OYO 1652 Hotel Tampiarto adalah sebuah hotel bintang 2 yang berlokasi di Jalan Suroyo, Tisnonegaran, Kecamatan Kanigaran, Probolinggo, Jawa Timur. Hotel ini menawarkan fasilitas yang memadai dengan harga terjangkau.
Terletak strategis di pusat kota, OYO 1652 Hotel Tampiarto juga memudahkan tamu untuk mengunjungi berbagai tempat wisata dan pusat bisnis di Probolinggo. Tentunya, hotel ini sangat cocok bagi Anda yang mencari akomodasi sederhana tetapi nyaman di wilayah Probolinggo.
Ada banyak keuntungan yang bisa Anda dapatkan jika menginap di OYO 1652 Hotel Tampiarto. Pertama, hotel ini menawarkan lokasi yang strategis di pusat kota Probolinggo. Hal ini akan memudahkan tamu untuk mengakses berbagai tempat wisata, pusat perbelanjaan, dan kuliner lokal di sekitarnya.
Kedua, hotel ini menyediakan fasilitas memadai seperti kamar ber-AC, akses Wi-Fi gratis, dan layanan kamar 24 jam. Semua fasilitas itu diberikan untuk memastikan pengalaman menginap Anda terasa menyenangkan dan nyaman.
Selain itu, harga kamarnya yang terjangkau membuat OYO 1652 Hotel Tampiarto menjadi pilihan yang ekonomis bagi pelancong, baik untuk urusan bisnis maupun liburan. Dengan semua keunggulan tersebut, OYO 1652 Hotel Tampiarto bisa menjadi pilihan yang ideal bagi Anda yang mencari penginapan budget tetapi tetap nyaman.
Untuk memastikan kenyamanan tamu, OYO 1652 Hotel Tampiarto juga telah menyediakan sejumlah fasilitas pendukung. Fasilitas tersebut meliputi kamar ber-AC yang nyaman, akses Wi-Fi gratis di seluruh area hotel, layanan kamar 24 jam, dan penitipan bagasi.
Hotel ini juga menyediakan TV di setiap kamar, kamar mandi pribadi dengan toiletries gratis, dan area parkir yang luas. Tak ketinggalan, ada kolam renang outdoor yang menjadi salah satu fasilitas unggulan di hotel ini.
OYO 1652 Hotel Tampiarto pun hadir dengan layanan resepsionis 24 jam. Hal itu akan memberi tamu kemudahan untuk check-in kapan saja, tanpa perlu terburu-buru sampai di lokasi hotel.
Lokasi OYO 1652 Hotel Tampiarto tergolong strategis karena berada di Jl. Suroyo, Kecamatan Kanigaran, Probolinggo, Jawa Timur. Ini tentunya bakal memudahkan akses Anda ke titik mana saja di sekitar Kota Probolinggo.
Jika Anda cukup kuat untuk berjalan kaki, jarak hotel dari Stasiun Probolinggo hanya 1 km saja. Bila berjalan kaki, waktu tempuh sampai ke hotel sekitar 13 menit. Rutenya adalah, setelah keluar dari Stasiun Probolinggo, berjalanlah ke arah selatan di Jalan KH. Mansyur.
Lalu belok kanan ke Jalan Dr. Soetomo dan lanjutkan perjalanan hingga bertemu dengan perempatan Jalan Panglima Sudirman. Kemudian, belok kiri ke Jalan Panglima Sudirman dan ikuti jalan ini hingga tiba di Jalan Suroyo. Hotel tujuan Anda akan berada di sebelah kanan jalan.
Namun, jika tidak ingin capek, Anda bisa naik taksi atau ojek online dengan waktu tempuh hanya 4 menit untuk sampai ke hotel dari stasiun. Tersedia juga pilihan transportasi tradisional seperti becak jika ingin menikmati pengalaman yang berbeda.
Ada tiga pilihan kamar yang bisa Anda pesan jika menginap di OYO 1652 Hotel Tampiarto. Cek detailnya di bawah ini.
Kamar ini dilengkapi dengan dua ranjang twin yang nyaman. Selain itu, tipe ini memiliki fasilitas seperti AC, TV, Wi-Fi gratis, dan kamar mandi pribadi dengan toiletries. Tentunya, ini opsi yang cocok untuk pelancong bisnis ataupun Anda yang bepergian dengan teman.
Kamar ini juga dilengkapi dengan dua ranjang twin. Unit seluas 12 meter persegi ini menawarkan fasilitas penunjang seperti AC, TV, Wi-Fi gratis, dan area duduk. Kamar mandi pribadinya juga sudah dilengkapi dengan toiletries.
Kamar ini menyediakan 2 ranjang, yakni double dan single. Tipe ini ideal untuk tiga orang. Dibandingkan tipe lainnya, kamar ini juga memiliki ruangan yang lebih luas, yaitu 18 meter persegi. Di dalamnya, ada fasilitas seperti AC, TV, Wi-Fi gratis, area duduk, dan kamar mandi pribadi dengan perlengkapan mandi lengkap.
OYO 1652 Hotel Tampiarto menawarkan fasilitas rekreasi dan kesehatan yang menarik untuk para tamu. Adapun pilihannya adalah sebagai berikut.
Kolam renang outdoor di hotel ini merupakan fasilitas yang tidak boleh Anda lewatkan. Kolam renangnya luas dan terawat baik sehingga memberi tamu area yang nyaman, baik untuk berolahraga atau sekadar berendam untuk melepas penat setelah seharian beraktivitas.
Taman hotel juga menawarkan ruang terbuka yang asri dan nyaman untuk berjalan-jalan atau sekadar duduk bersantai. Taman ini merupakan tempat yang cocok untuk menikmati udara segar dan suasana tenang tanpa harus meninggalkan area hotel.
Lokasi hotel ini sangat strategis karena berada di tengah Kota Probolinggo. Jadi, jangan lewatkan kesempatan untuk mengeksplorasi tempat-tempat wisata di sekitar hotel ya.
Hanya 10 menit berjalan kaki dari lokasi hotel, Alun-Alun Probolinggo adalah destinasi wisata terkenal di Kota Probolinggo, Jawa Timur. Lokasi tepatnya berada di Jalan KH Mas Mansyur, Mangunharjo, Kecamatan Mayangan. Tempat ini tentunya sangat diminati oleh penduduk setempat dan pengunjung dari luar kota.
Pasalnya, alun-alun telah lama menjadi pusat kegiatan sosial masyarakat. Pada hari Minggu pagi khususnya, tempat ini akan ramai dengan pedagang dan pengunjung yang berkumpul setelah melakukan aktivitas seperti bersepeda atau berjalan-jalan di sekitarnya.
Berada 120 meter dari lokasi hotel, Anda bisa menemukan Museum Probolinggo. Museum ini dikenal karena koleksinya yang beragam, termasuk artefak sejarah, replika-replika bersejarah, dan benda-benda peninggalan kuno.
Selain itu, museum ini juga memamerkan kekayaan budaya Indonesia, termasuk keindahan batik dan potensi seni lainnya. Museum Probolinggo telah dilengkapi dengan fasilitas penunjang, seperti area pameran yang luas serta layanan pemandu.
Sekitar 7,8 km dari hotel, Anda bisa menjumpai wisata pantai yang terkenal di Probolinggo. Pantai Bentar menawarkan pemandangan yang menakjubkan dengan ombak yang relatif tenang dan pasir yang halus. Suasana di sekitar pantai juga terbilang sejuk dengan kehadiran banyak pohon di sekitarnya.
Terdapat pula jembatan kayu panjang di Pantai Bentar, yang sering dijadikan spot untuk selfie. Untuk bisa masuk ke area pantai ini, Anda cukup membayar Rp5.000 saja per orang.
Selain mengunjungi tempat wisata di dekat hotel, yuk eksplorasi beragam kuliner legendaris di Probolinggo. Berikut ini referensinya.
Lokasi tempat makan ini hanya 2,1 km dari OYO 1652 Hotel Tampiarto. Bakso Eddy telah berdiri sejak tahun 1998. Meski merupakan bakso legendaris dengan rasa yang sudah teruji, harga menu di warung ini masih terjangkau, yakni Rp21.000 per porsi. Warung Bakso Eddy bisa Anda kunjungi setiap hari, mulai pukul 09.00 hingga 21.00 WIB. Lokasinya berada di Jalan Soekarno-Hatta Nomor 158 A, Pilang, Probolinggo.
Bebek Goreng Bu Lely adalah salah satu kuliner terkenal di Probolinggo yang wajib Anda coba. Daging bebeknya empuk, dengan pelengkap sambal gurih, yang bisa meningkatkan selera makan. Selain bebek goreng, tersedia juga ayam goreng, lele goreng, dan variasi lalapan lainnya.
Harga menu di warung ini juga sangat terjangkau, mulai dari Rp17.000, sehingga membuatnya sangat populer di kalangan lokal maupun wisatawan. Warung ini buka setiap hari, mulai pukul 10.00 hingga 21.00 WIB dan berlokasi di Jalan KH. Mansyur Nomor 6B, Kota Probolinggo, atau dekat dengan alun-alun.
Pilihan lainnya adalah Gado-Gado Merpati. Dari hotel ke tempat makan ini, jaraknya sekitar 3,2 km saja. Sesuai namanya, gado-gado adalah menu andalan di warung ini. Hidangan gado-gado di sini terdiri dari berbagai jenis sayuran, kentang, tempe, telur rebus, serta tahu yang disiram dengan bumbu sambal kacang yang lezat.
Keunikan Gado-Gado Merpati sendiri terletak pada rasa bumbu kacangnya yang tidak terlalu menggumpal dan tidak bikin enek. Harga satu porsi gado-gado di tempat ini juga cukup terjangkau, sekitar Rp14 ribuan.
Jika ingin ke sini, warung Gado-Gado Merpati buka dari Senin sampai Sabtu, mulai pukul 08.00 hingga 16.00 WIB. Lokasinya terletak di Jalan Panglima Sudirman Nomor 1, Jati, Probolinggo.
Berikut adalah beberapa tips untuk menginap di OYO 1652 Hotel Tampiarto agar Anda bisa mendapatkan kenyamanan ekstra.
Jika Anda berencana datang terlambat, sangat disarankan untuk menghubungi pihak resepsionis dan memberi tahu mereka soal hal itu. Ini penting untuk memastikan bahwa kamar Anda tetap tersedia atau sudah siap digunakan saat Anda tiba, terutama jika Anda datang di luar jam check-in standar. Dengan memberi tahu pihak hotel sebelumnya, Anda pun bisa memastikan proses check-in tetap lancar.
Manfaatkan semua fasilitas yang disediakan oleh pihak hotel. Salah satu fasilitas utama yang bisa Anda nikmati adalah kolam renang outdoor, yang ideal untuk tempat berenang dan bersantai setelah seharian beraktivitas. Selain itu, taman asri di area hotel juga menawarkan tempat yang tenang untuk berjalan-jalan atau sekadar duduk santai menikmati udara segar.
OYO 1652 Hotel Tampiarto berada di pusat kota Probolinggo sehingga menyediakan akses yang mudah untuk menjelajahi berbagai tempat wisata, restoran, dan pusat perbelanjaan di sekitarnya.
Jangan ragu untuk meminta rekomendasi dari staf hotel mengenai destinasi wisata atau tempat kulineran terbaik di sekitar Kota Probolinggo. Mereka tentunya memiliki wawasan yang lebih mendalam tentang tempat-tempat menarik di sekitar hotel.
Booking OYO 1652 Hotel Tampiarto di Traveloka adalah keputusan terbaik yang patut Anda buat. Ini akan memberi Anda banyak keuntungan, seperti misalnya mendapatkan harga terbaik dengan diskon dan penawaran khusus, serta proses pemesanan yang super praktis.
Selain itu, Traveloka juga menyediakan fasilitas PayLater. Anda pun bisa membayar biaya menginap dengan cicilan. Terpenting, proses booking yang mudah dan cepat membuat Traveloka menjadi pilihan ideal untuk merencanakan perjalanan Anda ke Probolinggo.
Fasilitas Populer | AC, Restoran, Kolam Renang, Resepsionis 24 Jam, Parkir, WiFi |
Waktu Check-In/Check-Out | Dari 14:00 - Sebelum 12:00 |
Kamar yang tersedia di OYO 1652 Hotel Tampiarto | 27 |
Fasilitas lainnya di OYO 1652 Hotel Tampiarto | Check-in ekspress, Check-out ekspress, Resepsionis 24 jam, Penitipan bagasi, Staff multibahasa |