Waroeng Desa

Hotel
8.1
Nyaman
Dari 270 review tamu yang terverifikasi

Kesan Menginap Tamu Lain

Makanan Enak (2)
Keluarga Anak Anak Senang (1)
Kamar Luas (7)
Fasilitas Bagus (2)
Eko W.
8.8
/ 10
Kami sekeluarga puas, selain tempatnya bersih, ada edukasi anak, lengkap dengan permainannya
Maulidin M. I.
8.5
/ 10
Sangat menarik dan menyenangkan.
Mohammad F.
9.6
/ 10
Hotel yang sangat nyaman, lingkungannya asri bersih dan ramah karyawannya
Area Akomodasi
Lihat Peta
Jalan Raya Trawas KM.13, Desa Jatijejer, Trawas, Pasuruan, Jawa Timur, Indonesia, 61375

Fasilitas Utama

Selengkapnya
AC
Restoran
Parkir
WiFi
Waroeng Desa berada di Trawas. WiFi tersedia di seluruh area publik properti untuk membantu Anda tetap terhubung dengan keluarga dan teman.
Selengkapnya
Berhasil login!
Sekarang kamu bisa menikmati berbagai keuntungan termasuk pilihan bayar dekat tanggal menginap!

Info Lokasi di sekitar Waroeng Desa

Temukan Tempat Lainnya
Jalan Raya Trawas KM.13, Desa Jatijejer, Trawas, Pasuruan, Jawa Timur, Indonesia, 61375
Bangunan Waroeng Desa
Bangunan 2 Waroeng Desa

Lebih Lanjut tentang Waroeng Desa

Tentang Waroeng Desa

Waroeng Desa adalah sebuah hotel di Mojokerto yang tergabung dengan restoran bernama sama. Hotel ini menawarkan panorama alam yang ciamik, lokasi strategis, serta fasilitas yang memadai.

Kenapa Harus Menginap di Waroeng Desa?

Ada banyak alasan yang membuat akomodasi penginapan ini cocok untuk berbagai kebutuhan perjalanan, baik itu staycation, perjalanan bisnis, perjalanan medis, liburan keluarga, liburan romantis, ataupun wisata kuliner.

Alasan pertama, Waroeng Desa berlokasi strategis, dekat dengan sarana publik maupun tempat wisata. Sejumlah tempat yang dimaksud, antara lain, Duyung Trawas Hill, Terminal Pandaan, Pemandian Air Panas Padusan Pacet, Finna Golf and Counter Club, RSUD Sumberglagah, Pasar Keramat, dan Rainbow Garden Poetoek Soeko.

Alasan selanjutnya, hotel ini memiliki fasilitas yang lengkap dan bisa memenuhi bermacam-macam kebutuhan, baik untuk rekreasi, kesehatan, bisnis, ataupun kuliner. Tak ketinggalan, opsi kamar di Waroeng Desa dilengkapi dengan fasilitas dan servis yang baik. 

Fasilitas Utama yang Ditawarkan Waroeng Desa

Waroeng Desa menyediakan beberapa fasilitas untuk setiap kamarnya, contohnya WiFi 24 jam gratis, ranjang, meja, kursi, televisi,  toiletries, kamar mandi berpancuran, AC, lemari, selop, pembuat kopi, gorden blackout, dan air minum dalam kemasan gratis.

Hotel ini juga dilengkapi sejumlah fasilitas publik yang memadai, mulai dari kolam renang, WiFi, restoran, area parkir, taman, area aktivitas luar ruangan, barak, toko suvenir, kebun binatang mini, hingga aula berkapasitas sampai 200 orang. Bagi pelancong bisnis, terdapat fasilitas rapat yang bisa digunakan.

Waroeng Desa menyediakan sejumlah servis hotel, seperti sarapan, layanan kamar, dan resepsionis. Servis-servis tersebut bisa meningkatkan pengalaman menginap Anda.

Lokasi dan Aksesibilitas Waroeng Desa

Waroeng Desa terletak di Jalan Raya Trawas KM 13, Desa Jatijejer, Kecamatan Trawas, Kabupaten Mojokerto. Hotel ini terbilang mudah diakses dengan berbagai moda transportasi karena infrastruktur jalannya cukup baik.

Ada beberapa rute yang bisa dilalui bila Anda menggunakan kendaraan pribadi atau sewaan. Pertama, bila berangkat dari Prigen, Anda bisa mengambil rute yang mengarah ke Mojosari. Capai Jalan Pahlawan hingga bertemu dengan Polsek Trawas di sebelah kanan Jalan Trawas-Mojosari. Lakukan perjalanan sejauh 6,9 km, atau kurang lebih selama 10 menit, hingga sampai di Waroeng Desa.

Rute kedua adalah keberangkatan dari wilayah Pungging. Anda bisa lalui Brawijaya, kemudian belok ke Jalan Niaga. Lurus terus dan lewati Jalan Diponegoro sampai bertemu dengan Jalan Raya Trawas. Anda tinggal ikuti jalur hingga tiba di Waroeng Desa yang terletak di kiri jalan. Rute dari Pungging memakan waktu sekitar 20 menit.

Jenis Kamar

Tersedia dua jenis kamar di Waroeng Desa yang memiliki fasilitas dan harga yang berbeda, di antaranya adalah sebagai berikut.

Standard Twin

Tipe Standard Twin ditujukan untuk 2 tamu dan memiliki 2 ranjang tunggal. Kamar bebas asap rokok ini dilengkapi dengan sejumlah fasilitas, seperti AC, WiFi, kamar mandi pribadi, pancuran air dingin dan air panas, sarapan, meja, kursi, pembuat kopi atau teh.

Adapun fasilitas lainnya, termasuk televisi, air mineral gratis, lemari, gorden blackout, selop, jubah mandi, handuk, serta toiletries. Mulai Rp370 ribuan, Anda sudah bisa menginap di kamar Standard Twin.

Standard Double

Kamar Standard Double memiliki fasilitas yang sama dengan kamar Standard Twin. Perbedaannya, tipe kamar ini menyediakan 1 ranjang double. Standard Double dapat memuat 2 tamu dewasa.

Restoran dan Tempat Makan di Waroeng Desa

Hotel ini memiliki restoran dengan nama yang sama. Restoran Waroeng Desa menawarkan menu-menu klasik Indonesia, arsitektur kasual, serta pemandangan pegunungan yang memanjakan mata. Restoran ini menjadi salah satu tempat makan favorit dan terjangkau di wilayah Trawas.

Tersedia menu-menu lezat yang tidak boleh Anda lewatkan selama menginap. Mulai dari singkong madu yang lumer di mulut; ayam bakar berempah; gurami bumbu rujak yang segar dan pedas; tumis jamur yang sedap; hingga es kelapa muda yang melegakan dahaga.

Fasilitas Rekreasi dan Kesehatan di Waroeng Desa

Fasilitas-fasilitas di Waroeng Desa berikut cocok untuk meningkatkan kebugaran dan sebagai sarana rekreasi.

Kolam Renang

Ada yang unik dari kolam renang yang dimiliki Waroeng Desa. Anda bisa memilih antara kolam renang biasa atau kolam renang ala taman air.

Kolam renang dewasa memiliki kedalaman 1 meter, 1,5 meter, atau 2 meter yang bisa dipilih sesuai keinginan. Lalu, di sebelahnya, terdapat kolam renang anak-anak dengan kedalaman 60 cm. Untuk kolam renang ala taman air, terdapat banyak perosotan yang bisa menambah keseruan permainan air.

Semua kolam renang di Waroeng Desa terletak di luar ruangan dan menghadap panorama pegunungan. Terdapat fasilitas ruang ganti dan bilas di tepi kolam yang bisa digunakan sebelum dan sesudah masuk ke kolam renang.

Taman

Taman di Waroeng Desa tertata rapi dan dipenuhi dengan tanaman-tanaman hijau atau bunga-bunga warna-warni. Taman ini sering dijadikan sebagai lokasi outbound untuk mempererat hubungan dengan keluarga, teman, atau tim perusahaan.

Fasilitas Berkuda

Terdapat kandang kuda di Waroeng Desa yang membuka penyewaan fasilitas berkuda. Fasilitas ini cocok untuk Anda yang ingin meningkatkan kesehatan fisik dan mental sekaligus.

Tempat Wisata dekat Waroeng Desa

Fasilitas rekreasi di Waroeng Desa memang sudah memuaskan. Namun, tak ada salahnya untuk mengunjungi beberapa destinasi wisata di sekitar akomodasi seperti berikut.

Duyung Trawas Hill

Tempat wisata alam terpadu ini terletak sekitar 12,3 km dari Waroeng Desa, atau 23 menit perjalanan. Duyung Trawas Hills menawarkan atraksi-atraksi wisata yang beragam, mulai dari perkemahan, outbound, staycation, taman air, hingga kuliner.

Hal-hal menarik yang bisa Anda lakukan selama berada di Duyung Trawas Hill, antara lain, mengunjungi kebun binatang mini bersama buah hati, menikmati kesejukan udara dan pemandangan air terjun, berkemah sejak matahari terbenam hingga matahari terbit, serta berenang sepuasnya di kolam renang taman air.

Pemandian Air Panas Padusan Pacet

Tempat wisata yang satu ini menawarkan relaksasi dan kenyamanan dari pemanfaatan lima buah kolam air panas. Hal ini karena kolam-kolam di Pemandian Air Panas Padusan Pacet mengandung sulfur yang bermanfaat untuk mengobati berbagai masalah kesehatan. 

Bagi Anda yang ingin mengunjungi tempat wisata ini, jangan lupa siapkan biaya untuk tiket masuk dewasa mulai Rp13 ribu dan tiket masuk anak-anak mulai Rp10,5 ribu.

Tempat Kuliner dekat Waroeng Desa

Selain makan-makan di Waroeng Desa, Anda juga bisa mencicipi kuliner lezat di tempat-tempat sekitar akomodasi. Cek rekomendasi tempat kuliner berikut.

Sendang Raos

Sendang Raos adalah restoran Jawa yang beralamat di Jalan Trawas-Mojosari KM 15, Jatijejer, Trawas, Mojokerto. Restoran ini menyuguhkan arsitektur khas Jawa, dengan ukiran dan dekorasi kayu kuno. Sambil santap-menyantap, Anda dapat menikmati panorama Gunung Penanggungan yang indah dari restoran ini.

Ada banyak menu makanan lezat yang bisa Anda cicipi di Sendang Raos, mulai dari Ikan Gurami Cah Kangkung, Ayam Bakar Madu Pak Cuk, Ayam Goreng Raos Eco, Pepes Gurami, hingga Udang Windu Bakar. Kemudian, lengkapi pengalaman makan Anda dengan menu-menu minuman seperti Es Beras Kencur, Sinom, dan Es Mega Mendung.

Pawon Sego Lego

Restoran yang terletak di Jalan Trawas-Mojosari ini menawarkan menu-menu tradisional Indonesia dengan harga terjangkau sekaligus suasana alam yang menyejukkan. Saat di Pawon Sego Lego, Anda bisa memesan menu-menu menarik, seperti Sate Klatak Kambing, Sate Paru, Sempol, Tahu Bakso, Wedang Teh Sereh, serta Es Teh Lemon. Harga menu per porsi di restoran ini rata-rata di bawah Rp50 ribu.

Lesehan Makmur

Temukan Lesehan Makmur di Desa Sugeng RT 1/RW 1, Trawas. Sesuai namanya, restoran ini mengusung konsep makan-makan lesehan yang sederhana dan cocok untuk kunjungan beramai-ramai.

Tersedia menu-menu yang menggugah selera di Lesehan Makmur, seperti gurami bakar, bebek bakar, ayam bumbu kuning, patin bakar, sambal petai, dan cah kangkung. Tidak hanya menu satuan, Anda juga bisa membeli paket tunggal atau paket keluarga di restoran ini.

Tips dan Trik Menginap di Waroeng Desa

Inilah beberapa tips dan trik yang bisa Anda terapkan agar pengalaman menginap di Waroeng Desa jadi lebih berkesan.

Memesan Kamar yang Sesuai Kebutuhan Perjalanan

Kedua opsi kamar di Waroeng Desa, yakni Standard Twin dan Standard Double, cocok untuk bermacam-macam tujuan menginap.

Sebagai contoh, bila menginap untuk tujuan bulan madu, perjalanan bisnis, perjalanan medis, dan staycation, pilihlah Standard Double yang memiliki ranjang double. Sementara itu, untuk liburan keluarga, Anda dapat memilih kamar Standard Twin yang mempunyai 2 ranjang tunggal.

Memanfaatkan Fasilitas Hotel Semaksimal Mungkin

Selama menginap di Waroeng Desa, pastikan Anda memanfaatkan berbagai fasilitas yang tersedia seoptimal mungkin. Sekalipun sedang sibuk, sayang sekali jika fasilitas-fasilitas di hotel ini diabaikan.

Beberapa fasilitas yang patut dimanfaatkan, antara lain, fasilitas berkuda, kolam renang, taman, dan ruang rapat. Olahraga berkuda pas untuk liburan keluarga ataupun pasangan yang tengah berbulan madu. Jika hendak menyewa fasilitas berkuda, ikutilah petunjuk dari staf hotel pengalaman Anda tetap aman dan nyaman.

Selanjutnya, gunakan setiap kolam renang yang ada di Waroeng Desa untuk berenang dan merelaksasi jiwa. Bila membawa anak-anak, ajak si kecil untuk bersenang-senang di perosotan air ataupun bermain cipratan air di kolam renang anak.

Bagi Anda yang sedang menginap di Waroeng Desa sambil mengurus bisnis, manfaatkan fasilitas rapat dan aula yang telah disediakan hotel. Kedua fasilitas tersebut cocok untuk pertemuan dengan mitra bisnis ataupun acara kumpul-kumpul dengan tim perusahaan.

Tak ketinggalan, fasilitas taman yang serbaguna dapat dimanfaatkan untuk kebutuhan individu ataupun banyak orang. Kebutuhan yang dimaksud bisa berupa joging, lari, atau kegiatan outbound.

Mengapa Booking Waroeng Desa di Traveloka?

Pesan kamar Waroeng Desa via Traveloka dijamin bebas ribet dan aman sentosa. Cukup dengan klik-klik melalui gawai, Anda sudah bisa mengecek detail kamar, memilih kamar yang sesuai keinginan, serta membayar dengan berbagai metode pembayaran. Setiap transaksi di Traveloka pun diamankan oleh teknologi terotorisasi RapidSSL.

Traveloka mendukung opsi “Bayar di Hotel” yang memudahkan Anda untuk membayar langsung saat tiba di Waroeng Desa. Selain itu, Anda dapat melakukan pembatalan secara gratis melalui Traveloka sesuai dengan syarat dan ketentuan yang berlaku.

Tanpa perlu ragu lagi, jadikan Traveloka sebagai sahabat perjalanan Anda!

Semua Fasilitas di Waroeng Desa

Kolam Renang Waroeng Desa
Kolam Renang
Bangunan Waroeng Desa
Bangunan
Kamar Tidur Waroeng Desa
Kamar Tidur

Fasilitas Publik

  • Layanan kamar
  • Area parkir
  • WiFi di area umum
  • Kafe
  • Restoran

Umum

  • Area merokok
  • AC
  • Area bebas asap rokok
  • Teras

Fasilitas Kamar

  • Meja
  • TV
  • Pancuran

Makanan dan Minuman

  • Sarapan

Kegiatan Lainnya

  • Taman

Fasilitas Bisnis

  • Fasilitas rapat

Kebijakan Akomodasi & Informasi Umum di Waroeng Desa

Catatan Penting
Kawasan Taman Nasional Bromo Tengger Semeru ditutup untuk umum pada tanggal 21-24 Juni 2024. Harap pastikan Anda telah menyesuaikan rencana perjalanan Anda.

Waktu Check-in/Check-out

Check-in:
Dari 14:00
Check-out:
Sebelum 12:00

Petunjuk Umum Check-in

You may be required to present valid government-issued identification at check-in, along with credit card or cash to cover deposits and incidentals. Special request may depend on hotel's availability at check-in and may cost extra fee. Special request availability is not guaranteed. Hotel may charge you additional fee for each extra person after reserved room's maximum capacity.

Kebijakan Tambahan

You may be required to present valid government-issued identification at check-in, along with credit card or cash to cover deposits and incidentals. Special request may depend on hotel's availability at check-in and may cost extra fee. Special request availability is not guaranteed. Hotel may charge you additional fee for each extra person after reserved room's maximum capacity.

Informasi Umum

Fasilitas Populer
AC, Restoran, Parkir, WiFi
Waktu Check-In/Check-Out
Dari 14:00 - Sebelum 12:00
Ketersediaan Sarapan
Ya, beberapa ruangan menyediakan sarapan.
Kamar yang tersedia di Waroeng Desa
43
Lantai yang tersedia di Waroeng Desa
3
Fasilitas lainnya di Waroeng Desa
Layanan kamar, Area parkir, WiFi di area umum, Kafe, Area merokok

Pertanyaan yang sering ditanyakan di Waroeng Desa

Fasilitas apa saja yang tersedia di Waroeng Desa?
Waroeng Desa memiliki fasilitas terbaik seperti: AC, Restoran, Parkir, WiFi. (Beberapa fasilitas lain mungkin memerlukan biaya tambahan)
Kapan waktu check-in & check-out di Waroeng Desa?
Waktu untuk check-in di Waroeng Desa adalah mulai dari pukul Dari 14:00 sedangkan waktu check-out paling lambat pukul Sebelum 12:00
Apakah Waroeng Desa menyediakan sarapan?
Iya, Waroeng Desa menyediakan sarapan. Namun kamu perlu memilih kamar dengan sarapan atau harus membayar biaya tambahan jika kamu memesan kamar tanpa sarapan.

Review dari Tamu Lainnya di Waroeng Desa

Rating & Review

Dari 270 review tamu yang terverifikasi
8.1
Nyaman
Fantastis
62
Sangat Bagus
129
Memuaskan
32
Biasa
47
Buruk
0
Kebersihan
Kenyamanan
Makanan
Lokasi
Pelayanan

Tampilkan ulasan yang menyebutkan ...

All
makanan enak (2)
keluarga anak anak senang (1)
kamar luas (7)
fasilitas bagus (2)
view pemandangan bagus (1)
lokasi bagus (3)
suasana bagus (2)
pemandangan bagus (8)
Lihat Lainnya 8
Sortir
Paling Membantu
Kategori
Semua
Bahasa
Bahasa Inggris
Tampilkan Ulasan dengan Foto
EY
Eka Y.
10
/ 10
14 Nov 2024
bagus kamar . pandangan bagus . bersih . banyak buat tempat foto . luas dan terutama kamar saya suka sangat hangat dan luas. dan bisa buat fanilt time ... atau bisa buat tempat honeymoon dan sangat bagus sekali saya suka.

Apakah Anda menyukai review ini?

TH
Tri H.
10
/ 10
17 Oct 2024
Pagawai ramah tamah besih nyaman masakan enak.

Apakah Anda menyukai review ini?

TH
Tri H.
Liburan Santai
10
/ 10
23 Sep 2024
Bagus sekali. Masakan enak. Pelayanan bagus.

Apakah Anda menyukai review ini?

TH
Tri H.
10
/ 10
19 Sep 2024
Staf ramah. Suasana tenang. Makanan enak. Cepat.

Apakah Anda menyukai review ini?

Anonim
Ini adalah pengguna tamu.
Liburan Santai
10
/ 10
19 May 2024
Nikmati hotel ini dengan ketenangan, kami bawa anak-anak dan mereka suka sekali, ada kuda-kuda di sana, btw, untuk sarapan, dan berenang baiknya Anda bawa kendaraan ke restaurant, lalu ke kolam renang, bagi Anda yang tidak suka jalan. Lumayan jauh dan naik turun.

Apakah Anda menyukai review ini?

HL
Happy L. C.
Liburan
9.7
/ 10
13 Feb 2024
Ulasan foto dari Waroeng Desa dari Happy L. C.
Ulasan foto dari Waroeng Desa 2 dari Happy L. C.
Ulasan foto dari Waroeng Desa 3 dari Happy L. C.

1 orang menyukai review ini

BS
Bertharia S. P.
Staycation
5.5
/ 10
10 Feb 2024
Semua remot tv dan ac tidak bisa digunakan, jadi kalau mau ganti siaran tv harus tekan stb dulu. Selimut juga bahannya sama seperti seprainya, tipis banget jadi kalo kedinginan ga ngefek banget pake kainnya. Air hangat juga ga ada, malam tanya malah disuruh cek besok pagi n baru bnerin besok aja kalo masih ga anget. Penjaga hotel /satpam selalu sigap banget bukain pagar padahal tengah malem kluar beli makan masih tetap siap siaga
Selengkapnya
Ulasan foto dari Waroeng Desa dari Bertharia S. P.
Ulasan foto dari Waroeng Desa 2 dari Bertharia S. P.

Apakah Anda menyukai review ini?

S
SUDARMANTO
Liburan
9.6
/ 10
24 Dec 2023
Kamar sangat luas untuk ber 3 dengan extra bed pun masih terasa luasnya, bersih, memang terkendala sinyal tapi wifinya sangat membantu, memang bener selimut gak ada tapi itu bukan isu karena kalau trip kemana pun selalu bawa selimut sendiri, air panas benar adanya kalau pas ramai ya gak keluar air panasnya. Hal sarapan pagi ada prasmanan memang, item tidak banyak mungkin dari team hotel sudah menghitung kecukupannya. Cuma saran saja. Ada baiknya tiap meja disediakan lilin meja untuk mengusir serangga. Taste sarapan memang masih di bawah standar ya. Tapi saya menikmati saja minor ini. Harapan ke depan saat repeat sudah ada perbaikan yang minor minor ini. Overall sangat menikmati trip ini.
Selengkapnya
Ulasan foto dari Waroeng Desa dari Sudarmanto S.

Apakah Anda menyukai review ini?

aa
aisyah a. s.
6
/ 10
07 Nov 2023
Tidak ada selimut, CS sering tidak ada di tempat, yang menginap 2 orang tapi dikasih 1 paket kamar mandi (dikasih setelah dikomplain, itupun harus debat dulu), air pukul 8 malam sudah mati sampai pagi jam 05.00, wifi putus nyambung padahal sinyal juga tidak ada, tirai jendela rusak.
Ulasan foto dari Waroeng Desa dari Aisyah A. S.

1 orang menyukai review ini

EW
Eka W.
Liburan
9.4
/ 10
21 Sep 2023
Hotelnya bersih cuma selimut kurang tebal, pelayanan ramah, kids friendly, kolam renang juga bersih ada untuk dewasa ada juga waterparknya cuma penerangannya aja yang kurang kami hampir aja kelewatan karena plakat kurang terang jalanannya yang dari hotel ke kolam renang & restoran juga agak jauh makanan kurang bervariatif cuma ada nasi goreng, soto ayam, sama mie goreng aja dan rasa mie goreng&nasi goreng tidak recommended. Semoga ke depannya bisa diperbaiki supaya hotel tambah rame pengunjung coz waktu aq nginap kesitu cuma ada aku aja yang nginap kamar yang lain kosong semua mungkin karena kurang penerangan itu jadi orang tidak banyak yang tau kalo ada penginapan di Waroeng Desa.
Selengkapnya

1 orang menyukai review ini

An icon button
1
2
3
...
14
An icon button

Siap wujudkan perjalananmu?

Buat Pesanan Sekarang
Kamar Tidur 4 Waroeng Desa

Disclaimer

Disclaimer: Adalah tanggung jawab hotel untuk memastikan akurasi foto hotel. Traveloka.com tidak bertanggung jawab atas ketidak-akuratan foto hotel. Harga kamar yang ditampilkan adalah untuk tamu dewasa. Anak-anak mungkin akan dianggap sebagai tamu dewasa dan dikenakan biaya penuh kecuali jika tertera sebaliknya. Harga kamar belum termasuk sarapan dan sarapan akan dikenakan biaya oleh hotel kecuali jika tertera sebaliknya.