Cibubur Junction, pusat perbelanjaan modern yang cocok untuk menghabiskan waktu bersama keluarga. Mal yang mulai beroperasi sejak 2005 ini berada di Jalan Jambore Raya no. 1, Cibubur, Kecamatan Ciracas, Jakarta Timur.
Menginap di hotel dekat Cibubur Junction memberikan akses mudah untuk mengunjungi pusat belanja modern satu ini. Selain itu, juga sejumlah destinasi menarik lain di kawasan Cibubur yang dikenal sejuk dan asri.
Cibubur Junction sebagai salah satu destinasi unggulan di Jakarta Timur menghadirkan pengalaman wisata belanja lengkap. Terdapat berbagai tenant, mulai dari toko elektronik dan gadget, gerai kuliner, bioskop, swalayan, arena bermain anak, hingga pusat relaksasi dan kecantikan.
Jika masih belum cukup, masih ada Taman Wiladatika di dekat Cibubur Junction. Taman bunga dan air mancur yang berdiri sejak 1980 ini dapat menjadi lokasi tepat untuk melepas jenuh, usai beraktivitas di dalam ruangan.
Jalan-jalan, baik di dalam Cibubur Junction maupun di Taman Wiladatika, tentu akan menjadi pengalaman rekreasi sehat dan menyenangkan. Produk-produk menarik yang menjadi kebutuhan, bisa dipenuhi dengan berbelanja di Cibubur Junction.
Terdapat halte bus di jarak 200 meter dekat Cibubur Junction. Jadi untuk menuju mal satu ini, Anda bisa naik bus TransJakarta nomor 7C rute Cibubur – BKN. Atau armada bus RoyalTrans rute 1K Cibubur - Blok M.
Apabila berangkat dari Bandara Soekarno-Hatta, Anda bisa naik bus Damri, turun di Terminal Kampung Rambutan. Lalu lanjut naik angkot biru nomor 121 menuju Cibubur Junction.
Bagi yang membutuhkan kenyamanan atau privasi lebih, manfaatkan moda transportasi online berbasis aplikasi, baik roda dua maupun roda empat.
Kenyamanan sering menjadi pertimbangan utama. Bukan hanya soal pilihan transportasi, melainkan juga akomodasi. Daftar hotel mewah dekat Cibubur Junction berikut direkomendasikan bagi Anda yang memprioritaskan kenyamanan.
Hotel bintang 4 beralamat di Jalan Raya Kranggan No. 69, Kelurahan Jatisampurna, Kecamatan Jatisampurna, Bekasi, Jawa Barat.
Menyediakan tiga tipe kamar, di antaranya Deluxe, Superior 1 Bedroom, dan Superior Twin.
Kolam renang, spa, aula, ruang rapat, taman, pusat kebugaran, area parkir, dan bar.
Bantuan concierge, bellboy, layanan kamar, resepsionis dan keamanan 24 jam, airport shuttle, laundry, dan paket makan seharian.
Berjarak 2,61 kilometer dari Cibubur Junction, 334 meter dari Plaza Cibubur, dan 560 meter dari Ruko Time Square Cibubur.
Staycation di Avenzel Hotel and Convention Cibuur
Direview oleh Farini H., 12 Jun
Happy banget bisa bawa keluarga staycation di sini. Pas nyampe dapet free 2 cups soft drink and cakes. Dan karena bertepatan dengan ulang tahun suami, di kamar juga sudah disediakan free one pcs mini cake.
Untuk sarapan hanya dapet free 2 person, anak umur 9 tahun kena full charges. Rasanya enak sih untuk sarapan, dan makanan yang dipesen di resto yang diantar ke kamar.
Paginya di kolam renang ada mini games untuk anak, jadi sambil berenang anak bisa sambil ikut mini gamesnya juga. Terima kasih, Avenzel.
Akomodasi bintang 3 ini beralamat di Jalan Alternatif Cibubur Nomor 230, Cimanggis, Depok, Jawa Barat.
Terdapat satu pilihan tipe kamar yang tersedia, yakni Premier Studio dengan 1 queen bed.
Kolam renang, lift, area parkir, dan area bebas asap rokok.
Keamanan 24 jam dan layanan pembenahan kamar.
Jarak dari Cibubur Junction sejauh 1,07 kilometer, Trans Studio Mall 26 meter, Cibubur Point Automatic Center 428 meter, dan tempat ibadah Masjid Nur Amaliah 373 meter.
Liburan di Transpark Cibubur by Arsakha Property
Review oleh Y. Hendro C. S. 19 Desember
Respon pengelola cukup baik. Dan kami diijinkan check in lebih awal, mengingat kami perjalanan dari Solo dan membawa anak kecil. Tempat bersih nyaman, AC dingin, akses kemana-mana mudah, 1 lokasi dengan mall. Bakal balik lagi kesini pokoknya. Catatannya cuma 1, tarif parkirnya mahal. +/- 4,5rb/jam. Tanpa batas atas.
Jalan Alternatif Kavling DDN No. 105, Kelurahan Harjamukti, Kecamatan Cimanggis, Kota Depok, Jawa Barat.
Double Bed dan Twin Bed Room.
Area parkir, kafe,restoran, area merokok dan bebas rokok, dan penitipan sepeda.
Keamanan 24 jam, resepsionis, WiFi gratis, fasilitas ramah disabilitas, serta free teh dan kopi di lobi.
Masjid Nur Amaliah hanya berjarak 89 meter dari penginapan. Begitu pula Ruko Time Square Cibubur yang berjarak 2,33 kilometer dan Meilia Hospital Cibubur sejauh 342 meter.
Staycation di Nonie’s House Cibubur
Review oleh Syaufika A. R. 05 Oktober
Asli hotelnya nyaman banget, semua lengkap netflix pun tingga nonton aja. Air minum di refill kalo nginepnya lebih dari semalem anduknya juga diganti, sabun shampoo piring gelas sendok garpu lengkap, kamarnya juga bersih, mau nginep di sini lagi.
Bagi tamu yang memprioritaskan efisiensi bujet, berikut pilihan akomodasi di dekat Cibubur Junction, Jakarta Timur.
Hotel bintang 2 di Jalan Radar Auri No.1, Tower E, Lantai 15, Cimanggis, Depok, Jawa Barat.
Apartment 2 Bedrooms dengan 2 queen bed dan Studio dengan 1 king bed.
Area parkir, kolam renang outdoor, dan area merokok.
Resepsionis 24 jam.
Jarak dari penginapan ke Cibubur Junction sekitar 735 meter saja. Dekat dari pusat transportasi, seperti kantor armada bus Gunung Harta (2,28km) dan Terminal Kampung Rambutan (6,75km).
Staycation di Arsakha Property
Direview oleh Seftyan O., 10 Januari
Cukup puas saya menginap di unit Arsakha Property ini. Sesuai budget lah ya. Fine fine aja untuk orang yang ingin menyendiri dan iseng pengen liburan. Fasilitas ok, kebersihan ok, semua ok. Pelayanannya sangat ramah. Next Time bakalan kesini lagi.
Adaya Hotel merupakan akomodasi bintang 2 yang berlokasi di Jalan Krangan Raya, Ruko Sampoerna Square No. 6, Jatisampurna, Bekasi, Jawa Barat.
Tersedia dua pilihan tipe kamar, yakni Superior Double dan Deluxe Double.
Area parkir, kafe, dan tempat merokok, serta TV di tiap-tiap kamar.
Servis untuk tamu, meliputi check-in dan check-out express, resepsionis 24 jam, dan layanan concierge.
Dekat dengan Ruko Time Square Cibubur (2,67 kilometer), Bumi Perkemahan Pramuka Cibubur (1,93 kilometer), dan Kranggan Waterpark (2,8 kilometer).
Review oleh Joko S. 19 Nov
Comfortable, jauh dari kebisingan.
Akomodasi bintang 2 yang terletak di Jalan Taruna Jaya No. 3, Kelurahan Cibubur, Kecamatan Ciracas, Jakarta Timur.
Menyediakan empat tipe kamar, antara lain Deluxe Double, Superior Room, Standard Twin, dan Standard Double.
AC, area bebas rokok, kolam renang outdoor, ruang TV, WiFi gratis, dan area parkir.
Check-in dan check-out express, resepsionis 24 jam, welcome drinks, layanan kamar, dan penitipan bagasi.
Cibubur Junction dan Taman Wiladatika berjarak tak sampai 1 kilometer, atau tepatnya 941 meter. Sementara Vihara Bhakti Pramuka Cibubur berjarak 1,28 kilometer, dan Masjid Nur Amaliah hanya sejauh 1,7 kilometer.
Akomodasi Bisnis
Direview oleh Hermanto, 16 Maret
Tempatnya asri hijau, luas tempat parkirnya, kamarnya bersih, karyawan siangnya ramah, attitude nya baik, harga untuk kamarnya terjangkau.
Jenis akomodasi berupa apartemen cocok untuk Anda yang mencari penginapan dengan vibe ala rumah sendiri.
Akomodasi apartemen dengan alamat di Jalan Radar AURI No. 1, Cibubur, Ciracas, Jakarta Timur.
Menyediakan satu tipe kamar, yaitu 2 Br Double.
AC, restoran, kolam renang, parkir, WiFi, penitipan jaket, area merokok dan bebas rokok, balkon, kafe, area bermain anak, dan parkir berjaga
Resepsionis yang melayani proses check-in dan check-out, serta fasilitas ramah disabilitas.
Hanya berjarak 925 meter dari Madu Pramuka Istana Lebah Cipayung Jakarta, 1,3 kilometer dari Masjid Nur Amaliah, dan 1,32 kilometer dari Vihara Bhakti Pramuka Cibubur.
Liburan Keluarga di RedLiving Apartemen Cibubur Village - Raja Property Tower D
Direview oleh Varadita V. D., 20 Oktober
Lumayan lah, walaupun lingkungan sekitarnya kumuh tapi di dalem kamar bersih, agentnya ramah, minta apa apa langsung dicarikan, kompor sempat tidak nyala tapi langsung dibenerin, lumayan bisa buat masak yang simpel, kulkas oke, TV oke, WiFi kencang, air deres. Gak nyesel deh nginep di sini.
Penginapan jenis apartemen yang berlokasi di Jalan Alternatif Cibubur No.230, Kelurahan Harjamukti, Kecamatan Cimanggis, Depok, Jawa Barat.
Apartemen Studio dengan satu ranjang ukuran medium.
Kolam renang, AC, dapur kecil, area parkir, pusat kebugaran, dan fasilitas bisnis.
Resepsionis 24 Jam untuk melayani proses check-in dan check-out.
Lokasinya strategis, dekat dengan Trans Studio Mall Cibubur (106 meter), Masjid Nur Amaliah (412 meter), dan Cibubur Point Automatic Center (484 meter).
Menginap di DQ Housing Comfort and Nice Studio Trans Park Cibubur
Direview oleh Muhammad f. R., 08 September
Berangkat penuh emosi, karena di jalan banyak manusia rese, pas nyampe, kebayar sih sama kondisi kamar yang bersih, AC dingin, free Kapal Api hitam + biskuit di dalam kamar wkwk, the best sih asli.
Ruangan apartemen yang disulap menjadi penginapan. Beralamat di Jalan Radar AURI No. 1 Cibubur, Kecamatan Ciracas, Jakarta Timur.
Tipe kamar yang ada, meliputi Superior dan kamar Transit untuk 2 jam dan 3 jam.
Fasilitas di penginapan ini, di antaranya kolam renang, area parkir, dan area lobi.
Layanan tamu yang tersedia, yakni resepsionis yang siap siaga 24 jam.
Berjarak 959 meter dari Madu Pramuka Istana Lebah Cipayung Jakarta, 1,34 kilometer dari Vihara Bhakti Pramuka dan Masjid Nur AMaliah, serta 1,39 kilometer dari Cibubur Point Automatic Center.
Staycation di Lily’s Room at Apartment Cibubur Village
Direview oleh Nurida P., 10 Maret
Terima kasih, pelayanan yang diberikan oleh pihak Lily's Room benar-benar memuaskan.
Traveloka menawarkan kemudahan dalam melayani order booking akomodasi. Apalagi ada program Traveloka Priority agar pengalaman bermalam makin spesial.
Anda bisa bergabung dengan Traveloka Priority untuk mendapatkan berbagai tawaran menarik, khusus member. Sebut saja ekstra diskon, akses customer care 24 jam, hingga Pinhome home service.
Raih Priority Points dan tingkatkan terus, guna meraih keuntungan lebih banyak dari Traveloka.
Total Akomodasi | 200 Properties |
Hotel Populer | TransitID, Nonie’s Huis Cibubur |
Objek Wisata Populer | Cibubur Junction, Mall Ciputra Cibubur |