Begreno Home

Vila
8,9
/10

Mengesankan

10 review
Area Akomodasi
Lihat Peta
Begreno Home Boutique Resort, Kampung Babakan, RT. 04/04, Ds. Ciherang Pondok, Kec. Caringin, Bogor, Jawa Barat, Caringin, Bogor, Jawa Barat, Indonesia, 16680

Fasilitas Utama

Selengkapnya
AC
Restoran
WiFi
Begreno Home berada di Caringin. WiFi tersedia di seluruh area publik properti untuk membantu Anda tetap terhubung dengan keluarga dan teman.
Selengkapnya
Berhasil login!
Sekarang kamu bisa menikmati berbagai keuntungan termasuk pilihan bayar dekat tanggal menginap!

Info Lokasi di sekitar Begreno Home

Temukan Tempat Lainnya
Begreno Home Boutique Resort, Kampung Babakan, RT. 04/04, Ds. Ciherang Pondok, Kec. Caringin, Bogor, Jawa Barat, Caringin, Bogor, Jawa Barat, Indonesia, 16680
Lobi Begreno Home
Lobi 2 Begreno Home

Lebih Lanjut tentang Begreno Home

Tentang Begreno Home

Begreno Home, atau yang disebut juga Begreno Home Boutique Resort, adalah sebuah akomodasi berkonsep alam yang menggabungkan tiga elemen bumi: air, tumbuhan, dan api. Vila ini populer di kalangan wisatawan karena berposisi strategis, sekaligus menawarkan pelayanan dan fasilitas yang memadai.

Kenapa Harus Menginap di Begreno Home?

Akomodasi ini memiliki suasana dan nuansa yang homey sehingga cocok untuk staycation. Arsitekturnya yang bertema alam sekaligus memadukan gaya vintage dan bohemian pun memberikan kesan romantis sehingga cocok untuk liburan bersama pasangan terkasih.

Begreno Home juga memiliki beragam fasilitas dan tipe kamar yang ramah untuk liburan keluarga. Selain itu, akomodasi ini dekat dengan fasilitas kesehatan publik sehingga cocok untuk tamu yang sedang melakukan perjalanan medis.

Alasan yang tak kalah penting, menginap di Begreno Home memudahkan Anda untuk berkunjung ke banyak tempat wisata populer di Kabupaten Bogor, seperti Kuntum Farmfield, Cibalung Happy Land, The Jungle Water Adventure, Kebun Durian Warso Farm, serta Masjid Agung Harakatul Jannah.

Fasilitas Utama yang Ditawarkan Begreno Home

Begreno Home menghadirkan fasilitas yang terbilang lengkap untuk setiap kamarnya. Sebut saja, kamar mandi berpancuran, televisi, AC, jubah mandi, toiletries, pengering rambut, mesin pembuat teh dan kopi, air mineral dalam kemasan yang diantar setiap hari, serta koneksi WiFi berkecepatan tinggi.

Kemudian, akomodasi ini juga mempunyai fasilitas yang bisa diakses oleh tamu umum, seperti pusat kebugaran, kolam renang, restoran, gazebo, kafe, bar, biliar, tenis meja, aula, dan brankas.

Begreno Home juga sudah menyiapkan fasilitas klub anak yang ramah untuk Anda yang membawa buah hati. Untuk pelancong bisnis, tersedia ruang rapat dengan segala fasilitas yang dibutuhkan. Selain itu, terdapat venue untuk tamu yang ingin mengadakan acara pernikahan.

Concierge, resepsionis dan keamanan 24 jam, dan bellboy akan melayani Anda selama menginap di akomodasi ini. Tak lupa, Begreno Home mudah diakses bagi tamu penyandang disabilitas.

Lokasi dan Aksesibilitas Begreno Home

Akomodasi ini beralamat di Kampung Babakan, RT 4/RW 4, Desa Ciherang Pondok, Kecamatan Caringin, Kabupaten Bogor, Provinsi Jawa Barat. Begreno Home bisa diakses menggunakan beragam transportasi, termasuk transportasi umum dan kendaraan pribadi.

Bila hendak menggunakan kereta api, Anda bisa turun di Stasiun Maseng. Selanjutnya, tinggal pesan ojek daring dan lakukan perjalanan sejauh kurang lebih 6,6 km untuk sampai di Begreno Home. 

Anda juga bisa mencapai vila ini menggunakan mobil atau motor pribadi. Jika berangkat dari Alun-Alun Kota Bogor, cukup tempuh perjalanan ke Begreno Home sejauh kurang lebih 18,5 km selama sekitar 35–40 menit.

Jenis Kamar

Begreno Home memiliki sejumlah tipe kamar, antara lain, Caravan, Villa One, Villa Two, Villa Three, Villa Five, Villa Six, Villa Rose, Villa Amma, dan Bellarosa Suites. Untuk mengetahui lebih lanjut, cek beberapa tipe kamar beserta ulasannya berikut.

Caravan

Sesuai namanya, tipe kamar ini memberikan pengalaman menginap layaknya di dalam karavan. Kamar Caravan memiliki luas ruang 34 meter persegi dengan ranjang queen yang ditempatkan di dalam mobil.

Fasilitas-fasilitas yang disediakan, antara lain, kamar mandi berkeramik elegan dengan pancuran, koneksi WiFi kencang, pengering rambut, AC, alat pembuat teh atau kopi, air minum dalam kemasan, jubah mandi, toiletries, serta televisi layar datar.

Villa Six

Kamar Villa Six menawarkan kesempatan untuk melihat panorama kolam renang dan pegunungan yang spektakuler melalui ruang seluas 42 meter persegi. Tipe kamar ini menghadirkan ranjang ukuran king sekaligus fasilitas-fasilitas yang mirip dengan tipe kamar Caravan. Sebagai tambahan, terdapat sofa, kulkas, dan brankas di kamar Villa Six.

Villa Amma

Tipe kamar ini cocok bagi Anda yang ingin mengapresiasi keindahan hutan dan taman. Kamar Villa Amma mempunyai ruang seluas 40 meter persegi, ranjang king, serta ruang tamu terpisah yang dilengkapi dengan sofa dan meja kerja. Kamar mandi di jenis kamar ini juga diberi tambahan bathtub. Selebihnya, fasilitas yang ditawarkan mirip dengan Villa Six.

Bellarosa Suites

Jenis kamar ini cocok untuk keluarga karena memiliki ruang seluas 40 meter persegi, pantry dengan mesin pembuat teh atau kopi, serta ranjang twin dan ranjang ukuran king. Selain itu, fasilitas-fasilitas yang disediakan mirip dengan Villa Amma.

Restoran dan Tempat Makan di Begreno Home

Inilah tempat-tempat makan di Begreno Home yang menyajikan aneka santapan menggugah selera.

Gregory Coffee & Bar

Bar milik Begreno Home ini menjadi tempat favorit para tamu yang ingin kumpul-kumpul bersama keluarga, kawan, ataupun rekan bisnis. Di Gregory Coffee & Bar, Anda bisa menikmati kopi, teh, atau koktail di sore hari sambil menikmati pemandangan jalan yang dikelilingi barisan pepohonan.

Winola Restaurant

Berposisi di lantai tiga Begreno Home, Winola Restaurant menawarkan pengalaman makan yang menyenangkan, zona foto, sekaligus panorama penuh hijau dari taman tropis. Restoran ini dirancang sebagai ruang terbuka yang berkonsep bersih dan simpel sehingga Anda bisa menyantap hidangan dengan relaks.

Tersedia menu untuk individu, pasangan, keluarga, maupun acara privat di restoran ini. Winola Restaurant juga andal dalam mengolah masakan lokal hingga internasional. Tak ketinggalan, Anda dapat memesan fasilitas barbeku bertema di bawah sinar rembulan.

Bertram Café

Kafe ini terletak di tengah vila dan menghadap langsung ke kolam renang. Bertram Café menyediakan aneka masakan Indonesia dan internasional untuk sarapan, makan siang, dan makan malam.

Fasilitas Rekreasi dan Kesehatan di Begreno Home

Berikut beberapa fasilitas kesehatan dan rekreasi di akomodasi ini yang sayang jika sampai dilewatkan.

Kolam Renang

Fasilitas yang satu ini tidak hanya untuk berenang, tetapi juga untuk relaksasi. Hal ini karena kolam renang Begreno Home terletak di luar ruangan sehingga Anda bisa melihat keindahan sekaligus menghirup udara alam secara langsung.

Pusat Kebugaran

Pusat kebugaran di Begreno Home dilengkapi dengan berbagai peralatan latihan fisik, seperti treadmill, samsak tinju, alat latih otot. Fasilitas ini cocok untuk menjaga kesehatan dan kebugaran Anda selama liburan.

Klub Anak

Fasilitas ini ramah keluarga dan menawarkan program-program kegiatan anak mulai pukul 9 pagi hingga 6 sore. Di klub anak, si kecil bisa bermain di rumah pohon serta pendopo yang berisi aneka permainan anak.

Ruang Santai

Ruangan ini dinamakan Bertram. Pada dasarnya, Bertram dirancang untuk menghilangkan penat dan meredakan stres. Bertram menyediakan perpustakaan yang berisi koleksi buku nonfiksi maupun fiksi, serta sepeda untuk berkeliling area vila. Selain itu, Anda dapat bermain berbagai macam permainan di sini, mulai dari catur, ular tangga, hingga puzzle.

Tempat Wisata dekat Begreno Home

Selain menikmati fasilitas yang ada di Begreno Home, Anda dapat berlibur ke spot-spot wisata di sekitar akomodasi seperti berikut.

Kuntum Farmfield

Kuntum Farmfield merupakan spot agrowisata dan liburan edukasi yang berlokasi di Kompleks Teras Hijau Residence, Jalan Raya Tajur No. 291, Sindangrasa, Kecamatan Bogor Timur, Kota Bogor.

Destinasi wisata ramah keluarga ini menawarkan aneka kegiatan seru, mulai dari memberi makan bermacam-macam hewan ternak, naik kuda, menangkap ikan, menanam sayur dan umbi-umbian, hingga membuat kerajinan tangan.

Cibalung Happy Land

Anda bisa mengunjungi tempat wisata ini jika mencari hiburan yang komplet. Cibalung Happy Land menawarkan berbagai kegiatan seru, mulai dari berenang dan bermain aneka wahana air, berkemah, rafting, hingga outbound. Lokasinya ada di Jalan Manunggal VII, Cibalung, Cijeruk, Kabupaten Bogor.

The Jungle Water Adventure

Sebuah taman air yang terletak di Perumahan Bogor Nirwana Residence, Jalan Bogor Nirwana Boulevard, RT 5/RW 12, Mulyaharja, Kecamatan Bogor Selatan. The Jungle Water Adventure menghadirkan wahana-wahana unik yang patut Anda jajal, seperti Jungle Beach, Kolam Ombak, Fountain Futsal, dan Tower Slide.

Tempat Kuliner dekat Begreno Home

Selain bar, kafe, dan restoran yang ada di dalam Begreno Home, Anda juga bisa berwisata kuliner di tempat-tempat makan di sekitar akomodasi. Mari intip info berikut.

Restoran Mojang Pasundan

Beralamat di Jalan Raya Sukabumi KM 15, Ciawi, restoran ini buka mulai pukul 8 pagi hingga pukul 8 malam. Temukan beraneka masakan khas Sunda di restoran bernuansa tradisional ini, mulai dari karedok, gurami goreng, tumis oncom, gepuk, hingga nasi timbel.

Pecel Lele Sule

Cari kuliner pecel lele lezat dan terjangkau? Anda bisa mampir ke rumah makan yang satu ini. Jumpai beraneka varian pecel lele, mulai dari lele orisinal, lele cabai hijau, lele kremes, hingga lele saus padang. Selain pecel lele, Anda juga bisa memesan menu-menu lain, seperti Ayam Penyet Sambel Sule, bebek bakar, dan ayam kampung bakar.

Papalidan Outdoor Resto

Nikmati pengalaman santap-menyantap di ruang terbuka saat berada di Papalidan Outdoor Resto. Ada beraneka menu menarik yang bisa Anda pesan di restoran ini, seperti satai kambing tanpa lemak, nasi liwet ayam kampung, nasi goreng kambing, petai bakar, serta tongseng ayam.

Tips dan Trik Menginap di Begreno Home

Ikuti tips dan trik berikut agar pengalaman menginap di Begreno Home makin berkesan!

Memanfaatkan Promo Spesial yang Tersedia

Sebelum menginap di Begreno Home, pastikan Anda sudah mengecek promo-promo yang tersedia, baik melalui situs web maupun akun media sosial akomodasi. Hal ini karena promo dapat menghemat pengeluaran sekaligus meningkatkan pengalaman menginap.

Beberapa contoh promo yang ditawarkan Begreno Home, antara lain, Mini Party untuk pesta kejutan, baby shower, dan bridal shower; Honeymoon Package dan Romantic Night – Valentine Day untuk pasangan yang ingin berbulan madu; serta Intimate Wedding untuk acara pernikahan yang berkesan.

Memanfaatkan Fasilitas Vila Semaksimal Mungkin

Jangan sampai lewatkan segala fasilitas kamar, servis, dan fasilitas publik dari Begreno Home. Manfaatkan semaksimal mungkin ketika Anda menginap di akomodasi ini.

Misalnya, Anda bisa sering-sering menggunakan mesin pembuat kopi atau teh, membaca koleksi buku di perpustakaan Bertram Café, berkeliling dan berswafoto di taman, mengajak si kecil mengikuti program klub anak, atau merelaksasi diri dengan berendam di bathtub.

Mengapa Booking Begreno Home di Traveloka?

Traveloka memudahkan, menjamin keamanan, dan menghemat bujet Anda saat memesan kamar Begreno Home. Hal ini karena ada banyak fitur dan program bermanfaat di Traveloka, mulai dari Traveloka PayLater, teknologi terotorisasi RapidSSL, Traveloka Points, Online Check-In, dan Traveloka Priority. Jadi, dengan Traveloka, perjalanan Anda dijamin bebas rasa khawatir. 

Semua Fasilitas di Begreno Home

Lobi Begreno Home
Lobi
Bangunan Begreno Home
Bangunan

Fasilitas Kamar

  • Jubah mandi
  • Bathtub
  • TV kabel
  • Meja
  • Brankas kamar
  • Lemari es
  • Pancuran
  • TV

Umum

  • AC
  • Aula
  • Kamar dengan pintu penghubung
  • Alat pemanas

Servis Hotel

  • Bellboy
  • Concierge/layanan tamu
  • Resepsionis
  • Keamanan 24 jam

Fasilitas Publik

  • Restoran
  • Brankas
  • WiFi di area umum

Olahraga & Rekreasi

  • Bilyar
  • Pusat kebugaran
  • Tennis meja

Makanan dan Minuman

  • Sarapan dan makan malam

Konektivitas

  • WiFi gratis

Kebijakan Akomodasi & Informasi Umum di Begreno Home

Catatan Penting
Berencana check-in di luar waktu check-in biasanya (seperti di pagi hari atau tengah malam)? Anda dapat mengatur waktu check-in secara langsung dengan properti ini.

Waktu Check-in/Check-out

Check-in:
14:00 - 21:00
Check-out:
12:00 - 12:30
Hotel policy is not yet available.

Informasi Umum

Fasilitas Populer
AC, Restoran, WiFi
Waktu Check-In/Check-Out
14:00 - 21:00 - 12:00 - 12:30
Ketersediaan Sarapan
Ya, beberapa ruangan menyediakan sarapan.
Kamar yang tersedia di Begreno Home
8
Lantai yang tersedia di Begreno Home
1
Fasilitas lainnya di Begreno Home
Jubah mandi, Bathtub, TV kabel, Meja, Brankas kamar

Pertanyaan yang sering ditanyakan di Begreno Home

Fasilitas apa saja yang tersedia di Begreno Home?
Begreno Home memiliki fasilitas terbaik seperti: AC, Restoran, WiFi. (Beberapa fasilitas lain mungkin memerlukan biaya tambahan)
Kapan waktu check-in & check-out di Begreno Home?
Waktu untuk check-in di Begreno Home adalah mulai dari pukul 14:00 - 21:00 sedangkan waktu check-out paling lambat pukul 12:00 - 12:30
Apakah Begreno Home menyediakan sarapan?
Iya, Begreno Home menyediakan sarapan. Namun kamu perlu memilih kamar dengan sarapan atau harus membayar biaya tambahan jika kamu memesan kamar tanpa sarapan.

Review dari Tamu Lainnya di Begreno Home

8,9
Mengesankan

Dari 10 review

Oleh traveler di
Kebersihan

9,1

Kenyamanan Kamar

9,3

Makanan

8,5

Lokasi

9,1

Pelayanan dan Fasilitas

9,5

Urutkan dari
Terbaru
Format
Dengan Teks
Preferensi
Semua Rating, Bahasa Aplikasi Saat Ini, Semua

Review Traveler Begreno Home

Jumlah review per halaman
20
40
Ulasan pelanggan
K***a
icon-Staycation
Staycation
icon-origin-TRAVELOKA

9,1

/10

Diulas 27 minggu lalu

Staf ramah, baik cepat datang. Senang banget bisa staycation di radjendra dan begreno. Luar biasa art nya bagus. Nyaman lengkap fasilitas. Kolam renang, bathub, permainan anak-anak, bilyard, meja pingpong, gym juga ada.

1 orang merasa terbantu

G***e
icon-Staycation
Staycation
icon-origin-TRAVELOKA

8,5

/10

Diulas 33 minggu lalu

Tempat yang luar biasa untuk pasangan yang sedang berbulan madu. Tidak banyak yang bisa dilakukan di sekitar hotel, tetapi Anda akan mendapatkan apa pun yang Anda inginkan di kamar (sarapan, makan malam, camilan, dll. akan diantarkan kepada Anda). Kuantitas makanannya sangat banyak, tetapi kualitasnya tidak terlalu bagus.
Translated by Google Icon
Lihat deskripsi asli

1 orang merasa terbantu

T***a
icon-Staycation
Staycation
icon-origin-TRAVELOKA

10,0

/10

Diulas 49 minggu lalu

Begreno tempat staycation paling nyaman sih menurutku. Lokasi ga melewati jalur macet, fasilitas oke, bener-bener ke sini tinggal bawa diri aja gaperlu pusing sama makanan. Kali ke-3 ke sini, biasanya booking langsung. Pasti akan ke sini lagi kalo mumet butuh short escape. Kolam renangnya juga pas, ga terlalu besar & kecil. Feels like home pokoknya di sini.
Read More

1 orang merasa terbantu

Meygi F. L.
icon-origin-TRAVELOKA

6,8

/10

Diulas 55 minggu lalu

Ini review Jujur, saya ambil villa Ama, jadi kolamnya yah lumayanlah tapi tempat duduk diluar itu udh lumutan yah, kurang bersih jdi harus di service lagi, sofa ruang tamu udh tua dan keluar kecoak kecil, karyawan kurang bersih, kurang merawat tempat kerja mereka, harus dibersihkan lagi, tempat duduk luar diganti sumpah jorok sekali. Yg dikolam private villa Ama. Pdhl tempatnya bagus sebenrya kalo bersih, lobinyanpun sudah gersang, kotor, tempat duduknya kotor, perlu direkomendasi lagi. GK sesuai harga KLO utk villa Ama. Saya blm coba yg lain saya bicara ini utk kamar yg tempat saya. Tolong di perhatikan lagi. Harganya lumayan lho 3jt an TPI kebersihan GK sesuai.
Read More
Translated by Google Icon
Lihat deskripsi asli

6 orang merasa terbantu

F***y
icon-Staycation
Staycation
icon-origin-TRAVELOKA

10,0

/10

Diulas 60 minggu lalu

Dari staff, kebersihan, kenyamanan sampai makanan semua perfect. Ga perlu cari makan d luar, cukup d villa makanannya enak. Sukses selalu.

Apakah review ini membantu?

Ari
icon-origin-TRAVELOKA

9,4

/10

Diulas 73 minggu lalu

Baguss banget, sepi, interior exterior bagus.

Apakah review ini membantu?

Vivi A. H.
icon-origin-TRAVELOKA

9,6

/10

Diulas 83 minggu lalu

Such a great experience! Bakal balik lagi sih. Karena se-pewe itu! Jauh dari jalan besar tapi worth it buat healing dan bengong. Kalo malem kedengeran banget suara serangga-serangga which is ubud banget? Udah include dinner pula. Keren✨.
+2

1 orang merasa terbantu

Jumlah review per halaman
20
40

Siap wujudkan perjalananmu?

Buat Pesanan Sekarang
Lobi 4 Begreno Home

Disclaimer

Disclaimer: Adalah tanggung jawab hotel untuk memastikan akurasi foto hotel. Traveloka.com tidak bertanggung jawab atas ketidak-akuratan foto hotel. Harga kamar yang ditampilkan adalah untuk tamu dewasa. Anak-anak mungkin akan dianggap sebagai tamu dewasa dan dikenakan biaya penuh kecuali jika tertera sebaliknya. Harga kamar belum termasuk sarapan dan sarapan akan dikenakan biaya oleh hotel kecuali jika tertera sebaliknya.