Hotel Santika Bengkulu adalah hotel bintang 3 yang menawarkan kenyamanan dan keramahan khas Indonesia di jantung kota Bengkulu. Terletak strategis dekat berbagai destinasi wisata, hotel ini menjadi pilihan ideal bagi Anda yang ingin menikmati keindahan dan kekayaan budaya Bengkulu. Melalui perpaduan desain elegan dan elemen budaya lokal, Hotel Santika Bengkulu menghadirkan suasana hangat menyambut Anda, baik untuk perjalanan bisnis maupun liburan keluarga.
Ada beberapa alasan mengapa Anda harus menginap di Hotel Santika Bengkulu. Pertama, lokasi strategis di pusat kota yang memberikan akses mudah ke beberapa tempat wisata maupun tempat kuliner. Ini menjadikannya pilihan ideal bagi tamu yang ingin mengeksplorasi keindahan Bengkulu.
Kedua, Hotel Santika Bengkulu menawarkan fasilitas lengkap dan modern sesuai standar hotel berbintang. Mulai dari kamar nyaman, restoran dengan aneka menu lezat, kolam renang, pusat kebugaran, hingga fasilitas rapat.
Ketiga, tentu saja layanan profesional yang disampaikan dengan keramahan khas Santika akan membuat Anda merasa di rumah sendiri. Staf hangat dan penuh perhatian siap membantu memenuhi kebutuhan Anda selama menginap.
Hotel Santika Bengkulu mulai beroperasi sejak 2009 dan menempati bangunan lima lantai. Hotel ini memiliki 82 kamar yang terdiri atas Superior Room Twin, Superior Room King, dan Deluxe Room King.
Hotel Santika Bengkulu adalah pilihan cerdas bagi Anda yang mengutamakan kenyamanan beraktivitas di sela-sela perjalanan bisnis atau liburan. Selain unggul dari segi lokasi, hotel ini juga menyediakan fasilitas lengkap yang menunjang berbagai kebutuhan Anda.
Sebut saja, kolam renang indoor, fasilitas rapat, restoran, pusat kebugaran, layanan pijat dan spa, serta layanan kamar 24 jam. Semua kamar juga sudah dilengkapi TV LED, kamar mandi dengan shower air panas, dan WiFi gratis.
Hotel Santika Bengkulu berlokasi di Jalan Raya Jati No. 45, Sawah Lebar, Ratu Agung, Bengkulu. Dari Bandara Fatmawati Soekarno (BKS), hotel ini berjarak sekitar 11 km atau 27 menit perjalanan. Anda dapat menggunakan taksi bandara, taksi online, sewa mobil, atau layanan antar jemput bandara berbiaya dari Hotel Santika Bengkulu.
Berada di tengah kota juga membuat Anda mudah mengunjungi banyak tempat populer di Bengkulu dengan berjalan kaki. Begitu juga dengan mencari makan di sekitar hotel, relatif mudah dan tidak perlu jauh-jauh. Namun, jika Anda ingin menghemat tenaga, bisa memesan taksi online atau menyewa sepeda maupun mobil ke pihak hotel.
Hotel Santika Bengkulu menawarkan kamar berdesain modern minimalis tetapi elegan. Setiap pemesanan kamar di hotel ini sudah termasuk sarapan dan akses WiFi gratis. Terdapat tiga jenis kamar yang bisa Anda booking di Hotel Santika Bengkulu.
Kamar Superior ini menyediakan dua tempat tidur single di ruangan berukuran 24 m². Shower air panas dan perlengkapan mandi tersedia untuk kenyamanan. Anda juga dapat membuat kopi dan teh sebagai teman bersantai saat beristirahat di kamar.
Masih menempati luas ruangan yang sama, kamar Superior ini mempunyai tempat tidur King. Air mineral dalam kemasan akan diberikan setiap hari saat kamar dibersihkan. Selain itu, Anda juga bisa menikmati layanan kamar, menonton TV, serta menggunakan safe box untuk menyimpan barang berharga.
Tipe Deluxe Room King berada di ruangan seluas 36 m². Tersedia sofa dan bangku sebagai tempat bersantai selain tempat tidur berukuran King. Kamar mandi dengan shower air panas tersedia beserta perlengkapan mandi, berikut kelengkapan kamar lain seperti safe box, alat pembuat kopi dan teh, serta kulkas. Jika membutuhkan papan setrika, setrika, dan pengering rambut, Anda bisa request ke housekeeping.
Hotel Santika Bengkulu memiliki restoran yang menawarkan berbagai pilihan menu, baik masakan lokal maupun internasional. Restaurant Serunai, yang merupakan restoran utama hotel, menyajikan hidangan lezat dalam suasana nyaman dan bersahaja.
Restoran ini buka sepanjang hari, mulai dari sarapan, makan siang, hingga makan malam. Sarapan pagi disajikan dengan variasi menu dan pilihan buffet makanan tradisional Indonesia dan menu internasional. Selain itu, tersedia juga layanan kamar jika Anda ingin menikmati makanan di kamar dengan lebih privat.
Hotel Santika Bengkulu menyiapkan fasilitas rekreasi dan kesehatan yang akan menunjang semua kebutuhan Anda. Beberapa fasilitas tersebut adalah:
Berlibur atau perjalanan bisnis tetap bisa menjaga kebugaran dengan berolahraga. Hotel Santika Bengkulu mengerti kebutuhan Anda dengan menyediakan fasilitas gym memadai. Anda bisa mencoba beberapa peralatan kebugaran yang disediakan untuk memeras keringat dan membakar kalori tubuh.
Hotel Santika Bengkulu menyediakan fasilitas rekreasi berupa kolam renang indoor yang cukup luas. Tersedia juga kolam renang anak bagi Anda yang berlibur bersama keluarga. Berenang di kolam renang tentu jadi aktivitas menyenangkan lain yang bisa Anda lakukan untuk menghabiskan waktu berkualitas dengan keluarga maupun diri sendiri.
Hotel Santika Bengkulu memiliki Bencoolen Ballroom. Dengan luas ruangan mencapai 300 m², tempat ini cocok untuk acara pertemuan, seminar, pelatihan, reuni, arisan, atau kegiatan kumpul-kumpul lainnya. Venue fleksibel bisa diatur dalam beberapa formasi tempat duduk, seperti kelas, U-shaped, dan banquet style.
Menginap di Hotel Santika Bengkulu berarti Anda dapat menjelajahi tempat wisata populer dengan mudah. Beberapa tempat berikut bisa Anda capai hanya dengan berjalan kaki.
Anda dapat berjalan kaki sejauh 1,2 km menuju Rumah Ibu Fatmawati Soekarno. Kediaman Ibu Fatmawati ini merupakan salah satu aset bersejarah kota Bengkulu. Rumah tersebut telah dibangun ulang mengikuti konstruksi asli berupa rumah kayu bergaya panggung. Perabot di dalamnya seperti tempat tidur, meja rias, dan mesin jahit masih asli. Bahkan, di dalam rumah Anda bisa menemukan pakaian asli Ibu Fatmawati berikut foto-fotonya bersama Bung Karno dan anak-anaknya.
Hanya berjarak 1,7 km dari Hotel Santika Bengkulu, berdiri sebuah rumah bersejarah yang sempat menjadi rumah pengasingan Soekarno pada 1938–1942. Di rumah ini juga Bung Karno mengenal Fatmawati yang dinikahi setahun kemudian. Rumah pengasingan Bung Karno di Bengkulu mengusung arsitektur Eropa dan Cina. Rumah ini sempat beberapa kali mengalami perubahan fungsi sampai akhirnya menjadi Cagar Budaya Berperingkat Nasional, sekaligus museum dan objek wisata sejarah pada 2017.
Berjarak sekitar 2,9 km dari Hotel Santika Bengkulu, Anda akan tiba di Pantai Panjang. Dinamakan demikian karena mempunyai garis pantai sejauh 7 km dengan lebar pantai sejauh 500 meter. Pantai Panjang menjadi destinasi bagi masyarakat Bengkulu maupun wisatawan untuk melepas penat. Pagi dan sore hari pantai ini ramai dikunjungi mereka yang ingin berolahraga santai, seperti jogging, voli pantai, dan berselancar. Tersedia beberapa fasilitas pendukung yang menambah kenyamanan wisatawan saat berkunjung, antara lain restoran, kafe, area bermain, fasilitas olahraga, dan pusat perbelanjaan.
Menginap di Hotel Santika Bengkulu juga dekat dengan tempat makan. Mulai dari makanan rumahan dengan sistem prasmanan, makanan cepat saji, hingga kafe yang menyuguhkan kopi. Beberapa tempat makan berikut bisa Anda capai dengan berjalan kaki.
Cukup berjalan kaki sejauh 60 m dari Hotel Santika Bengkulu, Anda dapat mampir di Warung Makan Mekar Jaya. Warung makan sederhana ini menyajikan makanan khas Jawa dengan bumbu medok dan akrab di lidah siapa saja. Beberapa menu yang tersedia termasuk jarang ditemui di rumah makan lain di sekitar Bengkulu. Misalnya, garang asem, aneka pepes, urap, dan sayur lodeh. Begitu pula dengan pilihan lauk yang cukup beragam, seperti telur gulai, ayam gulai, rendang, telur balado, dan ikan goreng.
Berjarak 80 m saja dari hotel, Anda dapat duduk santai sambil menyeruput es kopi favorit di Foresthree Coffee Sawah Lebar. Jaringan kedai kopi yang sedang naik daun ini menyajikan berbagai jenis minuman kopi dan non kopi. Tersedia juga aneka camilan yang cocok menjadi teman bersantai Anda. Beberapa menu andalan yang bisa dicoba adalah es kopi susu, oreo n cream, caramelato, herbs butter fries, dan cireng bumbu rujak. Pas sebagai tempat Anda bersantai di sore atau malam hari usai berkeliling kota Bengkulu.
Hanya 2,4 km dari hotel, Anda dapat menyantap aneka pindang khas Bengkulu di Pindang 77. Tentu pindang patin jadi primadona di restoran ini. Pindang patin disajikan panas-panas dengan bumbu meresap, kuah pedas, dan sambal yang menggoyang lidah. Anda juga bisa mencicipi tempoyak patin yang punya rasa unik, pindang tulang, ayam atau nila rica, dan sop buntut atau sop iga. Ditemani sambal nanas yang asam, pedas, dan segar, menyantap pindang dengan nasi panas memang lezat nian.
Untuk mendapatkan pengalaman menginap berkesan di Hotel Santika Bengkulu, coba terapkan beberapa tips dan trik berikut.
Bepergian untuk urusan bisnis bersama kolega, memesan kamar dengan twin bed jadi prioritas Anda. Namun, jika Anda menginap di hotel dengan keluarga, kamar dengan tempat tidur king size adalah opsi terbaik. Anda dapat memilih kamar Superior atau Deluxe sesuai anggaran dan kenyamanan.
Lakukan pengecekan promo dan penawaran khusus secara berkala dari hotel pilihan untuk mengantongi harga terbaik. Untuk mempermudah, pasang aplikasi pemesanan hotel online seperti Traveloka di smartphone. Jadi, Anda akan langsung menerima notifikasi begitu ada promo terbaru dan segera menggunakannya untuk perjalanan terdekat.
Gunakan semua fasilitas hotel yang tersedia sebaik mungkin selama Anda menginap di Hotel Santika Bengkulu. Akhiri hari yang sibuk dengan berenang di kolam renang indoor atau memeras keringat di pusat kebugaran. Jangan lewatkan juga santap malam di Restoran Serunai dengan berbagai menu spesial khusus untuk para tamu Hotel Santika Bengkulu.
Memesan Hotel Santika Bengkulu melalui Traveloka membawa Anda pada sederet keuntungan. Pertama, nikmati mudahnya proses booking diikuti berbagai penawaran terbaik dari aneka promo menarik Traveloka. Kedua, dukungan layanan pelanggan 24/7 siap membantu Anda dalam melakukan pemesanan maupun perencanaan perjalanan. Maka, segera booking Hotel Santika Bengkulu di Traveloka untuk agenda perjalanan Anda selanjutnya.
Fasilitas Populer | AC, Restoran, Kolam Renang, Resepsionis 24 Jam, Parkir, Lift, WiFi |
Waktu Check-In/Check-Out | Dari 14:00 - Sebelum 12:00 |
Ketersediaan Sarapan | Ya, beberapa ruangan menyediakan sarapan. |
Kamar yang tersedia di Hotel Santika Bengkulu | 82 |
Lantai yang tersedia di Hotel Santika Bengkulu | 4 |
Fasilitas lainnya di Hotel Santika Bengkulu | Area parkir, Kafe, Layanan kamar 24 jam, Restoran untuk sarapan, Restoran untuk makan malam |