Bagi Anda yang melakukan perjalanan bisnis maupun berwisata di daerah Karawang atau Cikampek, Anda bisa menginap di Omega Hotel Karawang. Harga yang ditawarkan hotel ini sangat terjangkau. Meski demikian, pelayanan yang diberikan tetap maksimal. Dengan fasilitas yang memadai, Anda akan menikmati pengalaman menginap yang nyaman selama berada di hotel ini.
Terletak di kawasan pusat kota Karawang, Omega Hotel Karawang memudahkan agenda berlibur ataupun perjalanan bisnis Anda. Fasilitas umum yang terdapat di hotel ini adalah WiFi area umum, ruang fungsional, restoran dan service hotel selama 24 jam.
Di dalam kamarnya terdapat fasilitas TV LED, kulkas, WiFi, air minum kemasan, dan kamar mandi pribadi. Kebersihan, pelayanan yang maksimal dan kemudahan akses untuk menuju wisata dan kuliner menjadi keunggulan yang bisa Anda pertimbangkan untuk memilih Omega Hotel.
Omega Hotel Karawang menawarkan berbagai macam tipe kamar yang bisa Anda pilih di hotel ini, di antaranya adalah deluxe, executive dan suite. Masing-masing kamar memiliki kamar mandi pribadi dengan fasilitas toiletries, handuk, dan shower. Jenis kamar tertentu menawarkan fasilitas sarapan sehingga Anda tidak perlu repot mencari di luar hotel.
Fasilitas lainnya yang bisa Anda nikmati adalah ruang fungsional yang bisa digunakan untuk meeting maupun gelaran acara pernikahan. Resepsionis dan layanan di hotel tersedia 24 jam sehingga memudahkan segala kebutuhan Anda sewaktu menginap.
Omega Hotel Karawang terletak di tengah pusat kota Karawang. Alamat hotel ini adalah Jalan Ahmad Yani No. 65, Karawang Barat, Kota Karawang, Jawa Barat. Hotel ini mudah diakses menggunakan berbagai macam moda transportasi. Dengan kereta api, Anda bisa berhenti di Stasiun Karawang dan melanjutkan perjalanan dengan angkutan lokal. Dengan bus, Anda bisa berhenti di Terminal Cikampek dan melanjutkan perjalanan dengan taksi daring atau angkutan lokal. Paling populer Anda bisa mencoba menggunakan kendaraan pribadi menuju Karawang. Dari Karawang Anda bisa mengikuti arahan GPS.
Omega Hotel Karawang menyediakan berbagai macam pilihan kamar bagi Anda yang sedang berlibur atau melakukan perjalanan bisnis. Berikut ini adalah rincian fasilitas beserta harga yang bisa Anda pilih:
Ukuran kamar ini adalah 12 meter persegi yang bisa ditempati untuk 2 orang. Kamar ini dilengkapi AC, WiFi, TV LED, air minum kemasan, kulkas, teras/balkon, dishwasher, setrika dan tirai hitam. Fasilitas kamar mandi terdiri dari toiletries, handuk dan shower. Dilengkapi dengan ranjang double bed, harga yang ditawarkan adalah Rp194.215 per malam.
Terdapat 3 jenis kamar deluxe yaitu Deluxe, Deluxe Double dan Deluxe twin. Ukuran kamar deluxe adalah 16 meter persegi. Jenis kamar ini bisa ditempati untuk 2 orang. Kamar ini dilengkapi AC, WiFi, TV LED, air minum kemasan, kulkas, teras/balkon, dishwasher, setrika dan tirai hitam. Fasilitas kamar mandi terdiri dari toiletries, handuk dan shower. Ranjang kamar jenis Deluxe adalah single bed dengan harga yang ditawarkan Rp214.876 per malam.
Perbedaan kamar Deluxe Double dan Deluxe Twin terletak pada fasilitas ranjang. Deluxe Double berisi ranjang double bed sedangkan Deluxe twin mempunyai ranjang twin bed. Kedua kamar ini menawarkan fasilitas sarapan. Dan harga yang ditawarkan juga sama yaitu Rp235.537 per malam.
Bagi Anda yang ingin mencari ukuran kamar lebih besar dari jenis sebelumnya Anda bisa memilih kamar Executive. Ukuran kamar Executive adalah 20 meter persegi. Fasilitas kamar ini meliputi AC, WiFi, TV LED, air minum kemasan, kulkas, area tempat duduk, teras atau balkon, tirai hitam, dishwasher, dan kamar mandi pribadi. Fasilitas kamar mandi terdiri dari toiletries, handuk dan shower.
Kamar Executive dilengkapi dengan 2 double bed. Harga yang ditawarkan adalah Rp235.537 per malam. Perbedaan kamar Executive Double dan Executive Twin terletak pada fasilitas ranjang. Executive Double berisi ranjang double bed sedangkan Executive Twin mempunyai ranjang twin bed. Kedua kamar ini menawarkan fasilitas sarapan. Dan harga yang ditawarkan juga sama yaitu Rp256.198 per malam.
Fasilitas kamar Suite Double adalah AC, WiFi, TV LED, air minum kemasan, brankas, kulkas, area tempat duduk, balkon/teras, pembuat teh/kopi, dishwasher, tirai hitam dan kamar mandi pribadi. Ranjang kamar Suite Double berisi double bed. Fasilitas kamar mandi terdiri dari toiletries, handuk dan shower. Di kamar ini juga menyediakan fasilitas sarapan. Harga yang ditawarkan adalah Rp276.860 per malam.
*Harga di atas bukanlah harga patokan, bisa berubah sewaktu-waktu karena kebijakan hotel, belum termasuk pajak dan juga ketersediaan kamar maupun musim-musim tertentu.
Di Omega Hotel disediakan Ruang Fungsional untuk Anda yang ingin mengadakan pertemuan bisnis maupun rapat. Untuk pertemuan bisnis ruangan ini menyediakan proyektor dan LCD serta meja kursi. Ruangan fungsional ini cukup luas sehingga Anda bisa nyaman mengadakan acara publik atau mengadakan pertemuan bisnis.
Selain menginap, Anda juga bisa berjalan-jalan di dekat hotel. Berikut adalah beberapa tempat wisata yang dapat Anda kunjungi di sekitar Omega Hotel Karawang:
Anda bisa menikmati wisata gratis di Lapangan Karangpawitan yang terletak hanya 210 meter dari hotel. Di tempat ini Anda bisa berjalan-jalan santai atau duduk dan menikmati keindahan kota Karawang. Di sini ada fasilitas D’Zone Anak yang menyewakan berbagai macam permainan anak seperti lukis styrofoam, menaiki mobil maupun aktivitas fisik lainnya. Selain itu, Anda bisa mencicipi kuliner jajanan murah di sekitar sini.
Bagi Anda yang membawa anak-anak untuk berlibur, Anda bisa menikmati wahana permainan air di Wonderland Adventure Waterpark Galuh Mas. Wahana ini mempunyai konsep Negeri Ajaib untuk para pengunjung. Anda akan diajak rekreasi wahana air seru seperti mandi busa, gorilla slide, kolam arus, kolam ombak, serta kolam Khusus Dewasa & Anak. Pelayanan dan fasilitas di tempat ini memadai dan ramah sehingga Anda akan merasa nyaman dan aman saat bermain di tempat ini. Wahana ini buka pukul 09.00-17.00 WIB.
Mengunjungi Karawang pastinya membuat Anda ingin menikmati kuliner yang terdapat di tempat ini. Kuliner yang bisa Anda nikmati di dekat hotel di antaranya adalah:
Restoran Seafood Teh Empop menyediakan berbagai macam menu boga bahari segar langsung dari laut dengan taburan aneka macam saus yang bisa dipilih seperti saus rujak Thailand, saus asam manis, saus tiram, saus lada hitam, BBQ, dan salted egg. Anda bisa makan dengan gaya ember tumpah bersama keluarga. Restoran ini juga menyediakan meja di luar ruangan. Anda hanya perlu berjalan sejauh 260 meter dari hotel untuk menikmati makanan di restoran ini. Seafood Kiloan Teh Empop buka mulai pukul 11.00-23.30 WIB.
Anda hanya perlu berjalan sejauh 210 meter dari hotel untuk menikmati makanan mie kekinian di Mie Kocok Nampol Karawang. Restoran ini menyajikan aneka macam menu mie kekinian dengan citarasa pedas. Selain menu mie, Anda juga bisa mencoba menu lainnya seperti sop iga, bakso maupun risol. Tenang saja, harga yang ditawarkan masih terjangkau sehingga Anda bisa menikmati menu di tempat ini tanpa sepuasnya. Restoran ini buka mulai pukul 07.00-17.00 WIB.
Supaya Anda bisa menikmati pengalaman liburan terbaik, sebelum berangkat ada baiknya mempersiapkan diri terlebih dahulu lewat tips-tips berikut ini:
Terletak di kawasan yang mudah dijangkau sebagai rekreasi maupun perjalanan bisnis, kamar di Omega Hotel Karawang sering penuh. Apabila Anda merencanakan liburan, segera tetapkan tanggal dan booking tempat ini, bisa melalui aplikasi terpercaya seperti Traveloka. Memesan kamar jauh-jauh hari akan membuat Anda lebih tenang.
Untuk mendapatkan harga terbaik, pastikan Anda mengecek promo dan penawaran khusus yang tersedia di Omega Hotel Karawang. Cek juga apakah tersedia kupon atau cashback untuk booking kamar tertentu.
Untuk menuju ke Omega Hotel Karawang, Anda bisa memilih menggunakan kendaraan pribadi ataupun transportasi umum. Jika Anda memilih menggunakan kendaraan pribadi pastikan cek keamanan kendaraan sebelum berangkat. Apabila Anda memilih menggunakan transportasi umum, jangan lupa jadwalkan untuk tiket.
Agar lebih mudah dalam urusan booking Anda bisa menggunakan aplikasi terpercaya Traveloka. Di aplikasi ini, Anda bisa melihat kapan waktu menginap dengan harga terendah beserta informasi promo diskon dan cashback yang ditawarkan Traveloka setiap hari. Traveloka juga menawarkan sistem pembayaran pay later. Dengan sistem pay later Anda bisa mendapatkan promo eksklusif sehingga transaksi Anda jadi lebih hemat.
Fasilitas Populer | AC, Restoran, Resepsionis 24 Jam, Parkir, WiFi |
Waktu Check-In/Check-Out | Dari 14:00 - Sebelum 12:00 |
Ketersediaan Sarapan | Ya, beberapa ruangan menyediakan sarapan. |
Kamar yang tersedia di Omega Hotel Karawang | 49 |
Lantai yang tersedia di Omega Hotel Karawang | 2 |
Fasilitas lainnya di Omega Hotel Karawang | Area parkir, Kafe, Layanan kamar 24 jam, Restoran untuk sarapan, Brankas |