Grand Laguna Hotel & Villa Solo adalah akomodasi bintang 4 dengan fasilitas lengkap. Setiap kamar didesain dengan sentuhan tradisional dan modern sehingga dapat memberikan kenyamanan optimal ketika beristirahat.
Ini adalah akomodasi yang ideal bagi Anda yang ingin sekadar staycation, liburan keluarga, atau berkunjung ke Solo untuk tujuan bisnis.
Grand Laguna Hotel & Villa Solo adalah pilihan ideal bagi mereka yang mencari akomodasi mewah dengan harga terjangkau. Memiliki lokasi strategis di Colomadu, hotel ini juga memudahkan akses Anda ke berbagai destinasi populer di Solo, termasuk Solo Paragon Mall dan berbagai pilihan kuliner lainnya.
Selain itu, hotel ini juga menawarkan kamar dengan desain yang elegan, serta telah dilengkapi fasilitas modern. Semua itu tentunya dapat memberikan kenyamanan ekstra bagi tamu. Terakhir, yang tak kalah penting, Grand Laguna Hotel & Villa Solo hadir dengan beragam fasilitas rekreasi yang bikin momen menginap Anda jadi lebih menyenangkan.
Sebagai hotel bintang 4, Grand Laguna Hotel & Villa Solo menawarkan fasilitas yang lengkap. Untuk fasilitas umum di area hotel, terdapat kolam renang outdoor, taman, layanan pijat, tenda di tepi kolam, dan restoran.
Kemudian, untuk layanan tamu di hotel, Anda bisa mengakses beberapa jenis servis, seperti layanan kamar, check-in/out ekspress, laundry, staf multibahasa, jasa tur, dan fasilitas antar-jemput bandara.
Kenyamanan lainnya yang disediakan hotel, yakni akses WiFi gratis, layanan penitipan anak, fasilitas rapat, dan parkir berjaga.
Grand Laguna Hotel & Villa Solo beralamat di Jalan Adi Sucipto No.101 Colomadu, Solo, Jawa Tengah. Jarak hotel dari Stasiun Solo Balapan sekitar 6,7 km atau 25 menit dengan mobil atau taksi.
Bila datang ke Solo dengan naik bus, Anda bisa turun di Terminal Tirtonadi. Jaraknya 20-25 menit berkendara dari hotel. Sementara itu, opsi lain untuk sampai ke Solo adalah dengan naik pesawat dan tiba di Bandara Adi Soemarmo. Jarak bandara ini dari hotel sekitar 6,4 km atau 14 menit dengan mobil.
Berikut adalah beberapa pilihan kamar yang bisa Anda pesan saat menginap di Grand Laguna Hotel & Villa Solo.
Kamar ini berukuran 25 meter persegi. Tersedia dua ranjang twin di dalamnya sehingga tipe ini cocok untuk dihuni oleh dua orang. Fasilitas di dalamnya meliputi kulkas, AC, TV, balkon/teras, area duduk yang nyaman, dan kamar mandi dengan shower air panas/dingin.
Bila Anda memesan kamar saja, tanpa sarapan, harganya per malam sekitar Rp470 ribuan. Namun, untuk paket kamar dan sarapan, tarifnya berkisar Rp530 ribuan.
Kamar ini cocok untuk Anda yang membutuhkan kamar dengan akses langsung ke kolam renang. Kamar ini juga memiliki ukuran 25 meter persegi, dengan dua ranjang ganda di dalamnya. Untuk harga satu malam di kamar ini, Anda perlu merogoh kocek hingga Rp500 ribuan.
Namun, harga tersebut belum termasuk layanan sarapan. Jika ingin memesan kamar sekaligus sarapan, Anda harus mengeluarkan biaya sebesar Rp550 ribuan. Untuk fasilitas di dalam kamar, Anda akan menemukan seperti kulkas, penyejuk ruangan, TV, dan balkon/teras.
Bila membutuhkan kamar yang lebih luas dengan pemandangan kolam renang yang segar, ini adalah pilihan yang ideal. Tipe ini ditawarkan dengan harga Rp700 ribuan, sudah termasuk layanan sarapan.
Kamar seluas 32 meter persegi ini menyediakan fasilitas penunjang seperti kulkas, AC, TV, satu ranjang double, area duduk yang luas, dan balkon/teras.
Jika membawa rombongan cukup banyak, Anda bisa memesan kamar ini. Sesuai namanya, kapasitas kamar ini terbilang besar dengan dua ranjang di dalamnya. Kamar seluas 32 meter persegi ini cukup untuk tiga orang dewasa, atau dua orang dewasa dan dua anak-anak.
Selain itu, kamar ini sudah dilengkapi dengan akses menuju kolam renang. Jadi, Anda bisa dengan leluasa pergi ke kolam renang saat ingin berenang atau sekadar bersantai di sekitarnya. Tarif kamar ini dibanderol sekitar Rp900 ribuan.
Ini adalah pilihan ideal bagi Anda yang tidak membutuhkan akses ke kolam renang, tetapi perlu kamar yang luas untuk keluarga. Kamar ini ditawarkan dengan harga yang lebih murah dibandingkan family pool access, di kisaran Rp820 ribuan.
Tersedia tempat makan yang melayani sarapan, makan siang, dan makan malam di area hotel. Menu di resto juga beragam sehingga mudah disesuaikan dengan selera segala kalangan usia. Tak ingin keluar kamar? Anda bisa memesan makanan dan minuman lewat layanan kamar.
Grand Laguna Hotel & Villa Solo menjadi favorit wisatawan ataupun pelancong bisnis karena fasilitas di dalamnya terbilang lengkap. Ini terutama dalam hal rekreasi dan kesehatan. Berikut ini detailnya.
Nikmati kolam renang yang luas dan nyaman yang tersedia di area hotel! Kolam renang ini bisa menjadi tempat yang ideal untuk bermain dengan keluarga atau menyalurkan hobi berenang. Tak ingin berenang? Tersedia area berpayung di sekitar kolam yang bisa Anda duduki ketika menunggu pasangan, teman, atau keluarga berenang.
Setelah seharian berkeliling kota untuk tujuan wisata ataupun bisnis, Anda tentunya ingin merelaksasi tubuh. Hotel ini menyediakan layanan pijat yang bisa dipesan kapan saja. Layanan ini tidak hanya bisa membuat tubuh jadi relaks kembali, tetapi juga menyegarkan pikiran.
Anda bisa menghabiskan waktu luang di sekitar hotel dengan berjalan atau duduk santai di tamannya. Ini juga bisa menjadi cara yang menyenangkan untuk menghabiskan waktu berkualitas bersama keluarga. Selain itu, anak-anak pasti senang jika diajak bermain dan bersenang-senang di sekitar taman.
Ingin melakukan aktivitas yang bikin tubuh tetap bugar saat menginap? Maka, datanglah ke area gym yang tersedia di hotel. Fasilitas pusat kebugaran ini juga telah dilengkapi dengan peralatan olahraga modern.
Jika bepergian ke Solo, jangan lewatkan tempat-tempat menarik berikut ini. Selain menawarkan pengalaman berwisata yang menarik, destinasi ini juga berada dekat hotel.
Agar perjalanan Anda ke Solo terasa lebih lengkap, mampirlah ke Keraton Surakarta Hadiningrat. Jaraknya dari hotel hanya 9 km atau bisa ditempuh dalam 25 menit berkendara.
Salah satu sisi menarik dari keraton ini adalah adanya Panggung Sangga Buwana, yang diyakini sebagai tempat bertemunya Raja dengan Ratu Laut Selatan. Keraton Solo juga rutin menggelar ritual tahunan seperti Sekaten dan Kirab Malam 1 Suro.
Lokasi mal ini sekitar 6,6 km dari hotel. Anda bisa menemukan beragam tenant di dalamnya, mulai dari toko kecantikan hingga kebutuhan sehari-hari. Terletak di pusat Solo, pusat perbelanjaan ini juga menjadi bagian dari kawasan superblok Solo Paragon seluas 4,1 hektare.
Puas berwisata ke beberapa tempat di sekitar hotel? Berikut ini beberapa destinasi kuliner yang wajib Anda kunjungi saat berada di Solo.
Warung ini berada 6,8 km dari hotel. Telah ada sejak tahun 1986, Sate Kere Yu Rebi dikenal dengan satenya yang terbuat dari tempe gembus. Bahan murah-meriah itu dipilih sebagai pengganti daging sapi yang harganya sangat mahal.
Selain cabang utamanya di Jalan Kebangkitan Nasional, Yu Rebi juga membuka cabang lain di Galabo Gladak—sebuah pusat kuliner malam yang terkenal di Solo.
Ingin menikmati yang adem-adem? Mampirlah ke kedai New Es Krim Tentrem yang berada sekitar 7,4 km dari hotel! Sudah ada sejak tahun 1953, kedai ini terkenal dengan es krimnya yang dibuat dari bahan-bahan alami dan berkualitas tinggi. Beberapa menu es krim andalan di kedai ini, yaitu Banana Split, Tutty Fruity, dan Sandwich Es Krim.
Semua orang pasti berharap pengalaman menginap mereka di sebuah akomodasi meninggalkan kesan yang baik. Untuk melakukannya, Anda bisa mencoba beberapa tips berikut saat menginap di Grand Laguna Hotel & Villa Solo.
Jika Anda bepergian dengan keluarga, atau membawa satu-dua anak, sebaiknya pesan kamar family. Di Grand Laguna Hotel & Villa Solo, kamar tipe ini hadir dengan satu ranjang double dan satu ranjang single.
Selain itu, kamar tipe ini memiliki fasilitas yang lebih lengkap. Misalnya, tersedia kamar family dengan akses langsung ke kolam renang dan area duduk yang luas.
Layanan ini bisa menjadi opsi yang sempurna bagi Anda yang habis melalui perjalanan jauh. Jadi, Anda tak perlu menunggu lama di resepsionis dan bisa langsung istirahat di kamar.
Namun, sebelum itu, pastikan untuk mengonfirmasi hal ini kepada pihak hotel. Sampaikan bahwa Anda ingin meminta check-in ekspress dan tanyakan apakah layanan itu hadir dengan biaya tambahan atau tidak.
Untuk Anda yang tiba terlalu awal atau memiliki jadwal kepulangan yang masih lama, gunakan layanan penitipan bagasi dari hotel. Dengan adanya layanan ini, Anda bisa leluasa berkeliling kota tanpa harus repot membawa koper atau tas yang berat. Ini tentunya sangat memudahkan Anda yang suka menjelajahi banyak tempat dalam satu kali kunjungan.
Traveloka adalah agen travel online yang dapat memberikan keuntungan ekstra bagi penggunanya. Jika Anda memesan kamar di Grand Laguna Hotel & Villa Solo dari platform ini, beberapa keuntungan yang pasti diterima, yakni promo menarik setiap hari, last minute deals, Deal Xtra, promo hotel domestik dan luar negeri, serta Traveloka Points untuk member loyal.
Traveloka Points ini akan diberikan kepada pengguna setiap kali mereka melakukan pemesanan akomodasi atau tiket transportasi. Poin yang terkumpul itu nantinya bisa Anda tukarkan dengan diskon atau rewards di pemesanan berikutnya.
Fasilitas Populer | AC, Restoran, Kolam Renang, Resepsionis 24 Jam, Parkir, WiFi |
Waktu Check-In/Check-Out | Dari 14:00 - Sebelum 12:00 |
Ketersediaan Sarapan | Ya, beberapa ruangan menyediakan sarapan. |
Kamar yang tersedia di Grand Laguna Hotel & Villa Solo | 30 |
Lantai yang tersedia di Grand Laguna Hotel & Villa Solo | 2 |
Fasilitas lainnya di Grand Laguna Hotel & Villa Solo | Bellboy, Check-in ekspress, Check-out ekspress, Resepsionis, Keamanan 24 jam |