Puri Padma Hotel merupakan hotel bintang tiga yang menawarkan fasilitas lengkap dengan harga terjangkau di Ubud, Bali. Dengan lokasinya yang berada di Ubud, hotel ini menawarkan suasana penginapan yang nyaman dan tenang. Anda juga bisa mengeksplor tempat-tempat wisata atau berburu kuliner di kawasan Ubud yang populer seperti Monkey Forest, Museum Seni Agung Rai, Bebek Bengil, hingga Pison yang jaraknya hanya 3 kilometer dari hotel.
Puri Padma Hotel merupakan penginapan yang tepat untuk Anda yang ingin berlibur ke Bali dengan suasana yang tenang dan nyaman. Selain menawarkan kamar yang nyaman untuk bermalam, Puri Padma Hotel juga memberikan fasilitas rekreasi dan hiburan yang akan membuat pengalaman menginap Anda semakin menyenangkan, seperti kolam renang, teras rooftop dengan hamparan sawah hijau, dan restoran. Di sini Anda juga akan diberikan pilihan aktivitas seru seperti karaoke hingga barbeku sehingga liburan Anda semakin berkesan. Di sini, Anda juga bisa menikmati layanan pijat dan spa yang menenangkan.
Puri Padma Hotel menyediakan fasilitas lengkap untuk memanjakan setiap tamu yang berkunjung. Beberapa fasilitas tersebut di antaranya adalah kolam renang, teras rooftop, restoran, serta kamar yang nyaman. Setiap kamar di Puri Padma Hotel telah dilengkapi dengan AC, WiFi, TV kabel, meja, lemari es, brankas dalam kamar, serta kamar mandi dengan shower dan pengering rambut.
Tidak hanya itu, hotel ini juga memiliki layanan penunjang lainnya, seperti resepsionis dan keamanan 24 jam, area parkir luas, layanan kamar, bellboy, penitipan bagasi, lift, dan akses ramah untuk penyandang disabilitas. Untuk melengkapi kebutuhan Anda, Puri Padma juga menyediakan penyewaan sepeda, jasa tur, dan layanan antar jemput bandara berbiaya.
Puri Padma Hotel berlokasi di Jalan Raya Andong Banjar Nagi, Desa Petulu Ubud, Ubud, Gianyar, Bali. Jarak terdekat dengan transportasi umum adalah menggunakan bus. Anda bisa turun di Terminal Ubung yang berjarak 20 kilometer dari penginapan atau sekitar 40 menit berkendara. Setelah itu Anda bisa melanjutkan perjalanan dengan taksi atau ojek online. Sementara dari Bandara I Gusti Ngurah Rai, Anda perlu menempuh perjalanan sekitar 1 jam lebih karena berjarak 40 kilometer dari hotel. Agar lebih praktis, Anda bisa memanfaatkan layanan antar jemput bandara berbiaya yang disediakan hotel.
Puri Padma Hotel menyediakan berbagai jenis kamar yang bisa Anda pilih sesuai dengan preferensi. Berikut beberapa tipe dan informasi fasilitas yang akan Anda dapatkan:
Kamar bernuansa modern minimalis ini berukuran 15 meter persegi dengan ranjang queen bed kapasitas 2 tamu. Fasilitas yang akan Anda dapatkan adalah WiFi, AC, TV, meja dan kursi, air minum kemasan gratis, pembuat kopi/teh, kulkas mini, brankas, wastafel serta kamar mandi ber-shower lengkap dengan air panas, pengering rambut, dan toiletries. Fasilitas lainnya adalah sarapan gratis untuk satu orang.
Sedikit lebih luas, kamar Deluxe Double berukuran 21 meter persegi dengan ranjang double bed. Fasilitas yang akan Anda dapatkan adalah WiFi, AC, TV, meja dan kursi, air minum kemasan gratis, pembuat kopi/teh, kulkas mini, brankas, wastafel serta kamar mandi ber-shower lengkap dengan air panas, pengering rambut, dan toiletries. Fasilitas lainnya adalah sarapan gratis untuk satu orang dan tambahan berupa balkon serta bathub.
Jika Anda menginginkan kamar luas dengan tempat tidur terpisah, Anda bisa pilih Deluxe Twin yang menggunakan 2 single bed. Fasilitas yang didapat dan harga yang ditawarkan sama dengan Deluxe Double.
Berukuran 20,8 meter persegi, Super Deluxe dilengkapi dengan ranjang king bed. Fasilitas yang akan Anda dapat sama seperti fasilitas di tipe Deluxe pada umumnya dengan tambahan area tempat duduk santai berupa sofa di dalam kamar.
Untuk memanjakan tamu dengan pelayanan terbaik, Puri Padma Hotel menyediakan berbagai fasilitas rekreasi dan kesehatan yang bisa Anda nikmati selama menginap. Berikut adalah rinciannya:
Seperti hotel-hotel di Bali pada umumnya, kehadiran kolam renang adalah hal yang wajib ada. Selain berenang, aktivitas yang bisa Anda lakukan di sini adalah berjemur di kursi santai yang berjajar di tepi kolam.
Di Puri Padma Hotel, Anda juga akan menemukan teras rooftop untuk bersantai yang dilengkapi dengan kursi baring. Di sini, Anda bisa melihat hamparan sawah hijau membentang di hadapan Anda dan menghirup udara sejuk Ubud.
Terdapat tempat wisata menarik yang bisa Anda kunjungi tidak jauh dari Puri Padma Hotel. Berikut rekomendasinya untuk Anda:
Selagi di Ubud, Anda bisa mengunjungi Mandala Suci Wenara Wana atau Monkey Forest yang merupakan kompleks kuil Hindu di hutan yang terkenal sebagai habitat kera ekor panjang. Dengan harga tiket masuk Rp80.000 per orang (dewasa) Anda bisa menjelajah ke dalam area hutan yang di dalamnya terdapat pura, tempat pagelaran tari, ruang pamer lukisan dan jalan setapak untuk menelusuri hutan. Di sini juga telah dilengkapi dengan toilet, area duduk, dan kafe. Hal yang jadi daya tarik wisata ini adalah menyaksikan tingkah laku kera ekor panjang di alam sembari mengabadikan momen lewat swafoto.
Di Bali terdapat banyak museum yang bisa Anda kunjungi. Salah satu yang dekat dari hotel adalah Museum Seni Agung Rai sejauh 3,6 kilometer atau 5 menit dari Monkey Forest. Museum ini sangat luas dan memiliki gaya arsitektur tradisional Bali yang megah. Di sini terdapat 4 gedung yang masing-masing berisikan lukisan dengan tema-tema tertentu. Selain melihat lukisan yang dipamerkan di galeri, Anda juga bisa menemukan spot foto yang indah di taman.
Bali menawarkan berbagai kuliner khas yang lezat dan unik. Jadi, jangan lewatkan berburu kuliner lezat di sekitar Puri Padma Hotel. Berikut rekomendasi tempat kuliner yang bisa Anda coba:
Restoran legendari yang berdiri sejak tahun 1990 an ini wajib Anda kunjungi ketika berada di Ubud. Lokasinya hanya 3 kilometer dari hotel. Anda bisa mampir ke Bebek Bengil setelah mengunjungi Monkey Forest. Sebab, letaknya tidak terlalu jauh hanya 500 meter. Menu yang wajib Anda coba adalah crispy duck bebek bengil dengan bumbu rempah khas Bali. Di sini, Anda bisa menyantap hidangan sembari menikmati view sawah yang teduh. Selain bebek, di sini juga tersedia menu khas Bali lainnya, seperti nasi campur, ayam betutu, dan masih banyak lagi.
Selain Bebek Bengil, di dekat Monkey Forest Anda juga bisa menemukan kafe populer Pison. Di sini Anda bisa nongkrong sambil menikmati kopi di tengah sejuknya pemandangan asri Ubud. Meskipun sering penuh dan harus mengantri, kafe ini tetap banyak direkomendasikan karena menawarkan suasana yang nyaman dan makanan yang enak. Menu yang direkomendasikan adalah pork belly fried rice, squid ink fried rice with calamari, chicken cordon bleu, truffle fries, dan aneka cold brew.
Agar Anda mendapatkan pengalaman menginap dan liburan yang maksimal di Puri Padma Hotel, terapkanlah beberapa tips dan trik di bawah ini:
Untuk mendapatkan kamar yang Anda inginkan dengan tarif terbaik, ada baiknya Anda memesannya jauh-jauh hari sebelum rencana menginap. Selain untuk menghindari slot penuh, Anda juga bisa mendapatkan promo dan penawaran menarik dari Puri Padma Hotel
Puri Padma Hotel memiliki lokasi yang strategis di kawasan populer Ubud. Anda bisa membuat list destinasi wisata dan kuliner yang bisa Anda kunjungi selagi menginap di Puri Padma sehingga pengalaman liburan menjadi lebih seru dan berkesan. Agar lebih praktis, Anda bisa menyewa sepeda atau transportasi lainnya yang disediakan Padma Hotel.
Di Traveloka, Anda akan mendapatkan berbagai penawaran menarik dan kemudahan, seperti potongan harga, cashback, dan poin untuk dikumpulkan. Selain itu, Traveloka juga menawarkan tipe kamar dengan pembatalan gratis dan ubah jadwal menginap tanpa dikenakan biaya tambahan. Jadi, Anda tidak perlu khawatir jika rencana liburan Anda gagal karena agenda lain yang mendesak. Tunggu apalagi? Yuk booking Puri Padma Hotel sekarang!
Fasilitas Populer | AC, Restoran, Kolam Renang, Resepsionis 24 Jam, Parkir, Lift, WiFi |
Waktu Check-In/Check-Out | Dari 14:00 - Sebelum 12:00 |
Ketersediaan Sarapan | Ya, beberapa ruangan menyediakan sarapan. |
Kamar yang tersedia di Puri Padma Hotel | 25 |
Lantai yang tersedia di Puri Padma Hotel | 4 |
Fasilitas lainnya di Puri Padma Hotel | Area parkir, Restoran untuk sarapan, Restoran untuk makan malam, Restoran untuk makan siang, Brankas |