Ungaran yang berada di sebelah selatan Kota Semarang merupakan ibukota Kabupaten Semarang, Jawa Tengah. Berada di jalur utama kendaraan menuju ke Solo dan Yogyakarta dari arah Semarang, kota ini menjadi persinggahan favorit wisatawan karena banyaknya pusat oleh-oleh dan tempat makan. Tak hanya sekadar singgah, banyak juga wisatawan yang menjadikan Ungaran sebagai tempat tujuan wisata, terutama wisata alam seperti Gunung Ungaran.
Kota Ungaran beriklim tropis dengan musim panas dan musim dingin yang berlangsung singkat, sisanya mendung sepanjang tahun. Musim panas terjadi di pertengahan Agustus hingga awal November, sedangkan musim dingin dimulai pada pertengahan Desember hingga awal Maret.
Curah hujan terendah berada pada bulan Agustus dan pada bulan Januari Ungaran memiliki suhu rata-rata terendah dalam satu tahun. Adapun waktu terbaik untuk berkunjung ke Ungaran yaitu pada pertengahan bulan Juni hingga pertengahan September ketika cuaca sedang hangat.
Gunung Ungaran dengan ketinggian 2.500 mdpl menawarkan pengalaman pendakian yang menantang bagi pendaki, khususnya para pendaki pemula. Untuk sampai puncak, hanya dibutuhkan waktu rata-rata antara tiga hingga empat jam. Jadi, pengunjung tidak harus bermalam dan mendirikan tenda di sana.
Mendaki Gunung Ungaran dapat dilakukan melalui empat jalur pendakian yaitu Gedong Songo, Promasan, Parantunan, dan basecamp Mawar. Gunung Ungaran buka selama 24 jam setiap hari, tetapi ada waktu-waktu ketika pengunjung diharuskan mendaftar terlebih dahulu untuk pembatasan kunjungan yaitu maksimal 300 orang per hari. Jika ingin berkemah, Anda wajib membayar tiket sebesar Rp15.000, tetapi jika tidak berkemah hanya sebesar Rp10.000 saja.
The Fountain Waterpark beralamat di Jalan Bima Sakti Raya No. 16A, Kelurahan Lerep, Ungaran, Semarang. Tempat wisata ini merupakan taman tema air dengan ikon air mancur bergaya Eropa yang unik.
Seperti taman tema air pada umumnya, di sini juga terdapat wahana air seperti perosotan, terowongan, panjat tali, dan ember tumpah. Tersedia juga tiga jenis kolam yaitu kolam balita, kolam anak, dan kolam dewasa. Ada juga fasilitas lain yaitu rumah joglo, gazebo, dan wahana flying fox. Tempat ini buka mulai pukul 07.00 WIB hingga 17.00 WIB dengan harga tiket Rp15.000 untuk hari biasa dan Rp20.000 untuk hari libur.
Curug Lawe Benowo adalah dua air terjun berbeda dalam satu kawasan yang terkenal dengan sebutan CLBK (Curuk Lawe Benowo Kalisidi). Berada di Desa Kalisidi, Ungaran Barat, Semarang, kedua air terjun ini, yaitu Curug Lawe dan Curug Benowo saling membelakangi.
Air terjun ini cocok dikunjungi bagi Anda yang menyukai aktivitas trekking. Meski medannya cukup sulit, pemandangan yang tersaji di air terjun dan sekitarnya sangat luar biasa. Harga tiket masuk ke sini cukup murah yaitu Rp8.000 per orang dan waktu bukanya mulai pukul 08.00 WIB hingga 16.00 WIB.
Ungaran adalah salah satu tempat terbaik untuk menenangkan diri dari kesibukan di kota pada hari libur. Dapat dijangkau dalam waktu sekitar 15 menit dari pusat Kota Semarang, Ungaran cocok untuk liburan dengan menginap di vila. Ini dia rekomendasi vila untuk Anda.
Vila ini beralamat di Jalan Nusa Indah No. 18, Ungaran, Semarang. Akomodasi bintang 3 ini menawarkan keindahan alam dan kamar yang nyaman.
AC, area bebas asap rokok, kolam renang, area parkir, restoran untuk sarapan, layanan kamar, WiFi, pusat kebugaran, jacuzzi, sauna, dan ruang TV.
Keamanan 24 jam dan penitipan bagasi.
Dekat dengan Masjid Baitusysyukur (521 m) dan Terminal Baru Sisemut (1,86 km).
Liburan
Riyana H, 07 Januari
Keren viewnya, pelayanannya oke, fasilitasnya lengkap.
SS Homestay Ungaran (Syariah) beralamat di Jalan Bougenvil 1, RT/RW. 02/06, Ungaran, Semarang. Vila ini cocok untuk wisatawan yang menginginkan akomodasi nyaman dengan harga terjangkau.
AC, area bebas asap rokok, area merokok, teras, WiFi, dan kopi/teh di lobi.
Resepsionis untuk layanan check-in dan check-out.
Dekat dengan Masjid Baitusysyakur (1,59 km) dan Terminal Bus Sisemut Ungaran (2,93 km).
Staycation
Sandi S, 14 Mei
Luas rumah nya, kamar tidur 2, kamar mandi 2 enak buat keluarga.
Vila ini beralamat di Gaton Mlilir, Terukan, Candi, Kecamatan Bandungan, Kabupaten Semarang. Akomodasi ini menawarkan interior unik dengan suasana yang nyaman.
AC, ruang keluarga, area bebas asap rokok, teras, dan area parkir.
Resepsionis 24 jam untuk check-in dan check-out.
Dekat dengan Wisata Umbul Sidomukti (3,16 km) dan Terminal Ambarawa (4,71 km).
Liburan
Octavianus R. A. P, 27 September
Tempat nyaman untuk keluarga dengan dengan harga terjangkau, pelayanan ramah 24 jam. Ada air panas dan AC.
Menginap sambil tetap merasakan suasana rumah bersama keluarga bisa Anda nikmati dengan memilih apartemen sebagai akomodasi liburan. Berikut pilihan apartemen di Ungaran dan sekitarnya yang bisa Anda pertimbangkan.
Apartemen Simpang Lima Residence merupakan akomodasi bintang 3 yang nyaman di pusat kota Semarang. Alamat tepatnya yaitu Jalan K.H. Ahmad Dahlan 6B, Semarang Tengah, Semarang.
Area parkir, kafe, lift, layanan kamar 24 jam, restoran, brankas, WiFi, AC, area bebas asap rokok, penitipan bagasi, dan area merokok.
Bellboy, check-in ekspres, resepsionis 24 jam, keamanan 24 jam, late check-out, dan laundry.
Simpang Lima Plaza (218 m), Simpang Lima Semarang (250 m), Rumah Sakit Hermina Pandanaran Semarang (1,49 km), Stasiun Semarang Poncol (2,15 km), dan Masjid Agung Jawa Tengah (2,5 km).
Transit
Diestra P, 22 April 2023
Dengan harga yang murah cocok dengan fasilitasnya. Apalagi di tengah kota.
Start Apartment Lt. 19 & 20 merupakan apartemen bintang 3 dengan suasana nyaman seperti di rumah. Akomodasi yang beralamat di Jalan MT. Haryono No. 972, Semarang Selatan, Semarang ini cocok untuk wisatawan dengan bujet terbatas.
Area parkir, lift, layanan kamar 24 jam, brankas, WiFi, AC, area bebas asap rokok, dan area merokok.
Check-in dan check-out ekspres, resepsionis 24 jam, dan keamanan 24 jam
Dekat dengan Java Supermall (110 m), Halte A. Yani I (1,58 km), Simpang Lima Semarang (1,93 km), dan Masjid Agung Jawa Tengah (2,89 km).
Staycation
Paulus G, 13 Januari
Gokil banget, recommended banget, ngga sia-sia.
Studio Room at Sentraland Apartment beralamat di Jalan Ki Mangunsarkoro, Karangkidul, Semarang Tengah, Semarang. Apartemen ini memiliki kamar dengan desain minimalis yang dilengkapi dapur mini pribadi dan kamar mandi.
AC, kolam renang, area parkir, dan lift.
Resepsionis untuk layanan check-in dan check-out.
Sentraland Mall (45 m), Rumah Sakit Hermina Pandanaran Semarang (1,97 km), Simpang Lima Semarang (1,93 km), Masjid Agung Jawa Tengah (2,2 km), dan Stasiun Semarang Poncol (2,65 km).
Liburan
Lidya H, 19 Juli
Bersih banget, dapat view kamar juga bagus.
Akses kursi roda sangat penting bagi penyandang disabilitas. Dengan fasilitas tersebut, menginap di vila menjadi semakin nyaman. Berikut rekomendasinya.
Vila ini beralamat di Jalan Pangeran Diponegoro RT.01/RW01, Karanglu, Kenteng, Bandungan, Semarang, Jawa Tengah. Suasananya yang nyaman membuat liburan sendiri, bersama teman-teman, atau keluarga menjadi lebih menyenangkan.
Ruang keluarga, alat pemanas, area bebas asap rokok, area merokok, teras, area parkir, restoran, WiFi, dan kolam renang outdoor, kolam renang anak, toilet dan tempat parkir untuk penyandang disabilitas.
Resepsionis 24 jam untuk check-in dan check-out.
Dekat dengan Candi Gedong Songo (1,93 km).
Liburan
Hidayatun N, 14 November
Rekomen, bagus banget, pemandangan asri.
Vila dengan lima kamar tidur ini berlokasi di Jalan Mintojiwo Dalam No.3 RT02/RW04, Kel. Grisikdrono, Kec. Semarang Barat, Semarang. Lokasinya dekat dengan Bandara Internasional Achmad Yani.
Ruang keluarga, area merokok, AC, area bebas asap rokok, teras, kopi/teh di lobi, taman, dan ruang TV, serta toilet, tempat parkir, dan pancuran yang aksesibel bagi penyandang disabilitas.
Late check-out, early check-in, dan concierge.
Museum Ronggowarsito (484 m), RS Columbia Asia Semarang (681 m), Kuil Sam Poo Kong (1,47 km), Bandar Udara International Achmad Yani (2,23 km), dan Lawang Sewu (2,63 km).
Liburan Keluarga
Febriana K. A, 28 Desember
Sangat puas, penjaganya sangat baik dan ramah. Tempat bersih dan nyaman. Tidak menyesal sewa rumah ini.
Bukit Jaya Residence & Apartment Semarang merupakan sebuah vila bintang 2. Alamatnya yaitu di Jalan B, Jaya No. 14, Sumurboto, Banyumanik, Semarang.
AC, area bebas asap rokok, area merokok, area parkir, WiFi, dan pusat kebugaran, serta tempat parkir, toilet, dan peralatan bagi penyandang disabilitas.
Keamanan 24 jam dan laundry.
Dekat dengan Lippo Mall Semarang (1,05 km), ADA Swalayan Setiabudi (2,22 km), Universitas Diponegoro (1,93 km), dan Terminal Sukun (2,21 km).
Liburan
Lydia I. A, 22 November
Tempat bagus, tempat luas dan bersih, orang-orangnya sangat membantu dan ramah. Satu-satunya hal yang harus mereka perbaiki adalah pemanas air, tidak berfungsi dengan baik.
Traveloka sebagai perintis jasa reservasi akomodasi online memastikan Anda mendapatkan harga terbaik sejak awal pencarian. Agar mendapatkan vila di sekitar Ungaran dengan harga lebih murah, manfaatkan promo Traveloka yang tersedia. Informasi promo tersebut bisa didapatkan dengan berlangganan newsletter atau mengunjungi halaman promosi di website Traveloka. Antara promo yang pantas Anda ikuti yaitu Flash Sale, Epic Sale, Traveloka Staycation Week dan Double Dates.
Total Villa | 37 Properties |
Villa Populer | Villa Petra Ungaran, SS Homestay Ungaran (Syariah) |