Agita Natalia
06 Jul 2023 - 4 min read
Banyaknya artis ternama yang mengumumkan akan menggelar konser di Indonesia tentu membuat pencinta musik di tanah air jadi bergembira. Namun, sebelum melihat aksi artis favoritmu, tentu kamu perlu tahu etika nonton konser yang baik, bukan?
Contohnya saja, beberapa waktu belakangan ini, di media sosial ramai dibicarakan mengenai insiden penonton melempar smartphone atau objek lainnya ke panggung dan malah melukai artis yang sedang tampil.
Beberapa penyanyi ternama seperti Bebe Rhexa dan Ava Maxx sudah turut menjadi korban atas insiden ini. Bahkan, Adele pun turut ikut buka suara mengenai insiden ini dan mengingatkan penonton-penonton untuk tidak melempar benda ke atas panggung.
Etika menonton konser yang buruk tidak hanya dapat mengganggu sesama penonton konser, tapi juga artis yang sedang tampil. Kamu tentunya tidak ingin membuat artis yang sedang manggung jadi bete dan malah meninggalkan kesan yang buruk, bukan?
Oleh karena itu, supaya kamu bisa nonton konser dengan aman, nyaman, dan seru, kamu perlu menerapkan beberapa unspoken rules berikut di sebuah konser.
Apa saja? Yuk, baca artikel ini untuk mengetahuinya!
Etika nonton konser yang pertama adalah antre dengan rapi. Sebelum masuk ke dalam venue konser, biasanya kita akan diwajibkan mengantre sesuai nomor antrean di tiket kita. Nah, pastikan kamu mengantre dengan tertib dan rapi.
Jangan menyerobot antrean orang lain atau bahkan mendorong-dorong penonton lain. Kamu akan membuat suasana menjadi tidak kondusif dan konser yang harusnya dinikmati dengan senang tentu akan terganggu.
Semua orang pasti ingin berada paling dekat dengan panggung supaya bisa melihat artis favorit mereka dari dekat. Apabila kamu mendapatkan kategori yang dekat dengan panggung, kamu mungkin akan berlomba-lomba untuk mendapatkan spot terbaik.
Tapi, sebetulnya, kamu sebaiknya tidak berlari-larian menuju panggung atau bahkan mendorong-dorong penonton lain. Jika kamu saling dorong, kamu bisa saja menimbulkan kerusuhan sehingga membahayakan dirimu dan juga orang lain.
Ketika konser berlangsung, kamu pasti akan ikut menyanyi bersama artis favorit atau bahkan ikut berjoget. Tidak hanya itu, mungkin kamu juga sudah stand-by di venue beberapa jam sebelum konser mulai untuk foto-foto atau hunting merch.
Nah, kegiatan-kegiatan tersebut tentu menguras tenaga dan bahkan bisa membuat kamu berkeringat.
Mengingat di venue konser nanti kita akan berdiri atau duduk berdekatan dengan pengunjung lainnya, demi kenyamanan bersama, jangan lupa gunakan deodoran sebelum berangkat, ya.
Saat kita dapat melihat penampilan artis favorit kita secara langsung, tentu ada keinginan untuk mengabadikan momen dalam bentuk video atau foto. Sebetulnya, hal ini sah-sah saja, tapi kamu juga perlu memperhatikan kenyamanan orang lain.
Misalnya saja, ketika kamu sedang nonton konser, lalu orang di depanmu mengangkat ponselnya begitu tinggi sampai kamu tidak bisa melihat panggung. Hal tersebut pasti sangat mengganggu, bukan?
Etika nonton konser terkait pengambilan video atau foto sebetulnya cukup sederhana. Angkatlah smartphone kamu sebatas mata. Jangan angkat hp tinggi-tinggi, supaya kamu tidak menghalangi pandangan orang-orang di belakang kamu.
Godaan untuk melakukan berbagai aksi supaya di-notice artis kesayangan saat konser memang besar, namun, terkadang aksi-aksi ini bisa menggangu, bahkan membahayakan.
Misalnya, melempar ponsel atau benda-benda lain ke panggung. Mungkin kamu ingin artis favoritmu ber-selfie dengan ponselmu atau menerima hadiah darimu, tapi bisa saja kamu malah mencederai mereka dengan objek yang kamu lempar.
Etika nonton konser yang satu ini seringkali dilupakan akhir-akhir ini. Tapi, hindarilah melempar benda apapun ke atas panggung, demi kenyamanan artis yang sedang tampil, ya.
Tidak ada yang mau mendengar artis kesayangan mereka dicemooh saat konser. Jadi, lebih baik jangan mengatakan hal-hal yang tidak perlu.
Hindari juga mencemooh penonton-penonton konser yang lain dan tetaplah bersikap ramah.
Apabila terjadi hal-hal yang kurang menyenangkan saat konser, kamu bisa meninggalkan ulasan negatif dengan berbahasa sopan, atau kritik yang membangun di media sosial pribadimu atau di akun promotor konser.
Saat nonton konser, terutama konser K-Pop yang penuh energi, sulit rasanya kalau tidak ikut berjoget hingga moshing sesuai dengan irama lagu. Tapi, hati-hati menyenggol atau mengganggu penonton lain saat kamu keasyikan sendiri, ya.
Kalau kamu ingin melakukannya, lebih baik pergi ke titik yang kerumunannya tidak terlalu padat. Misalnya, di bagian belakang section di mana kamu berada, yang lebih lengang dan kosong.
Dengan begini, kamu bisa menikmati konser tanpa mengganggu kenyamanan orang lain.
Jarang-jarang ‘kan, bisa nonton penampilan artis favorit secara langsung? Maka dari itu, nikmatilah atmosfer konser dan penampilan mereka.
Merekam dan mengambil foto tentu sah-sah saja, tapi jangan sampai kamu hanya sibuk berusaha mendapatkan foto dan video yang bagus sepanjang konser, alih-alih menonton artis kesayanganmu.
Artis yang tampil pun juga akan merasa dihargai dan senang ketika penonton-penontonnya ikut menyanyi dan terlihat menikmati konser tersebut.
Nah, itu dia 8 etika nonton konser yang wajib diterapkan oleh para pencinta musik! Jangan lupa untuk melakukan hal-hal di atas saat kamu menonton konser artis kesayanganmu, ya.
Dengan begini, kenyamanan kamu, penonton lain, juga artis yang tampil pun akan lebih terjamin. Nonton konser akan jadi nyaman, aman, dan tentunya bisa meninggalkan kesan yang membekas.