Batu adalah salah satu kota wisata yang terkenal di Jawa Timur. Anda bisa menjumpai beragam lokasi wisata alam di kota ini. Mulai dari air terjun, pemandian air panas, hingga wisata petik apel. Lokasinya yang berada di dataran tinggi membuat udara kota ini sejuk dan memberikan suasana nyaman bagi siapa pun yang berkunjung.
Cuaca di kota Batu sejuk dengan kisaran suhu 18-24oC. Amat disarankan untuk mengunjungi Batu pada musim kemarau untuk pengalaman liburan yang lebih mengesankan.
Coban Rondo adalah salah satu wisata air terjun yang terkenal di Jawa Timur. Tak hanya melihat air terjun, Anda bisa menjajal wahana fun offroad, berkuda, panahan, scooter listrik, dsb.
Lokasi mal ini tidak jauh dari Alun-Alun Kota Batu. Di sini, Anda bisa menjumpai tenant fashion, kuliner, hingga bioskop. Cocok untuk disinggahi selama berlibur di Batu.
Berlokasi di kawasan Alun-Alun Batu, Anda bisa menjumpai berbagai makanan dan minuman tersaji di sini. Mulai dari jajanan kaki lima seperti jasuke (jagung susu keju), ketan, dan cilok, hingga makanan berat seperti bakso dan rawon tersedia di sini.
Pastikan momen liburan di Batu menyenangkan dengan beristirahat di hotel bintang 3 di Batu berikut ini.
Hotel ini berlokasi di Jalan K. H. Agus Salim nomor 106, Batu, Jawa Timur.
Tipe kamar yang tersedia hanya ada satu, yaitu tipe Kontena.
Area parkir, kolam renang, fasilitas rapat, bar, kafe, restoran, Wi-Fi, taman, dsb.
Concierge/layanan tamu, check-in express, resepsionis 24 jam, keamanan 24 jam, layanan kamar dengan jam terbatas, dan penitipan bagasi.
Lokasi Kontena Hotel dekat dengan Terminal Kota Batu (1,6km), Alun-Alun Kota Batu (1,7km), dan Jatim Park I (1,3km).
Staycation di Kontena Hotel
Direview oleh Dhuan M., 11 Feb
Suka banget…. Next kesini lagii…. Dinner dan Breakfast ya enak….
Hotel Batu Wonderland berlokasi di Jalan Imam Bonjol 17, Batu, Jawa Timur.
Junior, Superior, Deluxe, Premier, Executive, dan Premier with Balcony.
Area parkir, restoran, kafe, Wi-Fi, aula, pusat kebugaran, kolam renang, akses ke waterpark, fasilitas rapat, Wi-Fi, dsb.
Bellboy, early check-in, resepsionis 24 jam, keamanan 24 jam, laundry, penitipan bagasi, surat kabar di lobby, dan porter.
Lokasi hotel ini dekat dengan Alun-Alun Kota Batu (1,6km), Jatim Park I (2,9km), dan Lippo Plaza Batu (400m).
Liburan di Hotel Batu Wonderland
Direview oleh Lely S. L., 16 Januari
View tercantik dari lantai 2 🥰 hotel paling homey dan paling bersih, semua staff ramah dan makanan di resto enak enak setiap hari ganti menu 🫰🏻. Terbaik pokoknya kalau wonderland
Hotel ini berlokasi di Jalan Imam Bonjol nomor 5, Batu, Jawa Timur.
Deluxe, Superior, Junior Suite, dan Family Suite.
Kolam renang outdoor dan indoor, Wi-Fi, restoran, layanan kamar, area bebas asap rokok, teras rooftop, dan parkir valet.
Tersedia resepsionis 24 jam.
Lokasi De Lobby Suite Hotel dekat dengan Jatim Park I (2,7 km), Alun-Alun Kota Batu (1,5 km), dan Lippo Plaza Batu (250 m).
Liburan di De Lobby Suite Hotel
Direview oleh Samuel J. N., 03 Januari
Dekat dengan jalan Raya Batu, dekat dengan tempat kuliner, dekat dengan pusat oleh-oleh, dekat dengan plaza.
Selain menginap di hotel, Anda juga bisa menginap di vila. Berikut adalah beberapa rekomendasi vila di Batu.
Vila ini berlokasi di Jalan Abdul Gani Atas, Ngaglik, Batu, Jawa Timur.
Tipe kamar yang tersedia di vila ini adalah Svasana Villa with Mountain View. Vila ini memiliki kapasitas 4-6 orang.
Area parkir, restoran, Wi-Fi, kolam renang, teras rooftop, barbecue, dan karaoke.
Tersedia layanan resepsionis 24 jam.
Svasana Villa dekat dengan Kusuma Agrowisata (350m), Museum Angkut (1,8km), dan Batu Secret Zoo (5,5km).
Staycation di Svasana Villa
Direview oleh Ratih S. P., 12 Januari
Villa estetik di Batu, Malang yang recommended untuk staycation. Fasilitasnya lengkap ada pool, bathub, rooftop with view mountain, cocok untuk liburan bareng bestie ataupun keluarga. Setiap tipe punya interior yang unik dan keren. Tipe Oia yang paling favourite, design interiornya klasik nuansa Yunani👍.
Vila ini berlokasi di Jalan Puri Indah Perumahan Kingspark 8 nomor 37, Beji, Junrejo, Batu, Jawa Timur.
Tersedia pilihan kamar Villa Carmela 2 BR Connected, Villa Carmela 1 BR, dan Villa Carmela 3 BR. Kapasitas vila ini adalah 2-6 orang.
Area parkir, Wi-Fi, taman, kolam renang, ruang keluarga, dapur kecil, dsb.
Tersedia layanan keamanan 24 jam.
Dekat dengan Batu Night Spectacular (1,9km), Jatim Park 2 (2,7km), dan Terminal Kota Batu (2,9km).
Staycation di Villa Carmela Batu by Kingspark 8
Direview oleh N. Ayu S., 19 November
Fantatis dan mengagumkan, seperti Mengginap di rumah sendiri dengan pelayanan perhotelan, sangat senang sekali, pertahankan.
Vila bintang tiga ini berlokasi di The Villa Safira nomor 17, Jalan Abdulgani Atas, Batu, Jawa Timur.
Tersedia tipe vila The Cendana Honeymoon Suites 17C dan The Cendana Villa. Kapasitas vila ini adalah 2-10 orang.
Area parkir, TV kabel, dapur kecil, ruang keluarga, area merokok, teras, Wi-Fi, dan kolam renang.
Tersedia layanan kamar di vila ini.
Lokasi vila ini dekat dengan Kusuma Agrowisata (400m), Museum Angkut (1,4km), dan Alun-Alun Kota Batu (3,0km).
Staycation di The Cendana Villa’s
Direview oleh Gede R. M., 26 Maret
Keren banget ini mah. Sangat merekomendasikan untuk yang honneymoon, kesan romantic dan private yang saya rasakan bersama istri, wajib banget di coba, tersedia juga untuk acara rame-rame bersama keluarga besar.
Dengan menginap di hotel yang dilengkapi pusat kebugaran, Anda tetap bisa berolahraga sambil berlibur. Berikut beberapa rekomendasi hotel dengan pusat kebugaran di Batu,
Hotel bintang 5 ini berlokasi di Jalan Cherry nomor 10, Batu, Jawa Timur.
Deluxe Twin, Premier Twin, Premier King, Sky Suite, Golden Suite, Royal Suite, dan President Suite.
Hotel ini dilengkapi pusat kebugaran bagi Anda yang ingin berolahraga. Ada juga kolam renang indoor maupun outdoor untuk Anda yang ingin berolahraga renang di hotel ini.
Bellboy, concierge/layanan tamu, resepsionis 24 jam, keamanan 24 jam, penitipan bagasi, laundry, fasilitas nikah, dan surat kabar.
Hotel ini dekat dengan Jatim Park 2 (1,5km), Alun-Alun Kota Batu (3,8km), dan Lippo Plaza Batu (3,0km).
Staycation di Golden Tulip Holland Resort Batu
Direview oleh Ichsan K. H., 20 Februari
Hotel bagus dengan segala fasilitasnya, sarapan enak banyak menunya, kamar besar, ga cukup kalo semalam doang sih.
Resor bintang 5 ini berlokasi di Jalan Ir. Soekarno nomor 120, Batu, Hawa Timur.
Deluxe Twin, Deluxe King, Premier, Premier Garden View, Premier Pool View, Pool Access, Family, Suite, 1BR Pool Villa, 2BR Pool Villa.
Untuk Anda yang tidak ingin melewatkan momen workout, tersedia fasilitas pusat kebugaran. Ada juga kolam renang, lapangan golf mini, pool/snooker, dan tenis meja.
Bellboy, concierge/layanan tamu, resepsionis 24 jam, keamanan 24 jam, laundry, penitipan bagasi, jasa tur, fasilitas nikah, dan surat kabar di lobby.
Hotel ini dekat dengan Jatim Park 3 (800m), Terminal Kota Batu (2,7km), dan Alun-Alun Kota Batu (4,8km).
Liburan dan menginap di The Singhasari Resort Batu
Direview oleh Mey A. H., 04 Februari
Hotel dengan fasilitas yang lengkap, tempatnya nyaman., pelayanan juga sangat ramah., banyak event juga untuk anak-anak
Resor ini berlokasi di Jalan Kartika nomor 1, Batu, Jawa Timur.
Superior Double Bed, Superior Twin Bed, Deluxe, Deluxe Family.
Selain tersedia pusat kebugaran, resor ini juga menyediakan fasilitas olahraga lain seperti aerobik, badminton, basket, bilyar, bowling, dll.
Bellboy, concierge/layanan tamu, check-out express, resepsionis 24 jam, keamanan 24 jam, penitipan bagasi, surat kabar, fasilitas nikah.
Resor ini dekat dengan Jatim Park 1 (450m), Terminal Kota Batu (2,8km) , dan Alun-Alun Kota Batu (2,5km).
Liburan dan menginap di Klub Bunga Butik Resort
Direview oleh Zola Z., 16 Juli
Sesuai dengan di foto luas bangett semua ada, lengkap banget cocok buat staycation sama anak dan keluarga, recommended banget next time lagi ah🤣😂
Booking hotel maupun jenis akomodasi lain sangat mudah cukup dengan satu aplikasi Traveloka. Dapatkan poin untuk setiap pemesanan dan raih kesempatan mendapatkan diskon maupun benefit lain dengan menjadi bagian dari Traveloka Priority. Anda juga bisa membayar pesanan hotel melalui berbagai pilihan pembayaran.
Area Populer | Oro-oro Ombo, Bumiaji |
Hotel Populer | Hotel Batu Wonderland , De Lobby Suite Hotel |
Objek Wisata Populer | Jawa Timur Park 2, Museum Angkut Kota Batu |