Dengan berpartisipasi dalam kompetisi “Gebyar Traveloka” (“Kompetisi”), Anda dengan ini setuju, memahami, dan dengan itikad baik akan patuh sepenuhnya kepada syarat dan ketentuan Kompetisi ini, termasuk perubahan atau modifikasi yang dapat kami tentukan dari waktu ke waktu. Oleh karena itu, mohon membaca syarat dan ketentuan berikut sebelum mengikuti Kompetisi ini.
“Gebyar Traveloka” merupakan ajang kompetisi bagi seluruh pengguna Traveloka.
Untuk ronde 3, kompetisi dimulai dari 29 Juli 2024 pukul 10.00.00 WIB hingga 26 November 2024 pukul 23.59.59 WIB (“Periode Kompetisi Ronde 3”). Partisipasi dalam Periode Kompetisi Ronde 3 akan menentukan 100 (seratus) pemenang teratas sebagaimana tercermin pada papan peringkat (masing-masing disebut sebagai “Pemenang Individu” atau secara bersama-sama sebagai “Top 100 Pemenang”) yang akan dipublikasikan pada tanggal 28 November 2024 (“Pengumuman Awal”).
Top 100 Pemenang berhak untuk mengikuti kompetisi grand finale yang akan diadakan pada tanggal 2 hingga 8 Desember 2024 (“Grand Finale”) untuk memenangkan hadiah-hadiah Ronde 3.
Untuk menghindari keraguan, keberhasilan Anda untuk masuk dalam daftar Top 100 Pemenang pada Pengumuman Awal tidak menjamin Anda akan memperoleh hadiah apa pun, melainkan Anda akan memperoleh hak untuk berpartisipasi dalam Grand Finale yang akan memberikan Anda kesempatan untuk mendapatkan hadiah tergantung pada performa Anda di Grand Finale.
Kami akan menghubungi Top 100 Pemenang mengenai Pengumuman Awal melalui email.
Untuk menghindari keraguan, syarat dan ketentuan Grand Finale akan dibagikan secara terpisah kepada Top 100 Pemenang setelah Pengumuman Awal.
Kompetisi Grand Finale diselenggarakan oleh Traveloka untuk menentukan hadiah yang akan diberikan kepada Pemenang Individu, yang akan ditentukan berdasarkan performa Pemenang Individu dalam kegiatan kompetisi dengan Top 100 Pemenang yang akan sepenuhnya ditentukan oleh Traveloka.
Pengguna harus memiliki setidaknya Aplikasi Traveloka versi 3.100 untuk mengikuti Kompetisi dan mencantumkan nomor HP serta alamat surel (email) dalam akun Traveloka guna kepentingan pengumuman pemenang.
Akan ada 100 (seratus) pemenang di akhir Kompetisi Ronde 3, namun hanya pemenang yang berpartisipasi dalam Grand Finale yang akan mendapatkan hadiah. Satu identitas hanya boleh memenangkan 1 (satu) hadiah. Pemenang harus merupakan warga negara Republik Indonesia dan berdomisili di Republik Indonesia. Pastikan nama lengkap di Akun Traveloka sama dengan sebagaimana tercatat pada kartu tanda penduduk Republik Indonesia (“KTP”). Traveloka berhak mendiskualifikasi, menolak memberikan hadiah, maupun menghapus pengguna dari daftar pemenang apabila terdapat ketidaksesuaian dengan ketentuan ini.
Top 100 Pemenang akan ditentukan berdasarkan skor terbanyak yang Anda miliki. Untuk meningkatkan skor, Anda harus mendapatkan sebanyak mungkin Points dan/atau skor tambahan selama Periode Kompetisi Ronde 3, dengan syarat sebagai berikut:
Priority XP didapatkan dari transaksi produk Traveloka dan akan dikonversi menjadi skor kompetisi (“Skor Kompetisi”). Anda dapat memeriksa Priority XP yang Anda miliki melalui laman Priority milik Anda. Priority XP milik Anda yang Anda dapatkan sebelum mengikuti Kompetisi tidak akan diakumulasikan ke dalam skor Kompetisi.Â
Anda akan mendapat skor berlipat ganda yang lebih tinggi pada Priority XP yang diaktifkan pada tanggal 29 Juli - 11 Agustus 2024 sebagai berikut:
Skor dari Priority XP yang diaktifkan yang diperoleh dari pembelian Hotel akan dikalikan sebanyak x20. (contoh: jika Anda memperoleh 100.000 Priority XP dari transaksi hotel, akan dikalikan menjadi 2.000.000 Skor Kompetisi).
Skor dari Priority XP yang diaktifkan yang diperoleh dari pembelian Xperience dan Cruise akan dikalikan sebanyak x10. (contoh: jika Anda memperoleh 100.000 Priority XP dari transaksi Xperience, akan dikalikan menjadi 1.000.000 Skor Kompetisi).
Skor dari Points yang diaktifkan yang diperoleh dari pembelian Penerbangan akan dikalikan sebanyak x5 (contoh: jika Anda memperoleh 100.000 Priority XP dari transaksi Penerbangan, akan dikalikan menjadi 500.000 Skor Kompetisi).
Nilai dari Priority XP aktif yang diperoleh dari pembelian Transportasi Darat dan Kereta akan dikalikan x1. (contoh: jika Anda memperoleh 100.000 Priority XP dari transaksi Xperience, akan dikalikan menjadi 100.000 Competition Score). Untuk Priority XP yang diaktifkan pada tanggal 12 Agustus – 26 November 2024, Anda akan mendapatkan nilai pengali berdasarkan Priority XP:
Skor dari Priority XP teraktivasi yang didapatkan dari pembelian Hotel, Travel Activities, Cruise akan dikalikan sebanyak x5 (contoh: jika Anda mendapatkan 100.000 Priority XP dari transaksi hotel, akan dikalikan menjadi 500.000 Skor Kompetisi)
Skor dari Priority XP teraktivasi yang didapatkan dari pembelian Penerbangan, Bus & Travel, Kereta Api akan dikalikan sebanyak x1 (contoh: jika Anda mendapatkan 100.000 Priority XP dari transaksi Xperience, akan dikalikan menjadi 100.000 Skor Kompetisi)
Skor Kompetisi bisa didapatkan dengan mengunjungi produk apapun pada Traveloka dan menggunakan kolom pencarian (search bar) pada beranda Traveloka sebanyak 1 (satu) kali sehari pada periode waktu 29 Juli 2024 hingga 11 Agustus 2024, sebanyak 50.000 (lima puluh ribu) Skor Kompetisi per hari. Sementara, mulai dari periode waktu 12 Agustus 2024 hingga 26 November 2024, Skor Kompetisi yang didapatkan dengan mengunjungi produk Traveloka apapun menggunakan kolom pencarian adalah sebanyak 10.000 (sepuluh ribu) Skor Kompetisi per hari. Untuk menghindari keraguan, cara ini dilakukan melalui pencarian sebuah produk atau promo pada kolom pencarian (search bar) yang terletak pada beranda yang menggunakan kata kunci produk eksisting dan destinasi kota pada platform Traveloka. (contoh: Hotel di Osaka, Flight ke Singapura, dll.).
Skor Kompetisi bisa didapatkan dengan mengunjungi produk apapun melalui icon pada beranda Traveloka sebanyak 1 (satu) kali sehari pada periode waktu 29 Juli 2024 hingga 11 Agustus 2024, sebanyak 5.000 (lima ribu) Skor Kompetisi per hari. Sementara, mulai dari periode waktu 12 Agustus 2024 hingga 26 November 2024, Skor Kompetisi yang didapatkan dengan mengunjungi produk Traveloka apapun adalah sebanyak 1.000 (seribu) Skor Kompetisi per hari. Untuk menghindari keraguan, cara ini dilakukan melalui pencarian sebuah produk atau promo pada icon yang terletak pada beranda.
Sebagai tambahan dari poin 6 di atas, peserta Kompetisi juga dapat meningkatkan skor miliknya di papan peringkat (leaderboard) dengan membagikan tautan (link) halaman Gebyar Traveloka kepada pengguna Traveloka lainnya yang ada untuk tujuan rujukan (referral). Setiap pengguna Traveloka yang berhasil mengunjungi halaman Gebyar Traveloka melalui tautan (link) dari peserta terkait (referrer), maka peserta terkait akan mendapatkan 10.000 (sepuluh ribu) Skor Kompetisi tambahan. Untuk menghindari keraguan, rujukan (referral) dianggap sukses ketika peserta telah membuat pengguna Traveloka lainnya mengunjungi halaman Gebyar Traveloka menggunakan tautan (link) yang diberikan oleh peserta terkait dengan Aplikasi Traveloka versi 3.96. Tambahan skor tersebut tidak akan mempengaruhi jumlah Points yang Anda miliki, tetapi hanya sebagai skor tambahan yang ditampilkan di papan peringkat (leaderboard). 1 (satu) peserta maksimal hanya dapat membagikan tautan (link) kepada 100 (seratus) pengguna lainnya, maka dari itu maksimal skor yang diperoleh dari suatu peserta tidak lebih dari 1.000.000 (satu juta) dan tambahan 1.000.000 (satu juta) skor apabila peserta menyelesaikan 100 (seratus) referral selama periode Ronde 3 Kompetisi. Apabila peserta membagikan tautan (link) promo page kepada lebih dari 100 (seatus) pengguna, skor yang didapatkan tidak akan melebihi 2.000.000 (dua juta) skor.
Jumlah Priority XP yang didapatkan pada setiap transaksi akan berbeda-beda. Anda dapat melihat jumlahnya pada halaman pembayaran saat Anda menyelesaikan transaksi.
Terdapat 1 (satu) hadiah utama untuk pemenang pertama dengan skor tertinggi pada Grand Finale Kompetisi Ronde 3. Pastikan setidaknya Anda termasuk dalam 100 Top Pemenang dengan skor terbanyak dalam Periode Kompetisi Ronde 3 untuk bisa mengikuti Grand Finale dan berkesempatan untuk memenangkan hadiah.
Dengan ini Anda mengetahui bahwa penyediaan hadiah utama didukung secara penuh oleh Sinar Mas Land, dan proses penyerahan hadiah akan dilakukan secara eksklusif antara pemenang dan Sinar Mas Land tanpa melibatkan Traveloka sama sekali.
Dalam Kompetisi ini akan ada papan peringkat (leaderboard) langsung di mana semua peserta dapat melihat peringkat dan skor mereka saat ini secara real-time. Papan peringkat (leaderboard) ini dapat diakses di Aplikasi Traveloka. Dengan berpartisipasi dalam Kompetisi ini, Anda setuju untuk mengizinkan Traveloka untuk mempublikasikan nama Anda dan jumlah Skor Kompetisi yang telah Anda kumpulkan selama Periode Kompetisi Ronde 3 sebagai skor di papan peringkat (leaderboard).Â
Para peserta diwajibkan untuk mengunjungi papan peringkat (leaderboard) setiap hari Minggu selama Periode Kompetisi Ronde 3. Apabila tidak dipenuhi maka skor peserta akan dikurangi 100.000 (seratus ribu) pada hari berikutnya. Apabila skor peserta tidak mencapai 100.000 (seratus ribu), maka sisa skor peserta akan dikurangi pada hari berikutnya. Pengurangan skor tidak akan berdampak pada Points yang dimiliki pada akun peserta tersebut. Peserta harus memastikan untuk mengunjungi papan peringkat (leaderboard) setiap hari Minggu.
Setiap Priority XP yang telah teraktivasi yang diperoleh selama Periode Kompetisi Ronde 3 akan secara otomatis dihitung sebagai perkembangan skor Anda dan secara otomatis akan tercermin di papan peringkat (leaderboard).
Apabila Anda sebelumnya mengikuti Ronde 1 dan Ronde 2 Gebyar Traveloka, Skor Kompetisi yang didapatkan pada Ronde 1 dan Ronde 2 Gebyar Traveloka tidak akan diakumulasikan kepada Ronde 3 Gebyar Traveloka.
Setiap pengguna Traveloka yang ingin mengikuti Ronde 3 Kompetisi harus menukarkan 10.000 (sepuluh ribu) Traveloka Points. Untuk dapat berpartisipasi dalam Ronde 3 Kompetisi, Anda hanya butuh menukarkan Points 1 (satu) kali, dan Points yang ditukarkan tidak akan diakumulasikan dalam skor Anda. Traveloka Points yang telah ditukarkan untuk berpartisipasi dalam Kompetisi tidak dapat dikembalikan.
Pemenang di akhir Kompetisi ini harus merupakan pengguna Traveloka yang termasuk dalam Top 100 Pemenang pada Periode Kompetisi Ronde 3 dan mengikuti Grand Finale, dan telah memenuhi syarat lain yang ditentukan pada syarat dan ketentuan ini.
Semua pajak hadiah pemenang akan ditangguhkan kepada pemenang, yang wajib dibayarkan oleh pemenang sesuai dengan prosedur yang akan disampaikah oleh Traveloka dan/atau mitra Traveloka di kemudian hari.
Apabila Anda diumumkan sebagai salah satu pemenang, Anda dengan ini menyetujui untuk mengizinkan Traveloka membagikan data pribadi Anda kepada pihak(-pihak) ketiga yang bekerjasama dengan Traveloka, untuk tujuan (sebagaimana berlaku): (i) pengiriman hadiah kepada Anda; dan (ii) kegiatan publikasi oleh Traveloka mengenai Kompetisi dan para pemenang.
Jika kami mendeteksi adanya aktivitas penipuan atau mencurigakan pada Akun Traveloka Anda dan/atau dari partisipasi Anda di dalam Kompetisi, kami berhak untuk menonaktifkan, menangguhkan Akun Traveloka Anda dan/atau melakukan pengurangan Skor Anda di Kompetisi. Penonaktifan atau penangguhan ini termasuk, namun tidak terbatas pada, penyitaan hadiah yang Anda peroleh selama Periode Kompetisi Ronde 3 dan/atau diskualifikasi dari Kompetisi dan pengurangan Skor Anda di Kompetisi dapat dilakukan dalam hal terdapat aktivitas penipuan atau mencurigakan, termasuk namun tidak terbatas pada, transaksi secara berulang-ulang yang tidak wajar dalam jumlah banyak dalam rentang waktu yang singkat, transaksi berulang-ulang yang tidak wajar dalam jumlah banyak dengan waktu konsumsi produk dan/atau jasa di luar Periode Kompetisi Ronde 3 dan/atau transaksi berulang-ulang yang tidak wajar dalam jumlah besar dan diikuti dengan permintaan pengembalian dana (refund) yang tidak wajar.
Jika kami menemukan bahwa Anda telah menggunakan Akun Traveloka dan/atau Points Anda secara curang atau tidak wajar atau melawan hukum dan ketentuan kami, Anda akan dilarang untuk berpartisipasi dalam program mendatang yang mungkin diselenggarakan, dikelola, dan/atau dijalankan oleh Traveloka.
Traveloka berhak untuk mengambil tindakan hukum apapun terhadap Anda jika kami menemukan bahwa Anda secara curang atau bagian dari tipuan atau menggunakan informasi yang dipalsukan untuk mengambil bagian atau memenangkan Kompetisi. Anda juga dapat bertanggung jawab atas kerugian moneter kepada Traveloka, termasuk namun tidak terbatas pada biaya hukum dan biaya lainnya.
Traveloka berhak untuk mengubah syarat dan ketentuan “Gebyar Traveloka” ini sesuai dengan kebijakan kami sendiri dan tanpa pemberitahuan sebelumnya kepada Anda.
Traveloka berhak menghentikan seluruh Kompetisi sesuai dengan kebijakan kami sendiri dan tanpa pemberitahuan sebelumnya kepada Anda.
Traveloka tidak bertanggung jawab atas kejadian tidak terduga (kejadian force majeure) yang terjadi di luar kuasa Traveloka.Â
Traveloka tidak bertanggung jawab atas bentuk pengumuman pemenang di luar akun resmi Traveloka.
Jika Traveloka menemukan adanya tindak kecurangan, ketidakwajaran, perbuatan yang melanggar hukum dan ketentuan kami, dan/atau penipuan oleh pemenang di Gebyar Traveloka, maka Traveloka berhak untuk membatalkan penetapan pemenang terkait dan memberikan hadiahnya ke pemenang selanjutnya dan mengambil seluruh tindakan yang kami anggap wajar untuk mencegah dan memitigasi tindakan tersebut.
Seluruh karyawan Traveloka tidak diperbolehkan untuk mengikuti Kompetisi ini.