Burza Hotel Yogyakarta merupakan hotel bintang 3 yang berada di Jalan Jogokaryan No.61-63 , Mantrijeron, Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta.
Burza Hotel Yogyakarta menyediakan fasilitas yang memadai dengan harga yang cukup ramah di kantong. Tersedia beragam fasilitas yang dapat menyempurnakan pengalaman menginap Anda selama di Yogyakarta.
Hotel ini sangat strategis, cukup dekat dengan Bandara Internasional Adisutjipto dan Stasiun Maguwo. Selain itu, hotel ini juga dekat dengan beberapa destinasi wisata populer di daerah Yogyakarta. Jadi, Burza Hotel sangat cocok sebagai tempat menginap saat Anda berlibur ke Jogjakarta.
Fasilitas yang ditawarkan Burza Hotel Yogyakarta antara lain restoran yang menyajikan sarapan, makan siang, dan makan malam. Ada juga kolam renang outdoor yang bersih dan segar. Fasilitas lain yang ditawarkan antara lain area parkir, bar, kafe, lounge, lift, dan area khusus merokok. Selain itu, tersedia fasilitas bisnis, seperti fotocopy, ruangan rapat, dan proyektor.
Burza Hotel Yogyakarta sangat strategis, dekat dengan berbagai destinasi wisata dan pusat transportasi. Berjarak 1,39 km dari hotel terdapat Alun-Alun Selatan Keraton dan 2,84 km terdapat Keraton Pakualaman. Tidak jauh dari Hotel Burza Yogyakarta, Anda bisa menemukan Moesson Antik Gallery (733 m), Terminal Giwangan (3,07 km), dan Pool Damri Yogyakarta (443 m).
Di Hotel Burza Yogyakarta, tersedia beberapa tipe kamar yang bisa Anda pilih sesuai dengan keinginan Anda.
Kamar Deluxe
Kamar ini memiliki luas 22 meter persegi. Fasilitas yang ada di dalamnya antara lain tempat tidur, AC, televisi, slippers, meja, alat pembuat teh/kopi, kamar mandi yang dilengkapi shower, serta air minum kemasan gratis. Anda bisa menambah extra bed atau ranjang lipat tambahan dengan penambahan biaya. Kamar tipe ini juga memiliki akses kursi roda.
Kamar Deluxe terbagi menjadi dua pilihan kamar, yaitu Deluxe Tanpa Sarapan dan Deluxe dengan Sarapan untuk 1 orang. Kamar Deluxe Tanpa Sarapan tidak menyediakan sarapan, dan ranjang yang disediakan yaitu 1 King Bed atau 1 ranjang Twin. Sementara itu, Kamar Deluxe dengan Sarapan 1 Orang mendapat fasilitas sarapan. Tempat tidur yang disediakan yaitu 2 ranjang Twin atau 1 King Bed.
Kamar Deluxe Twin Bed
Kamar Deluxe Twin Bed memiliki luas 21 meter persegi dengan kapasitas 2 orang tamu. Fasilitas yang tersedia di dalam kamar ini antara lain tempat tidur, televisi, meja, AC, dan pembuat teh/kopi. Ada juga kamar mandi dengan shower dan air panas, serta air mineral dan toiletries gratis. Tempat tidur yang tersedia yaitu jenis Twin Bed.
Kamar tipe ini terbagi menjadi dua pilihan, yaitu Deluxe Twin Bed Room Only dan Deluxe Twin Bed. Deluxe Twin Bed Room Only tidak mendapatkan fasilitas sarapan pagi, sedangkan Deluxe Twin Bed mendapatkan sarapan untuk 1 orang.
Kamar Deluxe King Bed memiliki luas 20 meter persegi dengan tempat tidur berukuran King di dalamnya. Fasilitas lain yang tersedia di kamar tipe ini antara lain AC, televisi, meja, pembuat teh atau kopi, kamar mandi yang dilengkapi shower dan pemanas air, serta toiletries dan air mineral gratis. Untuk pemesanan kamar tipe ini, Anda otomatis akan mendapat sarapan pagi untuk 1 orang.
Di Burza Hotel Yogyakarta, terdapat restoran yang menyajikan aneka menu sarapan ala carte, makan siang, dan makan malam sesuai menu yang ditawarkan. Selain itu, tersedia juga kafe yang menyajikan beragam minuman dan makanan ringan.
Fasilitas rekreasi yang tersedia di Burza Hotel yaitu kolam renang dan surat kabar yang tersedia di lobi.
Tersedia kolam renang outdoor yang bersih dan segar. Anda dapat melakukan aktivitas renang atau berjemur di kursi santai yang tersedia sepanjang sisi kolam.
Bagi Anda yang suka membaca, di lobi hotel juga tersedia surat kabar yang dapat Anda baca untuk menghabiskan waktu luang.
Terdapat beberapa destinasi wisata menarik di sekitar Hotel Burza Yogyakarta antara lain:
Masjid Jokokariyan berjarak sekitar 0,2 km dari Burza Hotel Yogyakarta. Masjid ini terkenal karena memiliki fasilitas unik yang tidak dimiliki oleh masjid lainnya. Di masjid ini, terdapat ATM beras hingga penginapan gratis bagi para musafir atau orang yang bepergian dari jauh.
ATM beras merupakan mesin otomatis yang disediakan untuk para pengunjung yang kurang mampu dengan syarat identitasnya sudah terdaftar di sistem ATM Masjid Jokokariyan. Cara menggunakannya cukup mudah. Anda cukup menempelkan KTP elektronik ke mesin ATM beras, maka beras seberat 2 kg akan keluar dan bisa Anda bawa pulang.
Penginapan musafir yang ditawarkan berada di lantai 3 Masjid Jogokariyan. Penginapan ini menyediakan beberapa fasilitas seperti televisi, AC, springbed, dan kamar mandi dengan air dingin atau air panas. Dengan fasilitas yang begitu lengkap, harga sewa penginapannya sangatlah murah.
Fasilitas unik lainnya yang tersedia yaitu penitipan UMKM, jadi di masjid ini tersedia suvenir hasil kerajinan warga sekitar yang bisa dibeli oleh para pengunjung. Beberapa suvenir kreasi warga yaitu peci, tas, kaos, dan gantungan kunci.
Di sekitar Masjid Jokokariyan, terdapat juga banyak penjual makanan dan minuman lokal yang menjual aneka macam makanan tradisional maupun jajanan. Harganya pun murah meriah.
Batik Kelik merupakan destinasi wisata unik yang menyediakan batik sekaligus kursus membatik. Jarak antara Batik Kelik dengan Burza Hotel hanya terpaut 0,2 km saja. Batik Kelik berdiri sejak 29 Februari 1984 dan dikelola oleh keluarga Bapak Kelik.
Usaha ini berawal dari upaya Pak Kelik untuk menjual lukisan batik pada kain katun kepada turis mancanegara kemudian berkembang menjadi kursus melukis batik.
Setiap peserta batik akan mendapat satu lembar kain batik ukuran 45 x 50 cm dan canting sebagai peralatan membatik, selain itu peserta juga mendapatkan snack tradisional dan air mineral. Bagi turis yang ingin menginap untuk mendalami kursus membatik, telah disediakan penginapan.
Produksi lainnya dari Batik Kelik yaitu postcard batik, lukisan, kaos batik, dan barang lainnya yang dapat dipesan secara custom. Jangan lupa menjadikan tempat
Jika mencari tempat untuk bersantap di sekitar Burza Hotel, berikut beberapa rekomendasinya untuk Anda.
Milas Vegetarian Resto merupakan salah satu tempat kuliner dekat Burza Hotel yang menyajikan menu sehat ala vegetarian. Beraneka menu yang disajikan di tempat makan ini menggunakan bahan-bahan yang organis dan tanpa MSG.
Aneka hidangan yang disajikan di sini lezat dan bervariatif seperti steak tempe, potatoes plate, singkong saus alpukat, sandwich tempe, burger jagung, dan jagung balado. Platting makanan yang disajikan juga sangat berkelas sehingga menambah selera makan. Tempat makan ini juga dilengkapi perpustakaan. Dengan begitu, para pengunjung dapat melakukan aktivitas membaca sembari menunggu pesanan makanan atau minumannya datang.
Di halaman Milas Vegetarian Resto, juga diadakan Pasar Organik Milas setiap hari Rabu dan Sabtu. Pasar ini berlangsung hanya 3 jam yaitu pada pukul 10.00-13.00 WIB.
Tempat makan ini berjarak sekitar 1 km dari Burza Hotel Yogyakarta. Berbeda dengan menu bebek pada umumnya yang digoreng, dibakar, atau dibumbu kuah, restoran ini menawarkan menu olahan bebek unik, yaitu Cheese Burger Bebek. Menu ini menjadi favorit para pengunjung. Rasa daging bebek yang lembut berpadu dengan roti yang manis dan gurih sangat lezat dan menggugah selera.
Untuk memaksimalkan pengalaman Anda ketika menginap di Burza Hotel Yogyakarta, berikut beberapa tips dan trik yang bisa Anda coba.
Kenali kebutuhan Anda sebelum memutuskan memilih tipe kamar. Apakah Anda solo traveller atau liburan bersama pasangan, atau liburan bersama keluarga besar? Hal ini akan memudahkan Anda memilh tipe kamar yang sesuai kebutuhan.
Di Burza Hotel Yogyakarta, tersedia juga pilihan kamar dengan dan tanpa sarapan. Anda bisa memilih kamar tanpa sarapan jika Anda tidak terbiasa sarapan. Namun, jika Anda perlu sarapan praktis tanpa harus keluar hotel, maka kamar dengan sarapan merupakan pilihan terbaik. Ini tentu akan lebih menghemat tenaga dan pengeluaran.
Untuk memudahkan pemesanan hotel sehingga Anda tidak perlu menunggu terlalu lama proses check-in, sebaiknya gunakan aplikasi pemesanan hotel seperti Traveloka. Selain praktis, menggunakan aplikasi pemesanan hotel juga dapat menghemat waktu check-in dan check-out. Dengan begitu, Anda memiliki banyak waktu untuk beristirahat atau menjelajah kawasan sekitar hotel.
Hotel Burza Yogyakarta memiliki beragam fasilitas menarik yang bisa Anda coba. Anda dapat berenang di kolam renang outdoor yang tersedia atau berjemur di kursi santai yang berada di sepanjang sisi kolam.
Selain itu, tersedia restoran dengan beragam menu yang lezat. Anda bisa menikmati sarapan prasmanan untuk tipe kamar yang dilengkapi sarapan. Anda juga bisa memesan makanan di restoran untuk makan siang atau makan malam. Bagi Anda yang suka membaca, Anda dapat membaca koran yang tersedia di lobi.
Bertanya kepada staf hotel untuk rekomendasi obyek wisata, tempat belanja, atau kuliner favorit yang dekat dengan hotel. Mereka dapat memberikan saran terbaik karena sudah sangat memahami wilayah sekitar hotel. Hal ini membantu Anda memaksimalkan waktu Anda selama menginap di Hotel Burza Yogyakarta.
Melakukan Burza Hotel melalui Traveloka dapat memberikan Anda kemudahan dan kepraktisan. Traveloka memiliki beragam pilihan hotel, baik di dalam maupun luar negeri. Selain itu, tersedia fitur booking penerbangan, tiket atraksi, dan sewa mobil yang dapat melengkapi perjalanan Anda.
Traveloka tidak hanya memudahkan tetapi juga memberikan jaminan keamanan pembayaran. Tak lupa, juga tersedia beragam promo dan diskon menarik setiap harinya. Yuk, gabung di Traveloka Priority agar Anda bisa mendapatkan lebih banyak diskon, promo, dan loyalty point.
Fasilitas Populer | AC, Restoran, Kolam Renang, Resepsionis 24 Jam, Parkir, Lift, WiFi |
Waktu Check-In/Check-Out | Dari 14:00 - Sebelum 12:00 |
Ketersediaan Sarapan | Ya, beberapa ruangan menyediakan sarapan. |
Kamar yang tersedia di Burza Hotel Yogyakarta | 100 |
Lantai yang tersedia di Burza Hotel Yogyakarta | 5 |
Fasilitas lainnya di Burza Hotel Yogyakarta | Area parkir, Kafe, Layanan kamar 24 jam, Restoran untuk sarapan, Restoran untuk makan malam |