Aloft Bali Kuta at Beachwalk

Hotel

9.0

Mengesankan
Dari 235 review tamu yang terverifikasi
Area Akomodasi
Lihat Peta
Beachwalk Shopping Center, Jalan Pantai Kuta Kec. Kuta, Kabupaten Badung, Kuta, Badung, Bali, Indonesia, 80361
Lokasi Strategis

Fasilitas Utama

Selengkapnya
AC
Restoran
Kolam Renang
Resepsionis 24 Jam
Parkir
Lift
WiFi
Aloft Bali Kuta at Beachwalk adalah hotel di lokasi yang baik, tepatnya berada di Kuta. Resepsionis siap 24 jam untuk melayani proses check-in, check-out dan kebutuhan Anda yang lain. Jangan ragu untuk menghubungi resepsionis, kami siap melayani Anda. WiFi tersedia di seluruh area publik properti untuk membantu Anda tetap terhubung dengan keluarga dan teman.
Selengkapnya

Info Lokasi di sekitar Aloft Bali Kuta at Beachwalk

Temukan Tempat Lainnya
Beachwalk Shopping Center, Jalan Pantai Kuta Kec. Kuta, Kabupaten Badung, Kuta, Badung, Bali, Indonesia, 80361

9,2

Lokasi Strategis
Lobi Aloft Bali Kuta at Beachwalk
Bangunan 2 Aloft Bali Kuta at Beachwalk

Lebih Lanjut tentang Aloft Bali Kuta at Beachwalk

Tentang Aloft Bali Kuta at Beachwalk

Aloft Bali Kuta at Beachwalk

adalah hotel yang terletak di lokasi strategis, tepatnya di dekat Beachwalk, Kuta Bali. Akomodasi ini benar-benar terletak di lokasi yang strategis karena Anda bisa berbelanja di Beachwalk dan bermain di pantai Kuta sekaligus. Aloft Bali Kuta at Beachwalk sendiri mengklaim bahwa hotelnya adalah hotel paling trendi se-Kuta Bali. Wah, jadi penasaran semenarik apa hotel ini, ya? 

Kenapa Harus Menginap di Aloft Bali Kuta at Beachwalk

Saat berkunjung ke Bali, terutama Pantai Kuta, Aloft Bali Kuta at Beachwalk sangat direkomendasikan untuk Anda. Pasalnya, hotel bintang 4 ini berfasilitas lengkap, berlokasi strategis dan memudahkan Anda untuk bolak-balik ke tempat-tempat menarik di sekitar. Apalagi, jika Anda tidak membawa kendaraan pribadi, menginap di hotel yang nyaman dan dekat ke mana-mana adalah sebuah keuntungan.

Fasilitas Utama yang Ditawarkan Aloft Bali Kuta at Beachwalk

Aloft Bali Kuta at Beachwalk menawarkan fasilitas yang lengkap untuk Anda. Setiap kamar dilengkapi dengan AC, TV kabel, kulkas dan pancuran. Fasilitas publik ada kafe, lift, restoran, brankas dan WiFi di area umum, kolam renang, bilyar, pusat kebugaran dan parkir berjaga.

Jika Anda datang tepat pada waktu makan, Aloft Bali Kuta at Beachwalk menyediakan sarapan, restoran untuk sarapan, makan siang dan makan malam, jadi, Anda tak perlu lagi cari makan di luar karena hotel ini telah menyediakan segalanya untuk Anda.

Tersedia pula layanan medis bagi Anda yang membutuhkan. Bellboy, resepsionis dan keamanan pun siap membantu Anda 24 jam. Hotel ini pun dekat dengan ATM/Bank, minimarket, salon rambut, salon kecantikan, toko dan toko oleh-oleh.

Lokasi dan Aksesibilitas Aloft Bali Kuta at Beachwalk

Aloft Bali Kuta at Beachwalk terletak di Jalan Pantai Kuta, Beachwalk Shopping Center, Kuta, Badung, Bali 80361. Jika naik transportasi umum, Anda bisa naik Trans Metro Dewata Koridor 1B Terminal Persiapan – Sentral Parkir Kuta lalu dari sana Anda bisa menggunakan layanan ojek online menuju Aloft Bali Kuta at Beachwalk.

Jika dari Terminal Ubung, Anda bisa naik Trans Metro Dewata Koridor 1B turun di Abian Base Timur lalu berjalan kaki atau naik ojek sejauh 2,8 km menuju Aloft Bali Kuta at Beachwalk. 

Sedangkan jika dari Bandara I Gusti Ngurah Rai, Anda bisa berjalan kaki lewat pantai Kuta sejauh 4,1 km menuju Aloft Bali Kuta at Beachwalk. Alternatif lain, dari bandara jalan kaki sejauh 400 meter ke Terminal Ubung kemudian naik Trans Metro Dewata Koridor 2B, turun di Raya Kuta 4 lalu jalan kaki sejauh 2,2 km ke Aloft Bali Kuta at Beachwalk.

Tidak mau repot? Ada layanan antar-jemput bandara dari Traveloka yang selalu siap siaga melayani Anda.

Jenis Kamar

Pastikan untuk selalu memesan kamar di Aloft Bali Kuta at Beachwalk sesuai kebutuhan Anda. Ini dia tipe-tipe kamar di sana yang bisa Anda pilih.

1. King Bed (Balcony/Balcony Pool View/Terrace Garden View/Terrace Pool View)

Kamar tipe ini memiliki 1 King Bed yang nyaman, AC, sofa, meja, TV kabel, kulkas, kamar mandi pribadi dan berbagai perlengkapan lain seperti pembuat kopi/teh, ketel elektrik, setrika dan papan setrika (by request), jubah mandi, toiletries, pengering rambut, sandal dan air minum kemasan. Tersedia kamar 1 King Bed dengan balkon, balkon dengan pemandangan kolam renang atau teras dengan view kebun/ kolam renang.

2. Double Beds (Balcony/Terrace Garden View)

Kamar dengan 2 double beds ini dilengkapi dengan kamar mandi pribadi, sofa, meja TV kabel, kulkas dan perlengkapan lain seperti pembuat kopi/teh, ketel listrik, jubah mandi, toiletries, pengering rambut, sandal dan air minum kemasan. Jika Anda membutuhkan setrika berikut papan, staff akan menyediakannya untuk Anda. Kamar tipe 1 Double Beds ini memiliki dua opsi pemandangan, yaitu balkon dan teras dengan view kebun.

Restoran dan Tempat Makan di Aloft Bali Kuta at Beachwalk

Jika Anda menginap di Aloft Bali Kuta at Beachwalk , tak perlu jauh-jauh cari makan di luar karena tersedia restoran dan tempat makan lainnya yang direkomendasikan untuk Anda.

1. Restoran

Ingin makan berat? Aloft Bali Kuta at Beachwalk menyediakan restoran untuk Anda, baik restoran untuk sarapan, makan siang, maupun makan malam. 

2. Kafe

Aloft Bali Kuta at Beachwalk menyediakan fasilitas kafe untuk acara ngopi Anda. Kafe ini dilengkapi dengan lounge dan tak jarang terdapat pertunjukan musik live.

3. Bar

Anda membutuhkan minuman beralkohol? Bar Aloft Bali Kuta at Beachwalk menyediakan segala jenis minuman terbaik untuk Anda. Anda juga bisa memesan mocktail jika tidak ingin minum-minuman beralkohol.

Fasilitas Rekreasi dan Kesehatan di Aloft Bali Kuta at Beachwalk

Menginap di Aloft Bali Kuta at Beachwalk makin menyenangkan dengan adanya fasilitas rekreasi. Jika Anda membutuhkan fasilitas kesehatan, hotel bintang 4 ini pun punya solusinya untuk Anda.

1. Layanan Medis

Jika Anda secara tidak terduga membutuhkan perawatan dokter atau sekadar pemeriksaan saat menginap di Aloft Bali Kuta at Beachwalk, tersedia layanan medis untuk Anda.

2. Kolam Renang

Meskipun hanya beberapa langkah menuju pantai Kuta, tapi tak ada salahnya mencoba fasilitas renang yang telah disediakan. Kolam renang di Aloft Bali Kuta at Beachwalk nyaman, luas dan mewah. Tersedia kursi berjemur bagi Anda yang ingin berjemur di tepi kolam.

3. Pusat Kebugaran

Jangan lewatkan momen olahraga meski sedang liburan! Di Aloft Bali Kuta at Beachwalk, tersedia pusat kebugaran untuk fasilitas berolahraga Anda. 

4. Bilyar

Suka bermain bilyar? Aloft Bali Kuta at Beachwalk menyediakan fasilitasnya untuk Anda. Saatnya seru-seruan bersama teman, pasangan atau keluarga tercinta Anda!

Tempat Wisata dekat Aloft Bali Kuta at Beachwalk

Selain fasilitas rekreasi yang telah disediakan, Anda juga dapat mengeksplorasi tempat-tempat wisata di sekitar Aloft Bali Kuta at Beachwalk.

1. Pantai Kuta

Belum ke Bali rasanya, jika belum mampir ke Pantai Kuta. Pantai populer ini berlokasi tak jauh dari Aloft Bali Kuta at Beachwalk, hanya 353 meter. Selain menikmati keindahan pantai, Anda juga bisa berselancar, berenang, bermain pasir hingga menikmati jasa pijat.

2. Beachwalk

Menginap di Aloft Bali Kuta at Beachwalk, sudah pasti harus masuk ke Beachwalk (161 m). Selain berbelanja, Anda juga bisa menikmati suasana berbeda belanja di dalam mall. Tidak seperti mall lainnya yang berada dalam gedung, Beachwalk menawarkan sensasi belanja di koridor terbuka yang bertingkat dan megah.

3. Pura Luhur Uluwatu

Salah satu tempat terbaik untuk menikmati matahari terbenam di Bali adalah Pura Luhur Uluwatu (23 km). Pura ini terletak di atas tebing yang menghadap langsung ke Samudra. Selain menikmati matahari terbenam, Anda juga bisa menonton atraksi tari kecak yang sakral di dalam hutan.

Tempat Kuliner dekat Aloft Bali Kuta at Beachwalk 

Ayo nikmati kuliner khas Bali di tempat-tempat kuliner dekat Aloft Bali Kuta at Beachwalk. Berikut rekomendasinya untuk Anda.

1. Warung Wardani Tuban

Warung makan ini terkenal dengan ayam suwir pedasnya yang khas. Selain itu, Anda juga bisa coba memesan nasi campur khas Bali yang terdiri dari aneka lauk-pauk. Bukan hanya makan berat, di sini Anda bisa nikmati kesegaran es buah, gelato hingga kopi khas Bali.

2. Gourmet Sate House

Pecinta Sate Lilit khas Bali wajib mampir ke sini! Selain sate lilit, Gourmet Sate House pun menyediakan varian sate lainnya seperti sate ayam Madura, sate kambing Madura, sate domba Madura, sate kelinci, bebek, udang hingga cumi-cumi. Tak cuma sate, resto ini pun menyediakan aneka nasi goreng, gulai kambing, soto ayam, iga sapi hingga gado-gado.

3. Warung Murah Double Six

Kulineran di Bali, nggak harus mahal! Ada Warung Murah Double Six yang rasanya tetap juara. Di sini tersedia nasi putih, nasi merah hingga nasi kuning. Lauknya ada ayam betutu khas Bali, sate ayam, rendang, aneka gorengan dan tumisan.

Tips & Trik Menginap di Aloft Bali Kuta at Beachwalk

Sebelum menginap di Aloft Bali Kuta at Beachwalk, ada baiknya Anda menyimak tips dan trik di bawah ini.

1. Pilih Kamar Sesuai Kebutuhan

Di Aloft Bali Kuta at Beachwalk tersedia kamar dengan 1 King Bed dan 2 Double Beds. Sesuaikan jumlah tamu dengan bed yang tersedia, jika kurang, Anda bisa meminta ranjang ekstra dengan biaya tambahan. Selain itu, pilihlah view yang Anda inginkan. View kolam renang dari balkon tentu berbeda dengan view kolam renang dari teras. Begitu pun view teras kebun, pasti berbeda dengan pemandangan dari balkon. Perhatikan juga apakah kamar yang Anda pilih termasuk sarapan atau tidak.

2. Pertimbangkan Soal Transportasi

Jika Anda tak membawa kendaraan pribadi, Aloft Bali Kuta at Beachwalk tetap mudah dijangkau oleh transportasi umum. Namun, jika Anda mempertimbangkan untuk menyewa mobil, itu pun lebih baik. Pastikan hanya menyewa mobil dari Traveloka agar lebih aman dan terpercaya. Jangan lupa, Traveloka pun menyediakan layanan antar-jemput bandara.

3. Cek Promo dan Penawaran Khusus

Berkunjung ke Kuta Bali pada high season bisa menguras lebih banyak biaya. Kalau tidak cepat, bisa kehabisan akomodasi yang murah. Namun, itu tidak akan terjadi jika Anda rajin mengecek apakah ada promo atau penawaran khusus dari hotel yang Anda incar. Kalaupun tidak ada, jangan cemas, karena Traveloka selalu menyediakan promo menarik bahkan saat musim liburan tiba.

Mengapa Harus Booking Aloft Bali Kuta at Beachwalk Melalui Traveloka

Selain banyak promo, banyak layanan, Traveloka pun telah mendapatkan banyak kepercayaan dari pengguna setianya. Sebagai platform agen travel terdepan se-Asia Tenggara, Traveloka telah dipercaya selama lebih dari 10 tahun dan telah diunduh lebih dari 30 juta kali. Tunggu apalagi? Jangan ragu pesan kamar

Aloft Bali Kuta at Beachwalk

dengan Traveloka. Selain itu, Anda juga bisa pesan tiket pesawat, kereta, bus atau travel. Tiada lagi alasan untuk ragu, sebab, semua perjalanan bahkan bisa diasuransikan dengan Traveloka. Download Traveloka sekarang!

Semua Fasilitas di Aloft Bali Kuta at Beachwalk

Bar, Kafe, dan Lounge Aloft Bali Kuta at Beachwalk
Bar, Kafe, dan Lounge
Kolam Renang Aloft Bali Kuta at Beachwalk
Kolam Renang
Fasilitas Hiburan Aloft Bali Kuta at Beachwalk
Fasilitas Hiburan
Pusat Kebugaran Aloft Bali Kuta at Beachwalk
Pusat Kebugaran
Ruangan Fungsional Aloft Bali Kuta at Beachwalk
Ruangan Fungsional

Fasilitas Publik

  • Kopi/teh di lobby
  • Kafe
  • Early check-in
  • Lift
  • Late check-out
  • Restoran
  • Restoran untuk sarapan
  • Restoran untuk makan malam
  • Restoran untuk makan siang
  • Brankas
  • WiFi di area umum

Servis Hotel

  • Bellboy
  • Concierge/layanan tamu
  • Resepsionis
  • Resepsionis 24 jam
  • Keamanan 24 jam
  • LATE_CHECK_OUT
  • Penitipan bagasi
  • Layanan medis

Fasilitas Kamar

  • Jubah mandi
  • TV kabel
  • Meja
  • Pengering rambut
  • Brankas kamar
  • Kulkas
  • Pancuran
  • TV

Fasilitas Terdekat

  • ATM/Bank
  • Salon kecantikan
  • Toko oleh-oleh
  • Mini market
  • Salon rambut
  • Toko
  • Supermarket

Umum

  • AC
  • Kamar dengan pintu penghubung
  • Area bebas asap rokok
  • Kolam renang

Makanan dan Minuman

  • Bar
  • Sarapan
  • Kafe

Kegiatan Lainnya

  • Pusat kebugaran
  • Kolam renang outdoor

Olahraga & Rekreasi

  • Bilyar
  • Pusat kebugaran

Transportasi

  • Parkir berjaga

Konektivitas

  • WiFi gratis

Fasilitas Bisnis

  • Fasilitas rapat

Kebijakan Akomodasi & Informasi Umum di Aloft Bali Kuta at Beachwalk

Waktu Check-in/Check-out

Check-in:
Dari 15:00
Check-out:
Sebelum 12:00

Informasi Umum

Fasilitas Populer
AC, Restoran, Kolam Renang, Resepsionis 24 Jam, Parkir, Lift, WiFi
Waktu Check-In/Check-Out
Dari 15:00 - Sebelum 12:00
Ketersediaan Sarapan
Ya, beberapa ruangan menyediakan sarapan.

Pertanyaan yang sering ditanyakan di Aloft Bali Kuta at Beachwalk

Fasilitas apa saja yang tersedia di Aloft Bali Kuta at Beachwalk?
Aloft Bali Kuta at Beachwalk memiliki fasilitas terbaik seperti: AC, Restoran, Kolam Renang, Resepsionis 24 Jam, Parkir, Lift, WiFi. (Beberapa fasilitas lain mungkin memerlukan biaya tambahan)
Kapan waktu check-in & check-out di Aloft Bali Kuta at Beachwalk?
Waktu untuk check-in di Aloft Bali Kuta at Beachwalk adalah mulai dari pukul Dari 15:00 sedangkan waktu check-out paling lambat pukul Sebelum 12:00
Apakah Aloft Bali Kuta at Beachwalk menyediakan sarapan?
Iya, Aloft Bali Kuta at Beachwalk menyediakan sarapan. Namun kamu perlu memilih kamar dengan sarapan atau harus membayar biaya tambahan jika kamu memesan kamar tanpa sarapan.

Review dari Tamu Lainnya di Aloft Bali Kuta at Beachwalk

Rating & Review

Dari 235 review tamu yang terverifikasi
9.0
Mengesankan
Fantastis
140
Sangat Bagus
69
Memuaskan
3
Biasa
23
Buruk
0
Kebersihan
Kenyamanan
Makanan
Lokasi
Pelayanan
Sortir
Paling Membantu
Kategori
Semua
Bahasa
Bahasa Inggris
Tampilkan Ulasan dengan Foto
A***i
Ini adalah pengguna tamu.
Liburan Santai
10
/ 10
13 May 2024
Menyenangkan selama di menginap di sini, hanya kolam renang tidak bisa untuk anak-anak di bawah 120 cuma, kalau ke Bali, mau menginap kembali di sini.

1 orang menyukai review ini

AY
Andri Y.
Liburan
9.7
/ 10
25 Apr 2024
Pihak hotel memperhatikan kebutuhan tamu dan menyenangkan menginap di sini.

Apakah Anda menyukai review ini?

CA
Christian A. G.
9.4
/ 10
25 Apr 2024
Lokasi sangat strategis. Dekat dengan pantai dan nempel dengan mall. Staff sangat ramah dan membantu. Ukuran ranjang juga cukup nyaman. Will be back for sure.

Apakah Anda menyukai review ini?

Y***i
Ini adalah pengguna tamu.
Liburan Santai
9.1
/ 10
21 Apr 2024
Semua mengesankan, hanya akses hotel via mall mengikuti waktu buka mall. Selama mall tidak aktif, maka pengunjung harus memutar untuk bisa keluar ke jalan.

Apakah Anda menyukai review ini?

DF
Danil F. R.
9.7
/ 10
15 Apr 2024
Kamar sangat bersih, dapat air mineral lebih banyak, terrace view nya sangat bagus.

1 orang menyukai review ini

RS
Randy S.
Liburan
9.4
/ 10
12 Feb 2024
Hotel bersih, staf sangat ramah. Lokasi strategis, jadi satu dengan Beachwalk Kuta dan dekat pantai.

Apakah Anda menyukai review ini?

Mozart N. A. A.
9.7
/ 10
08 Feb 2024
It such a pleasant experince to stay in this hotel with family. Good ambient, good atmosphere, nice location, also delicious food. So attracting, kalo bosen anak-anak tinggal maen ke beachwalk, bisa ke pantai deket, bisa nge gym juga.

1 orang menyukai review ini

MU
Maria U. U.
Liburan
8.5
/ 10
02 Feb 2024
Kamar bagus rapi dan bersih karena aku cek out jm 6 jr g sempt breakf tp alhmdulillah bisa d take away sarapan nya.

Apakah Anda menyukai review ini?

Agus R.
Liburan
8.5
/ 10
24 Jan 2024
Staf hotelnya ramah ramah n sangat membantu.
Ulasan foto dari Aloft Bali Kuta at Beachwalk dari Agus R.

1 orang menyukai review ini

AR
Arif R. H.
Liburan
9.7
/ 10
15 Jan 2024
Lokasi hotel startegis, ke pantai kuta tinggal jalan kaki, cari makan gampang, pelayanan sangat bagus, pegawai ramah. Recommended buat liburan ke bali.

1 orang menyukai review ini

An icon button
1
2
3
...
11
An icon button

Siap wujudkan perjalananmu?

Buat Pesanan Sekarang
Bangunan 4 Aloft Bali Kuta at Beachwalk

Disclaimer

Disclaimer: Adalah tanggung jawab hotel untuk memastikan akurasi foto hotel. Traveloka.com tidak bertanggung jawab atas ketidak-akuratan foto hotel. Harga kamar yang ditampilkan adalah untuk tamu dewasa. Anak-anak mungkin akan dianggap sebagai tamu dewasa dan dikenakan biaya penuh kecuali jika tertera sebaliknya. Harga kamar belum termasuk sarapan dan sarapan akan dikenakan biaya oleh hotel kecuali jika tertera sebaliknya.