Ibis Gading Serpong merupakan hotel pilihan yang berada di kawasan Gading Serpong sebagai lokasi menginap untuk Anda dan keluarga. Pilihan cerdas saat memilih hotel ini karena letaknya yang berada di pusat kota dan dekat dengan berbagai kebutuhan seperti pusat wisata, pusat belanja hingga transportasi public. Hotel yang dekat dengan Summarecon mall Serpong ini kerap menjadi pilihan menginap karena terjangkau dengan fasilitas hotel yang mumpuni.
Pelayanan yang hangat dari semua stafnya menjadi salah satu nilai plus dari Ibis Gading Serpong. Kenyamanan yang menjadi unsur utama mengapa banyak tamu akhirnya menginap kembali di hotel ini. Lokasinya sangat strategis sehingga sangat cocok untuk Anda yang ingin sekedar liburan atau memiliki urusan bisnis.
Fasilitas lengkap dari Ibis Gading Serpong juga perlu Anda coba karena semuanya bisa membuat betah berlama-lama disana. Berbagai fasilitas umum seperti restoran, lift, area parkir, resepsionis 24 jam hingga beragam fasilitas kamarnya bisa menjadi daya Tarik tersendiri dari hotel ini. Pelayanan yang super ramah dan cepat dapat memenuhi segala kebutuhan Anda dan keluarga saat menginap dengan hotel ramah ini.
Fasilitas Ibis Gading Serpong memang cukup lengkap seperti kebutuhan transportasi yang dapat menyediakan parkir truk atau bus. Servis hotel yang akan membantu kapan saja karena buka 24 jam, konektivitas wifi di berbagai area hotel hingga parkir yang luas.
Untuk fasilitas kamarnya sendiri cukup lengkap seperti shower, AC, housekeeping, telepon, ketel listrik, televisi, blackout curtains, meja hingga pembuat teh atau kopi. Perlengkapan mandinya juga cukup lengkap karena di setiap kamarnya tersedia shower, hair dryer, handuk, serta kamar mandi pribadi yang nyaman dan menyenangkan.
Semua kebutuhan tamu juga dapat dilayani dengan baik dan cepat karena staf yang akan selalu standby kapan saja tamu memerlukan bantuan seperti check in, check out hingga memastikan semua kelengkapan hotel untuk Pelanggan.
Untuk Anda yang belum pernah datang ke Ibis Gading Serpong jangan khawatir karena hotel ini sangat mudah ditemukan, sebab letaknya di pusat kota dan dekat dengan banyak lokasi popular. Lokasi hotel ini berada di Jalan Boulevard Gading Serpong, Blok M5 no. 19, Serpong, Gading Serpong, Tangerang, Banten, Indonesia, 15810.
Lokasinya hanya 500 meter dari Summarecon Mal Serpong. Selain itu hotel Ibis juga dekat dengan berbagai area public seperti alfamart Tangerang, kantor Kelurahan Kelapa Gading, hingga Stasiun Tangerang.
Jika Anda membawa kendaraan pribadi, maka Anda bisa langsung menuju Kawasan hotel yang terletak di Gading Serpong. Sedangkan pilihan transportasi lain seperti kereta bisa melalui stasiun Tangerang atau melewati Xtrans Karawaci.
Meskipun Ibis Gading Serpong tidak banyak menawarkan jenis kamar, namun Anda masih tetap mendapatkan berbagai fasilitas kamar yang mumpuni untuk berlibur dan menginap disini. Berikut jenis kamar yang bisa Anda pesan di Ibis Gading Serpong:
Kamar dengan luas 17.0 M2 ini menjadi pilihan untuk menginap bagi 1 orang tamu. Terdapat fitur kamar favorit seperti AC dan shower yang bisa digunakan kapan saja Anda mau. Untuk fasilitas kamar lain yaitu pelayanan 24 jam, wifi, pelayanan kamar atau housekeeping hingga telepon.
Fasilitas penunjang lain yang dapat dinikmati pengunjung yaitu ketel listrik, brankas dalam, pembuat kopi dan teg, sprei linen, meja, setrika, hingga selimut hangat. Perlengkapan kamar mandinya cukup membuat Anda nyaman seperti kamar mandi pribadi yang menyenangkan, shower, hair dryer, dan handuk.
Untuk kamarnya bisa request apakah ruangan anti rokok atau tidak dan berbagai permintaan tamu lain yang dapat disesuaikan. Untuk kamar dengan fasilitas lumayan lengkap ini mempunya harga sekitar Rp 399.000 per malam.
Tipe kamar lain di Ibis Gading Serpong yang dapat Anda pilih yaitu StAndar 1 double bed dengan luas 17.0 m2. Fasilitasnya hampir sama dengan tipe kamar twin bed hanya berbeda pada jenis ranjangnya yang lebih besar. Fasilitas kamar yang memuaskan seperti wifi, akses internet kencang, hingga ruangan bebas asap rokok yang kerap dicari oleh banyak pengunjung.
Fasilitas kamar lain yang membuat nyaman yaitu AC, stop kontak, televisi, setrika, shower hingga hair dryer. Beragam perlengkapan kamar mandi juga membuat Anda betah untuk menginap di hotel dengan harga mulai Rp 399.000 per malam ini.
Fasilitas tambahan yang terdapat di ibis gading serpong antara lain:
Bagi Anda yang mempunyai urusan bisnis hingga memerlukan ruangan untuk pertemuan, ibis gading serpong menawarkan tempat yang nyaman untuk melakukan meeting dengan kolega atau teman bisnis. Tempatnya cukup luas yang dapat direservasi terlebih dahulu kepada staff.
ibis gading serpong juga menawarkan kenyamanan untuk orang berkebutuhan khusus atau disabilitas seperti lift dan juga jalan khusus untuk kursi roda sehingga nyaman untuk menjadi tempat berlibur siapa saja.
Tak perlu khawatir jika Anda bepergian hanya membawa sedikit baju saja karena hotel ini menawarkan jasa laundry express yang bisa dipesan kapan saja.
Tak lengkap rasanya jika menginap di Ibis Gading Serpong namun tak datang ke lokasi wisata populer atau di sekitarnya. Berikut tempat wisata sekitar hotel yang bisa Anda datangi:
Tak jauh dari Ibis Gading Serpong, Mal besar ini memang menarik perhatian. Bagi Anda yang ingin berjalan-jalan dan berbelanja, mal ini sangat cocok karena menyediakan beragam outlet belanja barang dan makanan. Tak perlu susah payah untuk berbelanja karena letaknya hanya 500 meter saja dari Ibis Serpong.
bagi Anda yang suka melihat pusat pameran dan konveksi terbesar, Ibis Gading Serpong juga dekat dengan kawasan Indonesia Convention Exhibition dengan skala nasional in. sangat mudah dijangkau dari hotel tempat Anda menginap.
Tak perlu susah payah untuk menemukan rekomendasi kuliner di dekat hotel Ibis Gading Serpong karena di Sekitar hotel ini ada banyak pilihan wisata kuliner yang akan menggoyang lidah ada. Ini pilihanku:
Dekat dengan Ibis Gading Serpong, tempat makan khusus ramen ini memang selalu ramai dengan pembeli. ramennya enak dengan aneka rasa kuah dan topping yang bisa dipilih sesuai selera. Jenis masakan jepang ini cocok untuk Anda yang tak ingin makan makanan berat. Harganya terjangkau dengan kualitas rasa ramennya yang juara.
Untuk wisata kuliner semi fine dining yang dekat dengan Ibis Gading Serpong, Anda bisa coba datang ke Royal 8 Chinese. Tempat makan ini sangat cocok untuk digunakan sebagai tempat pertemuan dengan partner bisnis atau kolega. Berlokasi di Jl Gading Serpong Boulevard Blok S, restoran ini menyajikan aneka makanan Chinese yang menggugah lidah Anda, khususnya bagi Anda yang vegetarian.
Terdapat aneka makanan untuk sarapan, makan siang dan akan malam dengan harga mulai Rp 100.000-250.000 per orang.
Restoran dengan aneka makanan siap saji ini bisa menjadi salah satu tempat kuliner anak muda yang menyenangkan. Ada banyak rekomendasi menu yang ditawarkan seperti ragam nasi, mie, olahan ayam, daging, dan lainnya. Jenis minumannya juga banyak sehingga bisa memanjakan lidah Anda. Kelebihannya, tempat ini cukup luas untuk didatangi bersama keluarga dengan harga makanan yang masih terjangkau.
Agar Anda tak kehilangan pengalaman menginap di Ibis Gading Serpong, jangan lupa lakukan tips dan trik menginap seperti di bawah ini:
ada banyak penawaran terbaik yang bisa Anda dapatkan seperti potongan harga serta penawaran khusus pada saat event tertentu. Selalu cek dan lihat harga terbaik yang ada di Ibis Gading Serpong. Biasanya terdapat kupon atau cashback jika Anda memesan kamar tertentu.
Ibis Gading Serpong terletak di tengah kota serpong sehingga suasana malamnya tentu akan menyenangkan dilihat mata. Anda bisa pilih dan request kamar dengan pemAndangan kota yang gemerlap serta suasana yang menyenangkan di hotel ini. Pilih kamar dengan jendela yang luas menghadap pemAndangan kota dan rasakan sensasinya, ya!
Semua fasilitas yang ada di Ibis Gading Serpong hadir untuk memenuhi kebutuhan tamu sehingga saying jika Anda lewatkan begitu saja. Gunakan semua fasilitas yang tersedia dan bersenang-senanglah dengan kenyamanan yang ditawarkan oleh hotel cantik ini.
Menginap di Ibis Gading Serpong tak lengkap rasanya jika Anda belum memesannya di Traveloka. Layanan cepat dan mudah untuk mengakses semua hotel impian Anda bisa dengan aplikasi ini. Untuk kemudahan mengganti jadwal dan tidak ada biaya cancel, kamu bisa menggunakan Traveloka untuk memesan di hotel ini, lho. Jangan lupa manfaatkan promo dan penawaran khusus yang ada di Traveloka.
Fasilitas Populer | Resepsionis 24 Jam, Parkir, WiFi |
Waktu Check-In/Check-Out | Dari 15:00 - Sebelum 12:00 |
Lantai yang tersedia di ibis Gading Serpong | 16 |
Fasilitas lainnya di ibis Gading Serpong | Area parkir, WiFi di area umum, Parkir bus/truk, Resepsionis 24 jam, TV |