Sutasoma Hotel adalah hotel bintang 4 yang terletak di Jalan Darmawangsa III, RT.2/RW.1, Pulo, Kota Jakarta Selatan, Kebayoran Baru, Dharmawangsa, Indonesia, 12160. Tamu yang datang akan mendapatkan fasilitas mewah dengan layanan terbaik yang membuat waktu menginap makin spesial.
Karena itu, tidak heran Sutasoma Hotel mendapatkan skor 8,9 di Traveloka. Banyak tamu yang memuji kenyamanan menginap di hotel ini.
Karena hotel berada di area trendi, Anda yang menginap di sini akan menemukan berbagai tempat menarik perpaduan antara hiburan, budaya dan kuliner. Dari pagi hingga malam area hotel tak pernah kehilangan kesemarakannya. Hanya dengan berjalan kaki Anda sudah dapat menjumpai kafe, restoran dan butik.
Tentunya Sutasoma Hotel memiliki banyak fasilitas utama yang menunjang tamu. Diawali dengan parkir luas untuk tamu dengan dan tanpa disabilitas, mereka dapat dengan leluasa memarkirkan kendaraan pribadi. Lalu, Anda akan mendapatkan sambutan hangat dari resepsionis yang membantu Anda dengan proses check-in dan check-out atau layanan lainnya selama 24 jam.
Saat di hotel, Anda dapat meminta bantuan dari concierge dengan keinginan dan kebutuhan Anda. Tersedia juga beberapa fasilitas yang dapat digunakan tamu seperti lift, WiFi, fasilitas bisnis, area merokok, aula, laundry, layanan kamar dengan jam terbatas, international call, penitipan bagasi, porter dan fasilitas nikah.
Hotel ini berlokasi di jantung kota Jakarta yang memberikan akses mudah untuk pergi ke atau dari hotel. Anda yang berhenti di Bandara Internasional Soekarno-Hatta atau Bandara internasional Perdanakusuma dapat menggunakan taksi untuk ke hotel dengan perjalanan kurang lebih 40 menit atau satu jam tergantung dari arus lalu lintas. Bisa juga menggunakan jasa antar-jemput bandara berbiaya yang ada di hotel.
Istirahat dengan maksimal di kamar Sutasoma Hotel yang menggabungkan kemewahan dengan kenyamanan.
Kamar Deluxe Twin berukuran 25 meter persegi dengan 2 twin bed. Ada kamar yang menyediakan sarapan untuk dua orang dan ada yang tidak. Fasilitas kamarnya meliputi AC, air kemasan gratis, TV, brankas kamar, sendal, meja, sprei linen, meja dan minibar. Kamar mandinya sudah memiliki shower hujan, toiletries, jubah mandi, handuk dan pengering rambut.
Dilihat dari fasilitas dan ukurannya, kamar Deluxe King tetap sama dengan Deluxe Twin. Perbedaannya hanya pada kasur yang digunakan, yaitu 1 king bed. Kedua kamar ini pun memiliki interior mewah dengan dominasi warga gelap seperti kayu tua, abu-abu, dan hitam. Namun, jendela yang besar mampu memberikan pencahayaan yang maksimal di kamar.
Untuk kamar dengan ukuran lebih besar, tersedia kamar Executive yang luasnya 28 meter persegi. Di kamarnya ada 1 king bed dengan tambahan sofa, meja dan TV. Fasilitas lainnya masih sama dengan jenis kamar Deluxe. Anda bisa menentukan untuk menginap di kamar dengan tambahan sarapan atau tidak.
Merasakan kuliner yang kasual dan elegan tanpa harus meninggalkan hotel hanya dengan berkunjung ke Atman Lounge, Elisse Lounge dan Doux et Doux.
Atman Lounge terletak di lobi Sutasoma Hotel. Hidangan klasik khas Indonesia dapat Anda santap saat sarapan, makan siang dan makan malam di sini. Kesan elegan sangat didukung oleh detail beludru dan meja marmer yang anggun. Inspirasi Jawa di tiap sudut ruangan menciptakan suasana hangat nan nyaman. Restorannya dibuka dari pukul 6 pagi sampai 10 malam.
Tak kalah mewah dari Atman Lounge, ada Elisse Lounge yang berdiri di lantai dasar The Tribarta Dharmawangsa. Anda dapat memilih area luar atau dalam untuk bersantai, keduanya memberikan nuansa yang santai namun tetap elegan. Nikmati berbagai pilihan minuman dan makanan di Elisse Lounge dari pukul 10 pagi hingga 10 malam.
Dari Atman Lounge, sempatkan diri untuk mengunjungi Doux et Doux yang bersebelahan. Toko kue ini menyajikan berbagai kue dan roti yang menggugah selera seperti kue cokelat, macaron, eclair dan lainnya. Kudapan manis dan kue penuh kreasi di Doux et Doux dibuat dengan bahan-bahan berkualitas.
Kesenangan dan kesehatan menjadi satu saat Anda menggunakan berbagai fasilitas rekreasi dan kesehatan di hotel ini.
Kolam renang yang jernih menarik diri Anda untuk mencoba berenang atau sekedar bersantai dalam air. Di sekitar kolam renang ada tempat duduk santai di mana Anda dapat relaksasi sembari berjemur di bawah sinar matahari. Anak-anak dan dewasa dapat menikmati kolam renang di Sutasoma Hotel. Penat langsung hilang saat menginjakkan kaki ke dalam kolam.
Sangat penting untuk tetap menjaga kebugaran selama liburan. Hotel Sutasoma menjamin tamu akan selalu sehat dan bugar dengan fasilitas gym yang dimiliki. Gym dalam hotel memiliki jendela besar menghadap kolam renang yang membuat aktivitas olahraga tidak monoton. Perlengkapan olahraga sudah disiapkan bagi tamu yang ingin menggunakannya.
Sutasoma Rooftop hadir untuk tamu yang ingin membuat acara tertentu dengan nuansa yang memesona. Rooftop yang terletak di lantai 8 hotel ini menampilkan panorama luar biasa dari daerah Darmawangsa yang ikonis. Baik itu acara bisnis, sosial atau pernikahan, semuanya akan memukau bila diselenggarakan di Sutasoma Hotel.
Tempat wisata yang santai dan seru dekat Sutasoma Hotel untuk Anda yang ingin menjelajahi lingkungan hotel.
Alamat: Jl. Darmawangsa VI, RT.5/RW.1, Pulo, Kec. Kby. Baru, Jakarta Selatan.
Pusat belanja dengan tema klasik ini memiliki keunikan di bagian langit-langitnya yang dilukis bagaikan langit cerah berawan. Jadi, meskipun Anda berada dalam ruangan, Anda akan merasa sedang jalan-jalan di luar. Puaskan diri dengan belanja dan menyelami beragam hiburan menarik di The Darmawangsa Square bersama teman dan keluarga.
Alamat: Jl. Lamandau III No.RT.4, RT.4/RW.7, Kramat Pela, Kec. Kby. Baru, Jakarta Selatan.
Liburan tak harus ke tempat mahal dan mewah. Taman Ayodya menyediakan tempat untuk bersantai yang nyaman tanpa harus menghamburkan uang. Biasanya orang-orang ke Taman Ayodya untuk berolahraga, jalan-jalan, bersantai dekat air mancur atau mencoba jajanan di sekitar taman. Waktu paling ramai di taman yaitu pada akhir pekan.
Alamat: Pondok Indah Mall, Jl. Metro Pondok Indah, RT.1/RW.16, Pd. Pinang, Kec. Kby. Lama, Jakarta Selatan.
Bermain air sangat pas dengan cuaca Jakarta yang biasanya panas. Anda dapat mendinginkan tubuh sekaligus mencoba wahana air asyik yang menantang. Wahana yang tak boleh dilewatkan adalah Flow Rider, Tube Slide, Whizzard slide dan Wave Pool.
Tempat makan penuh gaya dengan beragam cita rasa yang menambah pengalaman kuliner.
Alamat: Jl. Wijaya II No.46, Melawai, Kec. Kby. Baru, Jakarta Selatan.
Hasea Eatery memiliki nuansa minimalis dengan interior kayu yang hangat. Terlihat sangat estetik yang akan tampil baik di foto. Tempatnya cocok untuk bersantai bersama teman atau keluarga setelah sibuk mengunjungi tempat wisata. Menu yang ada di sini yaitu sandwich, gyudon, oxtail soup, kebuli beef rice dan spaghetti presto.
Alamat: Jl. Wijaya II No.37, RT.5/RW.7, Pulo, Kec. Kby. Baru, Jakarta Selatan.
Restoran ini hadir dengan makanan vegan yang sehat. Tidak cukup di situ, Burgreens menyediakan alat makan eco-friendly yang terbuat dari kertas. Anda akan menemukan banyak menu vegan alternatif di sini seperti potato chip, tempeh gomashio, sate Maranggi yang terbuat dari tempe dan bukannya daging, vegan bibimbap, vegan bakso dan gyoza.
Alamat: Darmawangsa Square City Walk Jl. Darmawangsa VI & IX, Kebayoran Baru, RT.5/RW.1, Pulo, Jakarta Selatan.
Mengusung konsep eklektik, interior tempat makan ini memadukan unsur modern dan tradisional. Dari perpaduan itu terciptalah tempat makan yang unik serta nyaman. Suguhan menu Indonesia, Asia dan Barat memberikan cita rasa khas Nusantara namun dengan tambahan sentuhan internasional.
Buat suasana yang nyaman tanpa tandingan dengan tips dan trik menginap di Sutasoma Hotel berikut ini.
Bila memiliki anak yang sudah besar, pasti akan sulit untuk tidur di kasur bersama, tapi di satu sisi anak belum bisa ditinggalkan di kamar hotel sendiri. Sebaiknya Anda bertanya sejak awal apakah kamar memiliki fasilitas untuk menambah ranjang anak. Tanyakan juga biaya yang dikeluarkan untuk tambahan rajang tersebut.
Kamar dengan pintu terhubung akan sangat membantu keluarga yang kamar orang tua dan anaknya terpisah. Jika Anda juga ingin tetap bisa cek keadaan anak dengan mudah, mintalah kamar dengan pintu penghubung.
Teman-teman yang sedang liburan bersama pun dapat menggunakan fasilitas ini agar tetap terhubung satu sama lain. Jadi, mereka dapat bermain atau mengobrol sampai larut malam lalu kembali ke kamar dengan mudah.
Saat Anda membuka halaman hotel di Traveloka, Anda akan melihat pemberitahuan jika hotel ini sering habis dipesan. Maka dari itu, Anda harus cepat-cepat memesan kamar hotel agar tidak kehabisan.
Lakukan pemesanan di hari biasa karena umumnya pada waktu-waktu tersebut orang yang pesan hotel lebih sedikit. Jauhi waktu memesan hotel yang mendadak saat musim liburan karena harganya bisa naik drastis dan belum tentu juga Anda mendapatkan kamar hotelnya.
Meski keterangan di platform Traveloka tidak ada uang deposit atau IDR 0, tetap direkomendasikan untuk menyiapkannya. Nominalnya bisa disesuaikan dengan deposit di hotel lain. Ini untuk jaga-jaga jika seandainya peraturan berubah sewaktu-waktu dan Anda baru mengetahuinya saat sudah sampai di hotel.
Traveloka memberikan banyak diskon untuk penggunanya. Apalagi jika Anda membuka platform di waktu-waktu tertentu, harga kamar hotelnya jadi jauh lebih murah dari biasanya. Diskon itu bisa berupa promo spesial dengan periode waktu tersendiri.
Bahkan diskonnya bisa mencapai jutaan rupiah. Contohnya, diskon hari raya, liburan sekolah, sampai diskon dari penggunaan bank tertentu. Jangan ketinggalan promo di Traveloka, ya!
Fasilitas Populer | AC, Restoran, Kolam Renang, Resepsionis 24 Jam, Parkir, Lift, WiFi |
Waktu Check-In/Check-Out | Dari 14:00 - Sebelum 12:00 |
Ketersediaan Sarapan | Ya, beberapa ruangan menyediakan sarapan. |
Kamar yang tersedia di Sutasoma Hotel | 111 |
Lantai yang tersedia di Sutasoma Hotel | 7 |
Fasilitas lainnya di Sutasoma Hotel | Bellboy, Concierge/layanan tamu, Penjaga pintu, Resepsionis, Resepsionis 24 jam |