Selengkapnya tentang May May Salon Tunjungan Plaza
May May Salon Tunjungan Plaza
Mengunjungi salon pada akhir pekan untuk melakukan perawatan rambut ataupun diri merupakan salah satu hal yang bisa dilakukan. Anda bisa melakukan banyak hal di salon mulai dari merawat rambut, kulit hingga kuku. Salon yang bisa Anda kunjungi jika berada di daerah Surabaya adalah May May Salon Tunjungan Plaza. Salon yang sudah terkenal di Indonesia ini menawarkan berbagai perawatan untuk Anda coba. Berikut adalah informasi lengkap mengenai May May Salon Tunjungan Plaza yang wajib Anda tahu sebelum berkunjung.
Mengenai May May Salon Tunjungan Plaza
Salon kecantikan yang terkenal di Indonesia ini telah berdiri sejak tahun 1976 dan sudah melayani lebih dari ribuan pelanggan. Menawarkan berbagai pilihan layanan kecantikan yang berfokus pada perawatan rambut, kulit dan kuku yang berkualitas dengan harga sepadan. Seluruh perawatan kecantikan akan ditangani langsung oleh tenaga profesional yang berpengalaman. May May Salon Tunjungan Plaza menjadi pilihan favorit bagi banyak pelanggan yang mencari pengalaman perawatan kecantikan berkualitas.
Jam Operasional dan Lokasi May May Salon Tunjungan Plaza
May May Salon Tunjungan Plaza berlokasi di Tunjungan Plaza 6, Lantai 4, Jalan Basuki Rahmat No.8-12, Kedungdoro, Tegalsari, Kota Surabaya, Jawa Timur dan beroperasional setiap hari Senin hingga Minggu. Anda dapat mengunjungi May May Salon Tunjungan Plaza mulai pukul 10.00 - 22.00 WIB
Berikut beberapa opsi transportasi yang bisa Anda pilih untuk menuju ke May May Salon Tunjungan Plaza:
1. Transportasi Umum
Jika Anda memulai dari pusat kota tepatnya di Stasiun Gubeng, Anda perlu keluar stasiun dan menuju ke Halte Sumatera A. Lalu dari halte tersebut, naiklah Bus Rute 7A Stasiun Pasar Turi. Terus berkendara dan turun di Halte Embong Malang dan berjalan sejauh 300 meter menuju Tunjungan Plaza.
Selain rute tersebut, Anda juga bisa naik Bus Rute K2L Kejawan Putih Tambak - UNESA dari Halte SMA Negeri 4. Lalu turun di Halte Urip Sumoharjo 1 dan menyebrang ke Halte Urip Sumoharjo 2 untuk transit menggunakan Bus Rute R1 Perak. Berkendara terus hingga sampai Halte Embong Malang dan dilanjutkan jalan kaki sejauh 300 meter menuju Tunjungan Plaza.
2. Kendaraan Pribadi
Untuk pengguna kendaraan pribadi dapat menggunakan mobil ataupun motor. Jika Anda memulai dari Stasiun Gubeng dan menggunakan mobil atau motor maka bisa mengambil jalur menuju Jalan Embong Sawo lalu berbelok ke Jalan Basuki Rahmat. Lalu berbelok ke Jalan Embong Malang dan Anda sudah sampai di Tunjungan Plaza. Waktu tempuh maupun jalur yang digunakan tergantung dari mana Anda mulai.
Layanan di May May Salon Tunjungan Plaza
Seperti salon kecantikan lainnya, May May Salon Tunjungan Plaza menawarkan perawatan yang bisa memperindah penampilan dan meningkatkan kepercayaan diri. Terdapat beberapa layanan utama yang ditawarkan mulai dari perawatan rambut, tubuh, dan kuku. Berikut layanan perawatan kecantikan di May May Salon Tunjungan Plaza:
- Perawatan Rambut
May May Salon Tunjungan Plaza terkenal akan perawatan rambutnya yang berkualitas. Adapun beberapa perawatan rambut yang ditawarkan yaitu Potong Rambut, Blow, Hair Extension, Hair Loose Spa, Keratin Treatment, Hair Coloring, Perming, dan Hair Smoothing.
- Perawatan Tubuh
Selain rambut, terdapat juga perawatan tubuh yang bisa dicoba. Beberapa perawatan yang ditawarkan antara lain manicure, pedicure, reflexology, spa dan perawatan untuk menghilangkan bulu di badan atau wajah seperti waxing.
- Perawatan Lainnya
Terakhir terdapat perawatan lainnya seperti perawatan untuk alis. Beberapa pilihan perawatan untuk alis diantaranya yaitu eyelash extension, brow bomber, dan keratin lash filler.
May May Salon Harga Price List
May May Salon Tunjungan Plaza menyediakan beberapa paket layanan yang bisa Anda pilih di Traveloka. Mulai dari perawatan rambut, wajah, hingga kuku. Berikut May may salon tunjungan plaza price list yang tersedia di Traveloka:
- Value Voucher Service Rp100.000 : Rp90.000
Paket layanan ini merupakan Value Voucher Service senilai Rp100.000 yang bisa Anda tukarkan dengan perawatan apapun di May May Salon Tunjungan Plaza. Beberapa perawatan yang bisa ditukarkan dengan voucher ini antara lain potong dan blow rambut, hair coloring, perming, waxing dan perawatan lainnya.
Namun voucher ini tidak berlaku untuk perawatan seperti Tato Sulam Alis, Kiddy Cut, pembelian produk retail di salon secara langsung, perawatan MDBI (Metal Detox Bond Infuse) dan perawatan MDQSD (Metal Detox Quick Scalp Detox). Voucher ini dapat ditukarkan setiap hari termasuk hari libur nasional.
- Pedicure SPA : Rp346.000
Untuk Anda yang ingin mempercantik kuku tersedia Paket layanan Pedicure SPA. Paket layanan ini mencakup perawatan kuku tangan yang dibandrol dengan harga Rp346.000 saja.
Pada paket layanan ini sudah mencakup semua perawatan kuku tangan mulai dari pedicure, kutek gel, vitamin dan perawatan kutikula. Paket ini tidak bisa digabung dengan promo lain dan tidak bisa memilih therapist/stylish ya!
Dengan informasi Pricelist May May Salon 2024 diatas, memesan layanan favoritmu jadi lebih mudah di Traveloka!
Fasilitas di May May Salon Tunjungan Plaza
Guna mendukung segala pelayanan kecantikan, May May Salon Tunjungan Plaza menawarkan berbagai fasilitas pendukung yang ditujukan untuk memberikan kenyamanan maksimal bagi para pelanggan. Berikut adalah beberapa fasilitas utama yang tersedia di salon ini:
- Ruangan untuk Perawatan Rambut Khusus
May May Salon Tunjungan Plaza menyediakan ruang terpisah untuk perawatan rambut, khususnya perawatan rambut khusus seperti Anti-Dandruff Ritual atau Hair Fall Treatment yang memerlukan waktu cukup lama untuk melakukan perawatan.
- Area Manicure dan Pedicure
Untuk Anda yang ingin Manicure atau Pedicure juga tidak perlu khawatir, salon ini juga menyediakan area khusus untuk manicure dan pedicure dengan kursi yang nyaman dan peralatan lengkap, memungkinkan Anda untuk bersantai sambil mendapatkan perawatan kuku.
- Ruangan Menunggu yang Nyaman
Terdapat ruangan yang nyaman untuk pelanggan yang menunggu giliran sebelum melakukan perawatan. Ruangan ini dilengkapi dengan sofa yang nyaman, majalah, dan interior yang estetik memungkinkan pelanggan untuk bersantai.
- WiFI dan Minuman Gratis
Selama melakukan perawatan ataupun menunggu giliran, May May Salon Tunjungan Plaza juga menyediakan WiFi gratis yang cepat dan minuman untuk para pengunjung. Sehingga Anda tidak akan bosan saat menunggu selama perawatan.
Cara Pesan Voucher May May Salon Tunjungan Plaza di Traveloka
Bagi Anda yang ingin memesan voucher May May Salon Tunjungan Plaza, sekarang Anda bisa pesan dengan mudah lewat Traveloka. Berikut cara pesan voucher May May Salon Tunjungan Plaza di Traveloka:
- Buka aplikasi atau website Traveloka, lalu masukkan “May May Salon Tunjungan Plaza “ pada kolom pencarian dan pilih hasil pencarian yang sesuai
- Setelah itu pilih tiket sesuai dengan layanan yang Anda inginkan, Anda bisa memilih tiket “VALUE VOUCHER SERVICE Rp 100.000”, “PEDICURE SPA” atau “MANICURE SPA”.
- Lalu pilih Tanggal Kunjungan yang Anda inginkan dan masukkan jumlah tiket yang ingin dibeli
- Langkah terakhir adalah melakukan pembayaran dengan metode yang Anda inginkan dan tersedia di Traveloka.
- Jika sudah membayar dan berhasil, Anda akan menerima notif dan e-ticket/e-voucher di aplikasi ataupun email.
Tips Perawatan Rambut
Merawat rambut setelah kunjungan ke salon adalah langkah penting untuk memastikan bahwa hasil perawatan atau styling yang dilakukan bisa bertahan lama dan rambut tetap sehat. Berikut adalah tips perawatan rambut setelah dari salon yang bisa Anda terapkan:
- Hindari Keramas
Ada baiknya setelah melakukan perawatan rambut hindari untuk langsung keramas khususnya jika Anda melakukan perawatan seperti hair coloring, smoothing ataupun keratin. Dengan tidak langsung keramas dapat membuat hasil perawatan lebih maksimal.
- Gunakan Produk yang Tepat
Pilihlah sampo dan kondisioner yang sesuai dengan jenis perawatan rambut yang Anda lakukan, karena produk yang tepat akan membantu mempertahankan hasil perawatan dan melindungi rambut Anda dari kerusakan.
- Kurangi Penggunaan Alat Styling Panas
Setelah perawatan rambut, hindari penggunaan alat styling panas seperti catokan atau hair dryer dengan suhu tinggi. Suhu panas dapat merusak rambut yang baru diwarnai atau dirawat, mengurangi kelembaban alami rambut.
Menghabiskan waktu akhir pekan dengan mempercantik diri di May May Salon Tunjungan Plaza adalah pilihan yang tepat. Hindari antrian dan dapatkan perawatan rambut berkualitas dengan memasan vouchernya di Traveloka. Kini, Anda tidak perlu repot untuk datang langsung dan bisa lebih santai. Yuk tunggu apa lagi, pesan tiketnya sekarang!