Olahraga wall climbing belakangan ini mengalami kenaikan popularitas dengan mulai menjamurnya berbagai lokasi wall climbing Jakarta yang mudah ditemukan. Tidak hanya lokasinya, berbagai komunitas wall climbing juga mulai ramai bermunculan. Kegiatan ini pun turut digemari dari kalangan dewasa hingga anak-anak, lho.
Source: Shutterstock
Wall climbing atau yang juga disebut sebagai panjat dinding merupakan salah satu jenis dari olahraga memanjat. Wall climbing menjadi pilihan yang lebih aman daripada rock climbing atau panjat tebing. Olahraga ini umumnya dilakukan dengan menggunakan dinding dengan desain dan pijakan khusus.
Jika kamu tertarik untuk mencoba olahraga ini atau justru sudah bergelut dalam bidang ini sebelumnya, kamu dapat menemukan berbagai pilihan lokasi wall climbing Jakarta. Traveloka sudah merangkum beberapa daftar lokasi wall climbing Jakarta yang sudah pasti aman dan sesuai standar. Yuk, simak daftarnya berikut ini!
Source: Indoclimb
Lokasi untuk olahraga wall climbing Jakarta pertama terdapat di Indo Climb FX Sudirman. Terletak di dalam sebuah mall menjadikan area wall climbing ini menjadi cukup strategis untuk kamu kunjungi. Terdapat jenis dinding yang cukup lengkap, seperti lead climbing wall, bouldering wall, dan speed wall.
Di sini juga terdapat komunitas wall climbing dan pelatih untuk kamu yang masih baru memulai olahraga ini. Buka setiap hari mulai pukul 11.00-22.00, lokasi wall climbing ini beralamat persis di FX Sudirman Mall 3rd Floor, Gelora, Kecamatan Tanah Abang, Jakarta Pusat.
Jakarta International Climbing Wall Park ini berlokasi di Taman Kota Jakarta Garden City yang cukup strategis. Dengan jenis dinding yang lengkap, lokasi ini juga sudah memiliki standar internasional. Hal inilah yang membuat lokasi ini menjadi langganan bagi para pemula hingga atlet profesional.
Dikelola langsung oleh Dinas Pemuda dan Olahraga DKI Jakarta, fasilitas wall climbing di sini dapat digunakan secara gratis, lho. Lokasi wall climbing ini juga berdekatan dengan fasilitas mushola. Kamu dapat mengunjungi lokasi ini di alamat Taman Kota Jakarta Garden City, Cakung, Jakarta Timur.
Lokasi wall climbing Jakarta lainnya yang dapat kamu kunjungi terdapat di Ape Boulder Camp. Jika kamu mencari lokasi wall climbing dengan fasilitas modern yang canggih kamu dapat berkunjung ke lokasi ini. Ape Boulder Camp sudah menyediakan fasilitas kilter board dan moon board.
Untuk kamu yang pemula, kamu dapat merasakan sensasi wall climbing dengan indikator sinyal yang mudah dipahami. Kamu juga wajib melakukan reservasi terlebih dahulu sebelum berkunjung. Lokasi wall climbing ini dapat kamu temukan di Gg. Pelopor No.1, Buaran Indah, Tangerang.
Seperti stadion olahraga pada umumnya, Stadion Rawa Badak menyediakan berbagai fasilitas untuk berbagai cabang olahraga, termasuk wall climbing. Sudah dilengkapi dengan semua jenis dinding panjat, fasilitas wall climbing di stadion ini sudah dapat dinikmati oleh masyarakat umum secara bebas.
Selain menyediakan fasilitas untuk wall climbing, stadion ini juga sudah dilengkapi dengan area panahan, kolam renang, lapangan sepak bola, dan lain sebagainya. Stadion yang sudah berstandar internasional ini dapat kamu kunjungi di Jl. Rawa Badak, Koja, Jakarta Utara.
Bremgra Indoor Climbing Gym dapat menjadi opsi lainnya untuk kamu mencoba olahraga wall climbing Jakarta. Bremgra merupakan salah satu lokasi wall climbing indoor terbaik di Jakarta. Kamu dapat berkunjung ke lokasi ini pada pukul 13.00-21.00 di hari kerja, dan pukul 09.00-21.00 di akhir pekan.
Terdapat dua area yang dapat kamu coba. Area pertama, wall climbing, mematok biaya sebesar Rp 120.000 per dua jam. Sedangkan, area fun wall mematok biaya mulai dari Rp 110.000. Bremgra Indoor Climbing Gym ini terletak di Jl. Cilenggang Raya No.123, Cilenggang, Kec. Serpong, Tangerang Selatan.
Boulder Climbing Gym menjadi salah satu pilihan lainnya untuk kamu yang ingin menikmati kegiatan seru wall climbing Jakarta. Lokasi ini sudah menyediakan jenis boulder wall, speed wall, lead wall, hingga fun wall. Untuk kamu yang masih pemula, kamu juga masih berkesempatan untuk menikmati aktivitas wall climbing di sini.
Kamu dapat mengunjungi lokasi ini pada pukul 13.00 di hari kerja dan pukul 10.00 di akhir minggu. Dibanderol dengan harga mulai dari Rp 15.000 hingga Rp 100.000, kamu dapat menemukan lokasi ini di Boxies 123 Mall, Lt. 5, Jl.Raya Tajur 123, Bogor.
Berada di area BSD City, Bumi Serpong Damai Xtreme Park merupakan salah satu wall climbing Jakarta yang dapat digunakan juga oleh anak-anak. Lokasi ini cukup ramai pengunjung untuk menikmati waktu akhir pekan, terutama untuk berolahraga.
Bumi Serpong Damai Xtreme Park ini juga sudah menyediakan arena outbound yang cukup lengkap dan menyenangkan. Kamu dapat mengunjungi lokasi ini di BSD City, Jl. Damai Foresta, Sampora, Kec. Cisauk, Tangerang setiap harinya mulai pukul 14.00-22.00 di hari kerja dan pukul 08.00-22.00 di akhir minggu.
Source: Instagram Sanggar Manjat Ceria
Jika kamu ingin mencari lokasi wall climbing yang sesuai dan aman untuk anak kecil, kamu wajib mengunjungi Sanggar Manjat Ceria. Lokasi wall climbing ini sudah dirancang untuk anak-anak mulai dari usia 5-10 tahun dan 11-20 tahun. Juga terdapat kelas untuk kamu yang ingin menekuni olahraga ini.
Anak-anak yang mengikuti kelas wall climbing di sini wajib menghadiri kelas setiap tiga kali dalam seminggu. Kamu dapat menemukan lokasi Sanggar Manjat Ceria ini di Gg. Indah 2 No 5, Jagakarsa, Kec. Jagakarsa, Jakarta Selatan.
Peak to Peak Indoor Climbing menjadi tempat wall climbing Jakarta lainnya yang berada di dalam ruangan. Lokasi ini menyediakan berbagai area wall climbing dengan ketinggian dan kesulitan yang berbeda-beda, seperti Bounce Street setinggi 11 meter, Taman Ratu Project setinggi 10 meter, dan Menteng Project setinggi 5 meter.
Kamu dapat mengunjungi lokasi ini setiap pukul 13.00 di hari Senin-Kamis, pukul 15.00 di hari Jumat, dan pukul 10.00 di hari Sabtu-Minggu. Peak to Peak Indoor Climbing ini berlokasi di Jl. Raya Serpong, Ruko Sutera Niaga 1 No 18, Kec. Serpong Utara, Tangerang Selatan dengan biaya masuk Rp 100.000 per orang.
Source: Instagram Climb On
Tempat wall climbing Jakarta terakhir yang dapat kamu jadikan pilihan terdapat di Climb On. Terletak di dalam area Mall Plaza Semanggi, kamu dapat menikmati kegiatan wall climbing bersama keluarga bahkan si kecil. Tempat ini juga termasuk ramah pemula karena kamu akan diajari terlebih dahulu tata caranya.
Di luar biaya sewa perawatan, kamu perlu merogoh kocek sebesar Rp 70.000 untuk dapat memasuki area wall climbing ini. Climb On buka setiap pukul 11.00-21.00 di hari kerja dan buka pukul 10.00 di akhir minggu. Lokasinya terletak di Jl. Jenderal Sudirman No.50, Karet Semanggi, Kec. Setiabudi, Jakarta Selatan.
Bagaimana? Cukup banyak pilihan lokasi wall climbing Jakarta yang dapat kamu coba bukan? Kamu dapat menikmati kegiatan olahraga ini baik dengan bergabung dalam komunitas wall climbing atau secara mandiri.
Akhir pekan kamu juga dapat menjadi lebih seru dengan mencoba opsi wisata lainnya. Buka aplikasi atau situs resmi Traveloka dan kamu akan menemukan berbagai pilihan atraksi wisata untuk mengisi liburan kamu. Booking hotel dan rental mobil juga dapat kamu lakukan dengan menggunakan Traveloka. Tunggu apa lagi? Yuk, siapkan liburan kamu!
Penginapan dan Hotel di Jakarta
Cari Hotel dengan prom...
Lihat Harga