KAI Jakarta Cirebon Frequently Asked Questions (FAQ)
Kereta Api Jakarta – Cirebon
Cirebon adalah kota pelabuhan di pesisir utara Pulau Jawa yang termasuk dalam bagian Provinsi Jawa Barat. Meskipun luas wilayahnya terbilang kecil, Cirebon merupakan area metropolitan dengan pusat bisnis dan budaya yang maju. Kota ini juga memiliki daya tarik wisata, utamanya wisata sejarah dan wisata kuliner.
Jakarta dan Cirebon terhubung melalui Jalur Pantura. Namun, cara termudah menjangkau Cirebon dari ibu kota adalah menggunakan kereta api. Perjalanan kereta api dari Stasiun Gambir menuju Stasiun Cirebon hanya memakan waktu kurang lebih 3 jam. Tiket dapat Anda pesan online dengan harga Rp80.000 – Rp365.000 per penumpang.
Jadwal KA Jakarta - Cirebon
Nama KA | Kelas | Harga | Waktu Keberangkatan | Waktu Kedatangan | Durasi |
Argo Muria | Eksekutif | Rp195.000 | 07:00 | 09:51 | 2j 51m |
Argo Dwipangga | Eksekutif | Rp215.000 | 08:00 | 10:50 | 2j 50m |
Tatsaka | Eksekutif | Rp195.000 | 08:30 | 11:29 | 2j 59m |
Argo Jati | Eksekkutif | Rp185.000 | 09:00 | 11:56 | 2j 56m |
Argo Bromo Anggrek | Eksekutif | Rp285.000 | 09:30 | 12:09 | 2j 39m |
Tegal Bahari | Ekonomi/Executive | Rp85.000 | 09:40 | 12:44 | 3j 4m |
Cirebon Ekspres | Ekonomi/Eksekutif | Rp180.000 | 12:10 | 15:18 | 3j 8m |
Bangunkarta | Eksekutif | Rp285.000 | 15:00 | 17:47 | 2j 47m |
Argo Sindoro | Eksekutif | Rp195.000 | 16:15 | 19:05 | 2j 50m |
Bima | Eksekutif | Rp225.000 | 16:30 | 19:27 | 2j 57m |
Stasiun Gambir
Stasiun Gambir adalah stasiun induk kota Jakarta. Pentingnya peran stasiun tampak dari lokasinya yang berada tepat di tengah ibu kota, bahkan bersebelahan dengan Lapangan Medan Merdeka (Jalan Medan Merdeka Timur No. 1, Gambir, Kota Jakarta Pusat, DKI Jakarta 10110. Selain memiliki jalan penghubung khusus ke Monas, Stasiun Gambir juga terhubung dengan halte Bus Transjakarta Koridor 2.
Stasiun Gambir adalah stasiun besar utama yang melayani perjalanan kereta api kelas eksekutif dan campuran, dengan rute dari dan ke kota-kota besar di Pulau Jawa. Meski stasiun ini telah berdiri sejak zaman kolonial Belanda, kondisinya saat ini semakin baik. Fasilitasnya bahkan semakin modern dengan restoran dan kafe populer, area tunggu VIP, akses WiFi, serta penggunaan sistem check-in dan boarding pass seperti di bandara.
Stasiun Cirebon
Stasiun Cirebon cukup populer sebagai Stasiun Kejaksan karena lokasinya berada di Jalan Siliwangi, Kebonbaru, Kejaksan, Cirebon, Jawa Barat 45122. Stasiun ini merupakan stasiun terbesar dalam Daerah Operasi III Cirebon. Gedung stasiun ini sudah berdiri sejak 1920 dan memiliki arsitektur yang memadukan gaya art nouveau dan art deco khas Eropa.
Stasiun Cirebon berada di pusat kota. Lokasinya sekitar 450 meter dari Balai Kota Cirebon dan Kantor DPRD Kota Cirebon. Alun-alun Kejaksan yang merupakan ikon Kota Cirebon juga berada tak sampai 1 kilometer dari stasiun ini. Dengan posisi strategis terebut, Stasiun Cirebon sangat mudah diakses menggunakan kendaraan umum. Angkot D6 selalu lewat di depan stasiun ini.
Tempat Wisata Populer di Cirebon
Berbicara tentang destinasi wisata, Cirebon sangat kaya akan wisata kuliner dan budaya. Tempat-tempat wisata populer Kota Udang ini didominasi oleh keraton, pusat batik, dan kedai makan.
Keraton Kasepuhan Cirebon
Keraton Kasepuhan adalah keraton terbesar di Cirebon. Keraton ini berada sekitar 30 menit berkendara dari Stasiun Kejaksan, tepatnya di Jalan Kasepuhan No. 43, Kampung Mandalangan, Kasepuhan, Lemah Wungkuk. Inilah tempat kelahiran Kesultanan Cirebon. Di dalamnya, terdapat museum dengan koleksi benda pusaka dan lukisan kerajaan. Kereta Singa Barong menjadi koleksi unggulan keraton dan biasanya dikeluarkan untuk dimandikan setiap 1 Syawal.
Batik Trusmi Cirebon
Batik Trusmi yang berada di Jalan Trusmi Kulon No. 148, Plered, Cirebon, ini mengusung konsep tempat wisata batik dan merupakan salah satu yang terluas di Tanah Air. Di sini, pengunjung dapat berbelanja batik dengan variasi motif, bahan, dan bentuk yang beragam. Selain berbelanja, pengunjung juga dapat menyaksikan proses pembuatan kain batik secara langsung, bahkan ikut belajar membatik di sini.
Empal Gentong Krucuk
Empal Gentong Krucuk berlokasi di tempat Empal Gentong Mang Darma yang asli. Meski tidak selegendaris Empal Gentong Mang Darma, warung makan satu ini merupakan tempat yang cocok untuk mencicipi kuliner khas Cirebon tersebut. Alamat Empal Gentong Krucuk adalah Jalan Slamet Riyadi No. 1. Anda bisa mencapainya dengan naik angkot D5 dari depan Stasiun Cirebon dan turun persis di Samping Bank BTN.
Daftar Kereta Api yang Melayani Rute Jakarta (GMR) - Cirebon (CN)
Rute Lain dari Stasiun Gambir (GMR)
Rute Lain Menuju Stasiun Cirebon (CN)