Hotel Gajahmada Graha merupakan sebuah hotel bintang 3 bergaya Eropa klasik yang berada di pusat Kota Malang. Hotel elegan ini memiliki lebih dari 40 kamar yang tersebar di tiga lantai. Hotel Gajahmada Graha ideal untuk perjalanan bisnis ataupun liburan santai.
Ada banyak keunggulan yang membuat Hotel Gajahmada Graha cocok sebagai tempat menginap untuk bermacam-macam tipe pelancong. Mulai dari turis solo, pelancong bisnis, pelancong medis, pelancong medis, pasangan yang berbulan madu, hingga wisatawan yang membawa keluarga.
Pertama, Hotel Gajahmada Graha unggul karena desain interior dan eksteriornya terkesan mewah bak istana kerajaan. Desainnya sangat ideal bagi tamu yang ingin menginap sekaligus mengadakan acara spesial.
Keunggulan selanjutnya, hotel ini menawarkan kamar-kamar, fasilitas, dan servis yang variatif dan menunjang kenyamanan. Dengan begitu, Anda dapat lebih betah menginap di Hotel Gajahmada Graha.
Untuk kelas hotel bintang 3, Hotel Gajahmada Graha menawarkan harga kamar yang cukup terjangkau. Kamar termurahnya sendiri dibanderol dengan harga di bawah Rp300 ribu, bahkan bisa lebih murah bila ada promo dan diskon.
Tak lupa, posisi yang strategis menjadi keunggulan dari hotel ini. Dengan menginap di Hotel Gajahmada Graha, Anda dapat dengan mudah menuju berbagai fasilitas publik maupun tempat wisata. Sebut saja, Rumah Sakit Umum Lavalette, Stasiun Malang, Alun-Alun Kota Malang, Masjid Jami’ Nurul Falah, Apotek Malang Eye Clinic, serta Brawijaya Edupark.
Kamar-kamar di Hotel Gajahmada Graha telah dilengkapi dengan beragam fasilitas bermutu baik. Contohnya, ketel listrik, WiFi, AC, pancuran, pemanas air, kulkas, minibar, lemari pakaian, dan ranjang nyaman. Anda juga bisa menemukan televisi layar datar, jubah mandi, bak mandi rendam, toiletries, pengering rambut, meja dan kursi, serta air minum dalam kemasan cuma-cuma.
Kemudian, tersedia sejumlah fasilitas umum di Hotel Gajahmada Graha. Sebut saja, restoran, parkir valet berjaga dan gratis, WiFi, AC, serta brankas.
Ada pula aula perjamuan, yakni Colosseum Room, untuk tamu yang hendak menggelar acara-acara spesial, seperti pesta pernikahan, pesta ulang tahun, reuni, arisan, acara pertunangan, atau perayaan hari jadi. Lalu, terdapat ruang dan fasilitas rapat untuk tamu yang ingin mengurus bisnis atau mengadakan seminar.
Tak ketinggalan, Hotel Gajahmada Graha menawarkan sejumlah servis yang ditangani oleh staf-staf profesional. Sebut saja, layanan antar jemput bandara berbayar, servis kamar 24 jam, penatu, penyewaan mobil, penukaran mata uang, penitipan bagasi, minuman sambutan, dan layanan medis. Resepsionis dan keamanan juga tersedia 24 jam untuk membantu berbagai kebutuhan Anda.
Hotel Gajahmada Graha beralamat di Jalan dr. Cipto No. 17, Rampal Celaket, Klojen, Malang, Jawa Timur. Posisinya yang dekat dengan pusat Kota Malang membuat hotel bintang 3 ini dikelilingi akses jalan yang baik dan dapat dicapai berbagai moda transportasi.
Hotel Gajahmada Graha berjarak 11,9 km dari Bandar Udara Abdul Rachman Saleh. Apabila Anda naik pesawat dan turun di bandara ini, tinggal pesan layanan antar jemput bandara milik hotel. Perjalanan dari bandara ke Hotel Gajahmada Graha membutuhkan waktu sekitar 25 menit.
Sementara itu, jika bepergian dengan kereta api, Anda bisa turun di stasiun terdekat dengan hotel, yakni Stasiun Malang (1 km). Berikutnya, Anda cukup naik taksi atau ojek daring selama 3 menit atau berjalan kaki selama 13 menit untuk menuju Hotel Gajahmada Graha.
Anda juga dapat mengendarai unit roda dua atau roda empat untuk mencapai hotel. Beberapa contoh rute yang bisa Anda ambil, antara lain berkendara dengan mobil selama 9 menit dari Mall Olympic Garden, atau menempuh perjalanan selama 3 menit dari Rumah Sakit Umum Lavalette dengan motor.
Apa saja jenis kamar yang dihadirkan oleh Hotel Gajahmada Graha? Berikut info dari beberapa tipe kamar di hotel ini.
Superior adalah kamar seluas 24 meter persegi yang ditujukan untuk 2 tamu dewasa. Kamar bebas asap rokok ini memberikan dua opsi ranjang, yakni 2 ranjang tunggal atau 1 ranjang dobel. Superior juga menawarkan servis berupa sarapan gratis.
Tipe kamar Superior difasilitasi dengan perlengkapan modern. Contohnya, kamar mandi pribadi, pancuran, pemanas air, bak mandi rendam, toiletries, handuk, jubah mandi, AC, WiFi, minibar, ketel listrik, meja, televisi layar datar, air mineral gratis, pengering rambut, telepon, serta gorden kedap cahaya.
President Suite merupakan kamar termewah di Hotel Gajahmada Graha. Kamar ini dilengkapi dengan kasur king dan seluruh fasilitas yang dimiliki kamar Superior. Menginap di tipe kamar President Suite memberikan Anda pengalaman layaknya di kamar kerajaan.
Hotel Gajahmada Graha memiliki sebuah restoran yang bernama Cleopatra Restaurant. Buka selama 24 jam, restoran ini menghadirkan menu sarapan, makan siang, dan makan malam di tengah ruang berarsitektur khas kastel Eropa klasik
Cleopatra Restaurant menawarkan menu makanan dan minuman khas Nusantara maupun mancanegara. Restoran ini juga menyediakan opsi menu prasmanan dan a la carte. Tersedia beberapa menu menarik di Hotel Gajahmada Graha, antara lain, Lumpia Panjang, Ayam Goreng Cabe, Sop Buntut, Rawon, Mie Pangsit, Ayam Imperial, dan Choco Cheese Cake.
Inilah fasilitas-fasilitas rekreasi di Hotel Gajahmada Graha yang bisa menghibur Anda di waktu senggang.
Tersedia ruang tamu di lantai 1 Hotel Gajahmada Graha, tepatnya di sebelah Cleopatra Restaurant. Ruang tamu dilengkapi dengan meja dan sejumlah sofa berdesain mewah dan dinaungi cahaya lampu yang hangat.
Fasilitas ini cocok untuk menghabiskan waktu bersama keluarga, teman, atau rekan kerja. Lepaskan stres dan penat Anda di ruang tamu dengan mengobrol dan bersenda gurau.
Setiap kamar di Hotel Gajahmada Graha telah dilengkapi dengan televisi layar datar. Fasilitas ini bisa digunakan sebagai sarana relaksasi dan hiburan. Ketika tengah bosan atau senggang, Anda dapat menyetel tayangan-tayangan seru di televisi, seperti acara musik, variety show, acara kuis, acara wisata, acara bincang-bincang, film, animasi, ataupun drama.
Manfaat akses internet untuk berbagai kebutuhan, mulai menonton film, scrolling platform berita atau media sosial, dan terhubung dengan keluarga dan teman.
Ingin melakukan aktivitas menghibur di luar hotel? Ada beberapa spot wisata di sekitar Hotel Gajahmada Graha yang dapat Anda datangi.
Brawijaya Edupark merupakan taman rekreasi edukatif yang beralamat di Jalan Kahuripan No. 1, tepatnya berjarak sekitar 1,8 km dari Hotel Gajahmada Graha. Spot wisata ini ramai dikunjungi keluarga maupun rombongan anak sekolah, terutama di musim liburan.
Saat mengunjungi Brawijaya Edupark, Anda bisa mengajak buah hati bermain aneka wahana permainan, mulai dari bianglala, ayunan, perosotan, jungkat-jungkit, hingga boom boom car. Setelah lelah beraktivitas, tinggal beristirahat dan makan-makan di kafe yang difasilitasi Brawijaya Edupark.
Berjarak 2 km dari Hotel Gajahmada Graha, ruang terbuka hijau ini menjadi daya tarik wisata populer di Kota Malang. Alun-Alun Malang telah berdiri sejak 1882, tepatnya di era pemerintahan kolonial Belanda. Tempat rekreasi ini telah mengalami beberapa kali perombakan, tetapi masih mempertahankan gabungan gaya alun-alun khas Jawa dan Eropa.
Ada banyak hal menyenangkan yang bisa Anda lakukan di Alun-Alun Malang. Mulai dari bermain papan luncur, bersepeda mengelilingi taman, berfoto dengan latar tugu bersejarah, serta mengajak anak-anak bermain wahana-wahana luar ruangan.
Selain menyantap hidangan istimewa dari Cleopatra Restaurant, Anda juga bisa menikmati berbagai kuliner menggugah selera di tempat-tempat sekitar Hotel Gajahmada Graha berikut.
Simpang Luwe Cafe & Resto adalah sebuah gabungan kafe dan restoran bergaya vintage dan industri yang berjarak 700 m dari Hotel Gajahmada Graha. Tempat kuliner ini buka setiap hari, mulai jam 11 pagi hingga tengah malam, dan menyediakan menu lokal maupun mancanegara.
Ketika mengunjungi restoran dan kafe ini, Anda dapat memilih di antara aneka menu nasi goreng, mi goreng, mi kuah, makanan ringan, bistik, roti bakar, moktail, jus, smoothies, kopi, teh, es krim, hingga minuman tradisional.
Berjarak 850 m dari Hotel Gajahmada Graha, restoran Mie Bakar Celaket merupakan tempat makan unik dan kekinian yang terkenal di Malang. Restoran ini mengunggulkan menu mi bakar yang memadukan cita rasa Jawa dan Eropa.
Mi bakar khas restoran ini bisa dipadukan dengan pelengkap sesuai permintaan Anda. Misalnya, daging asap, sosis bratwurst, omelet, chicken strip, cumi-cumi, udang, bakso sapi, dan keju mozarela.
Jika penasaran dengan rasa gurih nan kaya rempah dari mi bakar Celaket, Anda dapat mengunjungi restorannya selama waktu operasional, yakni Selasa–Minggu jam 10.00-18.00.
Anda bisa lebih nyaman dan betah menginap di hotel bintang 3 ini jika menerapkan tips dan trik berikut.
Seperti apa kamar yang Anda butuhkan untuk memenuhi kebutuhan perjalanan? Jika sedang berlibur solo, bersama pasangan, atau dengan rekan kerja, tipe Superior sudah bisa mencukupi kebutuhan-kebutuhan tersebut.
Sementara itu, bila Anda ingin menginap di kamar yang luas dan ideal untuk liburan keluarga, tipe kamar President Suite patut Anda pilih.
Hotel Gajahmada Graha kerap kali menawarkan promo menarik untuk menghemat bujet perjalanan ataupun meningkatkan kualitas menginap tamu. Setiap promo akan diunggah di akun media sosial resmi hotel sehingga Anda dapat mengecek dan memanfaatkannya sesuai kebutuhan.
Beberapa contoh promo menarik yang bisa dimanfaatkan, antara lain promo perayaan Imlek, promo bulan madu, promo tahun baru, promo Ramadan dan Idulfitri, serta diskon menu makanan dan minuman di Cleopatra Restaurant.
Dapatkan banyak potongan harga ketika memesan kamar Hotel Gajahmada Graha. Pengeluaran juga lebih hemat berkat adanya program-program menguntungkan seperti Traveloka Points, Traveloka Priority, dan Traveloka PayLater.
Platform Traveloka juga mendukung opsi Pembatalan Gratis. Jadi, saat menghadapi sikon darurat, Anda dapat membatalkan pemesanan kamar dan menerima 100% pengembalian uang. Kemudian, tinggal pesan kamar di hari-hari berikutnya setelah sikon kondusif kembali, tanpa khawatir terkena denda.
Fasilitas Populer | Restoran, Resepsionis 24 Jam, Parkir, WiFi |
Waktu Check-In/Check-Out | Dari 13:00 - Sebelum 12:00 |
Kamar yang tersedia di Hotel Gajahmada Graha | 44 |
Lantai yang tersedia di Hotel Gajahmada Graha | 3 |
Fasilitas lainnya di Hotel Gajahmada Graha | Area parkir, Layanan kamar 24 jam, Layanan kamar, WiFi di area umum, Resepsionis 24 jam |