JW Marriott Kuala Lumpur adalah pilihan terbaik bagi Anda yang mencari hotel bintang 5 selama di Kuala Lumpur, Malaysia. Lokasinya strategis, dengan akses mudah ke beragam destinasi wisata terkenal, seperti Bukit Bintang, Museum of Illusions, Aquaria KLCC, Alor Street, dan masih banyak lagi.
JW Marriott Kuala Lumpur berada di 183, Jalan Bukit Bintang, Kuala Lumpur, Malaysia 55100.
JW Marriott Kuala Lumpur sangat strategis karena pas di tengah-tengah Bukit Bintang yang terkenal sebagai tujuan wisata favorit. Selain itu, hotel ini juga dekat dengan Raja Chulan Monorail Station.
Ada bellhop, concierge, money changer, layanan ekspres baik saat check-in maupun check-out, layanan resepsionis (termasuk yang 24 jam), layanan keamanan 24 jam, laundry, penitipan bagasi, hingga koran di lobi.
Ada juga kamar ber-AC, restoran, kolam renang, area parkir, lift, hingga koneksi nirkabel internet atau wifi.
Lokasi hotel dekat dengan banyak fasilitas publik sehingga Anda dapat dengan mudah mengaksesnya, baik dengan kendaraan umum, sewaan, ataupun pribadi. Namun demikian, memesan taksi adalah hal paling direkomendasikan jika Anda datang dari bandara. Setiba di hotel, ada banyak tempat belanja menanti Anda. Jadi, agenda hunting oleh-oleh untuk kerabat di rumah makin mudah dilakukan.
Anda bisa menginap di JW Marriott Kuala Lumpur dengan tarif sekitar Rp2.243.934 per malam. Beberapa kamar yang bisa dipesan adalah:
Fasilitas yang tersedia untuk jenis ini adalah bathtub, air panas, dan AC. Anda bisa meminta tambahan sarapan atau tidak.
Fasilitas yang ditawarkan masih sama, yakni bathtub, air panas, dan AC. Anda bisa meminta tambahan sarapan atau tidak. Kamar ini bisa untuk dua orang.
Sedikit berbeda, fasilitas di tipe Deluxe 2 Twin Beds ini adalah kamar mandi dengan shower dan bathtub terpisah, koneksi nirkabel internet atau wifi, hingga layanan kamar 24 jam.
Selain bathtub dan air panas, ada juga AC sebagai pengatur suhu ruangan. Anda bisa meminta tambahan sarapan atau tidak. Kamar ini bisa untuk dua orang. Ada juga blackout curtain (bagi yang butuh kamar super gelap demi bisa tidur nyenyak) dan mini bar.
Semua contoh jenis kamar di JW Marriott Kuala Lumpur ini khusus tamu yang tidak merokok. Sebenarnya, masih banyak jenis kamar lainnya, seperti: Executive Deluxe Twin, Deluxe Executive Room, Club Executive King, Club Executive Twin, Executive 1 Double Bed Club Executive, Studio Suite, hingga Junior Suite.
Pemesanan kamar dengan jumlah tamu (misalnya 1 atau 2 orang) serta tambahan sarapan maupun tidak, akan berpengaruh pada kenaikan harga. Pastikan bujet sudah tersedia sebelum memutuskan untuk memesan kamar.
Jika sedang tidak ingin beraktivitas di luar hotel, Anda tetap bisa memanfaatkan fasilitas yang tersedia sebagai media rekreasi.
Kolam renang di JW Marriott Kuala Lumpur cukup besar dan luas. Bila lelah setelah berenang, tetapi masih ingin berada di sekitar area, Anda bisa duduk-duduk di meja yang tersedia di sekitar kolam renang. Tak perlu khawatir akan kepanasan, karena setiap meja dipasang payung. Anda bisa duduk sambil minum atau makan camilan sebelum kembali berenang.
Selain kolam renang, Anda juga bisa memanfaatkan pusat kebugaran atau fitness centre untuk berolahraga. Ada banyak pilihan alat gym di sini, mulai dari sepeda statis hingga treadmill. Anda bahkan bisa sekalian angkat beban. Bila bingung memulai, Anda bisa bertanya pada staf atau trainer yang bertugas di pusat kebugaran. Pokoknya, Anda aman.
Lobi JW Marriott Kuala Lumpur adalah lobi dengan dekorasi monokromatik bercampur emas yang tampak futuristik. Lobi juga luas dan tampak mewah. Anda bisa betah duduk berlama-lama di sini, apalagi dengan fasilitas koneksi nirkabel internet atau wifi. AC lobi juga menambah kesejukan saat menunggu di lobi hotel ini.
Kuala Lumpur terkenal sebagai tujuan wisata para turis Asia Tenggara, terutama Indonesia. Bila sudah berada di Kuala Lumpur, jangan lupa mampir ke tempat-tempat ini.
Hanya berjarak sekitar 56 meter dari JW Marriott Kuala Lumpur, Anda sudah bisa puas menjelajahi Bukit Bintang. Jangan tertukar dengan Bukit Bintang yang ada di Indonesia (DIY Yogyakarta dan Bandung), karena Bukit Bintang yang ini berbeda.
Banyak deretan mall dan restoran yang bisa dilihat saat menjelajahi Bukit Bintang. Changkat Bukit Bintang adalah tempat Anda bisa melihat bar dengan live music di malam hari.
Beberapa jalanan ada yang sedikit mendaki dan menurun sehingga Anda harap waspada di malam hari. Namun, trotoarnya lumayan rapi dan nyaris tidak ada lubang maupun sampah berceceran. Anda bisa berjalan kaki dengan lebih nyaman bila enggan memanfaatkan transportasi publik.
Pokoknya, Bukit Bintang merupakan daerah favorit banyak turis, termasuk turis-turis dari Asia Tenggara. Nikmati berbelanja dan makan-makan selama di sini.
Kata siapa Kuala Lumpur hanya untuk berbelanja? Bagi yang senang rekreasi ke museum, ada Museum of Illusions yang hanya sekitar 204 meter dari hotel.
Museum of Illusions ini adalah salah satu museum serupa yang juga tersedia di beberapa negara lain di dunia, seperti di beberapa negara bagian Amerika Serikat macam Washington DC, Atlanta, New York, LA, Denver, hingga Chicago. Museum serupa juga ada di New Delhi dan Dubai.
Hati-hati bila Anda termasuk penderita migren akut, karena masuk kemari akan menyebabkan pusing dan mual. Bagi penyuka ilusi optik, museum ini akan menggelitik netra dan benak Anda.
Selain berbelanja, makan-makan, hingga main-main ke museum, Anda juga bisa mampir ke akuarium raksasa atau oceanarium ini. Aquaria KLCC terletak di bawah KLCC (Kuala Lumpur Convention Centre). Jaraknya hanya sekitar 655 meter dari JW Marriott Kuala Lumpur.
Untuk berjaga-jaga, persiapkan dana sekitar RM 50, karena harga tiket bisa berubah sewaktu-waktu. Saking luasnya, Anda bisa menghabiskan waktu hingga dua jam dengan berkeliling-keliling di dalam Aquaria KLCC. Banyak jenis ikan hingga hewan laut yang berenang-renang di dalam akuarium raksasa.
Ingin tinggal lebih lama? Boleh saja, selama tempat belum ditutup untuk umum. Banyak atraksi yang bisa Anda saksikan di sini, termasuk acara memberi makan hewan-hewan. Tentu saja, ada instruktur berpengalaman yang akan mendampingi pengunjung demi keamanan.
Banyak yang bisa menemukan ketenangan hanya dengan memandangi ikan-ikan berenang di akuarium raksasa di sini.
Sebenarnya, sah-sah saja bila Anda memilih sarapan atau makan di hotel selama menginap. Namun, jangan lewatkan kesempatan untuk berwisata kuliner di sini. Apalagi, Alor Street terkenal dengan jajanan yang murah meriah.
Ingin makan enak selama menginap di JW Marriott Kuala Lumpur? Datangi saja Madam Kwan’s Pavillion. Meskipun tidak memajang sertifikat halal, restoran ini tidak menghidangkan daging babi atau memasak dengan bahan apa pun yang terkait dengan babi.
Namun, Madam Kwan’s Pavillion menjual minuman beralkohol. Bagi Anda yang Muslim, cukup memilih menu yang halal, contoh nasi lemak yang dijamin akan bikin ketagihan. Porsinya cukup mengenyangkan.
Menu lainnya ada Asam Laksa dan Kare, Laksa Mee, dan masih banyak lagi. Sambalnya boleh dicoba, karena menambah kegurihan masakan Madam Kwan.
Bagi pencinta makanan laut, datanglah ke Boleh Seafood Pot di Alor Street. Anda bisa duduk di area outdoor bila ingin menghirup udara segar sambil makan. Sama seperti Madam Kwan’s Pavillion, meskipun tidak ada sertifikat halal, Boleh Seafood Pot tidak menjual menu babi. Tidak ada minuman beralkohol juga di sini.
Ingin memesan ikan, udang, cumi, hingga kepiting? Silakan pesan di sini dan makan sampai puas. Pastikan Anda tidak mempunyai alergi makanan laut. Mereka juga menjual menu ayam dan ayamnya mereka beli dari supplier halal.
Nah, kalau untuk urusan makanan murah di Kuala Lumpur, Malaysia, Alor Street mungkin bisa dibilang salah satu juaranya. Selain isinya beragam, jajanan kaki lima di sini harganya juga tidak akan bikin stres selama liburan. Paling waspada, Anda bisa kalap karena ingin mencoba semua menu yang ada di sini.
Dari camilan hingga makanan berat, semua ada di Alor Food Corner. Penggemar durian mungkin akan sangat saat bahagia karena menemukan durian goreng di sini. Penasaran dengan rasanya? Kemari dulu baru mencobanya.
Bagi pencinta makanan Asia, di sinilah surganya menu yang murah-murah. Ada masakan Tiongkok, Vietnam, Thailand, hingga Korea. Rasanya seperti keliling Asia, padahal wisata kulinernya hanya di Alor Food Corner.
Jangan lupa cek harga, karena di sini tidak semuanya murah. Selain itu, ajak keluarga atau teman. Porsi yang ditawarkan kebanyakan cukup untuk dua-tiga orang. Lebih enak makan bersama-sama keluarga atau teman-teman di sini.
Agar menginap di JW Marriott Kuala Lumpur terasa lebih aman dan nyaman, inilah sejumlah tips dan trik:
Sebelum booking, silakan pilih kamar sesuai selera dan kebutuhan Anda. Cek ukuran kamar serta fasilitas yang tersedia. Pilihan kamar dengan city view saat berlibur pastinya akan menambah kesan menyenangkan pengalaman menginap. Anda juga bisa memesan sarapan sebagai tambahan di sana sebelum berjalan-jalan.
Demi mendapatkan harga terbaik, silakan cek promo dan penawaran khusus yang tersedia di JW Marriott Kuala Lumpur. Cek juga mengenai tersedianya kupon atau cashback untuk booking kamar tertentu.
Perbedaan mata uang terkadang menjadi kendala bagi wisatawan saat berbelanja. Oleh sebab itu, Anda sebaiknya juga membawa kartu kredit atau debit yang bisa digunakan untuk transaksi luar negeri.
Potongan harga dan points adalah sedikit dari banyak program-program menarik Traveloka bagi penggunanya. Ada juga program cicilan tanpa kartu kredit. Caranya adalah dengan mengaktifkan PayLater di akun Anda. Tenor panjang, liburan aman.
Seperti yang diumumkan oleh Departemen Bea Cukai Kerajaan Malaysia, Pajak Pariwisata dikenakan mulai 1 Januari 2023 untuk semua tamu hotel yang bukan warga negara Malaysia atau bukan penduduk tetap Malaysia. Harap perhatikan bahwa hotel akan memungut Pajak Pariwisata dari Anda saat check-in di hotel. Tarif Pajak Pariwisata adalah 10 RM per kamar per malam.
Fasilitas Populer | AC, Restoran, Kolam Renang, Resepsionis 24 Jam, Parkir, Lift, WiFi |
Waktu Check-In/Check-Out | Dari 15:00 - Sebelum 12:00 |
Ketersediaan Sarapan | Ya, beberapa ruangan menyediakan sarapan. |
Kamar yang tersedia di JW Marriott Kuala Lumpur | 738 |
Lantai yang tersedia di JW Marriott Kuala Lumpur | 29 |
Fasilitas lainnya di JW Marriott Kuala Lumpur | Bellboy, Concierge/layanan tamu, Money changer, Check-in ekspress, Check-out ekspress |