Taman Bunderan Sukorejo atau Alun-Alun Bunderan Sukorejo terletak di Sudagaran, Kec. Sukorejo, Kab. Kendal, Jawa Tengah 51363.
Alun-alun ini lokasinya ada di tengah-tengah Kabupaten Kendal sehingga aksesnya luas. Anda bisa pergi ke kota-kota di sekitar Kendal, seperti Semarang, Wonosobo, Temanggung, hingga Batang dengan mudah.
Landmark ini buka 24 jam, tetapi jam-jam yang padat pengunjung antara pukul 09.00 hingga 12.00 atau pukul 16.00 hingga 21.00. Lokasinya yang cukup luas membuat alun-alun ini populer sebagai tempat nongkrong bersama teman atau keluarga.
Selain itu, Alun-Alun Bunderan Sukorejo juga banyak digunakan sebagai tempat COD ataupun transit bagi pengendara dengan rute Weleri-Jogja. Tempat parkirnya terbatas, tetapi ada toilet dan dekat masjid.
Anda bisa duduk bersantai menikmati waktu luang atau memantau anak-anak bermain perosotan maupun ayunan. Pilihan lain adalah mencicipi kuliner yang dijual di sekitar alun-alun.
Beberapa obyek wisata yang dapat Anda kunjungi di sekitar alun-alun adalah Bejen Forest Park, Air Terjun Guwung, Danau Banaran Sukorejo, Tol Langit Khayangan Kendal, hingga Wisata Puncak Patran.
Ada tiga jalan utama yang bisa Anda gunakan untuk sampai ke alun-alun ini yakni simpang Notomudigdo-Pemuda, simpang Bu Sabar, dan simpang kantor pos. PIlihan transportasinya menggunakan kendaraan pribadi ataupun sewa.
Agenda berkunjung ke Kendal dan sekitarnya akan lebih lengkap jika Anda menginap di akomodasi terbaik. Berikut adalah rekomendasi hotel mewah dekat Alun-Alun Bunderan Sukorejo.
Hotel bintang 5 ini terletak di JL. Gajah Mada No. 123, Semarang Tengah, Semarang.
Deluxe King, Deluxe Twin, Executive Twin, Executive King, Junior Suite, dan Executive Suite
Area main anak, restoran, WiFi, AC, pusat kebugaran, kolam renang outdoor, sauna, spa, bar di kolam renang, dan kolam renang anak.
Bellboy, layanan kamar, resepsionis dan keamanan 24 jam, laundry, dan penitipan bagasi.
Akomodasi dekat dengan Tentrem Mall (14 m), Lapangan Pancasila Simpang Lima Semarang (1,2 km), Lawang Sewu (1,8 km), Stasiun Semarang Poncol (2,6 km), Stasiun Semarang Tawang (3 km), dan Masjid Agung Jawa Tengah (MAJT) (3,6 km).
Liburan di Hotel Tentrem Semarang
Direview oleh Mariana M., 28 Desember
“Ke 2 kalinya kami menginap di Hotel Tentrem Semarang. Kami sangat menikmatinya. Jacuzzi nya juga mantap. Sarapan tetep the best.”
Hotel bintang 5 ini terletak di Jl. Pemuda No 118, Semarang Tengah, Semarang, Jawa Tengah.
Superior Twin, Superior King, Deluxe Twin, Deluxe King, Club King With Club, Club Twin With Club, Junior Suite With Club, Executive Suite With Club, dan Presidential Suite With Club.
Bathtub, TV kabel, WiFi, AC, ruangan fungsional, pusat kebugaran, spa, brankas, restoran, kolam renang, dan fasilitas bisnis.
Bellboy, layanan tamu 24 jam, resepsionis dan keamanan 24 jam, laundry, dan penitipan bagasi.
Akomodasi dekat dengan Mall Paragon City Semarang (350 m), Lawang Sewu (850 m), Stasiun Semarang Poncol (1,8 km), Stasiun Semarang Tawang (2,3 km), dan Lapangan Pancasila Simpang Lima Semarang (2,4 km).
Liburan di Po Hotel Semarang
Direview oleh Sally N., 21 Desember
“Lokasi hotel strategis dan city view dari kamar bagus sekali. Cuma sayang kalau di kamar lantai 8, kaca jendela kamarnya buram. Untungnya saya dapat minta ganti kamar, di lantai lebih atasnya, dengan kaca jendela yang terang. Terima kasih Po Hotel.”
Hotel bintang 5 ini terletak di Jln. Gajah Mada No. 59-61, Semarang Tengah, Semarang.
New Deluxe Twin Bed, New Deluxe King - Room, Grand Deluxe King Executive Lounge, Tower Club With Executive, dan Royal Suite.
Area main anak, pusat kebugaran, kolam renang outdoor, sauna, spa, mandi uap, lift, golf mini, restoran show cooking, bathtub, TV kabel, dan brankas.
Penitipan bagasi, laundry, resepsionis dan keamanan 24 jam, layanan pijat, antar-jemput bandara berbiaya, penjaga pintu dan layanan kamar 24 jam.
Akomodasi dekat dengan Mall Paragon City Semarang (850 m), Lawang Sewu (1,6 km), Stasiun Poncol (1,6 km), Stasiun Semarang Tawang (2,1 km), dan Lapangan Pancasila Simpang Lima Semarang (2,9 km).
Liburan di Gumaya Tower Hotel Semarang
Direview oleh Naditya K., 11 September
“Selama saya menginap, Gumaya Tower Semarang adalah hotel dengan pelayan terbaik. Kebersihan, kenyamanan, dan keramahan staffnya membuat para tamu betah berlama-lama menginap di sini. Kamarnya luas, bersih, dan nyaman. Area parkirnya juga luas. Menu breakfastnya beragam dan enak-enak semua 👍🏼.”
Sebagai salah satu landmark di Kendal, Anda bisa menemukan berbagai jenis akomodasi dekat Alun-Alun Bunderan Sukorejo. Salah satunya adalah hotel murah dekat alun-alun untuk Anda yang berada dalam perjalanan dengan bujet pas-pasan.
Hotel bintang 1 ini terletak di Jl. Gatot Subroto No.196, Krajan, Kebonsari, Kec. Temanggung.
Reddoorz, Reddoorz Twin, Reddoorz Deluxe, dan Reddoorz Family.
WiFi, AC, dan TV.
Resepsionis 24 jam.
Akomodasi ini dekat dengan Plaza Temanggung (2,1 km), RSUD Kab Temanggung (2,8 km), Kolam Renang Tuk Mulyo (3,4 km), dan Langgeng Waterpark (3,9 km),
Liburan di RedDoorz Syariah near Alun Alun Temanggung
Direview oleh Niken R., 27 Desember
“Hotelnya nyaman sekali dengan harga yang pas dikantong dan lokasi dekat alun² temanggung. Kamarnya bersih, ada air panas untuk mandi. Pegawainya juga ramah.”
Akomodasi bintang 1 ini terletak di Jl. Raya Timur Kaliwungu no. 80 Gadukan, Kutoharjo, Kaliwungu. Kendal.
Reddoorz Twin, Reddoorz, Reddoorz Family, dan Reddoorz Sale.
AC dan WiFi.
Resepsionis.
Akomodasi dekat dengan Alun-Alun Kaliwungu (550 m), Makam Kyai Musyafa Kaliwungu (950 m), Jabal Park (1 km), Kampung Pelangi Kaliwungu (1,1 km), dan Semarang Zoo (3,5 km).
Transit di RedDoorz near Alun Alun Kaliwungu Kendal
Direview oleh Nuruldaffa, 01 November
“Dekat dengan Alun Alun Kaliwungu, dekat dengan musholla, nyebrang ada jajan pasar buat sarapan”
Hotel bintang 1 ini terletak di Banyu Bening Syariah Homestay, Tieng Krajan, Tieng, Wonosobo Regency, Central Java, Indonesia, Kejajar, Wonosobo.
Hanya tersedia tipe kamar Reddoorz.
TV, WiFi, dan area bebas rokok.
Resepsionis 24 jam.
Akomodasi dekat dengan
Liburan di RedDoorz Syariah near Gardu Pandang Dieng
Direview oleh Dita M., 04 Januari
“Sesuai sih dengan rate yang lain emang nyaman nginep di sini, bersih, rapi, water heater juga panas.”
Hostel dekat Alun-Alun Bunderan Sukorejo bisa jadi pilihan untuk perjalanan bisnis maupun liburan Anda di Kendal dan sekitarnya. Cek rekomendasinya berikut.
Akomodasi ini terletak di Jalan Veteran Boja-Boja Kabupaten Kendal.
Superior, Executive, Family, dan Executive Family.
Area parkir, restoran, area main anak, taman, kolam renang outdoor, dan fasilitas bisnis.
Layanan kamar, resepsionis 24 jam dan laundry.
Akomodasi dekat dengan Pasar Boja (2,1 km), River Tubing Bumi Parikesit (4,1 km), Desa Wisata Trayu (4,2 km), dan Kedung tirta langen (4,8 km).
Staycation di River Walk Boja- BSB City (Urban Camp)
Direview oleh Rhuni A. P., 02 Januari
“Worth it! Liburan di Urban Camp River Walk Boja sangat menyenangkan, room terhitung murah dengan fasilitas lengkap, pelayanan memuaskan, staff ramah, anak-anak bisa berenang sepuasnya dan wisata edukasi yang bagus. Sayang kesini pas musim laron jadi banyak laron masuk kamar, tapi overall good sih! Bakal balik lagi”
Akomodasi ini terletak di Jalan Raya Dieng KM 11 Kuripan, Garung, Garung, Wonosobo.
Superior View, Deluxe View, Deluxe Garden View, Family View, dan Family Garden View.
Layanan kamar, area parkir, dan restoran.
Laundry, jasa tur, resepsionis 24 jam, dan antar-jemput bandara.
Akomodasi dekat dengan Wisata Kebun Teh Tambi (5 km) dan Telaga Menjer (5,2 km).
Liburan di Amerta Giri Hotel Dieng
Direview oleh Dessy P., 31 Desember
“Kamarnya non AC tapi ga panas karena udah sejuk dan ventilasinya juga banyak. Ditambah ada exhaust di kamar mandi jadi udaranya ga muter di situ aja. Di tipe kamar ini ada balkonnya dan view nya bagus. Kebersihan & kerapian kamarnya juga top notch untuk di range harga segini. Breakfast nya with view ke Gunung Sindoro (karena tempatnya di rooftop) will definitely come back to Amerta Giri!”
Hostel ini terletak di Jalan Dieng - Sembungan, Dieng, Wonosobo, Jawa Tengah.
Standard View, Best View, Family, dan Cabin.
Late check-out, early check-in, taman, area piknik, teras rooftop, dan ruang keluarga.
Resepsionis, jasa tur, resepsionis 24 jam, dan porter.
Akomodasi dekat dengan
Staycation di Bintang Homestay Sikunir
Direview oleh Rahma A. H., 05 Januari
“Sangat senang sekali menginap di Bintang Homestay Sikunir, pelayanan ramah, dan yang paling asyik pemandangan dari luar kamar, suasana di pengunungan dingin. Terima kasih.”
Traveloka memudahkan Anda untuk merencanakan perjalanan bisnis maupun liburan. Kebutuhan untuk pesan tiket pesawat, booking hotel, hingga tiket masuk obyek wisata bisa Anda dapat dengan lebih mudah dalam satu aplikasi.
Anda juga bisa bermain game di aplikasi untuk mendapatkan Traveloka Points secara cuma-cuma. Poin ini bisa Anda tukar sebagai diskon untuk pemesanan tiket pesawat maupun booking hotel selanjutnya.
Total Akomodasi | 25 Properties |
Hotel Populer | Omah Joglo Sukorejo RedPartner, SPOT ON 91157 Desa Wisata Bendosari Kendal |
Objek Wisata Populer | SMK Muhammadiyah 4 Sukorejo, Rumah Makan Luwes |