Kawasan Puncak hingga saat ini masih menjadi salah satu destinasi wisata populer di Jawa Barat. Cuacanya yang sejuk dan bentang alamnya yang cantik menjadi keunikan kawasan ini. Bagi Anda yang ingin menikmati liburan di Puncak, ada beragam properti yang dapat dilirik, termasuk Gunung Geulis Cottages managed by Royal Tulip.
Kompleks vila ini menawarkan beragam jenis vila sehingga dapat memenuhi beragam preferensi atau kebutuhan Anda. Dirangkul suasana alam yang asri dan segar, Gunung Geulis Cottages managed by Royal Tulip adalah pilihan cerdas untuk menghabiskan waktu berkualitas dan menenangkan diri dari ingar-bingar perkotaan.
Dengan konsep vila, Gunung Geulis Cottages managed by Royal Tulip menjanjikan pengalaman berlibur yang lebih nyaman dan privat. Setiap vila juga dilengkapi fasilitas yang cukup mumpuni seperti di rumah sendiri. Selain itu, bagi Anda yang ingin mengadakan acara besar, baik event korporat maupun acara keluarga, resor ini menawarkan beberapa event venue.
Dari segi lokasi, Gunung Geulis Cottages managed by Royal Tulip berdiri di kawasan yang masih asri. Properti ini juga diberkati pemandangan lembah dan perbukitan yang cantik untuk menyegarkan mata dan pikiran. Dari kawasan komersial Puncak pun, kompleks ini masih berjarak cukup dekat.
Gunung Geulis Cottages managed by Royal Tulip menghadirkan fasilitas MICE sebagai unggulannya. Ada empat venue utama yang Anda bisa pilih, dari ruang rapat berkapasitas maksimal 20 orang hingga function hall yang dapat menampung maksimal 150 orang.
Semua venue sudah dilengkapi fasilitas penunjang yang komprehensif, termasuk sound system, screen, proyektor LCD, dan koneksi WiFi.
Untuk bersantap, terdapat Saung Geulis Restaurant yang juga bisa difungsikan sebagai function room. Dengan desain kontemporer, restoran ini cocok Anda jadikan tempat untuk mengadakan acara, baik pesta pernikahan atau ulang tahun hingga seminar.
Selain itu, di resor terdapat area bermain anak-anak bagi Anda yang berlibur bersama si kecil.
Gunung Geulis Cottages managed by Royal Tulip berlokasi di Jalan Pasir Angin, Gadog, kawasan Puncak. Dengan lokasinya yang berada di ketinggian, resor ini diberkati udara yang bersih dan segar, serta pemandangan lembah dan perbukitan yang masih asri.
Dari Terminal Bus Ciawi, Anda bisa mencapai resor menggunakan kendaraan roda empat dalam 20 hingga 30 menit, tergantung kondisi lalu lintas. Jika Anda berangkat dari pusat kota Bogor, perjalanan menuju resor dapat memakan waktu sekitar satu jam.
Untuk memudahkan perjalanan, ada baiknya Anda menggunakan kendaraan pribadi atau taksi menuju destinasi.
Gunung Geulis Cottages managed by Royal Tulip menawarkan beberapa tipe cottage untuk momen liburan Anda di Puncak. Berikut adalah beberapa opsinya:
Akomodasi entry level di Gunung Geulis Cottages managed by Royal Tulip adalah Birdie. Tipe ini memiliki satu kamar tidur dengan konfigurasi double bed atau twin bed. Fasilitasnya sudah mumpuni, mencakup AC, TV, kitchenette, dan balkon pribadi. Kamar mandinya memiliki shower dengan air panas.
Bagi Anda yang berkunjung bersama keluarga atau grup kecil, tipe Greenview dapat menjadi pilihan yang tepat. Cottage dua lantai ini memiliki dua kamar tidur, satu dengan double bed dan satu dengan twin bed. Fasilitasnya mencakup kitchenette, living-dining area, balkon pribadi, AC, dan TV. Sementara itu, kamar mandinya masih dilengkapi shower saja dengan air panas.
Dengan desain yang lebih modern, cottage Eagle menghadirkan kemewahan dan atmosfer elegan untuk liburan keluarga Anda. Unit ini memiliki dua lantai dan tiga kamar tidur. Sama seperti tipe-tipe sebelumnya, tipe Eagle hadir dengan living-dining area, kitchenette, dan balkon pribadi. TV, AC, air panas, dan koneksi WiFi juga tersedia untuk menunjang kenyamanan Anda.
Tipe Grand Greenview mewakili puncak kemewahan di Gunung Geulis Cottages managed by Royal Tulip. Unit ini memiliki tiga lantai dan enam kamar, cocok untuk Anda yang berlibur bersama keluarga atau grup besar. Dengan living-dining area yang ekspansif, balkon yang lebih luas, dan kitchenette, momen berlibur akan terasa lebih menyenangkan.
Untuk menunjang rekreasi, Gunung Geulis Cottages managed by Royal Tulip sebenarnya tidak menawarkan banyak pilihan. Namun, jika Anda berlibur bersama keluarga, ada area bermain anak yang dilengkapi permainan seperti luncuran dan ayunan sebagai fasilitas hiburan. Selain itu, di setiap cottage juga tersedia televisi dan koneksi WiFi sehingga Anda tetap bisa menikmati tayangan menarik atau mengakses internet.
Jika mau, Anda juga bisa mengeksplor pilihan hiburan di luar cottage. Bagi para penggemar golf, Anda bisa mengunjungi Gunung Geulis Country Club yang berada tak jauh dari resor. Di Jalan Raya Ciawi-Cianjur juga terdapat beberapa destinasi wisata menarik yang Anda bisa sambangi.
Agar momen liburan terasa lebih seru, ada beberapa destinasi wisata yang Anda bisa kunjungi. Berikut adalah pilihannya:
Tidak perlu berkeliling dunia untuk melihat bangunan-bangunan unik dari belahan dunia yang lain. Di MiniMania Puncak, ada lebih dari 80 miniatur landmark ikonik, termasuk Menara Eiffel, Big Ben, Menara Pisa, dan Merlion. Selain itu, Anda juga bisa mencoba beberapa wahana, dari kereta api mini hingga perahu dayung.
Anda bisa mengunjungi tempat ini dengan menempuh perjalanan sejauh 5,5 km dari hotel.
Taman bermain besutan Cimory ini menggabungkan wisata keluarga dengan wisata edukatif. Di sini, Anda dan si kecil bisa berinteraksi dengan hewan-hewan secara langsung, termasuk sapi, kelinci, domba, dan bahkan wallaby.
Ada pula Pony Land untuk bertemu langsung dengan kuda poni yang menggemaskan. Dairyland Farm Theme Park juga memiliki beragam atraksi seru, seperti sky ride, ATV, dan forest walk.
Tidak terlalu jauh dari hotel, tempat ini bisa Anda sambangi dengan berkendara sekitar 25 menitan saja.
Mengikuti kesuksesan The Ranch Bandung, jenama ini hadir di kawasan puncak. Masih mengusung tema modern wild west, The Ranch Puncak hadir sebagai salah satu destinasi wisata keluarga dan kuliner yang menarik.
Tentu saja, di sini Anda bisa melihat koleksi kuda yang dirawat dengan baik. Untuk bersantap pun, ada banyak pilihan yang Anda dapat eksplor. Selain itu, tempat wisata ini juga memiliki banyak spot foto yang cantik untuk melengkapi feed Instagram Anda.
Dengan jarak sekitar 11 km dari hotel, Anda bisa mencapainya dalam 30 menit jika menggunakan sepeda motor.
Selain tempat wisata, ada pula beberapa destinasi wisata kuliner di sekitar Gunung Geulis Cottages managed by Royal Tulip yang Anda dapat coba. Berikut adalah rekomendasinya:
Jika Anda sudah familiar dengan Plataran Menteng atau Hutan Kota by Plataran, Anda bisa menikmati kemewahan dan petualangan kuliner unik serupa di Teras by Plataran Summarecon Bogor. Berjarak 3,8 km dari hotel, restoran ini menyajikan hidangan khas Nusantara yang dikemas dengan tampilan yang elegan.
Namun, ada juga beberapa menu internasional yang Anda dapat coba. Atmosfer yang nyaman, ditambah desain interior yang mewah, akan memberikan pengalaman bersantap yang mengesankan bersama keluarga dan teman-teman.
Ingin menikmati sore santai bersama keluarga, teman, atau orang tersayang sambil menyeruput secangkir kopi di tengah kebun jati? Kopi Nako Kebonjati adalah destinasi yang tepat. Lokasinya di Jl. Perjuangan, Cipayung Datar, Kec. Megamendung, sekitar 1,9 km dari hotel.
Sesuai namanya, di sini Anda bisa merasakan sejuknya atmosfer kebun jati sambil mencicipi beragam sajian kopi atau minuman nonkopi lainnya. Tak hanya itu, Anda juga akan disuguhi pemandangan lembah dan perbukitan yang cantik.
Bagi Anda yang berlibur bersama pasangan, Fire Grill & Bar bisa menjadi pilihan tepat untuk menikmati makan malam romantis. Berlokasi di Royal Tulip Gunung Geulis Resort & Golf, yang merupakan sister property dari Gunung Geulis Cottages managed by Royal Tulip, Anda bisa menuju ke sana dengan jalan kaki sejauh 700 meter saja.
Restoran ini menyajikan steik premium yang akan memanjakan lidah Anda. Momen bersantap Anda juga akan dilengkapi oleh penampilan live music.
Dengan beragam pilihan cottage, Gunung Geulis Cottages managed by Royal Tulip bisa menjadi akomodasi yang cerdas untuk momen liburan tak terlupakan di Puncak. Agar kunjungan makin menyenangkan, ada beberapa tips yang Anda bisa coba ikuti.
Gunung Geulis Cottages managed by Royal Tulip tidak dilewati oleh kendaraan umum. Ini artinya pilihan transportasi untuk mengakses resor adalah kendaraan pribadi atau taksi. Namun, Anda masih bisa menyewa mobil untuk digunakan sendiri selama berlibur. Dengan menyewa mobil, Anda juga mendapatkan kebebasan yang lebih besar untuk mengunjungi tempat-tempat wisata di sekitar resor, tanpa harus repot-repot mencari taksi.
Semua cottage di Gunung Geulis Cottages managed by Royal Tulip dilengkapi kitchenette dengan peralatan yang cukup lengkap. Jika mau, Anda bisa membeli bahan makanan dan membawanya ke resor. Dengan demikian, Anda dapat memasak sendiri makanan untuk makan siang atau makan malam. Selain itu, aktivitas memasak juga tentunya dapat mewarnai momen liburan, terutama ketika Anda datang bersama keluarga atau teman-teman.
Kawasan Puncak terkenal dengan cuacanya yang dingin. Oleh karena itu, saat berlibur di Gunung Geulis Cottages managed by Royal Tulip, jangan lupa membawa pakaian yang cocok dengan cuaca di kawasan tersebut. Siapkan jaket, sweater, dan celana panjang agar Anda tidak sampai kedinginan dan sakit. Hal ini penting untuk diingat, terutama jika Anda berniat mengunjungi resor di musim hujan.
Dengan Traveloka, Anda bisa melihat dan memilih beragam properti berkualitas untuk liburan di Puncak. Setiap properti disajikan dengan informasi yang akurat dan komprehensif agar Anda bisa menentukan pilihan yang tepat dan cerdas.
Tak hanya memesan kamar hotel atau resor, Anda juga bisa menikmati beragam layanan penunjang dari Traveloka. Dari reservasi tiket kereta api atau pesawat terbang dan penyewaan mobil hingga pembelian asuransi perjalanan, beragam keperluan perjalanan Anda bisa ditangani lewat satu platform. Traveloka juga menawarkan beragam diskon dan penawaran menarik yang tentunya sayang jika sampai terlewatkan.
Fasilitas Populer | AC, Restoran, Resepsionis 24 Jam, Parkir |
Waktu Check-In/Check-Out | Dari 15:00 - Sebelum 12:00 |
Ketersediaan Sarapan | Ya, beberapa ruangan menyediakan sarapan. |
Kamar yang tersedia di Gunung Geulis Cottages managed by Royal Tulip | 34 |
Lantai yang tersedia di Gunung Geulis Cottages managed by Royal Tulip | 2 |
Fasilitas lainnya di Gunung Geulis Cottages managed by Royal Tulip | Area parkir, Kopi/teh di lobby, Kafe, Restoran untuk sarapan, Layanan kamar |