Kereta Api Arjuno Ekspres
Bagi yang kerap bepergian Malang-Surabaya atau sebaliknya dengan menggunakan kereta api, pasti sudah tidak asing lagi dengan Kereta Api (KA) Arjuno Ekspres. Kereta api satu ini sebelumnya sempat mati suri dan sekarang sudah aktif kembali dan menjadi alternatif selain KA Penataran dan Tumapel ke Surabaya-Malang atau sebaliknya.
Sebagai informasi, Kereta Api Arjuno Ekspres ini sebelumnya membuka layanan perjalanan Madiun ke Surabaya dan sebaliknya dengan memanfaatkan KRDE (kereta rel diesel elektrik) dan KRDI (kereta rel diesel Indonesia). Pertama kali diujicobakan pada tahun 2012 saat mudik dan mengangkut penumpang gratis.
Namun tidak berselang lama, sekitar 4 tahun kemudian pada 2016, KA Arjuno Ekspres berhenti beroperasi. Barulah di Maret 2019 kembali beroperasi namun dengan jalur yang berbeda dan lebih pendek dari yang sebelumnya. Yaitu jalur Malang-Surabaya dan sebaliknya dan awalnya untuk mengurangi bencana Covid-19.
KA Arjuno Ekspres reborn ini diluncurkan oleh PT KAI Daerah Operasi (Daop) 8 Surabaya. Dan pertamanya mulai berjalan pada tanggal 19, 20, 21, dan 22 Maret 2019. Kereta ini menempuh jarak sekitar 93 kilometer atau bisa ditempuh dalam kurun waktu kurang lebih sekitar 2 jam.
Saat pemberangkatan awal di Maret 2019, penumpang tidak terisi 100% lantaran mematuhi protokol kesehatan. Sehingga dari total tempat duduk yang ada, hanya diperbolehkan berisi maksimal 280 penumpang dari total yang seharusnya ada 400 penumpang.
Selain isi penumpang yang tidak 100%, para penumpang KA Arjuno Ekspres juga kala itu diminta untuk menerapkan protokol kesehatan dengan disiplin. Seperti halnya menggunakan masker dan dihimbau untuk mengenakan pakaian yang panjang atau jaket.
Ketersediaan Kelas
KA Arjuno Ekspres ini merupakan kereta api eksekutif jarak pendek. Sekali melakukan perjalanan akan mengangkut 8 gerbong. Setiap gerbongnya memiliki 50 tempat duduk single seat yang bisa direbahkan dan juga diputar. Kursinya memiliki warna biru yang akan membuat perjalanan semakin nyaman.
Tidak hanya mengangkut gerbong penumpang saja, perjalanan KA Arjuno Ekspres juga membawa 1 gerbong kereta makan dan 1 gerbong kereta pembangkit. Sehingga total ada 10 rangkaian kereta dalam satu kali perjalanan.
Rute yang dilewati oleh KA Arjuno Ekspres ini adalah Surabaya Gubeng-Wonokromo-Waru-Sidoarjo, Bangil, Lawang, dan Malang. Meski melewati rute tersebut, namun hanya berhenti di beberapa stasiun saja. Yaitu Sidoarjo, Lawang, dan berakhir di Kota Bunga, Malang. Terkadang juga berhenti di Stasiun Waru untuk rute Gubeng-Malang.
KA Arjuno Ekspres masuk jenis kereta fakultatif yang memiliki perjalanan di hari tertentu sesuai kebutuhan. Jadwal keberangkatan Kereta Api Arjuno Ekspres tidak setiap hari, hanya berjalan saat weekend atau akhir pekan. Yaitu membuka perjalanan pada hari Jumat, Sabtu, Minggu, dan Senin. Hal tersebut sudah berlaku sejak September 2023.
Sementara untuk harga tiket ka Arjuno Ekspres Malang ke Surabaya mulai dari Rp50.000 sampai dengan Rp110.000. Tergantung dengan jenis kelas eksekutif yang dipilih. Dalam sehari, kereta ini melakukan perjalanan sebanyak sekali saja PP dari dan ke Malang-Surabaya.
Bagi yang berencana memilih KA Arjuno Ekspres, berikut ini adalah jadwal keberangkatannya. Rute Surabaya Gubeng ke Malang:
Jadwal Kereta Api Arjuno Ekspress
1. Jadwal Keberangkatan Arjuno Ekspress Gubeng (SGU)-Malang (MLG)
2. Jadwal Keberangkatan Arjuno Ekspress Malang (MLG)-Gubeng (SGU)
Informasi Lainnya
Arrangement atau pengaturan duduk di KA Arjuno Ekspress adalah 2-2 (AB-CD). Tidak berhadap-hadapan, namun kursinya bisa diputar dan diatur sesuai kenyamanan. Berbagai fasilitas ditambahkan untuk semakin membuat penumpang jadi nyaman saat di perjalanan.
Beberapa fasilitas yang ditawarkan di sini antara lain sistem keamanan dengan CCTV, sandaran kaki yang lega dan lebih fleksibel, jalur evakuasi yang menyala saat gelap, smoke-detector, televisi, sampai dengan AC. Setiap tempat duduk juga akan ada rak bagasi di atasnya, meja kecil, stop kontak untuk charging ponsel, sampai dengan lampu baca.
Dalam kereta ini para penumpang juga bisa melakukan perjalanan dengan lebih nyaman karena bisa menyewa bantal dan juga selimut. Toiletnya juga sudah sangat bersih plus ada petugas kebersihan yang senantiasa menjaga higienitas gerbong. Ditambah lagi, setiap tempat duduk akan diberikan kresek untuk menampung sampah sementara.
Seperti kebanyakan jenis kereta lainnya, KA Arjuno Ekspres meski bersifat fakultatif, bisa dipesan dengan mudah di berbagai aplikasi online. Termasuk juga memesannya di aplikasi akomodasi terpercaya seperti halnya Traveloka. Hanya tinggal pesan lewat ponsel, perjalanan akan nyaman dan tidak terlupakan.