Enggak Jadi Terbang, Uang Melayang! Hati-hati Modus Penipuan Tiket Pesawat Jelang Mudik Lebaran!

Pejuang Anti-Scam
14 Feb 2025 - 2 min read

Menjelang Hari Raya Lebaran, banyak masyarakat yang berbondong-bondong mudik ke kampung halaman. Hal ini dimanfaatkan oleh para penipu untuk melancarkan aksinya, salah satunya dengan modus penipuan tiket pesawat terbang.

Penipuan tiket pesawat ini biasanya menawarkan harga jauh lebih murah daripada harga pasaran. Para penipu akan menjebak korbannya dengan berbagai cara, seperti melalui iklan di media sosial, website palsu, atau bahkan melalui pesan singkat.

Modus-modus Penipuan Tiket Pesawat

Permintaan tiket pesawat menjelang lebaran sudah pasti akan meningkat tajam. Hal ini sering dimanfaatkan penipu untuk melancarkan aksinya. Berikut beberapa modus penipuan tiket pesawat yang perlu diwaspadai:

1. Penawaran Harga Murah

Penipu menawarkan harga tiket pesawat yang jauh lebih murah dari harga pasaran. Biasanya, mereka akan menggunakan alasan seperti "tiket promo", "tiket sisa", atau "tiket lelang". Ada pula tiket harga member, modus penipuan dengan iming-iming mereka adalah member dari Traveloka atau member maskapai tertentu untuk dapat tiket pesawat dengan harga lebih murah.

2. Website Palsu

Penipu membuat website palsu yang menyerupai website resmi maskapai penerbangan atau agen perjalanan terpercaya. Website ini biasanya dibuat dengan desain yang mirip dengan website asli, namun memiliki alamat URL yang berbeda.

3. Pesan Singkat

Penipu mengirimkan pesan singkat yang menawarkan tiket pesawat murah dan meminta korban untuk mengklik tautan atau memberikan data pribadi. Tautan tersebut biasanya mengarahkan korban ke website palsu, dan data pribadi yang diberikan korban dapat digunakan untuk melakukan penipuan.

4. Penipuan melalui Media Sosial

Penipu memasang iklan di media sosial yang menawarkan tiket pesawat murah. Iklan ini biasanya dibuat dengan gambar dan teks yang menarik untuk menjebak korban.

5. Penipuan Berkedok "Travel Agent"

Penipu berpura-pura menjadi agen perjalanan dan menawarkan tiket pesawat murah. Mereka biasanya akan meminta korban untuk melakukan pembayaran di muka sebagai tanda jadi.

6. Penipuan Berkedok "Refund"

Penipu berpura-pura sebagai pihak maskapai penerbangan dan menawarkan refund tiket pesawat. Mereka biasanya akan meminta korban untuk memberikan data pribadi dan kode OTP.

Discover flight with Traveloka

Sat, 3 May 2025

AirAsia Indonesia

Jakarta (CGK) ke Bali / Denpasar (DPS)

Mulai dari Rp 705.427

Sun, 4 May 2025

Lion Air

Jakarta (CGK) ke Bali / Denpasar (DPS)

Mulai dari Rp 707.600

Sun, 4 May 2025

NAM Air

Jakarta (CGK) ke Bali / Denpasar (DPS)

Mulai dari Rp 744.100

Tips Terhindar dari Penipuan Tiket Pesawat Jelang Lebaran

Karena tingginya permintaan tiket pesawat jelang lebaran, peluang untuk terkena penipuan juga meningkat. Berikut adalah beberapa tips untuk menghindari penipuan tiket pesawat jelang lebaran:

1. Pesan Melalui Penyedia Tiket Terpercaya

Hindari membeli tiket dari situs web yang tidak dikenal atau agen yang tidak terpercaya. Pastikan untuk memesan tiket hanya melalui platform perjalanan terpercaya yang memiliki reputasi baik, seperti Traveloka.

2. Waspadai Penawaran Terlalu Murah

Hati-hati dengan penawaran tiket pesawat yang terlalu murah untuk menjadi kenyataan. Penipu sering menggunakan penawaran yang terlalu menggiurkan untuk menarik korban. Pastikan untuk melakukan riset tambahan sebelum mengambil keputusan.

3. Gunakan Metode Pembayaran Aman

Selalu gunakan metode pembayaran yang aman, seperti kartu kredit atau sistem pembayaran online yang terpercaya. Hindari mentransfer uang tunai atau melakukan pembayaran dengan cara yang tidak jelas. Ingat bahwa Traveloka hanya menggunakan nama rekening perusahaan atas nama PT Trinusa Travelindo jika kamu tetap ingin menggunakan metode pembayaran bank transfer.

4. Waspadai Email dan Telepon Palsu

Hati-hati terhadap email atau panggilan telepon yang mencurigakan yang mengklaim menawarkan tiket pesawat dengan harga murah. Jangan pernah memberikan informasi pribadi atau keuangan melalui email atau telepon kepada pihak yang tidak dikenal.

Terlanjur Tertipu? Laporkan!

Jika kamu terlanjur menjadi korban penipuan tiket pesawat, langkah pertama adalah segera hubungi maskapai penerbangan atau agen perjalanan tempat Anda membeli tiket. Laporkan kejadian tersebut dan minta bantuan untuk mendapatkan pengembalian dana atau tiket yang sah.

Selain itu, laporkan juga kejadian ini kepada pihak berwenang seperti kepolisian atau otoritas perlindungan konsumen untuk mendapatkan bantuan hukum. Tetap tenang dan kerja sama dengan pihak yang berwenang serta perwakilan maskapai penerbangan atau agen perjalanan untuk mencari solusi terbaik.

Apabila kamu menjadi korban penipuan yang mengatasnamakan Traveloka, kamu harus selalu #CheckAndReject informasi yang mencurigakan.

Dapatkan informasi terpercaya hanya melalui saluran resmi Traveloka. Jadi Pejuang Anti-Scam simak informasi cara memberantas penipuan melalui https://www.traveloka.com/id-id/p/markas-pemberantas-penipuan

Discover flight with Traveloka

Tue, 20 May 2025

AirAsia Indonesia

Jakarta (CGK) ke Singapore (SIN)

Mulai dari Rp 539.356

Wed, 21 May 2025

Scoot

Jakarta (CGK) ke Singapore (SIN)

Mulai dari Rp 749.533

Fri, 2 May 2025

Batik Air

Jakarta (CGK) ke Singapore (SIN)

Mulai dari Rp 771.800

Hotel
Tiket Pesawat
Things to Do
Selalu Tahu Kabar Terbaru
Dapatkan berbagai rekomendasi travel & gaya hidup serta info promo terkini dengan berlangganan newsletter kami.
Langganan