JW Marriott Kuala Lumpur

Hotel
8,9
/10

Mengesankan

1.047 review

Kesan Menginap Tamu Lain

Keramahan Staff (58)
Jarak Ke Pusat Kota (54)
Ukuran Kamar (54)
Kamar Tidur (53)
Elvine M. H.
10,0
/ 10
Akomodasi, staf, lokasi, makanan, pemandangan dan banyak lagi. Staf penuh perhatian dan ramah, dan terutama terima kasih banyak atas kue ulang tahun yang dikirim ke kamar kami. Kita tidak bisa menunggu untuk kembali untuk kunjungan lagi. Hotel terbaik kita pernah tinggal di.
Area Akomodasi
Lihat Peta
183, Jalan Bukit Bintang, Bukit Bintang, Kuala Lumpur, Malaysia, 55100

Fasilitas Utama

Selengkapnya
AC
Restoran
Kolam Renang
Resepsionis 24 Jam
Parkir
Lift
WiFi
Menginap di JW Marriott Kuala Lumpur saat anda sedang berada di Bukit Bintang adalah sebuah pilihan cerdas. Resepsionis siap 24 jam untuk melayani proses check-in, check-out dan kebutuhan Anda yang lain. Jangan ragu untuk menghubungi resepsionis, kami siap melayani Anda. WiFi tersedia di seluruh area publik properti untuk membantu Anda tetap terhubung dengan keluarga dan teman.
Selengkapnya
Berhasil login!
Sekarang kamu bisa menikmati berbagai keuntungan termasuk pilihan bayar dekat tanggal menginap!

Info Lokasi di sekitar JW Marriott Kuala Lumpur

Temukan Tempat Lainnya
183, Jalan Bukit Bintang, Bukit Bintang, Kuala Lumpur, Malaysia, 55100
Lobi JW Marriott Kuala Lumpur
Bangunan 2 JW Marriott Kuala Lumpur

Lebih Lanjut tentang JW Marriott Kuala Lumpur

Tentang JW Marriott Kuala Lumpur

JW Marriott Kuala Lumpur adalah pilihan terbaik bagi Anda yang mencari hotel bintang 5 selama di Kuala Lumpur, Malaysia. Lokasinya strategis, dengan akses mudah ke beragam destinasi wisata terkenal, seperti Bukit Bintang, Museum of Illusions, Aquaria KLCC, Alor Street, dan masih banyak lagi.

Kenapa harus menginap di JW Marriott Kuala Lumpur?

JW Marriott Kuala Lumpur berada di 183, Jalan Bukit Bintang, Kuala Lumpur, Malaysia 55100.

JW Marriott Kuala Lumpur sangat strategis karena pas di tengah-tengah Bukit Bintang yang terkenal sebagai tujuan wisata favorit. Selain itu, hotel ini juga dekat dengan Raja Chulan Monorail Station.

Fasilitas Utama yang Ditawarkan JW Marriott Kuala Lumpur

Ada bellhop, concierge, money changer, layanan ekspres baik saat check-in maupun check-out, layanan resepsionis (termasuk yang 24 jam), layanan keamanan 24 jam, laundry, penitipan bagasi, hingga koran di lobi.

Ada juga kamar ber-AC, restoran, kolam renang, area parkir, lift, hingga koneksi nirkabel internet atau wifi.

Lokasi dan Aksesibilitas JW Marriott Kuala Lumpur

Lokasi hotel dekat dengan banyak fasilitas publik sehingga Anda dapat dengan mudah mengaksesnya, baik dengan kendaraan umum, sewaan, ataupun pribadi. Namun demikian, memesan taksi adalah hal paling direkomendasikan jika Anda datang dari bandara. Setiba di hotel, ada banyak tempat belanja menanti Anda. Jadi, agenda hunting oleh-oleh untuk kerabat di rumah makin mudah dilakukan.

Jenis Kamar

Anda bisa menginap di JW Marriott Kuala Lumpur dengan tarif sekitar Rp2.243.934 per malam. Beberapa kamar yang bisa dipesan adalah:

Deluxe King

Fasilitas yang tersedia untuk jenis ini adalah bathtub, air panas, dan AC. Anda bisa meminta tambahan sarapan atau tidak.

Deluxe Twin

Fasilitas yang ditawarkan masih sama, yakni bathtub, air panas, dan AC. Anda bisa meminta tambahan sarapan atau tidak. Kamar ini bisa untuk dua orang.

Deluxe 2 Twin Beds

Sedikit berbeda, fasilitas di tipe Deluxe 2 Twin Beds ini adalah kamar mandi dengan shower dan bathtub terpisah, koneksi nirkabel internet atau wifi, hingga layanan kamar 24 jam.

Executive Deluxe King

Selain bathtub dan air panas, ada juga AC sebagai pengatur suhu ruangan. Anda bisa meminta tambahan sarapan atau tidak. Kamar ini bisa untuk dua orang. Ada juga blackout curtain (bagi yang butuh kamar super gelap demi bisa tidur nyenyak) dan mini bar.

Semua contoh jenis kamar di JW Marriott Kuala Lumpur ini khusus tamu yang tidak merokok. Sebenarnya, masih banyak jenis kamar lainnya, seperti: Executive Deluxe Twin, Deluxe Executive Room, Club Executive King, Club Executive Twin, Executive 1 Double Bed Club Executive, Studio Suite, hingga Junior Suite.

Pemesanan kamar dengan jumlah tamu (misalnya 1 atau 2 orang) serta tambahan sarapan maupun tidak, akan berpengaruh pada kenaikan harga. Pastikan bujet sudah tersedia sebelum memutuskan untuk memesan kamar.

Fasilitas Rekreasi JW Marriott Kuala Lumpur

Jika sedang tidak ingin beraktivitas di luar hotel, Anda tetap bisa memanfaatkan fasilitas yang tersedia sebagai media rekreasi.

Kolam Renang

Kolam renang di JW Marriott Kuala Lumpur cukup besar dan luas. Bila lelah setelah berenang, tetapi masih ingin berada di sekitar area, Anda bisa duduk-duduk di meja yang tersedia di sekitar kolam renang. Tak perlu khawatir akan kepanasan, karena setiap meja dipasang payung. Anda bisa duduk sambil minum atau makan camilan sebelum kembali berenang.

Pusat Kebugaran (Fitness Centre)

Selain kolam renang, Anda juga bisa memanfaatkan pusat kebugaran atau fitness centre untuk berolahraga. Ada banyak pilihan alat gym di sini, mulai dari sepeda statis hingga treadmill. Anda bahkan bisa sekalian angkat beban. Bila bingung memulai, Anda bisa bertanya pada staf atau trainer yang bertugas di pusat kebugaran. Pokoknya, Anda aman.

Lobi

Lobi JW Marriott Kuala Lumpur adalah lobi dengan dekorasi monokromatik bercampur emas yang tampak futuristik. Lobi juga luas dan tampak mewah. Anda bisa betah duduk berlama-lama di sini, apalagi dengan fasilitas koneksi nirkabel internet atau wifi. AC lobi juga menambah kesejukan saat menunggu di lobi hotel ini.

Tempat Wisata dekat JW Marriott Kuala Lumpur

Kuala Lumpur terkenal sebagai tujuan wisata para turis Asia Tenggara, terutama Indonesia. Bila sudah berada di Kuala Lumpur, jangan lupa mampir ke tempat-tempat ini.

Bukit Bintang

Hanya berjarak sekitar 56 meter dari JW Marriott Kuala Lumpur, Anda sudah bisa puas menjelajahi Bukit Bintang. Jangan tertukar dengan Bukit Bintang yang ada di Indonesia (DIY Yogyakarta dan Bandung), karena Bukit Bintang yang ini berbeda.

Banyak deretan mall dan restoran yang bisa dilihat saat menjelajahi Bukit Bintang. Changkat Bukit Bintang adalah tempat Anda bisa melihat bar dengan live music di malam hari.

Beberapa jalanan ada yang sedikit mendaki dan menurun sehingga Anda harap waspada di malam hari. Namun, trotoarnya lumayan rapi dan nyaris tidak ada lubang maupun sampah berceceran. Anda bisa berjalan kaki dengan lebih nyaman bila enggan memanfaatkan transportasi publik.

Pokoknya, Bukit Bintang merupakan daerah favorit banyak turis, termasuk turis-turis dari Asia Tenggara. Nikmati berbelanja dan makan-makan selama di sini.

Museum of Illusions

Kata siapa Kuala Lumpur hanya untuk berbelanja? Bagi yang senang rekreasi ke museum, ada Museum of Illusions yang hanya sekitar 204 meter dari hotel.

Museum of Illusions ini adalah salah satu museum serupa yang juga tersedia di beberapa negara lain di dunia, seperti di beberapa negara bagian Amerika Serikat macam Washington DC, Atlanta, New York, LA, Denver, hingga Chicago. Museum serupa juga ada di New Delhi dan Dubai.

Hati-hati bila Anda termasuk penderita migren akut, karena masuk kemari akan menyebabkan pusing dan mual. Bagi penyuka ilusi optik, museum ini akan menggelitik netra dan benak Anda.

Aquaria KLCC

Selain berbelanja, makan-makan, hingga main-main ke museum, Anda juga bisa mampir ke akuarium raksasa atau oceanarium ini. Aquaria KLCC terletak di bawah KLCC (Kuala Lumpur Convention Centre). Jaraknya hanya sekitar 655 meter dari JW Marriott Kuala Lumpur.

Untuk berjaga-jaga, persiapkan dana sekitar RM 50, karena harga tiket bisa berubah sewaktu-waktu. Saking luasnya, Anda bisa menghabiskan waktu hingga dua jam dengan berkeliling-keliling di dalam Aquaria KLCC. Banyak jenis ikan hingga hewan laut yang berenang-renang di dalam akuarium raksasa.

Ingin tinggal lebih lama? Boleh saja, selama tempat belum ditutup untuk umum. Banyak atraksi yang bisa Anda saksikan di sini, termasuk acara memberi makan hewan-hewan. Tentu saja, ada instruktur berpengalaman yang akan mendampingi pengunjung demi keamanan.

Banyak yang bisa menemukan ketenangan hanya dengan memandangi ikan-ikan berenang di akuarium raksasa di sini.

Tempat Kuliner dekat JW Marriott Kuala Lumpur

Sebenarnya, sah-sah saja bila Anda memilih sarapan atau makan di hotel selama menginap. Namun, jangan lewatkan kesempatan untuk berwisata kuliner di sini. Apalagi, Alor Street terkenal dengan jajanan yang murah meriah.

Madam Kwan’s Pavillion at Bukit Bintang

Ingin makan enak selama menginap di JW Marriott Kuala Lumpur? Datangi saja Madam Kwan’s Pavillion. Meskipun tidak memajang sertifikat halal, restoran ini tidak menghidangkan daging babi atau memasak dengan bahan apa pun yang terkait dengan babi.

Namun, Madam Kwan’s Pavillion menjual minuman beralkohol. Bagi Anda yang Muslim, cukup memilih menu yang halal, contoh nasi lemak yang dijamin akan bikin ketagihan. Porsinya cukup mengenyangkan.

Menu lainnya ada Asam Laksa dan Kare, Laksa Mee, dan masih banyak lagi. Sambalnya boleh dicoba, karena menambah kegurihan masakan Madam Kwan.

Boleh Seafood Pot at Alor Street

Bagi pencinta makanan laut, datanglah ke Boleh Seafood Pot di Alor Street. Anda bisa duduk di area outdoor bila ingin menghirup udara segar sambil makan. Sama seperti Madam Kwan’s Pavillion, meskipun tidak ada sertifikat halal, Boleh Seafood Pot tidak menjual menu babi. Tidak ada minuman beralkohol juga di sini.

Ingin memesan ikan, udang, cumi, hingga kepiting? Silakan pesan di sini dan makan sampai puas. Pastikan Anda tidak mempunyai alergi makanan laut. Mereka juga menjual menu ayam dan ayamnya mereka beli dari supplier halal.

Alor Food Corner at Alor Street

Nah, kalau untuk urusan makanan murah di Kuala Lumpur, Malaysia, Alor Street mungkin bisa dibilang salah satu juaranya. Selain isinya beragam, jajanan kaki lima di sini harganya juga tidak akan bikin stres selama liburan. Paling waspada, Anda bisa kalap karena ingin mencoba semua menu yang ada di sini.

Dari camilan hingga makanan berat, semua ada di Alor Food Corner. Penggemar durian mungkin akan sangat saat bahagia karena menemukan durian goreng di sini. Penasaran dengan rasanya? Kemari dulu baru mencobanya.

Bagi pencinta makanan Asia, di sinilah surganya menu yang murah-murah. Ada masakan Tiongkok, Vietnam, Thailand, hingga Korea. Rasanya seperti keliling Asia, padahal wisata kulinernya hanya di Alor Food Corner.

Jangan lupa cek harga, karena di sini tidak semuanya murah. Selain itu, ajak keluarga atau teman. Porsi yang ditawarkan kebanyakan cukup untuk dua-tiga orang. Lebih enak makan bersama-sama keluarga atau teman-teman di sini.

Tips dan Trik Menginap di JW Marriott Kuala Lumpur

Agar menginap di JW Marriott Kuala Lumpur terasa lebih aman dan nyaman, inilah sejumlah tips dan trik:

Pilihlah Kamar yang Sesuai dengan Kebutuhan Anda

Sebelum booking, silakan pilih kamar sesuai selera dan kebutuhan Anda. Cek ukuran kamar serta fasilitas yang tersedia. Pilihan kamar dengan city view saat berlibur pastinya akan menambah kesan menyenangkan pengalaman menginap. Anda juga bisa memesan sarapan sebagai tambahan di sana sebelum berjalan-jalan.

Cek Promo dan Penawaran Khusus

Demi mendapatkan harga terbaik, silakan cek promo dan penawaran khusus yang tersedia di JW Marriott Kuala Lumpur. Cek juga mengenai tersedianya kupon atau cashback untuk booking kamar tertentu.

Siapkan Kartu Kredit/Debit

Perbedaan mata uang terkadang menjadi kendala bagi wisatawan saat berbelanja. Oleh sebab itu, Anda sebaiknya juga membawa kartu kredit atau debit yang bisa digunakan untuk transaksi luar negeri. 

Mengapa Booking JW Marriott Kuala Lumpur di Traveloka?

Potongan harga dan points adalah sedikit dari banyak program-program menarik Traveloka bagi penggunanya. Ada juga program cicilan tanpa kartu kredit. Caranya adalah dengan mengaktifkan PayLater di akun Anda. Tenor panjang, liburan aman.

Semua Fasilitas di JW Marriott Kuala Lumpur

Kolam Renang JW Marriott Kuala Lumpur
Kolam Renang
Pusat Kebugaran JW Marriott Kuala Lumpur
Pusat Kebugaran
Ruang untuk Umum JW Marriott Kuala Lumpur
Ruang untuk Umum
Lobi JW Marriott Kuala Lumpur
Lobi
Layanan Hotel JW Marriott Kuala Lumpur
Layanan Hotel

Servis Hotel

  • Bellboy
  • Concierge/layanan tamu
  • Money changer
  • Check-in ekspress
  • Check-out ekspress
  • Resepsionis
  • Resepsionis 24 jam
  • Keamanan 24 jam
  • Laundry
  • Penitipan bagasi
  • Surat kabar di lobby
  • Fasilitas nikah

Fasilitas Publik

  • Area parkir
  • Kafe
  • Lift
  • Layanan kamar 24 jam
  • Restoran
  • Restoran untuk sarapan
  • Restoran untuk makan malam
  • Restoran untuk makan siang
  • Layanan kamar
  • Brankas
  • WiFi di area umum

Fasilitas Kamar

  • Jubah mandi
  • TV kabel
  • Meja
  • Pengering rambut
  • Brankas kamar
  • Kulkas
  • Pancuran dan bathtub terpisah
  • TV

Makanan dan Minuman

  • Restoran ber-AC
  • Bar
  • Sarapan prasmanan
  • Sarapan berbiaya
  • Sarapan kontinental
  • Sarapan dengan makanan hangat

Fasilitas Terdekat

  • ATM/Bank
  • Salon kecantikan
  • Mini market
  • Salon rambut
  • Laundry Swadaya
  • Toko

Umum

  • AC
  • Aula
  • Banquet
  • Area bebas asap rokok
  • Kolam renang

Transportasi

  • Sewa mobil
  • Parkir berbiaya
  • Limosin/mobil
  • Parkir valet berbiaya

Kegiatan Lainnya

  • Pusat kebugaran
  • Kolam renang outdoor
  • Sauna
  • Spa

Fasilitas Bisnis

  • Fasilitas bisnis
  • Ruang rapat
  • Fasilitas rapat

Olahraga & Rekreasi

  • Golf desk

Anak-anak dan Hewan Peliharaan

  • Penitipan anak berbiaya

Konektivitas

  • WiFi gratis

Jasa Antar Jemput

  • Antar-jemput bandara berbiaya

Kebijakan Akomodasi & Informasi Umum di JW Marriott Kuala Lumpur

Catatan Penting

Seperti yang diumumkan oleh Departemen Bea Cukai Kerajaan Malaysia, Pajak Pariwisata dikenakan mulai 1 Januari 2023 untuk semua tamu hotel yang bukan warga negara Malaysia atau bukan penduduk tetap Malaysia. Harap perhatikan bahwa hotel akan memungut Pajak Pariwisata dari Anda saat check-in di hotel. Tarif Pajak Pariwisata adalah 10 RM per kamar per malam.

Waktu Check-in/Check-out

Check-in:
Dari 15:00
Check-out:
Sebelum 12:00

Merokok

Hanya boleh merokok di area merokok.

Hewan Peliharaan

Hewan peliharaan tidak diperbolehkan berada di akomodasi.
Baca Selengkapnya

Informasi Umum

Fasilitas Populer
AC, Restoran, Kolam Renang, Resepsionis 24 Jam, Parkir, Lift, WiFi
Waktu Check-In/Check-Out
Dari 15:00 - Sebelum 12:00
Ketersediaan Sarapan
Ya, beberapa ruangan menyediakan sarapan.
Kamar yang tersedia di JW Marriott Kuala Lumpur
738
Lantai yang tersedia di JW Marriott Kuala Lumpur
29
Fasilitas lainnya di JW Marriott Kuala Lumpur
Bellboy, Concierge/layanan tamu, Money changer, Check-in ekspress, Check-out ekspress

Pertanyaan yang sering ditanyakan di JW Marriott Kuala Lumpur

Fasilitas apa saja yang tersedia di JW Marriott Kuala Lumpur?
JW Marriott Kuala Lumpur memiliki fasilitas terbaik seperti: AC, Restoran, Kolam Renang, Resepsionis 24 Jam, Parkir, Lift, WiFi. (Beberapa fasilitas lain mungkin memerlukan biaya tambahan)
Kapan waktu check-in & check-out di JW Marriott Kuala Lumpur?
Waktu untuk check-in di JW Marriott Kuala Lumpur adalah mulai dari pukul Dari 15:00 sedangkan waktu check-out paling lambat pukul Sebelum 12:00
Apakah JW Marriott Kuala Lumpur menyediakan sarapan?
Iya, JW Marriott Kuala Lumpur menyediakan sarapan. Namun kamu perlu memilih kamar dengan sarapan atau harus membayar biaya tambahan jika kamu memesan kamar tanpa sarapan.

Review dari Tamu Lainnya di JW Marriott Kuala Lumpur

8,9
Mengesankan

Dari 1.047 review

Oleh traveler di
Kebersihan

9,3

Kenyamanan Kamar

9,2

Makanan

8,7

Lokasi

9,3

Pelayanan dan Fasilitas

9,1

Yang banyak dibahas tentang JW Marriott Kuala Lumpur
Semua
Keramahan Staff (34)
Kamar Tidur (34)
Ukuran Kamar (33)
Jarak ke Pusat Kota (30)
Kamar Mandi (29)
Suasana (27)
Lingkungan Sekitar (26)
Waktu Check-in/out (26)
Akses (22)
Ramah Keluarga (21)
Urutkan dari
Terbaru
Format
Dengan Teks
Preferensi
Semua Rating, Bahasa Aplikasi Saat Ini, Semua

Review Traveler JW Marriott Kuala Lumpur

Jumlah review per halaman
20
40
Ulasan pelanggan
Profile Picture
Indri A. M.
icon-Wisata
Wisata
icon-origin-TRAVELOKA

9,7

/10

Diulas 1 minggu lalu

Selalu menyenangkan menginap di hotel ini
Translated by Google Icon
Lihat deskripsi asli

Apakah review ini membantu?

Sherly M.
icon-Wisata
Wisata
icon-origin-TRAVELOKA

10,0

/10

Diulas 2 minggu lalu

bagus di sini dan nyaman......hal sekecil apapun itu kalau minta bantuan pasti di layanin.....contoh mainan ank2 nyangkut di plafon lampu kita minta tlg ambilin mereka mau Lo.....hebat.....keren lah ....Oya mengingat di Malay sering hujan dan di kamar itu sediain payung Lo....

Apakah review ini membantu?

JOHAN M.
icon-Wisata
Wisata
icon-origin-TRAVELOKA

9,7

/10

Diulas 3 minggu lalu

Lebih bagus kamar disediakan botol minum plastik bukan kaca.

Apakah review ini membantu?

S***o
icon-Wisata
Wisata
icon-origin-TRAVELOKA

10,0

/10

Diulas 3 minggu lalu

sangat bagus dan strategis,pelayanan jg bagus

Apakah review ini membantu?

A***s
icon-Wisata
Wisata
icon-origin-TRAVELOKA

9,4

/10

Diulas 3 minggu lalu

Semua karyawan sigap. Akses lokasi yang bagus.

Apakah review ini membantu?

darwin r.
icon-origin-TRAVELOKA

10,0

/10

Diulas 4 minggu lalu

Sangat-sangat rekomen buat holiday keluarga kecil saya. Dan pengen sekali menginap kembali lagi kl d KL. Thanks 👍😊

Apakah review ini membantu?

Ida Z.
icon-origin-TRAVELOKA

10,0

/10

Diulas 7 minggu lalu

Semuanya sangat memuaskan😍
Translated by Google Icon
Lihat deskripsi asli

Apakah review ini membantu?

Muhammad I.
icon-origin-TRAVELOKA

10,0

/10

Diulas 7 minggu lalu

Bagus sekali lokasinya, luas dan desain kamarnya, serta pelayanan staff nya yang sangat siap membantu. Love staying at the hotel.

Apakah review ini membantu?

N***a
icon-Wisata
Wisata
icon-origin-TRAVELOKA

9,7

/10

Diulas 7 minggu lalu

Kamar hotel sangat nyaman, semua staff hotel ramah dan selalu siap membantu. Setiap lantai hotel harus tap kartu untuk ke area kamar, keamanan penghuni terjamin. Kebetulan dapat kamar yang dekat dengan dengan koridor jalan & pintu dari area elevator ke area kamar. Sempat ada momen di mana sangat gaduh pada tengah malam (asumsi tamu wedding yang baru selesai after-party berpamitan sebelum kembali ke kamar masing-masing). Kamar juga sayang sekali sangat tidak kedap suara. Pada dekat tengah malam, kamar tetangga terdapat anak di bawah umur yang masih sangat bersemangat, terdengar sangat jelas semangatnya selama beberapa menit. Kebetulan di kedua momen di atas, blm tertidur karena sedang mengerjakan kerjaan. Overall, a very good stay. Terima kasih.
Read More

1 orang merasa terbantu

S***i
icon-Staycation
Staycation
icon-origin-TRAVELOKA

9,7

/10

Diulas 8 minggu lalu

Sungguh layanan yang luar biasa dari JW Marriott KL! Sejak kami tiba, kami tidak perlu menunggu lama dan disambut dengan hangat. Harap dicatat bahwa ini adalah Hotel 5 ⭐️ SANGAT SIBUK yang terletak tepat di pusat Bukit Bintang, tetapi semua elemen dan staf mulai dari petugas, area resepsionis hingga petugas kebersihan sangat tanggap, penuh perhatian, dan ramah. Ucapan terima kasih khusus dari kami kepada Robert, resepsionis yang sangat sopan, ramah tamah, dan penuh perhatian yang melayani kami dengan etika dan pengetahuan terbaik, lebih banyak orang seperti dia di garis depan, dan Anda dapat yakin bahwa itulah salah satu alasan mengapa pelanggan tetap terus datang kembali! 😊 Dari segi lokasi, JW Marriott pasti merupakan tempat yang sempurna bagi mereka yang ingin dekat dengan area perbelanjaan, wisata, kuliner, dan hiburan! Lagipula, Anda memiliki Pavilion, Starhill (terhubung ke hotel), Lot 10, Fahrenheit, Alor Food Street, dan masih banyak lagi di sekitarnya (tidak perlu menggunakan mobil, semuanya dapat ditempuh dengan berjalan kaki!). Kamarnya sangat luas, dengan fasilitas berkualitas terbaik. Saya meminta alas kaki tambahan untuk para pekerja yang sedang melakukan tugas di dekat kamar kami, dan mereka segera menanggapi dengan membawakan saya alas kering yang baru. Dan meskipun berada di area BB yang ramai, saya kagum dengan betapa tenangnya kamar kami! Terakhir, terima kasih banyak JW Marriott atas ucapan selamat ulang tahun yang sangat manis kepada saya lengkap dengan kartu ucapan dan kue yang lucu, ini benar-benar layanan terbaik yang membuat hotel ini tetap menjadi yang terbaik!
Read More
Translated by Google Icon
Lihat deskripsi asli

Apakah review ini membantu?

G***t
icon-Staycation
Staycation
icon-origin-TRAVELOKA

5,8

/10

Diulas 8 minggu lalu

Ini adalah kedua kalinya saya menginap di JW Marriott, dan harus saya akui pengalaman saya kali ini mengecewakan dibandingkan dengan kunjungan pertama saya. Pertama, saya meminta kamar di lantai atas, karena kamar saya sebelumnya di lantai atas memiliki tata letak yang berbeda dan lebih luas. Namun, saat check-in, jelas bahwa pihak hotel tidak memperhatikan permintaan saya. Saya diberi kamar di lantai 3, yang jauh lebih kecil dari yang saya dapatkan sebelumnya. Meskipun awalnya saya menerima kamar tersebut, saya tetap kecewa dengan kelalaian ini. Ada beberapa masalah yang memengaruhi kualitas masa inap saya. Setelah perjalanan panjang ke Kuala Lumpur, saya berharap dapat tidur siang yang sangat saya butuhkan. Sayangnya, kedap suara di kamar tersebut buruk. Saya terus-menerus terganggu oleh suara bel yang keras dari kamar lain, yang membangunkan saya beberapa kali selama tidur siang. Lebih parahnya lagi, suara itu berlangsung selama beberapa menit. Selain itu, bel pintu saya tiba-tiba berbunyi, dan ketika saya membuka pintu, saya terkejut mendapati seorang staf meminta izin masuk ke kamar untuk menyemprotkan pembasmi hama di kamar mandi. Hal ini sangat membuat frustrasi, terutama setelah perjalanan jauh, dan saya merasa sangat tidak sopan mengganggu istirahat saya untuk sesuatu yang seharusnya dapat dijadwalkan pada waktu yang lebih tepat. Kedap suara yang buruk terus menjadi masalah selama saya menginap, karena saya dapat mendengar bel berbunyi dan suara-suara lain dari kamar-kamar tetangga. Selain itu, saya mengalami beberapa masalah teknis di kamar. Koneksi Wi-Fi untuk TV sangat lambat, sehingga membuat saya frustrasi saat menggunakan TV karena program-programnya membutuhkan waktu lama untuk dimuat, dan sering kali gagal dengan pesan kesalahan. Selain itu, telepon kamar tidak berfungsi. Saya perlu menelepon resepsionis untuk meminta jubah mandi, tetapi saya tidak dapat menghubungi siapa pun karena telepon tidak berfungsi dengan baik. Mempertimbangkan semua masalah ini, sayangnya, ini adalah pengalaman terburuk yang pernah saya alami di JW Marriott. Meskipun saya memiliki kenangan positif dari masa menginap pertama saya, kali ini saya merasa kecewa dan tidak puas. Saya sungguh berharap JW Marriott melihat umpan balik ini dan mengambil langkah yang diperlukan untuk memperbaiki masalah ini bagi tamu di masa mendatang.
Read More
Translated by Google Icon
Lihat deskripsi asli

1 orang merasa terbantu

Y***y
icon-Wisata
Wisata
icon-origin-TRAVELOKA

9,3

/10

Diulas 9 minggu lalu

Kamar nya nyaman dan ke bukit bintang dekat

1 orang merasa terbantu

Guest
icon-Wisata
Wisata
icon-origin-TRAVELOKA

10,0

/10

Diulas 9 minggu lalu

Kami bersenang-senang dan tentu saja sepadan dengan biaya yang dikeluarkan. Saya pasti akan kembali menginap di sana. Bagus sekali staf Anda yang hebat, mulai dari petugas kebersihan kamar, staf resepsionis hingga petugas concierge. Jalan setapak yang menghubungkan Ritz Carlton sangat bagus. Saya akan mencoba menginap di Ritz lain waktu juga. Perpaduan dengan Starhill sangat bagus. Saya suka pelestarian pohon hujan di jalan masuk.
Read More
Translated by Google Icon
Lihat deskripsi asli

Apakah review ini membantu?

Amran B. S.
icon-Wisata
Wisata
icon-origin-TRAVELOKA

10,0

/10

Diulas 9 minggu lalu

Lain kali aku akan ke sana lagi
Translated by Google Icon
Lihat deskripsi asli

2 orang merasa terbantu

E***a
icon-origin-TRAVELOKA

10,0

/10

Diulas 10 minggu lalu

Recommended hotel dekat ke area perbelanjaan dan save place to stay

1 orang merasa terbantu

M***a
icon-Perjalanan Bisnis
Perjalanan Bisnis
icon-origin-TRAVELOKA

8,2

/10

Diulas 11 minggu lalu

Tidak ada sebrang kantor lurah ada jalan rumah kanan pertama bertingkat kiblat tapi tersedia bible

1 orang merasa terbantu

S***y
icon-origin-TRAVELOKA

9,1

/10

Diulas 11 minggu lalu

Saya memesan tiga malam dengan nomor tiket pemesanan yang berbeda. Staff hotel sangat membantu untuk menyesuaikan kamar agar tidak perlu berpindah setiap malam.

1 orang merasa terbantu

S***y
icon-origin-TRAVELOKA

9,1

/10

Diulas 11 minggu lalu

Pengalaman di hotel sangat bagus, staf membantu, kamar bersih, sesuai dengan pesanan.

Apakah review ini membantu?

Profile Picture
Arief B.
icon-Wisata
Wisata
icon-origin-TRAVELOKA

9,1

/10

Diulas 12 minggu lalu

stafnya sangat membantu 👍✨
Translated by Google Icon
Lihat deskripsi asli

2 orang merasa terbantu

S***y
icon-Wisata
Wisata
icon-origin-TRAVELOKA

10,0

/10

Diulas 12 minggu lalu

Sangat direkomendasikan. Stafnya sangat sigap, kamarnya sangat bersih, sarapannya luar biasa, banyak pilihan di setiap hidangan. Satu-satunya kekurangannya adalah liftnya yang lambat. Saya akan kembali dan menginap di sini lagi!
Translated by Google Icon
Lihat deskripsi asli

Apakah review ini membantu?

Jumlah review per halaman
20
40

Siap wujudkan perjalananmu?

Buat Pesanan Sekarang
Kamar Tidur 4 JW Marriott Kuala Lumpur

Disclaimer

Disclaimer: Adalah tanggung jawab hotel untuk memastikan akurasi foto hotel. Traveloka.com tidak bertanggung jawab atas ketidak-akuratan foto hotel. Harga kamar yang ditampilkan adalah untuk tamu dewasa. Anak-anak mungkin akan dianggap sebagai tamu dewasa dan dikenakan biaya penuh kecuali jika tertera sebaliknya. Harga kamar belum termasuk sarapan dan sarapan akan dikenakan biaya oleh hotel kecuali jika tertera sebaliknya.