Grace Setia Hotel

Hotel
Online Check-In Tersedia
8,2
/10

Mengesankan

2.914 review

Kesan Menginap Tamu Lain

Keramahan Staff (21)
Akses (18)
Kamar Tidur (16)
Lingkungan Sekitar (15)
nurma j.
9,7
/ 10
Pengalaman menginap yang paling menyenangkan, serasa senyaman rumah sendiri, kebersihannya oke banget, pegawai semuanya ramah, handuk bersih, kamar mandi bersih, selalu balik ke sini setiap kali ke Surabaya. The best dan rekomendasikan deh.
Ria I.
8,5
/ 10
Kamarnya bersih dan nyaman, dekat dengan indomaret point, warung dimsum, dan lain-lain
Ari w.
8,8
/ 10
Tempat nya nyaman, kamarnya bersih, pegawainya ramah, bagus deh.
agustina w.
9,7
/ 10
Penginapan bersih, murah, pelayanan baik.
Ching C.
9,7
/ 10
Tempatnya bersih, karyawannya ramah. Menyenangkan dan saya puas. Recommended banget.
Area Akomodasi
Lihat Peta
Jl. Dokter Ir. H. Soekarno 158 / 47, Mulyorejo, Surabaya, Jawa Timur, Indonesia, 60117

Fasilitas Utama

Selengkapnya
AC
Resepsionis 24 Jam
Parkir
Lift
WiFi
Menginap di Grace Setia Hotel saat anda sedang berada di Mulyorejo adalah sebuah pilihan cerdas. Resepsionis siap 24 jam untuk melayani proses check-in, check-out dan kebutuhan Anda yang lain. Jangan ragu untuk menghubungi resepsionis, kami siap melayani Anda. WiFi tersedia di seluruh area publik properti untuk membantu Anda tetap terhubung dengan keluarga dan teman.
Selengkapnya
Berhasil login!
Sekarang kamu bisa menikmati berbagai keuntungan termasuk pilihan bayar dekat tanggal menginap!

Info Lokasi di sekitar Grace Setia Hotel

Temukan Tempat Lainnya
Jl. Dokter Ir. H. Soekarno 158 / 47, Mulyorejo, Surabaya, Jawa Timur, Indonesia, 60117
Lobi Grace Setia Hotel
Bangunan 2 Grace Setia Hotel

Lebih Lanjut tentang Grace Setia Hotel

Tentang Grace Setia Hotel

Grace Setia Hotel merupakan hotel bintang 2 yang menawarkan konsep hotel keluarga dengan mengedepankan kenyamanan, kebersihan dan harga yang terjangkau. Akomodasi ini terletak strategis di jalur arteri Lingkar Timur Surabaya MERR sehingga Anda dapat dengan mudah menjangkau berbagai titik tujuan di Surabaya.

Kenapa harus menginap di Grace Setia Hotel

Grace Setia Hotel jadi pilihan sempurna untuk menginap bersama keluarga. Akomodasi ini menyediakan kamar yang luas dengan fasilitas penunjang untuk memenuhi semua kebutuhan Anda dan keluarga selama menginap.

Lokasi hotel strategis dan mampu menjangkau berbagai titik kota Surabaya. Harga yang ditawarkan pun relatif terjangkau sehingga cocok untuk Anda yang ingin berlibur namun dengan bujet terbatas. 

Akomodasi ini juga jadi pilihan tepat untuk Anda yang sedang dalam perjalanan bisnis maupun medis. Beberapa pusat bisnis dan layanan kesehatan berada tidak jauh dari hotel, salah satunya adalah RS Mitra Keluarga Kenjeran yang berjarak 924 meter.

Tidak hanya itu, hotel ini juga cocok untuk Anda yang gemar berwisata kuliner dan berbelanja. Sejumlah restoran dan kedai makanan berada dekat dari hotel, begitu pula dengan pusat-pusat perbelanjaan. Salah satu pusat perbelanjaan terdekat dengan banyak wisata kuliner yaitu Galaxy Mall yang berjarak 1.43 km.

Beberapa kampus ternama berada dekat dari hotel seperti Universitas Airlangga yang berjarak 2.90 km dan Institut Teknologi Sepuluh November dengan jarak 2.50 km. Hotel ini juga dekat dari Stasiun Surabaya Gubeng yang hanya berjarak 3.41 km.

Fasilitas Utama yang Ditawarkan Grace Setia Hotel

Grace Setia Hotel memiliki 54 kamar dengan desain minimalis dan pencahayaan yang hangat untuk beristirahat dengan nyaman. Setiap kamar dilengkapi dengan pendingin ruangan, WiFi gratis, TV layar datar dengan banyak saluran TV kabel, kulkas, dan meja kerja. Fasilitas kamar mandi tersedia dengan shower dan air panas. Akomodasi ini juga menyediakan handuk, air mineral kemasan, dan peralatan mandi gratis. 

Untuk fasilitas publik, Grace Setia Hotel menawarkan area parkir yang luas untuk seluruh tamu yang membawa kendaran pribadi. Lift tersedia untuk menambah kenyamanan Anda menjangkau kamar yang berada di lantai atas. Akses internet tersedia di seluruh area publik hotel. 

Area lounge bersama tersedia lengkap dengan televisi, area tempat duduk, dan minimarket yang menjual berbagai minuman dan makanan ringan. Bila membutuhkan udara segar, Anda dapat duduk santai di sekitar taman sambil menikmati pepohonan yang menenangkan.

Resepsionis siap melayani 24 jam penuh sehingga Anda tidak perlu mengantri lama untuk check-in dan check-out. Staf ramah dan dengan senang hati memberikan informasi seputar wisata terdekat, memesankan taksi, serta menyediakan layanan penitipan bagasi. Layanan laundry dan dry cleaning tersedia juga tersedia dengan biaya tambahan. Keamanan tersedia 24 jam lengkap dengan kamera CCTV di seluruh area hotel sehingga Anda dapat menginap dengan aman dan nyaman.

Lokasi dan Aksesibilitas Grace Setia Hotel

Grace Setia Hotel berlokasi di Jl. Dokter Ir. H. Soekarno 158 / 47, Mulyorejo, Surabaya, Jawa Timur. 

Hotel ini berada di jalur arteri Lingkar Timur Surabaya MERR sehingga akses transportasi sangat mudah dari dan ke berbagai tujuan kota Surabaya. Pemberhentian Bus terdekat dari hotel ada Halte Kalijudan 2 berjarak 400 meter dan 550 meter dari Halte Mulyorejo.

Dari Stasiun Surabaya Gubeng dibutuhkan 15 menit berkendara sejauh 7.5 km melewati Jl. Dr. Ir. H. Soekarno. Anda yang baru tiba dari Bandara Internasional Juanda hanya perlu berkendara selama 40 menit sejauh 17.9 km melewati Jl. Dr. Ir. H. Soekarno.

Gracia Setia Hotel juga berada dekat dengan berbagai destinasi wisata populer. Beberapa tempat wisata terdekat dari hotel seperti pantai Ria Kenjeran yang hanya berjarak 3.2 km, Atlantis Land 3.4 km, dan Taman Air Mancur Pelangi 4.6 km.

Jenis Kamar

Grace Setia Hotel memiliki total 54 kamar berpenyejuk udara dengan harga terjangkau. Ada tiga jenis kamar yang bisa Anda pilih sesuai kebutuhan menginap, di antaranya yaitu yang terdiri dari 5 jenis, di antaranya yaitu Superior, Deluxe, dan Family.

Superior

Kamar berukuran 15 meter persegi ini memiliki tempat tidur double size untuk 2 tamu. Fasilitas kamar yang tersedia seperti AC, WiFi gratis, TV layar datar, meja kerja, dan air minum kemasan cuma-cuma. Untuk menambah kenyamanan, kamar jenis ini dilengkapi dengan sofa, kulkas serta kamar mandi yang lebih luas lengkap dengan shower, air panas dan toiletries. Kamar Superior ditawarkan mulai dari harga Rp230.868 per malam.

Deluxe

Memiliki luas 18 meter persegi, kamar Deluxe dengan tempat tidur double size cocok untuk segala kebutuhan. Dilengkapi dengan fasilitas penunjang seperti AC, kulkas, TV layar datar, WiFi gratis, sofa bed, minibar, kulkas, dan air minum kemasan. Kamar mandi pribadi tersedia dengan shower, air panas, dan toiletries. Kamar Deluxe ditawarkan mulai dari harga Rp299.669 per malam.

Family

Memiliki ukuran yang lebih luas dari jenis lainnya yaitu 25 meter persegi, Kamar Family memiliki 1 double bed dan 2 single bed yang mampu menampung hingga 4 tamu. Dilengkapi dengan fasilitas kamar untuk kenyamanan Anda dan keluarga, seperti AC, TV layar datar, WiFi gratis, kulkas, meja kerja, dan air minum kemasan. Kamar mandi dilengkapi dengan shower, air panas, dan toiletries. Kamar Family ditawarkan mulai dari harga Rp412.810 per malam.

Restoran dan Tempat Makan di Grace Setia Hotel

Grace Setia Hotel menyediakan area lounge bersama dengan televisi dan banyak saluran lokal maupun internasional. Tersedia minimarket yang menjual aneka camilan dan minuman dingin untuk menemani Anda bersantai di area lounge sambil menonton televisi.

Grace Setia Hotel juga dikelilingi oleh sejumlah restoran dan warung makan, seperti Pawon Rempah Resto, Dimsum Mbledos, dan Hungry Wok yang dapat ditempuh dengan berjalan kaki dari hotel. 

Fasilitas Olahraga dan Rekreasi di Grace Setia Hotel

Grace Setia Hotel menyediakan area taman yang rimbun dan tertata rapi. Anda yang perlu keluar sejenak dan membutuhkan udara segar bisa duduk santai atau berjalan-jalan di sekitar taman. 

Tidak hanya taman, Grace Setia Hotel juga menyediakan televisi layar datar dengan banyak saluran lokal dan internasional di area lounge bersama. Anda dapat menonton acara favorit bersama keluarga atau teman-teman sambil bersantai dan menikmati kudapan yang tersedia.

Tempat Wisata dekat Grace Setia Hotel

Beberapa tempat wisata  dan rekreasi terdekat dari Grace Setia Hotel yang bisa Anda kunjungi di antaranya sebagai berikut:

Galaxy Mall

Hanya berjarak 2,9 km dari hotel, Galaxy Mall merupakan pusat perbelanjaan yang mengusung konsep family friendly mall. Semua kebutuhan keluarga tersedia dalam satu tempat, seperti pakaian, sepatu, tas, aksesoris, pakaian anak-anak, elektronik, serta hiburan dan kuliner. Terdapat sejumlah tenant ternama baik lokal maupun internasional hadir di pusat perbelanjaan ini.

Atlantis Land

Berjarak 3.4 km dari hotel, Taman bermain masih berada di area Kenjeran Park ini menawarkan aneka wahana permainan dan wahana air yang dapat dinikmati oleh orang dewasa maupun anak-anak. Beberapa wahana permainan populer di Atlantis Land yaitu Istana Es, Dino Land, Istana Patung Lilin, dan Tornado & Boomerang Slide. Ada juga area Kids Kingdom yang menawarkan banyak wahana permainan menarik dan edukatif untuk anak-anak.

Taman Air Mancur Pelangi

Berjarak 4.6 km dari hotel, Taman Air Mancur Pelangi menjadi salah satu ikon Surabaya. Terletak di Jembatan Kenjeran, air mancur dengan cahaya warna-warni akan menari dengan anggun di tepi laut saat malam hari. Anda akan menemukan banyak jajanan kaki lima serta penjual ikan di sekitar area taman.

Tempat Kuliner dekat Grace Setia Hotel

Mau wisata kuliner? Anda dapat dengan mudah menemukan berbagai tempat makan populer di dekat Grace Setia Hotel, tiga di antaranya sebagai berikut:

Pawon Rempah Resto

Pawon Rempah Resto (berjarak 270 meter dari hotel) merupakan restoran keluarga dengan area tempat duduk dan parkir yang luas lengkap dengan VIP Hall. Restoran ini menawarkan aneka menu masakan khas Indonesia seperti Rawon, Sop Iga, Kepiting Soka, Ayam bakar dan goreng, Rujak Cingur, dan aneka minuman segar. VIP Hall dengan kapasitas hingga 250 orang cocok untuk berbagai acara.

Dimsum Mbledos

Berjarak 42 meter dari hotel, restoran sederhana dari brand ternama PT. Raja Rasa Sukses ini menawarkan aneka masakan Cina Klasik seperti aneka dimsum, mie, pangsit, dan sup. Anda juga dapat memesan dimsum dan berbagai frozen food cepat saji di restoran ini.

Mie Mapan - Merr

Hanya berjarak 240 meter dari hotel, Mie Mapan menawarkan berbagai menu Mie dengan aneka topping yang lezat dan menggugah selera. Beberapa menu favorit di restoran ini seperti Mie Gulai Ayam Crispy, Mie Rendang Sambal Ijo, Mie Otot, dsb. Tersedia juga aneka menu penyetan seperti Iga Penyet, Otot Penyet, Ayam Penyet, Empal Penyet, dan lain sebagainya.

Tips dan Trik Menginap di Grace Setia Hotel

Beberapa tips dan trik menginap berikut ini membantu Anda mendapatkan momen liburan yang seru dan tak terlupakan.

Pilih Kamar Sesuai Kebutuhan

Pastikan Anda memesan kamar dengan fasilitas sesuai kebutuhan. Anda yang datang bersama keluarga dapat memilih kamar Family dengan kapasitas 4 tamu dan banyak tempat tidur tersedia.

Lebih Hemat Pakai Diskon

Jangan lupa cari tahu dulu promo diskon apa saja yang tersedia di aplikasi. Memanfaatkan diskon dan cashback membantu Anda mendapatkan harga lebih murah dan menghemat pengeluaran tentunya.

Siapkan Bujet Lebih

Grace Setia Hotel dikelilingi oleh banyak tempat wisata dan rekreasi. Anda yang datang bersama anak-anak tentunya perlu menyiapkan bujet lebih agar dapat berwisata dengan nyaman tanpa khawatir kekurangan dana.

Mengapa Booking Grace Setia Hotel di Traveloka

Ada banyak penawaran menarik untuk semua jenis akomodasi di Traveloka. Booking kamar hotel secara online lebih mudah dengan banyak cara pembayaran tersedia. Anda bisa melakukan pembayaran secara online melalui aplikasi, atau membayarnya langsung saat tiba di hotel. Tersedia juga layanan pembatalan atau ubah jadwal inap tanpa tambahan biaya alias gratis. Rencanakan liburan seru tak terlupakan di Surabaya bersama Traveloka, download aplikasinya sekarang juga!

Semua Fasilitas di Grace Setia Hotel

Bar, Kafe, dan Lounge Grace Setia Hotel
Bar, Kafe, dan Lounge
Ruang untuk Umum Grace Setia Hotel
Ruang untuk Umum
Lobi Grace Setia Hotel
Lobi
Bangunan Grace Setia Hotel
Bangunan
Kamar Tidur Grace Setia Hotel
Kamar Tidur

Fasilitas Terdekat

  • ATM/Bank
  • Mini market
  • Salon rambut
  • Laundry Swadaya
  • Toko
  • Supermarket

Fasilitas Kamar

  • TV kabel
  • Meja
  • Lemari es
  • Pancuran
  • TV

Aksesibilitas

  • Toilet bagi penyandang disabilitas
  • Parkir bagi penyandang disabilitas
  • Kamar aksesibel bagi penyandang disabilitas
  • Pancuran aksesibel bagi penyandang disabilitas

Fasilitas Publik

  • Area parkir
  • Lift
  • Layanan kamar 24 jam
  • WiFi di area umum

Umum

  • AC
  • Ruang keluarga
  • Area bebas asap rokok

Servis Hotel

  • Resepsionis 24 jam
  • Keamanan 24 jam

Kegiatan Lainnya

  • Taman

Transportasi

  • Parkir berjaga

Konektivitas

  • WiFi gratis

Fasilitas Bisnis

  • Fotocopy

Kebijakan Akomodasi & Informasi Umum di Grace Setia Hotel

Waktu Check-in/Check-out

Check-in:
Dari 14:00
Check-out:
Sebelum 12:00

Dokumen yang Diperlukan

Saat check-in, Anda wajib membawa Kartu Identitas. Dokumen yang wajib dibawa boleh dalam bentuk salinan digital (soft copy).

Petunjuk Umum Check-in

You may be required to present valid government-issued identification at check-in, along with credit card or cash to cover deposits and incidentals. Special request may depend on hotel's availability at check-in and may cost extra fee. Special request availability is not guaranteed. Hotel may charge you additional fee for each extra person after reserved room's maximum capacity.
Baca Selengkapnya

Informasi Umum

Fasilitas Populer
AC, Resepsionis 24 Jam, Parkir, Lift, WiFi
Waktu Check-In/Check-Out
Dari 14:00 - Sebelum 12:00
Kamar yang tersedia di Grace Setia Hotel
49
Lantai yang tersedia di Grace Setia Hotel
3
Fasilitas lainnya di Grace Setia Hotel
ATM/Bank, Mini market, Salon rambut, Laundry Swadaya, Toko

Pertanyaan yang sering ditanyakan di Grace Setia Hotel

Fasilitas apa saja yang tersedia di Grace Setia Hotel?
Grace Setia Hotel memiliki fasilitas terbaik seperti: AC, Resepsionis 24 Jam, Parkir, Lift, WiFi. (Beberapa fasilitas lain mungkin memerlukan biaya tambahan)
Kapan waktu check-in & check-out di Grace Setia Hotel?
Waktu untuk check-in di Grace Setia Hotel adalah mulai dari pukul Dari 14:00 sedangkan waktu check-out paling lambat pukul Sebelum 12:00

Review dari Tamu Lainnya di Grace Setia Hotel

8,2
Mengesankan

Dari 2.914 review

Oleh traveler di
Kebersihan

8,2

Kenyamanan Kamar

8,1

Makanan

7,7

Lokasi

8,4

Pelayanan dan Fasilitas

8,2

Yang banyak dibahas tentang Grace Setia Hotel
Semua
Kamar Tidur (20)
Kamar Mandi (20)
Keramahan Staff (16)
Suasana (16)
Area Hotel (15)
Lingkungan Sekitar (13)
Akses (12)
Wifi (10)
Ukuran Kamar (10)
Pilihan Aktivitas (9)
Urutkan dari
Terbaru
Format
Dengan Teks
Preferensi
Semua Rating, Bahasa Aplikasi Saat Ini, Semua

Review Traveler Grace Setia Hotel

Jumlah review per halaman
20
40
Ulasan pelanggan
Profile Picture
Batoro A.
icon-Perjalanan Bisnis
Perjalanan Bisnis
icon-origin-TRAVELOKA

8,2

/10

Diulas 3 minggu lalu

Untuk harga yang saya dapatkan sebenernya ya mungkin sesuai dengan fasilitasnya ya.

Apakah review ini membantu?

Reinaldo
icon-origin-TRAVELOKA

9,1

/10

Diulas 3 minggu lalu

Sudah berkali" nginep disini. Kamarnya bersih walaupun sprei terlihat agak kusam, kamar mandi juga bersih dan air panas selalu aman. Dan nilai lebihnya ada kulkas di tiap kamar jadi enak buat yang stay agak lama

Apakah review ini membantu?

N***r
icon-origin-TRAVELOKA

8,5

/10

Diulas 3 minggu lalu

Hotelnya steategis, gk terlalu jauh ke ITS, cuma pas sampai kamar, seprei kamar rada kotor, tapi housekeeper nya gercep ganti pakai seprei baru, untuk harga murah, tapi fasilitas lumayan ada lift dan air panas, ac, tv dan kulkas kecil

Apakah review ini membantu?

Y***a
icon-origin-TRAVELOKA

9,4

/10

Diulas 4 minggu lalu

Staff hotel ramah. Kamarnya luas, ada kulkasnya juga. Cocok untuk keluarga.

1 orang merasa terbantu

Andri S.
icon-origin-TRAVELOKA

6,2

/10

Diulas 4 minggu lalu

Hotel-nya area lobby-nya lumayan, kamar-nya kurang terawat kurang bersih, banyak nyamuk.

Apakah review ini membantu?

H***i
icon-origin-TRAVELOKA

5,4

/10

Diulas 4 minggu lalu

kamar keci, bau, kasur dan sarung bantal kotor penuh pasir, kamar mandi kotor. cocok untuk one night stand aja, tidak rekomendasi untuk keluarga, sesuai dengan harganya.

Apakah review ini membantu?

V***o
icon-origin-TRAVELOKA

8,2

/10

Diulas 5 minggu lalu

Kasur kotor. Banyak bercak2 cuci ga bersih masih ada bau nya juga. Kamar mandi juga bau. Wifi ada tapi ga bisa dipake sama sekali. Soal kebersihan O*O atau sejenisnya lebih mending sih. Harga juga ga murah2 amat utk kualitas yg didapat.

Apakah review ini membantu?

Amson M.
icon-origin-TRAVELOKA

5,4

/10

Diulas 10 minggu lalu

Ngapain lah trabaloka jual. Hotel kayak gini. Lusuh. Kusam. Tidak sesuai gambar. Sempit. Kamar banyak kayak rumah susun. Lantainya licin. Yolong foto profilnya di ganti. Akhirnya. Saya ke tiket lain

1 orang merasa terbantu

Y***a
icon-origin-TRAVELOKA

8,5

/10

Diulas 10 minggu lalu

tempatnya menyenangkan bersih staffnya ramah

1 orang merasa terbantu

Eko A.
icon-Perjalanan Bisnis
Perjalanan Bisnis
icon-origin-TRAVELOKA

10,0

/10

Diulas 10 minggu lalu

Oke banget. Pas promo bisa sangat murah. Kopi gratis di lobi.

Apakah review ini membantu?

R***o
icon-Wisata
Wisata
icon-origin-TRAVELOKA

8,4

/10

Diulas 11 minggu lalu

untuk kamar family pintu kamar mandinya ada celah cukup besar jadi cukup bikin becek keluar dan tidak ada gantungan untuk baju di kamar mandi. showernya juga pecah jadi airnya kurang nyaman dan gak ada handle pintu di bagian kloset

2 orang merasa terbantu

R***o
icon-Wisata
Wisata
icon-origin-TRAVELOKA

8,2

/10

Diulas 11 minggu lalu

Ruangan cukup bersih, pelayanan ramah, dan ada free refill minum

Apakah review ini membantu?

J***s
icon-Perjalanan Bisnis
Perjalanan Bisnis
icon-origin-TRAVELOKA

8,5

/10

Diulas 13 minggu lalu

hotel murah tapi pelayanan baik. peralatan mandi tersedia. mandi air panas memuaskan. dan kelebihannya lagi ada air panas ut masak pop mie. tidak pelit pelayanannya.

Apakah review ini membantu?

R***h
icon-Perjalanan Medis
Perjalanan Medis
icon-origin-TRAVELOKA

9,1

/10

Diulas 13 minggu lalu

Family room nya luas dengan tempat tidur yang bertingkat.

Apakah review ini membantu?

R***i
icon-origin-TRAVELOKA

9,4

/10

Diulas 15 minggu lalu

rekomen untuk menginap, semoga bisa nginep lagi Minggu depan

1 orang merasa terbantu

M***i
icon-Transit
Transit
icon-origin-TRAVELOKA

5,3

/10

Diulas 19 minggu lalu

Ternyata hotel untuk "muda mudi" jadi kurang cocok untuk keluarga, padahal lokasinya strategis banget dekat unair. Fasilitas kamar juga kurang bagus ac panas (saat saya nyalakan opsi fan di ac malah bunyi tek2), kamar bau pengap, sprei kotor bgt noda hotam, sarung bantal ada bolong juga.

1 orang merasa terbantu

A***L
icon-Staycation
Staycation
icon-origin-TRAVELOKA

9,4

/10

Diulas 19 minggu lalu

Staf ramah, check in check out mudah, lokasi strategis dan nyaman

1 orang merasa terbantu

W***e
icon-Staycation
Staycation
icon-origin-TRAVELOKA

8,5

/10

Diulas 23 minggu lalu

Lokasi bangunan sangat strategis

1 orang merasa terbantu

A***u
icon-origin-TRAVELOKA

6,0

/10

Diulas 25 minggu lalu

Kamar hotel ngga perna di maintenance, terlihat hotel jadul, pas dateng ada aroma ngga sedap, banyak semut mati (*abis disemprot tp ngga dibersihin), lampu kamar remang-remang banget, yang bisa diulas baik hanya ac yang berfungsi, dan water heater buat madi oke

Apakah review ini membantu?

R***A
icon-Transit
Transit
icon-origin-TRAVELOKA

6,8

/10

Diulas 26 minggu lalu

Spreinya kotor dan gatal..saluran drainase tersumbat, jendela tidak bisa ditutup 🫣 pohonnya menyesal, saya tidak mau menginap disana lagi
Translated by Google Icon
Lihat deskripsi asli

2 orang merasa terbantu

Jumlah review per halaman
20
40

Siap wujudkan perjalananmu?

Buat Pesanan Sekarang
Kamar Tidur 4 Grace Setia Hotel

Disclaimer

Disclaimer: Adalah tanggung jawab hotel untuk memastikan akurasi foto hotel. Traveloka.com tidak bertanggung jawab atas ketidak-akuratan foto hotel. Harga kamar yang ditampilkan adalah untuk tamu dewasa. Anak-anak mungkin akan dianggap sebagai tamu dewasa dan dikenakan biaya penuh kecuali jika tertera sebaliknya. Harga kamar belum termasuk sarapan dan sarapan akan dikenakan biaya oleh hotel kecuali jika tertera sebaliknya.