingga berlibur bersama ke berbagai destinasi menarik. Semua tradisi ini menjadikan Lebaran di Mesir semakin istimewa dan penuh keceriaan.

Egypt

Intercontinental Cairo Semiramis, an IHG Hotel

Qasr an-Nil

Rp 4.384.449

Rp 4.123.595

Kalau kamu ingin merasakan langsung kemeriahan tradisi Lebaran di Mesir, sekarang adalah waktu yang tepat untuk merencanakan perjalanan! Dengan Traveloka, kamu bisa menemukan berbagai pilihan hotel, tiket pesawat, kereta api, hingga bus dan shuttle dengan harga terbaik. Jangan lupa manfaatkan berbagai promo Traveloka, termasuk kode kupon Traveloka, promo bank, dan promo BCA agar liburanmu semakin hemat. Jadi, tunggu apa lagi? Selamat berlibur dan selamat menikmati momen Idulfitri yang penuh makna!

Hotel
Tiket Pesawat
Things to Do
Selalu Tahu Kabar Terbaru
Dapatkan berbagai rekomendasi travel & gaya hidup serta info promo terkini dengan berlangganan newsletter kami.
Langganan