Kayangan Villa Ubud

Vila
All-star Accommodation
8.9
Mengesankan
Dari 177 review tamu yang terverifikasi
Area Akomodasi
Lihat Peta
Kenderan, tegallalang, Gianyar, Ubud, Gianyar, Bali, Indonesia, 80561

Fasilitas Utama

Selengkapnya
AC
Restoran
Kolam Renang
Resepsionis 24 Jam
Parkir
WiFi
Kayangan Villa Ubud berada di Tegallalang. Resepsionis siap 24 jam untuk melayani proses check-in, check-out dan kebutuhan Anda yang lain. Jangan ragu untuk menghubungi resepsionis, kami siap melayani Anda. WiFi tersedia di seluruh area publik properti untuk membantu Anda tetap terhubung dengan keluarga dan teman.
Selengkapnya
Berhasil login!
Sekarang kamu bisa menikmati berbagai keuntungan termasuk pilihan bayar dekat tanggal menginap!

Info Lokasi di sekitar Kayangan Villa Ubud

Temukan Tempat Lainnya
Kenderan, tegallalang, Gianyar, Ubud, Gianyar, Bali, Indonesia, 80561
Lobi Kayangan Villa Ubud
Bangunan 2 Kayangan Villa Ubud

Lebih Lanjut tentang Kayangan Villa Ubud

Tentang Kayangan Villa Ubud

Kayangan Villa Ubud merupakan penginapan bintang 4 yang terletak di lokasi yang sangat asri dan menyatu dengan alam. Sehingga, penginapan ini sangat ideal dijadikan pilihan bagi Anda yang tengah mencari suasana liburan yang tenang dan jauh dari keramaian. 

Kenapa harus menginap di Kayangan Villa Ubud

Kayangan Villa Ubud merupakan penginapan yang menawarkan ketenangan dan kenyamanan para tamu. Dengan lokasi yang jauh dari keramaian dan dikelilingi oleh persawahan yang asri, membuat penginapan ini sangat cocok bagi Anda yang sengaja berkunjung untuk relaksasi atau hanya sekadar staycation

Kayangan Villa Ubud memiliki berbagai fasilitas untuk Anda yang gemar dengan gaya hidup sehat. Mulai dari pilihan menu makanan diet, spa, kolam renang, hingga layanan pijat, semua ada di sini. Tak hanya itu, penginapan ini juga menawarkan beragam pilihan kamar yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan Anda. 

Fasilitas Utama yang Ditawarkan Kayangan Villa Ubud

Kayangan Villa Ubud memiliki berbagai fasilitas yang dijamin akan membuat Anda betah dan tentunya memberikan pengalaman menginap yang tak akan pernah terlupakan. Untuk fasilitas kamar, di setiap kamar sudah dilengkapi dengan kamar mandi pribadi yang disertai dengan jubah mandi, bathtub, TV kabel, meja, pengering rambut, TV, hingga kulkas. 

Sedangkan untuk fasilitas umum, terdapat resepsionis dan keamanan yang selalu siap sedia selama 24 jam, restoran, layanan laundry, fasilitas barbeku, layanan pijat, kolam renang outdoor, spa, hingga penyewaan sepeda. Tak lupa akses WiFi yang sudah tersebar di seluruh area hotel. 

Lokasi dan Aksesibilitas Kayangan Villa Ubud

Kayangan Villa Ubud terletak di Kenderan, Tegallalang, Gianyar, Ubud, Bali. Karena lokasinya yang cukup jauh dari keramaian, Anda hanya bisa menggunakan transportasi pribadi dan transportasi online untuk dapat menuju ke hotel. Meski begitu, pihak hotel sudah menyediakan fasilitas untuk penyewaan sepeda dan sewa mobil untuk mempermudah Anda yang ingin berjalan-jalan.

Jenis Kamar

Kayangan Villa Ubud memiliki berbagai jenis kamar yang bisa Anda pilih sesuai dengan kebutuhan, yaitu adalah:

Private Villa

Kamar ini memiliki luas 50.0 m2 dan sudah dilengkapi dengan satu tempat tidur ukuran King. Selain, ada pula kamar mandi pribadi yang turut disertai dengan shower, air panas, hairdryer, dan jubah mandi. Teras untuk tempat berduduk santai, AC, fasilitas untuk membuat kopi dan teh, air mineral kemasan, minibar, televisi, meja, dan akses WiFi. 

Poolside Villa

Kamar ini memiliki luas 35.0 m2 yang sudah dilengkapi dengan satu tempat tidur ukuran King dan balkon yang langsung mengarah ke kolam renang. Ada kamar mandi pribadi yang disertai dengan shower, air panas, jubah mandi, pengering rambut, dan peralatan mandi. AC, ketel listrik untuk membuat kopi dan teh, minibar, meja, sandal, televisi, air mineral kemasan, dan akses WiFi.

Private Villa with Rice Field and Pool View

Memiliki luas 35.0 m2, Anda bisa langsung menikmati pemandangan sawah dan kolam renang yang indah dari balkon kamar. Selain itu, kamar ini juga memiliki kamar mandi yang sudah disertai dengan pengering rambut shower, air panas, peralatan mandi, dan jubah mandi. Ada pula AC, air minum kemasan, fasilitas untuk membuat kopi dan teh, minibar, meja, televisi, dan teras untuk berduduk santai. Tak ketinggalan kulkas dan akses WiFi. 

Villa Private Pool

Kamar ini memiliki luas 50.0 m2. Sesuai dengan namanya, Anda bisa mendapatkan fasilitas kolam renang pribadi jika memilih tipe kamar ini. Ada kamar mandi pribadi yang juga sudah dilengkapi dengan bathub, shower, air panas, pengering rambut, jubah mandi, dan peralatan mandi. Ada pula minibar, balkon yang langsung mengarah ke pemandangan sawah, air minum kemasan, akses WiFi, meja, dan fasilitas untuk membuat kopi dan teh. 

Restoran dan Tempat Makan di Kayangan Villa Ubud

Kayangan Villa Ubud juga memiliki tempat makan yang menyajikan hidangan tidak hanya mengedepankan rasa, tetapi juga bahan-bahan berkualitas tinggi. Tempat makan di Kayangan Villa Ubud yang bisa Anda coba adalah:

Terrace

Terrace merupakan restoran barbecue yang ada di Kayangan Villa Ubud. Di sini, Anda bisa menikmati berbagai hidangan steak dengan daging berkualitas yang langsung dimasak oleh chef profesional. Dikarenakan sang chef akan langsung membakar daging di lokasi, Anda juga bisa request untuk tingkat kematangan daging yang diinginkan. 


Fasilitas Rekreasi dan Kesehatan di Kayangan Villa Ubud

Kayangan Villa Ubud memiliki berbagai fasilitas rekreasi dan kesehatan yang akan membuat pengalaman menginap Anda menjadi jauh lebih menyenangkan. Beberapa fasilitas yang bisa dicoba adalah:

Kolam Renang

Kolam renang di Kayangan Villa Ubud langsung menghadap ke sawah, sehingga Anda bisa berenang sekaligus menyatu dengan alam. Menjaga kesehatan tubuh terasa lebih lengkap dengan ditemani oleh pepohonan hijau yang rindang. 

Spa

Untuk merelaksasikan tubuh setelah seharian berjalan-jalan mengelilingi ubud, Spa bisa menjadi pilihan yang tepat. Di sini Anda bisa memilih berbagai layanan pijat dari terapis berpengalaman, mulai dari Relaxation Massage hingga Deep Tissue Massage tersedia di sini dengan harga yang bervariasi. 

Tempat Wisata dekat Kayangan Villa Ubud

Meskipun jauh dari keramaian, bukan berarti tidak ada destinasi wisata yang bisa Anda kunjungi. Faktanya, Kayangan Villa Ubud juga dikelilingi oleh berbagai tempat wisata menarik yang wajib untuk dicoba. Beberapa rekomendasinya yaitu adalah:

Pyramids of Chi

Pyramids of Chi merupakan tempat dimana Anda bisa mendapatkan pengalaman liburan dengan suasana positif dan menyegarkan. Di sini Anda bisa mengikuti yoga, mencicipi makanan sehat di cafe yang ada, berbelanja produk-produk kesehatan, hingga berjalan-jalan di taman yang tenang dan asri. Pyramids of Chi hanya berjarak sekitar 6.9 km dari Kayangan Villa Ubud. 

Ubud Art Market

Ubud Art Market merupakan tempat yang cocok bagi Anda yang senang dengan produk kesenian khas Bali. Di sini, Anda bisa menemukan berbagai produk kesenian tradisional, mulai dari aksesoris, fashion, hingga dekorasi atau pajangan yang bisa dijadikan kenang-kenangan.

Tirta Empul

Tirta Empul merupakan salah satu kuil air tersibuk yang ada di Indonesia. Ini merupakan tempat yang sangat suci dan sakral bagi umat Hindu yang ada di Bali. Oleh karena itu, pastikan Anda mencaritahu mengenai peraturan yang berlaku di tempat ini sebelum berkunjung. Di sini, Anda bisa menemukan pemandian suci yang kerap dijadikan sebagai tempat untuk pembersihan diri. 

Tempat Kuliner dekat Kayangan Villa Ubud

Selain destinasi wisata, Ada pula beberapa tempat kuliner yang bisa Anda coba disekitar hotel. Beberapa tempat kuliner yang bisa Anda coba adalah:

Nau Restaurant

Nau Restaurant hanya berjarak sekitar 673 m dari Kayangan Villa Ubud. Di sini Anda bisa menikmati berbagai hidangan lezat di tengah sawah Tegallalang. Bahan-bahan yang digunakan sangat berkualitas dan segar. Selain makanan Indonesia, ada pula makanan asia dan international yang bisa dijadikan pilihan. 

Warung Gang Nam Cafe

Jika Anda menyukai makanan Korea, maka wajib mencicipi hidangan yang ada di restoran ini. Hanya terletak 700 m dari hotel, Warung Gang Nam Cafe menyediakan berbagai jenis makanan Korea lezat, seperti Ramyeon, Jap Chae, Bulgogi, dan masih banyak lagi dengan harga yang relatif terjangkau. 

Tips dan Trik Menginap di Kayangan Villa Ubud

Untuk bisa mendapatkan pengalaman menginap yang menyenangkan di Kayangan Villa Ubud, Anda bisa menerapkan beberapa tips dan trik berikut ini:

Pilihlah Kamar yang Sesuai dengan Kebutuhan

Kayangan Villa Ubud menyediakan beberapa pilihan kamar dengan fasilitas yang berbeda-beda. Oleh karena itu, pastikan bahwa Anda telah memilih kamar yang sesuai dengan kebutuhan sebelum melakukan pemesanan. 

Manfaatkan Fasilitas Hotel dengan Baik

Kayangan Villa Ubud terletak di lokasi yang cukup jauh dari keramaian. Meski begitu, hotel ini menyediakan berbagai fasilitas menarik yang bisa Anda coba. Untuk mendapatkan pengalaman menginap yang menyenangkan, jangan lupa untuk memanfaatkan seluruh fasilitas yang ada. Jika ingin bepergian, Anda bisa menyewa mobil yang disediakan oleh pihak hotel. Sedangkan jika hanya ingin berjalan mengelilingi sawah, Anda bisa menyewa sepeda. 

Mengapa Booking Kayangan Villa Ubud di Traveloka

Traveloka memiliki fitur free cancellation yang memungkinkan Anda untuk membatalkan ataupun merubah tanggal menginap tanpa memerlukan biaya tambahan. Selain itu, di Traveloka juga kerap memberikan penawaran khusus dan diskon untuk seluruh akomodasi yang ada di dalamnya, termasuk Kayangan Villa Ubud. Sehingga, sangat besar kemungkinannya Anda justru bisa mendapatkan harga terbaik untuk hotel dan kamar yang diinginkan. 

Semua Fasilitas di Kayangan Villa Ubud

Bar, Kafe, dan Lounge Kayangan Villa Ubud
Bar, Kafe, dan Lounge
Kolam Renang Kayangan Villa Ubud
Kolam Renang
Fasilitas Hiburan Kayangan Villa Ubud
Fasilitas Hiburan
Pusat Kebugaran Kayangan Villa Ubud
Pusat Kebugaran
Ruang untuk Umum Kayangan Villa Ubud
Ruang untuk Umum

Makanan dan Minuman

  • Sarapan a la carte
  • Makan malam dari menu
  • Makan siang dari menu
  • Sarapan
  • Sarapan dan makan malam
  • Sarapan dan makan siang
  • Sarapan disuguhkan ke meja makan
  • Kafe
  • Sarapan kontinental
  • Sarapan lebih awal
  • Makanan bebas glutamat
  • Sarapan dengan makanan hangat
  • Bar di kolam renang
  • Makan malam bermenu
  • Makanan ringan
  • Menu diet
  • Makanan vegetarian

Servis Hotel

  • Bellboy
  • Minuman sambutan
  • Concierge/layanan tamu
  • Check-in ekspress
  • Check-out ekspress
  • Resepsionis 24 jam
  • Keamanan 24 jam
  • Laundry
  • Layanan kamar dengan jam terbatas
  • Penitipan bagasi
  • Staff multibahasa
  • Porter
  • Jasa tur
  • Fasilitas nikah

Fasilitas Publik

  • Area parkir
  • Kafe
  • Restoran
  • Restoran untuk sarapan
  • Restoran untuk makan malam
  • Restoran untuk makan siang
  • Layanan kamar
  • Brankas
  • WiFi di area umum

Fasilitas Kamar

  • Jubah mandi
  • Bathtub
  • TV kabel
  • Meja
  • Pengering rambut
  • Brankas kamar
  • Kulkas
  • Pancuran
  • TV

Kegiatan Lainnya

  • Barbecue
  • Taman
  • Layanan pijat
  • Aktivitas outdoor
  • Kolam renang outdoor
  • Kolam renang outdoor
  • Kursi berjemur tepi kolam
  • Spa

Umum

  • AC
  • Penitipan jaket
  • Kamar dengan pintu penghubung
  • Alat pemanas
  • Kolam renang
  • Area merokok
  • Teras

Fasilitas Terdekat

  • ATM/Bank
  • Salon kecantikan
  • Salon rambut
  • Laundry Swadaya
  • Supermarket

Transportasi

  • Penyewaan sepeda
  • Sewa mobil
  • Transportasi ke pusat perbelanjaan

Jasa Antar Jemput

  • Antar-jemput bandara berbiaya
  • Antar-jemput bandara

Konektivitas

  • WiFi gratis

Kebijakan Akomodasi & Informasi Umum di Kayangan Villa Ubud

Waktu Check-in/Check-out

Check-in:
Dari 14:00
Check-out:
Sebelum 12:00

Petunjuk Umum Check-in

Due to Villa Regulation : Room Capacity for 2 Adult and 1 Children (under 11 years old). For extra person will be charge with Extra Bed fee maximum 1 extra bed for 1 room villa
Berdasarkan Regulasi Villa : Kapasitas kamar maksimal untuk 3 orang, dengan rincian yakni 2 dewasa dan 1 anak (usia maks. 11 tahun). Untuk tambahan orang maka akan dikenakan biaya tambahan Extra Bed sebanyak maksimal 1 sesuai extra bed per-villa

Kebijakan Tambahan

Due to Villa Regulation : Room Capacity for 2 Adult and 1 Children (under 11 years old). For extra person will be charge with Extra Bed fee maximum 1 extra bed for 1 room villa
Berdasarkan Regulasi Villa : Kapasitas kamar maksimal untuk 3 orang, dengan rincian yakni 2 dewasa dan 1 anak (usia maks. 11 tahun). Untuk tambahan orang maka akan dikenakan biaya tambahan Extra Bed sebanyak maksimal 1 sesuai extra bed

Informasi Umum

Fasilitas Populer
AC, Restoran, Kolam Renang, Resepsionis 24 Jam, Parkir, WiFi
Waktu Check-In/Check-Out
Dari 14:00 - Sebelum 12:00
Ketersediaan Sarapan
Ya, beberapa ruangan menyediakan sarapan.
Kamar yang tersedia di Kayangan Villa Ubud
12
Lantai yang tersedia di Kayangan Villa Ubud
1
Fasilitas lainnya di Kayangan Villa Ubud
Sarapan a la carte, Makan malam dari menu, Makan siang dari menu, Sarapan, Sarapan dan makan malam

Pertanyaan yang sering ditanyakan di Kayangan Villa Ubud

Fasilitas apa saja yang tersedia di Kayangan Villa Ubud?
Kayangan Villa Ubud memiliki fasilitas terbaik seperti: AC, Restoran, Kolam Renang, Resepsionis 24 Jam, Parkir, WiFi. (Beberapa fasilitas lain mungkin memerlukan biaya tambahan)
Kapan waktu check-in & check-out di Kayangan Villa Ubud?
Waktu untuk check-in di Kayangan Villa Ubud adalah mulai dari pukul Dari 14:00 sedangkan waktu check-out paling lambat pukul Sebelum 12:00
Apakah Kayangan Villa Ubud menyediakan sarapan?
Iya, Kayangan Villa Ubud menyediakan sarapan. Namun kamu perlu memilih kamar dengan sarapan atau harus membayar biaya tambahan jika kamu memesan kamar tanpa sarapan.

Review dari Tamu Lainnya di Kayangan Villa Ubud

Rating & Review

Dari 177 review tamu yang terverifikasi
8.9
Mengesankan
Fantastis
107
Sangat Bagus
52
Memuaskan
4
Biasa
14
Buruk
0
Kebersihan
Kenyamanan
Makanan
Lokasi
Pelayanan
Sortir
Paling Membantu
Kategori
Semua
Bahasa
Bahasa Inggris
Tampilkan Ulasan dengan Foto
RF
Ridchard F. S.
9.7
/ 10
07 Jan 2025
View sawah dan pool. Staff nya ramah. Kamar bersih

Apakah Anda menyukai review ini?

SC
Stefany C.
Liburan Santai
10
/ 10
05 Jan 2025
Harga terjangkau, staff ramah, kamar bersih, mantap dah
Ulasan foto dari Kayangan Villa Ubud dari Stefany C.
Ulasan foto dari Kayangan Villa Ubud 2 dari Stefany C.

Apakah Anda menyukai review ini?

RL
Rosa L.
Liburan Santai
10
/ 10
11 Oct 2024
Keren dan nyaman pasti dateng lagii
Ulasan foto dari Kayangan Villa Ubud dari Rosa L.

2 orang menyukai review ini

Balasan Akomodasi
31 Oct 2024
Terima kasih atas review yang telah di berikan di tunggu kehadirannya kembali di Kayangan Villa Ubud.
JH
Junnius H.
10
/ 10
28 Apr 2024
Staff ramah. Sarapan enak. Suasana nyaman. Far far so good stay there.

Apakah Anda menyukai review ini?

Balasan Akomodasi
12 May 2024
Terima kasih atas reviewnya sempai bertemu kembali di Kayangan Villa Ubud.
Nita W.
Liburan Santai
10
/ 10
11 Apr 2024
Anak² suka seneng sekali nginep di villa kayangan dan mereka doyan sama pizza nya
Ulasan foto dari Kayangan Villa Ubud dari Nita W.
Ulasan foto dari Kayangan Villa Ubud 2 dari Nita W.
Ulasan foto dari Kayangan Villa Ubud 3 dari Nita W.
Ulasan foto dari Kayangan Villa Ubud 4 dari Nita W.

1 orang menyukai review ini

Balasan Akomodasi
20 Apr 2024
Halo ibu, terima kasih banyak atas riviewnya ditunggu kehadirannya kembali di Kayangan Villa Ubud.
Nitha B.
6.4
/ 10
10 Feb 2024
Dari segi view very worth it dengan pricenya. Cuma tidak sesuai dengan kamar nya karena lantai bukan vinyl seperti di foto, dan anjingnya masuk-masuk ke area private pool. Nyesel aja sih pesan private pool karena ingin refreshing, akhirnya cuma check-in 3 jam dan pindah hotel. Karena sudah 3x anjing keluar masuk (karena tidak semua tamu non-muslim). Sudah lapor juga ke resepsionis, mungkin pagarnya perlu diperbaiki sampai menutup ke bawah supaya anjing tidak keluar masuk smp makan makanan customer di meja private pool, respon staff sangat ramah. Kebersihan toilet dan lemari penyimpanan minim sekali. Sayang sekali padahal staffnya baik-baik banget.
Selengkapnya

5 orang menyukai review ini

PS
Pramitha S.
Staycation
8.5
/ 10
05 Jan 2024
Menginap di sini menyenangkan. Tempatnya bersih dan terawat. Staffx juga ramah-ramah. Suasananya juga tenang. Recom banget untuk yang pengen staycation di area ubud. Thankyou Kayangan Villa Ubud.

4 orang menyukai review ini

DK
Dedi K.
Staycation
9.4
/ 10
06 Nov 2023
Crew ramah, kamar bersih dan viewnya bagus banget (pool and ricefield view). Pesan snack dan makanan ke kamar juga cepat dateng plus makanannya enak, harga oke. Sebagai orang Denpasar yang sedang pengen staycation, ini tempat oke.

Apakah Anda menyukai review ini?

JC
Joni C.
Liburan
9.1
/ 10
23 Oct 2023
Suasana pedesaan dikelilingi persawahan hjjau, dingin dan menyegarkan. Pasti akan kembali lagi.

Apakah Anda menyukai review ini?

TO
Tutut O.
Staycation
8.8
/ 10
13 Oct 2023
Villa ya keren. Nyaman. Bersih. Staff nya juga ramah. View nya menyejukkan jiwa.😍. Akan kembali lagi kesini kalau mau nginep ke Ubud.
Ulasan foto dari Kayangan Villa Ubud dari Tuti J.

Apakah Anda menyukai review ini?

An icon button
1
2
3
...
11
An icon button

Siap wujudkan perjalananmu?

Buat Pesanan Sekarang
Bangunan 4 Kayangan Villa Ubud

Disclaimer

Disclaimer: Adalah tanggung jawab hotel untuk memastikan akurasi foto hotel. Traveloka.com tidak bertanggung jawab atas ketidak-akuratan foto hotel. Harga kamar yang ditampilkan adalah untuk tamu dewasa. Anak-anak mungkin akan dianggap sebagai tamu dewasa dan dikenakan biaya penuh kecuali jika tertera sebaliknya. Harga kamar belum termasuk sarapan dan sarapan akan dikenakan biaya oleh hotel kecuali jika tertera sebaliknya.