ibis Semarang Simpang Lima adalah hotel bintang 3 yang berlokasi strategis di Simpang Lima, Kota Semarang. Hotel ini populer di kalangan pengunjung, sehingga kamar-kamarnya sering kali habis dipesan. Dengan harga yang terjangkau, hotel ini menjadi pilihan ideal bagi pelancong bisnis maupun wisatawan.
Hotel ini terletak di lokasi yang strategis, tepatnya di kawasan Simpang Lima, sebuah landmark terkenal di Kota Semarang. Dari sini, Anda bisa dengan mudah mengunjungi pusat perbelanjaan populer seperti Tentrem Mall Semarang, Mal Ciputra Semarang, Simpang Lima Plaza, dan Semarang Town Square.
Selain itu, ibis Semarang Simpang Lima juga dekat dengan pusat bisnis, seperti Pemuda Central Business District, Simpang Lima City Center, dan Gajahmada Golden Triangle. Berbagai tempat wisata terkenal, seperti Lawang Sewu dan Taman Siranda Semarang, juga berada tidak jauh dari hotel ini.
Tidak hanya itu, hotel ini juga cocok untuk perjalanan medis karena dekat dengan rumah sakit terkenal, seperti Telogorejo Hospital Semarang dan RSU Hermina Pandanaran. Ditambah lagi, fasilitasnya yang ramah bagi pengguna kursi roda membuat semua tamu dapat menikmati kenyamanan yang sama.
Keunggulan lain dari hotel ini adalah tempat tidurnya yang sangat nyaman. Hotel ini menggunakan Sweet Bed by ibis, tempat tidur berteknologi tinggi dengan lapisan topper lembut di atasnya. Dengan tempat tidur ini, Anda bisa menikmati tidur yang nyenyak dan menyehatkan sepanjang malam.
Untuk menunjang kenyamanan tamu selama menginap, ibis Semarang Simpang hadir dengan fasilitas yang memadai. Hotel ini menyediakan layanan parkir valet sehingga Anda tidak perlu repot memarkirkan kendaraan sendiri. Sebab, ada petugas yang siap membantu memarkirkan atau mengambilkan kendaraan Anda.
Untuk konektivitas, hotel ini menawarkan WiFi berkecepatan tinggi yang dapat diakses di area publik. Selain itu, tersedia juga pojok web gratis dengan komputer yang bisa digunakan untuk mengakses internet tanpa biaya tambahan.
Untuk urusan bisnis, ibis Semarang Simpang Lima menawarkan empat ruang pertemuan yang dapat dimanfaatkan untuk rapat. Ruang-ruang ini termasuk Kristal, Intan, dan Zamrud, masing-masing dengan luas 53 meter persegi, serta ruang Opal Api yang berukuran 18 meter persegi.
Di dalam kamar, Anda akan menemukan berbagai fasilitas untuk kenyamanan maksimal, mencakup tempat tidur king atau twin, AC yang dingin, internet berkecepatan tinggi, dan televisi layar datar. Tersedia juga kamar mandi dalam yang telah dilengkapi dengan shower dan pengering rambut.
Soal pelayanan, hotel ini menyediakan resepsionis 24 jam yang siap membantu proses check-in, check-out, dan keperluan lainnya. Jika ingin memesan makanan, layanan room service tersedia untuk mengantar pesanan langsung ke kamar Anda.
ibis Semarang Simpang Lima berlokasi di Jalan Gajahmada Nomor 172, Pekunden, Kecamatan Semarang Tengah, Kota Semarang, Jawa Tengah.
Hotel ini mudah diakses dari berbagai titik transportasi penting. Jaraknya hanya 20 menit dari Bandara Ahmad Yani, 18 menit dari Pelabuhan Tanjung Emas, 8 menit dari Stasiun Semarang Poncol, dan 25 menit dari Terminal Terboyo.
Dengan lokasinya yang strategis, hotel ini dapat dijangkau dengan kendaraan pribadi, taksi, transportasi umum, atau ojek online. Layanan antar-jemput juga tersedia untuk memudahkan perjalanan Anda.
ibis Semarang Simpang Lima menawarkan dua pilihan kamar yang dapat Anda pilih sesuai kebutuhan. Berikut adalah detail informasi tentang kedua kamar ini:
Kamar ini memiliki desain cerah dan ultra modern dengan luas 24 meter persegi, cocok untuk 2 orang dewasa dan 1 anak. Sesuai namanya, kamar ini telah dilengkapi dengan tempat tidur king yang nyaman. Selain itu, Anda juga dapat memilih opsi kamar tanpa sarapan atau dengan sarapan untuk satu orang.
Untuk fasilitasnya, tersedia akses internet broadband, televisi LCD 32 inci dengan saluran satelit, pendingin ruangan, serta kamar mandi dalam yang dilengkapi pancuran dan pengering rambut.
Dengan desain yang sama cerah dan modern, kamar ini juga memiliki luas 24 meter persegi dan telah dilengkapi dengan dua tempat tidur single yang nyaman. Seperti pilihan sebelumnya, kamar ini tersedia dengan opsi tanpa sarapan atau termasuk sarapan untuk satu orang.
Di dalam kamar, Anda bisa menikmati fasilitas akses internet broadband, AC, dan televisi LCD 32 inci dengan channel satelit. Selain itu, tersedia juga kamar mandi pribadi yang dilengkapi shower dan hair dryer..
ibis Semarang Simpang Lima menawarkan pengalaman kuliner yang memuaskan dengan berbagai pilihan tempat makan yang nyaman dan modern.
Restoran bebas asap rokok ini menyajikan masakan tematik dengan suasana santai. Berkapasitas 130 orang, restoran ini juga dilengkapi dengan WiFi dan AC untuk kenyamanan tamu. Pembayaran dapat dilakukan dengan tunai atau kartu kredit.
Bar hotel menyediakan berbagai pilihan minuman dan bir internasional, serta camilan yang bisa dinikmati di bar atau diantar ke kamar. Dengan kapasitas 15 orang, bar ini hanya untuk tamu hotel dan telah dilengkapi dengan area merokok, WiFi gratis, serta AC. Pembayaran hanya dapat dilakukan secara tunai.
Untuk kebutuhan rekreasi, ibis Semarang Simpang Lima menyediakan televisi LCD 32 inci sehingga Anda bisa menikmati berbagai acara hiburan dari dalam kamar. Jika Anda membawa perangkat seperti tablet atau laptop, Anda juga bisa menggunakan WiFi gratis yang tersedia untuk mengakses situs hiburan favorit secara online.
Sebagai alternatif, Anda bisa mengunjungi Tentrem Mall Semarang yang hanya berjarak 50 meter dari hotel. Mall ini menawarkan berbagai pusat hiburan yang menyenangkan, seperti area bermain, bioskop, dan ice skating.
ibis Semarang Simpang Lima adalah pilihan penginapan yang ideal untuk liburan, karena dekat dengan tempat-tempat wisata populer di Semarang. Berikut beberapa destinasi menarik yang dapat Anda kunjungi tidak jauh dari hotel.
Lawang Sewu adalah gedung bersejarah peninggalan Belanda yang kini menjadi museum. Terletak di Jalan Pemuda Nomor 160, Sekayu, Kecamatan Semarang Tengah, Anda bisa mencapai gedung ini dengan perjalanan sejauh 2,1 km dari hotel, atau sekitar 5 menit menggunakan mobil.
Bagi Anda yang ingin merasakan suasana klasik ala Eropa, Kota Lama Semarang adalah tempat yang tepat. Di kawasan ini, Anda akan menemukan gedung-gedung tua, jembatan, dan kanal air peninggalan zaman Belanda. Terletak di Tanjung Mas, Semarang Utara, jarak dari hotel ke tempat ini hanya sekitar 3,6 km atau bisa dicapai dengan 7 menit perjalanan berkendara.
Museum ini memiliki beragam koleksi yang mencakup benda-benda geologi, biologi, arkeologi, dan koleksi sejarah lainnya. Selain itu, museum ini juga dilengkapi dengan berbagai fasilitas, seperti perpustakaan, kantin, pusat oleh-oleh, dan WiFi.
Museum Ranggawarsita beralamat di Jalan Abdulrahman Saleh Nomor 1, Kalibanteng Kidul, Kecamatan Semarang Barat. Dari hotel, jarak ke museum ini sekitar 4,9 km atau 9 menit perjalanan dengan mobil via Jalan Sudirman.
Jika Anda lebih suka hiburan modern, Tentrem Mall Semarang bisa menjadi pilihan. Hanya 1 menit berjalan kaki dari hotel, mal ini menawarkan berbagai aktivitas seru seperti berbelanja, menikmati kuliner, menonton film di bioskop, dan bermain ice skating. Mal ini buka setiap hari mulai pukul 10.00 hingga 22.00.
Pusat perbelanjaan lainnya yang dapat Anda kunjungi di sekitar hotel adalah Mall Ciputra, yang berlokasi di Jalan Simpang 5 Nomor 1. Dari hotel, jaraknya hanya sekitar 350 meter, atau sekitar 5 menit berjalan kaki. Di sini, Anda bisa berbelanja, menonton film di bioskop, dan menikmati berbagai kuliner di pujasera.
Di sekitar ibis Semarang Simpang Lima, Anda bisa menemukan berbagai restoran menarik untuk memanjakan lidah Anda. Berikut beberapa rekomendasinya.
Restoran ini menawarkan beragam hidangan, mulai dari ayam, sapi, ikan, hingga sambal dan sayuran. Selain itu, tersedia juga minuman seperti es campur, jus buah, es teh, dan es jeruk. Lokasinya berada di Jalan Gajahmada Nomor 158. Restoran ini hanya berjarak 250 meter dari hotel atau sekitar 4 menit berjalan kaki.
Di restoran ini, Anda bisa menikmati hidangan seperti ayam bakar, ayam penyet, seafood, sayur, dan nasi goreng. Selain itu, tersedia juga aneka oleh-oleh seperti kue lumpur madu, roti bolen, dan banana cake.
Ayam Bakar Primarasa berlokasi di Jalan Gajahmada Nomor 99D, Miroto, Kecamatan Semarang Tengah. Restoran ini hanya berjarak 450 meter dari hotel atau bisa dicapai dengan 1 menit perjalanan menggunakan mobil. Anda bisa mengunjunginya dari pagi hingga malam, pukul 07.00 hingga 22.00.
Berlibur ke Semarang tak lengkap rasanya jika tidak mencoba lumpia khasnya. Salah satu restoran dan toko yang bisa Anda kunjungi untuk menikmati lumpia adalah Lunpia Cik Me Me. Alamatnya berada di Jalan Gajahmada Nomor 107, yang hanya berjarak 280 meter dari hotel, atau 1 menit perjalanan dengan mobil.
Agar pengalaman menginap di ibis Semarang Simpang Lima lebih menyenangkan, ikuti beberapa tips berikut.
Tersedia dua pilihan kamar: standar dengan 1 tempat tidur king atau 2 tempat tidur twin. Anda juga bisa memilih opsi dengan atau tanpa sarapan, sesuai kebutuhan.
Gunakan fasilitas hotel seperti televisi, WiFi, parkir valet, restoran, bar, dan layanan kamar untuk kenyamanan Anda selama menginap.
Kunjungi destinasi menarik terdekat, seperti Tentrem Mall Semarang, Lawang Sewu, dan Kota Lama Semarang. Selain itu, cobalah berbagai tempat makan di sekitar hotel untuk menikmati kuliner yang tersedia di area ini.
Dengan seringnya Traveloka mengadakan promo, Anda bisa memanfaatkan kesempatan ini untuk memesan hotel dengan tarif lebih murah. Pemesanan akomodasi ibis Semarang Simpang Lima melalui Traveloka juga menawarkan fitur pembatalan gratis. Jadi, Anda tidak perlu khawatir jika rencana menginap berubah.
Fasilitas Populer | Resepsionis 24 Jam, Parkir, WiFi |
Waktu Check-In/Check-Out | Dari 14:00 - Sebelum 12:00 |
Lantai yang tersedia di ibis Semarang Simpang Lima | 12 |
Fasilitas lainnya di ibis Semarang Simpang Lima | Area parkir, WiFi di area umum, Parkir valet, Resepsionis 24 jam, TV |